DPLK Indolife

DPLK Indolife

FLASHSALE
Diskon 10%

Promo Asuransi dengan Premi Terbaik

Dengan lanjut, Saya setuju syarat & ketentuan berlaku
Cari Asuransi Semudah 1, 2, 3!
1
2
3
Isi formulir untuk melihat pilihan
Sesuai Profil & Kebutuhanmu
Konsultasi gratis melalui telepon
Dengan tim ahli, cukup 5 menit
Temukan asuransi terbaik
Sesuai Kebutuhan dan Anggaranmu

DPLK Indolife

DPLK Indolife adalah salah satu produk asuransi yang dikelola oleh PT Indolife Pensiontama. Produk DPLK dari Indolife cukup diminati nasabah sebab memberikan keunggulan seperti:

  • Manfaat dana pensiun tinggi hingga Rp100 juta
  • Nilai investasi sekaligus dengan iuran bulanan mulai Rp100 ribu

Sehingga DPLK Indolife cocok bagi Anda yang ingin melengkapi JHT pada BPJS Ketenagakerjaan. Selain itu, menyiapkan dana pensiun Anda juga bisa melengkapi proteksi dengan produk asuransi jiwa terbaik lainnya. Yuk, cek informasi produk asuransi jiwa terbaik di sini!

Pilihan Polis DPLK Indolife

Produk Indolife DPLK menjadi salah satu yang diminati oleh nasabah. Sebab memiliki manfaat pertanggungan sebagai berikut.

Tabungan Pensiunku

Produk Asuransi Indolife yang memberikan solusi finansial ketika nasabah memasuki usia lanjut berupa dana pensiun  dan nilai investasi sekaligus.

  • Pembayaran iuran mulai dari Rp100 ribu
  • Manfaat dana pensiun mencapai Rp100 juta
  • Hasil investasi mencapai 8 persen hingga akhir periode
  • Berpotensi mendapatkan uang manfaat pesangon, penghargaan masa kerja atau penggantian hak

Harga Premi DPLK Indolife

Besaran harga premi Asuransi Indolife dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya dari jenis polis yang diambil. Untuk produk Indolife DPLK sebenarnya iurannya juga bervariasi. Namun berdasarkan situs resmi perusahaan, iuran DPLK Indolife mulai Rp100 ribuan per bulan.

Bagi Anda yang ingin menghitung dana persiapan pensiun, yuk lakukan simulasinya menggunakan kalkulator dari Lifepal berikut ini!

Cara Klaim dan Mencairkan DPLK Indolife

Prosedur pengajuan klaim DPLK Indolife akan disesuaikan dengan risiko yang dialami nasabah. Namun pada umumnya prosedur dan cara mencairkan DPLK Indolife adalah sebagai berikut:

  • Nasabah mengisi formulir klaim dengan lengkap.
  • Selanjutnya formulir dan dokumen klaim dikirim ke alamat Asuransi Indolife
  • Pihak perusahaan asuransi akan melakukan verifikasi data.
  • Jika klaim disetujui, perusahaan asuransi akan melakukan pembayaran klaim atau pencairan dana DPLK Indolife dalam 14 hari kerja

Setiap pengajuan klaim nasabah membutuhkan dokumen pendukung sesuai risiko yang dialami. Berikut adalah dokumen klaim yang harus nasabah persiapkan:

  • Formulir pembayaran manfaat pensiun
  • Fotocopy identitas diri
  • Formulir perubahan data (khusus penarikan iuran dan manfaat pensiun dipercepat)
  • Fotocopy identitas diri
  • Fotocopy NPWP
  • Fotocopy buku tabungan
  • Fotocopy kartu keluarga
  • Sertifikat kepesertaan
  • Surat keterangan meninggal (khusus untuk manfaat pensiun meninggal dunia)
  • Surat keterangan cacat tetap dari dokter (khusus untuk manfaat pensiun cacat tetap)
  • Surat keterangan berhenti bekerja (surat pengantar dari perusahaan)
  • Surat kuasa (jika dana dikuasakan)
  • Surat rujukan pembelian anuitas dari PT. Asuransi Jiwa(jika dana melebihi ketentuan yang berlaku)

Cara Cek Saldo DPLK Indolife

Bagi nasabah Indolife DPLK proses pengecekan saldo bisa dilakukan dengan mudah. Untuk itu, berikut adalah cara cek saldo DPLK Indolife online yang bisa Anda lakukan.

  • Download aplikasi Indolife SIMPAN melalui Google Playstore
  • Selanjutnya, lakukan pendaftaran dengan memasukan nomor peserta, tanggal lahir dan nomor telepon
  • Masukan kode OTP yang dikirim melalui SMS
  • Setelah terdaftar, konfirmasi PIN 
  • Selanjutnya saldo DPLK Indolife yang Anda miliki akan muncul pada tampilan layar

Setelah Anda melakukan pendaftaran, ketika ingin melakukan cek saldo DPLK online melalui aplikasi, cukup buka aplikasi dan masukan PIN.

Layanan Nasabah Indolife

Sebagai upaya memudahkan nasabahnya mendapatkan informasi lebih lanjut terkait produk, premi, klaim, dan pengaduan, PT. Indolife Pensiontama (Asuransi Indolife) telah menyediakan layanan nasabah yang bisa dijangkau dengan berbagai media. 

Mulai dari menghubungi call center Indolife atau langsung mengunjungi kantor pusat/cabang yang sudah tersebar di berbagai daerah. Untuk itu, berikut alamat kantor pusat Indolife selengkapnya.

PT Indolife Pensiontama

Wisma Indovent Lt. 2

Jalan Jenderal Sudirman Kav. 70-71

Jakarta 12910, Indonesia 

Call Center: (021) 5223771

Telp:(021) 5224074

Fax: (021) 5224080

Website: www.indolife.biz

  • Indolife Kelapa Gading 1 Gedung Kharisma, Jl. Boulevard Raya Blok DB1 No.1 Kelapa Gading, Jakarta Utara 14240 021 – 453 2823
  • Indolife Bandung, Asia Afrika Wisma HSBC Lt. 8, Jl. Asia Afrika 116, Bandung 40261 022 – 422 2363
  • Indolife Surabaya, Ambengan 1 Komplek Pertokoan Ambengan Jl. Ambengan No. I-V Ketabang Genteng, Surabaya 60272 031 – 535 6169
  • SemarangWisma HSBC Lt.8 Suite 802, Jl. Gajah Mada No.135, Semarang 50134 024 – 844 0949
  • Solo Ruko Honggowongso Square Blok B.6 Jl.Honggowongso No.57 Solo 57151 0271- 679 3390
  • Yogyakarta Jl. Professor Herman Yohanes GK V/988 Terban Gondokusuman, Yogyakarta 55223 0274 – 501 8974
  • Denpasar Comp. Ruko Mall Sudirman Agung Blok F/17, Jl. Sudirman Denpasar, Bali 80225 0361 – 255 595
  • Palembang 2Jl. Let. Kol Iskandar No.285 Palembang 30124 0711 – 555 6064
  • Medan Mandiri Building Lt. 6, Jl. Imam Bonjol No. 16-D, Medan 20112 061 – 452 4461
  • Pontianak Jl. K.H Wahid Hasyim No.177B, Kel. Sui Jawi Dalam, Kec. Pontianak Barat Pontianak 78115 0561 – 818 2664
  • Balikpapan Novotel Balikpapan Shopping Arcade Lt. 1, Jl. Brigjend. Eri Suparjan No. 2, Balikpapan 76112 0542 – 720 3428

Pertanyaan Seputar DPLK Indolife

Berikut ini adalah daftar pertanyaan yang sering diajukan oleh nasabah terkait Indolife DPLK. Mulai dari premi, cara klaim maupun informasi cara cek saldo DPLK Indolife online.

Apakah DPLK Indolife bisa dicairkan?

Bisa. Indolife DPLK bisa dicairkan ketika nasabah masuk dalam usia pensiun atau terkena risiko tertentu, misalnya cacat tetap. Untuk prosedur pencairan DPLK Indolife selengkapnya sila cek tab klaim.

Bagaimana cara mengecek DPLK?

Proses cek saldo DPLK bisa dilakukan dengan menghubungi layanan call center atau mengunjungi alamat perusahaan secara langsung. Tapi, ketika nasabah membeli polis DPLK Indolife pengecekan bisa melalui online. Untuk mengetahui cara cek saldo DPLK Indolife online sila cek tab Klaim.

Apa yang dimaksud dengan DPLK?

DPLK adalah dana yang bisa diambil ketika nasabah memasuki usia pensiun yang ditetapkan sejak awal program. Jadi, program DPLK adalah program yang berbeda dari investasi yang dilakukan sendiri. Biasanya penyelenggaraan program DPLK adalah bank atau perusahaan asuransi jiwa. 

Bagaimana cara daftar DPLK Indolife?

Indolife DPLK bisa dibeli oleh nasabah perorangan maupun perusahaan. Untuk peserta perorangan atau kolektif, persyaratan pendaftaran sebagai berikut:

  • Mengisi formulir pendaftaran yang dapat diunduh pada situs DPLK Indolife.
  • Melampirkan bukti iuran pertama.
  • Fotokopi KTP.
  • Fotokopi identitas (KTP/SIM/Paspor).
  • Berkas autodebet bila iuran melalui autodebet.

Sementara untuk pendaftaran perusahaan atau pemberi kerja, berikut persyaratannya.

  • Mengisi formulir pernyataan pemberi kerja.
  • Mengisi formulir pilihan atau arahan investasi.
  • Pembayaran pendaftaran dan iuran pertama.
  • Mengisi formulir pendaftaran peserta dengan menyertakan fotokopi identitas dan NPWP peserta.
Apa saja manfaat yang ditawarkan oleh program DPLK Indolife?

Manfaat yang ditawarkan oleh polis Tabungan Pensiunku adalah iuran pasti yang bisa diambil ketika nasabah mengalami risiko tertentu. Berikut adalah manfaat yang ditawarkan dari program DPLK Indolife

  • Manfaat pensiun normal.
  • Manfaat pensiun dipercepat.
  • Manfaat pensiun cacat.
  • Meninggal dunia.
  • Manfaat pensiun ditunda.
Apakah Asuransi Indolife aman?

Pada tahun 2020, Indolife Group terkena dampak pemblokiran rekening efek oleh Kejaksaan Agung. Karena itu, perusahaan sempat mendapatkan isu Indolife gagal bayar.

Perlu digaris bawahi bahwa izin usaha Otoritas Jasa Keuangan (OJK) untuk Asuransi Indolife masih berjalan hingga saat ini. Selain itu, laporan keuangan Indolife 2020 juga masih memenuhi kriteria pemerintah, ditunjukkan dengan RBC Indolife 2020 atau rasio solvabilitas yang berada pada angka 167,34 persen.

Berapa lama proses pencairan DPLK Indolife?

Proses pencairan dana DPLK Indolife secara umum membutuhkan waktu selama 14 hari kerja. Dengan syarat semua kebutuhan berkas dan dokumen sudah terpenuhi dan diterima secara lengkap oleh pihak Indolife.

Sumber dan referensi

Lifepal berusaha untuk menyajikan informasi yang akurat dan terbaru tetapi dapat berbeda dari informasi yang diberikan oleh penyedia layanan/institusi keuangan. Keseluruhan informasi diberikan tanpa jaminan, kami menyarankan untuk melakukan verifikasi sebelum melakukan keputusan finansial.

Berikut ini daftar laman situs yang disadur oleh tim penulis Lifepal.co.id:

  • www.dplkindolife.com/
Daftar dan dapatkan promo asuransi terbaik! Diskon 15%

Customer Service