Asuransi Prudential Indonesia

Asuransi Prudential Indonesia

FLASHSALE
Diskon 10%
  • Promo Asuransi Kesehatan Lifepal Desktop

Cari Manfaat Terbaik dengan Harga Murah

Dengan lanjut, Saya setuju syarat & ketentuan berlaku
Cari Asuransi Semudah 1, 2, 3!
1
2
3
Isi formulir untuk melihat pilihan
Sesuai Profil & Kebutuhanmu
Konsultasi gratis melalui telepon
Dengan tim ahli, cukup 5 menit
Temukan asuransi terbaik
Sesuai Kebutuhan dan Anggaranmu

Asuransi Prudential Indonesia

Asuransi Prudential Indonesia adalah sebuah perusahaan asuransi jiwa yang dikelola oleh PT Prudential Life Assurance. Produk yang dihadirkan mencakup asuransi kesehatan, asuransi jiwa, pendidikan hingga kumpulan. Salah satu produk unggulan yang dimiliki Asuransi Prudential Indonesia adalah PRULink Generasi Baru yang memberikan manfaat:

  • Tambahan investasi 10 persen setiap pembayaran premi dilakukan
  • Alokasi investasi 30 persen sejak premi pertama
  • Minimum premi murah, mulai Rp400 ribuan per bulan

Tertarik dengan manfaatnya? Bandingkan perusahaan asuransi terbaik lainnya dengan manfaat serupa. Asuransi online premi mulai Rp50 ribuan per bulan hanya di Lifepal. Yuk, cek sekarang!

Profil PT Prudential Life Assurance

Pada mulanya, Prudential dikenal dengan nama Prudential Mutual Assurance Investment and Loan Association. Sesuai dengan nama tersebut, Prudential justru mengawali bisnisnya sebagai penyedia pinjaman bagi kelas menengah ke bawah dan produk asuransi jiwa saja.

Meski begitu, nyatanya produk yang dihadirkan ternyata sukses di masyarakat, apalagi saat terjadi tragedi Titanic pada 1912.

Di Indonesia, Prudential tidak hanya fokus menghadirkan produk asuransi jiwa saja, lebih jauh lagi Prudential mengembangkan lini asuransi lain untuk menjangkau masyarakat yang lebih luas. Salah satunya adalah produk syariah.

Produk asuransi syariah dari Prudential sendiri hadir pada 2007. Sejak saat itu, produk tersebut berhasil membawa Prudential ke jajaran terdepan produk asuransi berbasis syariah di Indonesia.

Dalam menjalankan usahanya di bidang asuransi jiwa, Prudential sudah mengantongi izin berdasarkan Surat Keputusan Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor 241/KMK.017/1995 juncto (jo) Surat Menteri Keuangan Nomor S.191/MK.6/2001 juncto Surat Menteri Keuangan Nomor S.614/Mk.6/2001 juncto Surat Menteri Keuangan Nomor S-9077/BL/2008.

Sementara, izin usaha unit syariah Prudential diperoleh lewat SK Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor KEP.167/KM.10/2007. Tak selesai sampai di situ, Prudential juga sudah terdaftar sebagai anggota resmi Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI).

Produk yang dihadirkan Prudential Indonesia telah mendapatkan banyak penghargaan dan apresiasi dari berbagai pihak. Berikut di antaranya:

2020:

  • Innovative Company for Providing Omni-Channel Payment System to Customer Category Asuransi Jiwa versi Warta Ekonomi
  • Unit Link Awards:
    • PRULink Rupiah Equity Fund Kategori Saham Periode 10 Tahun
    • PRULink Rupiah Managed Fund Kategori Campuran Periode 10 Tahun
    • PRULink Rupiah Managed Fund Plus Kategori Campuran Periode 10 Tahun
    • PRULink US$ Fixed Income Fund Kategori Pendapatan Tetap Denominasi USD Periode 10 Tahun
    • PRULink US$ Fixed Income Fund Kategori Pendapatan Tetap Denominasi USD Periode 5 Tahun
  • CSR Brand Equity Award – Iconomics Kategori Insurance
  • Infobank Digital Brand Awards – Kategori Unit Link
  • Infobank Digital Brand Awards – Kategori Asuransi Jiwa Konvensional
  • The Best In Building Digital Transformation Kategori Life Insurance

2019:

  • Infobank Digital Brand Awards:
    • 1st Best Overall (Unit Link Saham IDR)
    • 2nd Best Overall (Perusahaan Asuransi Jiwa)
    • Peringkat 1 (Asuransi Jiwa Konvensional)
  • Infobank Better Brand – Better Brand Financial Service
  • Infobank Unit Link Awards:
    • Unit Link IDR Berpredikat Rupiah Equity Fund untuk Produk PRULink
    • Unit Link IDR Berpredikat Rupiah Managed Fund untuk Produk PRULink
    • Unit Link IDR Berpredikat Rupiah Managed Fund Plus untuk Produk PRULink
  • WOW Brand – Gold Champion Life Insurance
  • Investor Unit Link Awards:
    • Pendapatan Tetap Denominasi USD Periode 5 Tahun (PRULink)
    • Campuran Denominasi Rupiah Periode 10 Tahun (PRULink)
    • Saham Denominasi USD Periode 5 Tahun (PRULink)
    • Pendapatan Tetap Denominasi USD Periode 10 Tahun (PRULink)

Bagus atau tidaknya perusahaan asuransi dapat diketahui dari rasio solvabilitas / risk based capital (RBC). RBC sendiri dapat diartikan sebagai kemampuan perusahaan asuransi dalam memenuhi seluruh kewajibannya, termasuk pembayaran klaim nasabah. Idealnya, minimal rasio yang diwajibkan oleh OJK adalah 120 persen.

Berdasarkan penjelasan tadi, Asuransi Prudential Indonesia memperlihatkan performa finansial perusahaan melalui laporan keuangan tahun 2021. Berikut rinciannya:

  • Rasio solvabilitas: 479%
  • Jumlah ekuitas: Rp6,114 triliun
  • Jumlah aset: Rp72,042 triliun

Sementra, berikut laporan keuangan tahun 2020 untuk unit syariah Prudential Indonesia:

  • Rasio solvabilitas dana tabarru’ dan tanahud: 1630 persen
  • Dana perusahaan: 7975 persen

Bila berkaca pada dua laporan keuangan di atas bisa disimpulkan bahwa Prudential Indonesia memiliki tingkat rasio solvabilitas yang jauh melebihi ketentuan minimum OJK, baik itu untuk unit konvensional maupun syariahnya. Sementara dari sisi jumlah ekuitas dan aset, Prudential Indonesia juga telah memenuhi standar minimum yang telah ditetapkan oleh OJK, yaitu Rp100 miliar untuk ekuitas dan Rp150 miliar untuk aset.

Pilihan Polis Prudential

Asuransi Prudential Indonesia fokus menghadirkan produk asuransi jiwa. Sementara untuk pilihan polis asuransi kesehatannya bersifat sebagai rider (manfaat tambahan). Artinya, nasabah harus memiliki produk asuransi jiwa terlebih dahulu untuk bisa menikmati proteksi dari Asuransi Kesehatan Prudential.

Berikut pilihan polis Asuransi Prudential Indonesia yang tersedia:

PRULink Generasi Baru

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan solusi finansial berupa santunan meninggal dunia dan manfaat investasi sekaligus dalam satu polis.

  • Memberikan uang pertanggungan (UP) minimal Rp200 juta dan akan mendapatkan tambahan sebesar 100 persen dari UP dasar bila tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan sebelum usia 70 tahun
  • Pilihan untuk meningkatkan UP sebesar 5 persen setiap tahun dengan usia tertanggung 55 tahun atau 10 tahun sebelum masa pertanggungan berakhir
  • Tambahan alokasi investasi sebesar 5 persen dari premi berkala di 10 tahun pertama dan 10 persen di tahun berikutnya
  • Alokasi investasi positif di tahun pertama
  • Tersedia pilihan manfaat tambahan (rider) yang beragam
  • Bebas dalam memilih instrumen investasi yang dapat disesuaikan dengan tujuan keuangan calon nasabah

PRULink Capital Account

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat santunan meninggal dan santunan apabila terdiagnosis penyakit kritis.

  • Santunan meninggal dunia akibat kecelakaan maupun sakit
  • Santunan apabila terdiagnosis satu dari 34 jenis penyakit kritis
  • Tersedia pilihan 7 jenis dana investasi
  • Menanggung hingga usia 99 tahun

PRULink Assurance Account

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat santunan meninggal dunia dan investasi sekaligus. Keunggulan dari polis ini adalah nasabah bisa mengubah jumlah uang pertanggungan sewaktu-waktu sesuai dengan kebutuhannya.

  • Santunan meninggal dunia dan cacat tetap, serta manfaat nilai investasi
  • Terdapat fasilitas withdrawal atau penarikan uang sebagian
  • Menanggung hingga usia nasabah 99 tahun
  • Minimum premi Rp400 ribuan per bulan
  • Tersedia pilihan syariah

PRULink Investor Account

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat santunan meninggal dan manfaat investasi sekaligus. Besaran santunan diberikan akan disesuaikan dengan premi tunggal yang dibayarkan.

  • Manfaat santunan atas risiko meninggal dunia 125 persen dari premi tunggal (premi yang dibayarkan sekali)
  • Uang pertanggungan hingga Rp25 miliar apabila tertanggung menderita cacat tetap total dan tetap
  • Pilihan investasi beragam
  • Terdapat pilihan syariah

PRUMy Child

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang dirancang khusus untuk anak dan ibunya. Masa perlindungan: sampai saat melahirkan (ibu), sampai 30 hari sejak bayi lahir (komplikasi kehamilan/kelahiran), dan 20 minggu dalam kandungan sampai 99 tahun (bayi/anak).

  • Manfaat pertanggungan jiwa atas janin/calon bayi dan ibu selama masa kehamilan
  • Manfaat komplikasi yang terjadi pada ibu dalam masa kehamilan atau sesudah melahirkan
  • Manfaat perawatan di inkubator / Intensive Care Unit (ICU) / High Dependency Unit (HDU) untuk bayi
  • Manfaat kelainan bawaan pada anak
  • Manfaat pertanggungan jiwa atas anak jika meninggal dunia atau menderita cacat total dan tetap

PRUCritical Benefit 88

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan perlindungan lengkap dari 60 kondisi kritis atau meninggal dunia. Selain itu, polis ini juga bisa menanggung hingga usia 88 tahun.

  • Uang pertanggungan sebesar 100 persen apabila tertanggung terdiagnosis 60 kondisi kritis tingkat akhir
  • Uang pertanggungan sebesar 10 persen atau maksimum Rp200 juta apabila tertanggung menjalani perawatan Angioplasti
  • Uang pertanggungan sebesar 200 persen bila tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan sebelum usia 70 tahun
  • Uang pertanggungan sebesar 100 persen jika tertanggung mengalami risiko meninggal dunia atas dirinya
  • Uang pertanggungan sebesar 100 persen akan dibayarkan bila tertanggung masih hidup hingga akhir masa pertanggungan

PRUWarisan

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang akan memberikan perlindungan hingga usia 99 tahun dengan masa pembayaran premi yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan nasabah.

  • Uang pertanggungan sebesar 100 persen yang bisa ditambah PRUWarisan Booster (bila ada)
  • Uang pertanggungan sebesar 100 persen ditambah PRUWarisan Booster (bila ada) apabila tertanggung masih hidup hingga akhir masa polis

PRUCinta

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat jatuh tempo dan pengembalian nilai tunai jika nasabah mampu hidup hingga akhir masa proteksi. Masa perlindungan hingga 20 tahun.

  • Santunan duka dari dana nilai tunai sebesar 100 persen bila tertanggung meninggal dunia selama masa kepesertaan
  • Manfaat jatuh tempo dalam bentuk nilai tunai yang diasuransikan bila tertanggung masih hidup hingga akhir masa kepesertaan dan polis masih aktif
  • Total 300 persen dari santunan asuransi dana nilai tunai bila peserta meninggal dunia akibat kecelakaan sebelum berusia 70 tahun
  • Pembagian suplus underwriting untuk semua pemegang polis yang berhak sebesar 80 persen

PRUCerah

Polis asuransi dwiguna dari Prudential Indonesia yang memberikan jaminan untuk biaya pendidikan anak atau orangtua yang disayangi.

  • Manfaat penarikan dana pendidikan sekaligus atau bulanan
  • Manfaat pembebasan biaya kontribusi apabila tertanggung meninggal dunia, mengalami cacat total/tetap, atau terkena salah satu dari 60 kondisi kritis
  • Tersedia pilihan pembayaran kontribusi yang bisa disesuaikan dengan kemampuan nasabah

PRULink Edu Protection

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan santunan dan nilai investasi sekaligus setiap bulannya apabila terjadi risiko, serta melindungi dana pendidikan anak di masa yang akan datang.

  • Memberikan manfaat bulanan sampai anak berusia 18 atau 25 tahun
  • Memberikan dua manfaat perlindungan, yaitu orang tua dan anak
  • Manfaat bulanan akan naik sebesar 15 persen dari nilai manfaat bulanan awal
  • Dana investasi akan tetap berkembang sesuai dengan jenis instrumen investasi yang dipilih
  • Tersedia pilihan syariah

PRUPrime Healthcare

Polis tambahan (rider) dari Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat pertanggungan biaya perawatan kesehatan dan pengembalian premi setiap tahun.

  • Pertanggungan asuransi mengikuti tagihan rumah sakit (as charged)
  • Manfaat pengembalian premi (no claim bonus) 10 hingga 50 persen selama setahun
  • Limit tahunan hingga Rp35 miliar
  • Terdapat fitur klaim cashless untuk wilayah Indonesia, Singapura, dan Malaysia
  • Terdapat pilihan syariah

PRUPrime Healthcare Plus

Polis tambahan (rider) dari Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat pertanggungan biaya rumah sakit sesuai dengan tagihan (as charged).

  • Pertanggungan asuransi mengikuti tagihan rumah sakit (as charged)
  • Limit tahunan mulai dari Rp1,5 hingga Rp65 miliar
  • Terdapat manfaat no claim bonus 10 persen yang akan diberikan setiap tahun
  • Terdapat pilihan syariah

PRUMed Cover

Polis tambahan (rider) dari Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat pertanggungan biaya perawatan kesehatan hingga jangkauan luar negeri.

  • Manfaat rawat inap diberikan dua kali lipat apabila harus dirawat inap karena kecelakaan di luar negeri
  • Santunan harian untuk rawat inap di rumah sakit, pembedahan, ataupun ICU
  • Pertanggungan untuk pembedahan maksimal Rp15 juta
  • Terdapat pilihan syariah

PRUHospital and Surgical Cover Plus

Polis tambahan (rider) dari Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan manfaat penggantian seluruh biaya perawatan di rumah sakit.

  • Menanggung seluruh biaya rawat inap, ICU, hingga tindakan pembedahan sesuai dengan plan yang diambil
  • Limit tahunan hingga Rp1,2 miliar
  • Terdapat pilihan syariah

PRUSolusi Sehat

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan perlindungan lengkap dan fleksibel kepada nasabahnya.

  • Bebas menentukan cakupan wilayah perlindungan, tipe kamar, dan batas kamar sesuai plan
  • Cakupan perlindungan luas, mulai dari Indonesia hingga seluruh dunia, termasuk Amerika Serikat
  • Tersedia PRUSolusi Sehat Limit Booster yang bisa menambah batas manfaat tahunan hingga Rp65 miliar
  • Manfaat rawat jalan 30 hari sebelum dan 90 haru sesudah tindakan bedah rawat jalan

PRUSolusi Sehat Syariah

Polis Asuransi Prudential Indonesia yang memberikan perlindungan tidak hanya di Indonesia, tapi hingga jangkauan luar negeri (internasional).

  • Bebas menentukan cakupan wilayah perlindungan, tipe kamar, dan batas kamar sesuai plan
  • Cakupan perlindungan luas, mulai dari Indonesia hingga seluruh dunia, termasuk Amerika Serikat
  • Tersedia PRUSolusi Sehat Limit Booster yang bisa menambah batas manfaat tahunan hingga Rp65 miliar
  • Manfaat rawat jalan 30 hari sebelum dan 90 haru sesudah tindakan bedah rawat jalan

PRUWorks

Polis asuransi kumpulan dari Prudential Indonesia yang dikhususkan untuk karyawan perusahaan. Tersedia tiga plan yang bisa dipilih, yaitu perlindungan jiwa, kesehatan, dan kecelakaan.

  • PRUWorks Life: Asuransi jiwa kumpulan yang memberikan perlindungan dari risiko meninggal dunia, cacat total dan tetap, serta perlindungan dari 61 penyakit kritis
  • PRUWorks Personal Accident: Asuransi Kecelakaan diri kumpulan yang memberikan perlindungan dari cacat tetap akibat kecelakaan
  • PRUWorks Medical: Asuransi kesehatan kumpulan yang memberikan manfaat persalinan, rawat jalan, rawat gigi, kacamata, dan perawatan pencegahan yang disusun sesuai kebutuhan

PRUCorporate

Polis asuransi kumpulan dari Prudential Indonesia yang dikhususkan untuk karyawan perusahaan. Tersedia tiga plan yang bisa dipilih, yaitu perlindungan jiwa, kesehatan, dan kecelakaan.

  • PRUCorporate Life: Asuransi jiwa kumpulan yang memberikan perlindungan dari risiko meninggal dunia, cacat total dan tetap, serta perlindungan dari 61 penyakit kritis.
  • PRUCorporate Personal Accident: Asuransi Kecelakaan diri kumpulan yang memberikan perlindungan dari cacat tetap akibat kecelakaan.
  • PRUCorporate Medical: Asuransi kesehatan kumpulan yang memberikan manfaat persalinan, rawat jalan, rawat gigi, kacamata, dan perawatan pencegahan yang disusun sesuai kebutuhan
Lihat Selengkapnya

Rangkuman Manfaat Asuransi Prudential

Berikut rangkuman manfaat dari masing-masing produk Asuransi Prudential Indonesia.

Produk

Manfaat

Asuransi Jiwa Unit LinkSantunan meninggal dunia + manfaat nilai investasi
Asuransi Pendidikan PrudentialSantunan meninggal dunia + tabungan pendidikan
Asuransi Kesehatan (rider)Pertanggungan biaya perawatan di RS
Asuransi Kumpulan (Karyawan)Manfaat perlindungan jiwa + kecelakaan diri + kesehatan

Hitung Besaran Uang Pertanggungan yang Anda Butuhkan

Karena Asuransi Prudential Indonesia fokus pada polis asuransi jiwa, maka sudah semestinya Anda menghitung terlebih dahulu uang pertanggungan (UP) yang dibutuhkan sebelum memutuskan untuk membelinya.

Anda bisa menghitung UP yang dibutuhkan dengan menggunakan kalkulator uang pertanggungan Lifepal berikut ini:

Kalkulator UP berdasarkan Pendapatan

Kalkulator UP berdasarkan Pengeluaran

Harga Premi Asuransi Prudential Indonesia

Berikut harga Asuransi Prudential Indonesia seperti dilansir dari situs resmi perusahaan:

Produk

Premi

PRULink Generasi Baru

Mulai Rp400 ribu per bulan

PRULink Capital Account

Mulai Rp40 juta (sekali bayar/premi tunggal)

PRULink Assurance Account

Mulai Rp400 ribu per bulan

PRULink Investor Account

Mulai Rp12 juta (sekali bayar/premi tunggal)

PRUMy Child

Mulai Rp400 ribu per bulan

PRUCinta

Mulai Rp300 ribu per bulan

PRUCritical Benefit 88

Minimum premi Rp12 juta untuk masa pembayaran 5, 10, & 15 tahun

PRUWarisan

Minimum premi Rp300 per bulan atau Rp3,3 juta per tahun

PRUCerah

Minimum premi Rp500 ribu per bulan atau Rp5,5 juta per tahun

PRULink Edu Protection

Minimum premi Rp500 ribu per bulan

PRUPrime Healthcare

Mengikuti ketentuan polis dasar

PRUPrime Healthcare Plus

Mengikuti ketentuan polis dasar

PRUMed Cover

Mengikuti ketentuan polis dasar

PRUHospital and Surgical Cover Plus

Mengikuti ketentuan polis dasar

PRUSolusi Sehat

Premi mulai dari Rp270 ribuan per bulan

PRUSolusi Sehat Syariah

Kontribusi mulai dari Rp280 ribuan per bulan

PRUWorks

N/A

PRUCorporate

N/A

Tertarik dengan polisnya? Cara daftar Asuransi Prudential bisa dilakukan dengan menghubungi agen perusahaan terkait. Yuk, bandingkan dulu dengan perusahaan asuransi kesehatan dari brand terbaik lainnya secara online!

Layanan Nasabah & Call Center Prudential Indonesia

Jika membutuhkan informasi lebih lanjut terkait Asuransi Prudential Indonesia, silahkan menghubungi call center atau mengunjungi langsung kantor pusat / cabang Prudential. Berikut informasi lengkapnya:

Alamat Asuransi Prudential Jakarta(PT Prudential Life Assurance Jakarta Selatan)

Prudential Tower

Jl. Jend. Sudirman Kav.79 Jakarta 12910

Prudential Call Center: 1500085

Telpon Prudential: (021) 2995 8888

Layanan PRUaccess: pruaccess.prudential.co.id

Email: customer.idn@prudential.co.id

Fax: (021) 2995 8800

Facebook: Prudential Indonesia

Instagram: @id_prudential

Linkedin: Prudential Indonesia (PT Prudential Life Assurance)

Website: www.prudential.co.id

  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Cimahi: Komplek Town Place: Jl. Sentra Raya No.15, Cimahi, Jawa Barat
  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Cirebon: Cirebon Super Blok (CSB) Mal, Ruko Chelsea Blue No.12A, Cirebon
  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Bandung: Wahana Bakti Pos Building Fl. 6th – Jl. Banda No. 30, Bandung | Telp: (022) 4218980 | Fax: (022) 4218985
  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Batam, Kepulauan Riau: BSP Building Fl. 3-3A – Jl. Laksamana Bintan No.1, Sei Panas, Batam | Telp: (0778) 473501 | Fax: (0778) 4273508
  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Denpasar, Bali: Ikat Plaza, Building B, Fl. 1st & 2nd – Jl. By Pass Ngurah Rai, Denpasar | Telp: (0361) 726528 | Fax: (0361) 726527 
  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Medan: B&G Tower Lt. 5, Suite 501,511-512 – Jl. Putri Hijau No.10, Medan | Telp: (061) 43000288 | Fax: (061) 43000289
  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Semarang: Menara Suara Merdeka Fl.  7th Unit 7B – Jl. Pandanaran No.30, Semarang | Telp: (024) 76928853 | Fax: (024) 76928852
  • Kantor Cabang Asuransi Prudential Surabaya: Pakuan Center 10th, Tunjungan Plaza 5 – Jl. Embong Malang No.1, Surabaya | Telp: (031) 99241380 | Fax: (031) 5478413
  • Kantor Pemasaran Asuransi Prudential Bekasi (Prudential Galaxy): Jl. Boulevard Raya Blok G No. 30 Galaxy City, Bekasi Selatan | Telp: (021) 99273009 / 8805822 | Fax: (021) 88343120
  • Kantor Pemasaran Asuransi Prudential Palembang: Jl. Veteran No.757 C-D RT.23/RW.07, Palembang | Telp: (0711) 364749 / 364750 | Fax: (0711) 355264
  • Kantor Pemasaran Asuransi Prudential Medan: Jl. Palang Merah No.13-14, Kompleks Ruko Royal Residence Blok C, Medan | Telp: (061) 4555088 | Fax: (061) 4563553

Prudential Insurance Indonesia memiliki tiga fitur unggulan yang dapat membantu nasabahnya dalam mendapatkan informasi terkait polis dan pengajuan klaim dengan mudah. Ketiga fitur itu adalah PRUMedical Network, PRUHospital Friend, dan PRUFlyer. Berikut fungsi masing-masing dari ketiganya:

  • PRUMedical Network (PMN): Layanan yang memudahkan nasabah melakukan klaim non tunai (cashless) dengan memberikan informasi daftar rumah sakit rekanan. Layanan ini dikhususkan untuk nasabah PRUPrime Healthcare, PRUPRime Healthcare Syariah, PRUPrime Healthcare Plus, dan PRUPRime Healthcare Plus Syariah. 
  • PRUHospital Friend: Layanan yang akan membantu proses administrasi nasabah saat akan menjalani rawat inap.
  • PRUFlyers: Program member-get-member di mana pihak asuransi akan memberikan hadiah menarik kepada nasabah yang memberikan referensi kenalan yang bersedia menjadi nasabah.

SFA Prudential (Sales Force Automation Prudential) adalah layanan berbasis aplikasi yang berguna untuk mengakses data nasabah, dan informasi lain terkait produk serta layanan asuransi yang ditawarkan. Anda pun bisa mengaksesnya melalui situs resmi Prudential SFA di https://sfa.prudential.co.id. Atau, mengunduhnya di Apps Store ataupun Google Play Store.

Cara Klaim Asuransi Prudential

Cara klaim Asuransi Prudential dibedakan menjadi tiga metode, yaitu cashless, reimbursement, dan klaim meninggal dunia. Berikut penjelasan dari ketiga cara klaim Asuransi Prudential tadi:

  • Mendatangi rumah sakit rekanan Asuransi Prudential Indonesia
  • Menunjukkan atau menggesek kartu peserta ke bagian administrasi rumah sakit
  • Nasabah mendapatkan perawatan di rumah sakit
  • Unduh formulir klaim melalui website resmi Prudential (www.prudential.co.id)
  • Menyiapkan dokumen yang dibutuhkan, seperti surat rekam media asli, surat keterangan dokter asli yang sudah ditandatangani dan distempel, tanda terima pembayaran, salinan pemeriksaan medis, salinan kartu identitas diri (KTP/SIM/Paspor) pemegang polis
  • Menyerahkan formulir dan dokumen tadi ke pihak Asuransi Prudential Indonesia
  • Unduh formulir klaim meninggal dunia di situs Prudential
  • Menyiapkan dokumen yang dipersyaratkan, seperti:
    • Buku polis Asuransi Prudential asli
    • Surat Keterangan Kematian dari pemerintah atau pihak berwenang setempat
    • Surat Keterangan Dokter untuk klaim meninggal dunia
    • Fotokopi catatan medis tertanggung
    • Fotokopi identitas diri tertanggung, pemegang polis, dan ahli waris
    • Surat berita acara dari pihak kepolisian apabila meninggal dunia akibat kecelakaan
    • Dokumen lain yang dibutuhkan oleh Asuransi Prudential Indonesia
    • Bukti identitas ahli waris yang akan menerima uang pertanggungan

Rumah Sakit Rekanan Asuransi Kesehatan Prudential Indonesia

Prudential telah menjalin kerja sama dengan banyak rumah sakit, baik di dalam maupun luar negeri. Berikut daftar RS rekanannya:

  • RS Mayapada: Jl. Lebak Bulus I Kav.29, Jakarta Selatan| Telp: (021) 29217777
  • RS Mitra Keluarga Kelapa Gading: Jl. Bukit Gading Raya Kav.2, Kelapa Gading Barat, Jakarta Utara | Telp: (021) 45852700
  • RS Asri Jakarta Selatan: Jl. Duren Tiga No.20, Jakarta Selatan | Telp: (021) 27837900
  • RS Mitra Kemayoran: Jl. HBR Motik (Landas Pacu Timur), Kemayoran, Jakarta | Telp: (021) 6545555 / 6545888
  • RS Royal Taruma: Jl. Daan Mogot No.34, Tanjung Duren Utara, Jakarta Barat | Telp: (021) 56958338
  • Siloam Hospital Kebon Jeruk: Jl. Raya Perjuangan Kav.8, Kebun Jeruk, Jakarta | Telp: (021) 25677888
  • MRCCC Siloam Hospital Semanggi: Jl. Garnisun Kav.2-3, Karet Semanggi – Setiabudi, Jakarta Selatan | Telp: (021) 29962888
  • Siloam Hospital TB Simatupang: Jl. RA Kartini No.8, Cilandak, Jakarta Selatan | Telp: (021) 29531900
  • RS Mitra Keluarga Kalideres: Jl. Peta Selatan No.1, RT.10/RW.1, Kalideres, Jakarta Barat | Telp: (021) 22523700
  • RS Premier Jatinegara: Jl. Raya Jatinegara Timur No.85-87, Jatinegara, Bali Mester, RT.10/RW.2, Bali Mester, Jatinegara, Jakarta Timur | Telp: (021) 1500908
  • RS Omni Pulomas: Jl. Pulomas Barat VI No.20 Kayu Putih, Pulo Gadung, Jakarta Timur | Telp: (021) 29779999
  • Ciputra Hospital Citra Garden City: Jl. Boulevard Blok G 1 No.1, Citra 5-Citra Garden City, Jakarta Barat | Telp: (021) 22557888
  • RS Evasari: Jl. Rawamangun No.45-47-49, RT.7/RW.3, Rawasari, Cempaka Putih, Jakarta Pusat | Telp: (021) 4202851
  • Mitra Keluarga Bintaro: Jl. Bintaro Utama 3, Pondok Karya, Kec. Pondok Aren, Tangerang Selatan | Telp: (021) 27659777
  • Mayapada Hospital: Jl. Honoris Raya Kav.6, Kota Modern, Tangerang | Telp: (021) 5529035
  • Siloam Hospital Lippo Village: Jl. Siloam No.6, Lippo Karawaci, Tangerang | Telp: (021) 25668000
  • RS Premier Bintaro: Jl. M.H. Thamrin No.1, Sektor 7, Bintaro Jaya, Pondok Jaya, Pondok Aren, Tangerang, Banten | Telp: (021) 27625500
  • RS OMNI Alam Sutera: Jl. Alam Sutera Boulevard Kav.25 Pakulonan, Serpong Utara, Tangerang Selatan | Telp: (021) 29779999
  • Ciputra Hospital Citra Raya Tangerang: Jl. Citra Raya Boulevard Blok V00/08 Sektor 3.4 Citra Raya, Tangerang | Telp: (021) 59405555
  • Mitra Keluarga Gading Serpong: Jl. Raya Legok – Karawaci No.20, Medang, Pagedangan, Tangerang, Banten | Telp: (021) 55689111
  • Awal Bros Tangerang: Jl. MH Thamrin No.3 Cikokol, Kota Tangerang, Banten | Telp: (021) 55780888
  • RS Mitra Keluarga Depok: Jl. Margonda Raya, Pancoran Mas, Depok, Jawa Barat | Telp: (021) 77210700 / 77210800
  • RS Khusus Jantung Diagram Depok: Jl. Maribaya No.1, Puri Cinere, Depok | Telp: (021) 7545499
  • RS Mitra Keluarga Pratama Jatiasih: Jl. Raya Jatimekar RT.01/RW.12, Jatimekar, Kec. Jatiasih, Bekasi | Telp: (021) 85511000
  • RS Mitra Keluarga Bekasi: Jl. Jend Ahmad Yani, Bekasi | Telp: (021) 8853333
  • RS Hosana Medica Bekasi: Jl. Pramuka No.12, Rawalumbu, Bekasi | Telp: (021) 8221574
  • Siloam Hospital Bekasi Timur: Jl. Chairil Anwar Blu Plaza No.27, Kel. Margahayu, Kec. Bekasi Timur, Bekasi | Telp: (021) 80611900
  • RS Sentosa Bekasi: Jl. Pahlawan No.60, Duren Jaya, Bekasi Timur | Telp: (021) 8806140
  • RS Mitra Keluarga Bekasi Timur: Jl. Pengasinan Rawasemut Margahayu, Bekasi Timur | Telp: (021) 8817777 / 89999222
  • RS Mitra Keluarga Cibubur: Jl. Alternatif Transyogi Cibubur, Kota Bekasi | Telp: (021) 84311771 / 84311777
  • Awal Bros Bekasi: Jl. KH. Noer Ali Kav.17-18, Kalimalang, Kota Bekasi |  Telp: (021) 8868888
  • Awal Bros Bekasi Timur: Jl. Haji Mulyadi Joyomartono No.47, Margahayu, Kota Bekasi | Telp: (021) 82679999
  • OMNI Hospital Pekayon: Jl. Pulo Ribung Kelurahan Pekayon Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi | Telp: (021) 29779999 / (021) 1500108
  • Siloam Jember: Jl. Gajah Mada 104, Kaliwates, Jember | Telp: (033) 2861900 / 2861922
  • Siloam Hospital Lippo Cikarang: Jl. MH Thamrin Kav.105, Cikarang Selatan | Telp: (021) 8990188
  • RS Mitra Keluarga Cikarang: Jl. Industri Raya No.100, Lemahabang Cikarang | Telp: (021) 89840500 / 89840900
  • OMNI Hospital Cikarang: Komp. The Oasis No. 1 – Jl. Raya Cikarang Cibarusah Selatan, Bekasi | Telp: (021) 29779999 / 1500108
  • Siloam Hospital Bogor: Jl. Pajajaran No.27, Kel. Babakan, Kec. Bogor Tengah, Kota Bogor | Telp: (0251) 8303900
  • RS Siloam Putera Bahagia Cirebon: Jl. Ciremai Raya No.114, Kel. Kecapi, Kec. Harjamukti, Kota Cirebon | Telp: (031) 207351
  • Siloam Hospital Purwakarta: Jl. Raya Bungursari No.1, Purwakarta |  Telp: (0264) 8628900
  • Siloam Hospital Yogyakarta: Jl. Laksda Adisucipto No.32-34, Demangan, Kec. Gondokusuman, Kota Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta | Telp: (0274) 4600900
  • RS Mitra Keluarga Tegal: Jl. Sipelem No.4 , Kemandungan, Kota Tegal Jawa Tengah | Telp: (0283) 340999 / 340399
  • Siloam Hospital Semarang: Jl. Kompol Maksum No.296, Peterongan, Semarang | Telp: (024) 86001900 / 86001911
  • Siloam Hospital Surabaya: Jl. Raya Gubeng No.70, Surabaya | Telp: (031) 5031333
  • RS Mitra Keluarga Kenjeran: Jl. Kenjeran No.506 Kalijudan, Mulyorejo, Kota Surabaya, Jawa Timur | Telp: (031) 99000880
  • RS Mitra Keluarga Kenjeran: Jl. Satelit Indah II Darmo Satelit, Surabaya | Telp: (031) 7345333
  • RS Premier Surabaya: Jl. Nginden Intan Barat Blok B, Ngenden Jangkungan, Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur | Telp: (031) 5993211
  • RS Husada Utama: Jl. Prof. Dr. Moestopo No.31-35, Surabaya | Telp: (031) 5018335
  • Siloam Hospital Bali: Jl. Sunset Road No. 818 Kuta, Bali | Telp: (0361) 779900
  • BIMC Hospital Nusa Dua: Kawasan BTCD Blok D Nusa Dua, Bali | Telp: (0361) 3000911
  • Siloam Hospital Dhirga Surya: Jl. Imam Bonjol No.6, Kel. Petisah, Medan | Telp: (061) 88881900
  • RS Siloam Silampari: Jl. Yos Sudarso RT.11, Taba Jemekeh, Lubuk Linggau Timur I, Kota Lubuk Linggau, Sumatera Selatan | Telp: (0733) 3035900
  • Siloam Hospital Sriwijaya Palembang: Jl. POM IX, Lorok Pakjo, Kec. Ilir Barat I, Kota Palembang, Sumatera Selatan | Telp: (0711) 5229100
  • RS Awal Bros Batam: Jl. Gajah Mada Kav.1, Baloi Indah, Kec. Lubuk Baja, Kota Batam, Kepulauan Riau | Telpn: (0778) 431777
  • RS Awal Bros A. Yani: Jl. Jend. Ahmad Yani No.73, Tanah Datar, Kec. Pekanbaru Kota, Kota Pekanbaru, Riau | Telp: (0761) 21000
  • RS Awal Bros Panam: Jl. HR. Soebrantas Panam No.88, Sialangmunggu, Kec. Tampan, Kota Pekanbaru, Riau | Telp: (0761) 586888
  • RS Awal Bros Sudirman: Jl. Jend. Sudirman, Tengkerang Selatan, Kec. Bukit Raya, Kota Pekanbaru, Riau | Telp: (0761) 47333
  • RS Awal Bros Ujung Batu: Jl. Sudirman No.314, Ngaso, Ujung Batu, Kabupaten Rokan Hulu, Riau | Telp: (0762) 7363329
  • RS Awal Bros Betang Pambelum: Jl. Tjilik Riwut No.5, Bukit Tunggal, Kec. Jekan Raya, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah | Telp: (0536) 4279888
  • Siloam Hospital Makassar: Jl. Metro Tj. Bunga Kav. 9, Tj. Merdeka, Sulawesi Selatan | Telp: (0411) 3662900
  • RS. Awal Bros Makassar atau Primaya Hospital Makassar: Jl. Urip Sumoharjo No.43, Karuwisi Utara, Kec. Panakkukang, Kota Makassar, Sulawesi Selatan | Telp: (0411) 454567
  • Siloam Hospital Manado: Jl. Sam Ratulangi No.22, Wenang Utara, Kec. Wenang, Kota Manado, Sulawesi Utara | Telp: (0431) 7290900
  • Rumah Sakit Grha Ultima Medika Mataram: Pejanggik, Kec. Mataram, Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat | Telp: –
  • Mount Elizabeth Novena Hospital: 38 Irrawaddy Rd, Singapura | Telp: +65 6898 6898
  • Mount Elizabeth Orchard Hospital: 3 Mount Elizabeth, Singapura | Telp: +65 6250 0000
  • Gleneagles Hospital: 6A, Napier Road, Singapura | Telp: +65 6735 5000
  • Parkway East Hospital: 321 Joo Chiat Pl, Singapura | Telp: +65 6377 3737
  • Raffles Hospital: 585 North Bridge Road Singapura | Telp: +65 63111111
  • Nemocnica Ružinov: Ružinovská 6 | Telp: +421 2 48234 111
  • 8 Nemocnica akademika Ladislava Dérera Kramáre: Limbová 5, Kramare | Telp: +421 2 5954 1111
  • Nemocnica Sv. Cyrila a Metoda Petržalka S: Antolská 11, Petrzalka | Telp: +421 2 6867 3302
  • Nemocnica Staré Mesto: Mickiewiczova 13 | Telp: +421 2 57290 111

Untuk mengetahui lebih lengkap mengenai daftar rumah sakit rekanan Prudential, sila menghubungi nomor telepon Asuransi Prudential Indonesia di nomor 1500085.

Berita Terbaru Asuransi Prudential Indonesia

April 2022 – Prudential Indonesia mengumumkan sepanjang tahun 2021 telah mencairkan total klaim mencapai Rp16,6 triliun. Tidak hanya itu, unit usaha syariah Prudential juga berhasil mempertahankan kepemimpinan di industri tersebut dengan pangsa pasar yang mencapai 29 persen.

Hal tersebut tidak terlepas dari pilihan perlindungan komprehensif dan inklusif yang beragam, yaitu sebanyak 49 pilihan produk.

April 2022 – Asuransi Prudential Indonesia mampu mencatatkan kinerja keuangan yang sangat baik di sepanjang tahun 2021. Hingga kuartal IV-2021, Asuransi Prudential mencatatkan total aset hingga Rp72 triiliun dan dipercaya untuk mengelola total dana investasi nasabah yang mencapai Rp66,6 triliun.

April 2022 – Prudential Indonesia mengajukan permohonan ke OJK terkait pengembalian izin unit usaha syariahnya. Permohonan tersebut merupakan bagian akhir dari pendirian PT Prudential Sharian Life Assurance (Prudential Syariah) sebagai entitas perusahaan asuransi jiwa yang berdiri sendiri.

Berdasarkan kententuan OJK, setelah Prudential Indonesia mengajukan permohonan pengembalian izin pembentukan unit usaha syariahnya, maka regulator tersebut akan menindaklanjuti dengan mengeluarkan pengumuman Pencabutan Izin Pembentukan Unit Syariah Prudential Indonesia.

Pertanyaan Seputar Asuransi Prudential Indonesia

Berikut pertanyaan yang sering diajukan calon nasabah maupun nasabah terkait Asuransi Prudential Indonesia.

Apa itu Prudential?

Prudential adalah salah satu perusahaan asuransi swasta terbesar di Indonesia. Asuransi Prudential Indonesia berada di bawah naungan PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) yang sudah berdiri sejak tahun 1995 dan menjadi bagian dari Prudential plc, sebuah grup perusahaan jasa keuangan asal Inggris. Dengan pengalaman yang dimiliki, telah banyak penghargaan yang diterima oleh Prudential, salah satunya ESEA (Excellent Service Experience Award) pada tahun 2015. Dengan adanya penghargaan tersebut, kepercayaan nasabah terhadap Prudential semakin tinggi.

Apa saja jenis Asuransi Prudential?

Berikut jenis Asuransi Prudential Indonesia yang bisa dipilih calon nasabah:

Asuransi Unit Link

  • PRULink Generasi Baru
  • PRULink Capital Account
  • PRULink Assurance Account
  • PRULink Investor Account
  • PRULink Syariah Investor Account
  • PRULink Syariah Assurance Account
  • PRULink Syariah Generasi Baru

Asuransi Jiwa

  • PRUWarisan (Prudential Warisan)
  • PRUMy Child
  • PRUCritical Benefit 88

Asuransi Pendidikan

  • PRUCerah
  • PRULink Edu Protection
  • PRULink Syariah Edu Protection

Asuransi Kesehatan (Rider)

  • PRUPrime Healthcare
  • PRUPrime Healthcare Plus
  • PRUMed Cover
  • PRUHospital & Surgical Plus
  • PRUPrime Healthcare Syariah
  • PRUHospital & Surgical Plus Syariah
  • PRUMed Cover Syariah
  • PRUPrime Healthcare Plus Syariah
  • PRUSolusi Sehat Syariah

Asuransi Tambahan (Rider)

  • PRULink Term
  • PRULink Term Syariah
  • PRUPayor Syariah 33/PRUSpouse Payor Syariah 33/PRUParent Payor Syariah 33
  • PRUPayor 33/PRUSpouse Payor 33/ PRUParent Payor 33
  • PRUEarly Stage Payor/PRUEalry Stage Spouse Payor/PRUEarly Stage Parent Payor
  • PRUEalry Stage Payor Syariag/ PRUEarly Stage Spouse Payor Syariah/ PRUEalry Stage Parent Payor Syariah
  • PRUWaiver Syariah 33/ PRUSpouse Waiver Syariah 33
  • PRUWaiver 33/ PRUSpouse Waiver 33

Asuransi Karyawan

  • PRUWorks
  • PRUCorporate
Apa saja paket Asuransi Prudential?

Paket Asuransi Pruential biasanya berbeda-beda untuk setiap polisnya. Satu polis bisa terdiri dari beberapa paket atau plan yang berbeda dengan harga premi dan juga manfaat yang berbeda. Selain itu, Anda juga bisa membeli polis dasar yang kemudian ditambah dengan rider (manfaat tambahan). Misalnya Anda membeli asuransi jiwa unit link dengan polis PRULink Generasi Baru, lalu menambahkan polis asuransi kesehatan PRUPrime Healthcare Plus sebagai rider.

Apa saja produk Asuransi Kesehatan Prudential Indonesia?

Berikut daftar produk Prudential Asuransi Kesehatan:

  • PRUPrime Healthcare
  • PRUPrime Healthcare Plus (Prudential Healthcare Plus)
  • PRUMed Cover
  • PRUHospital & Surgical Plus
  • PRUPrime Healthcare Syariah
  • PRUHospital & Surgical Plus Syariah
  • PRUMed Cover Syariah
  • PRUPrime Healthcare Plus Syariah
  • PRUSolusi Sehat Syariah

Namun, seluruh polis Asuransi Kesehatan Prudential Indonesia ini bersifat  rider (manfaat tambahan). Artinya, calon nasabah harus membeli polis dasar Prudential terlebih dahulu bila ingin mendapatkan manfaat dari polis kesehatan yang sudah disebutkan tadi.

Apa saja Asuransi Pendidikan Prudential?

Asuransi Prudential memiliki tiga polis pendidikan yang bisa dipilih nasabahnya, yaitu:

  • PRUCerah
  • PRULink Edu Protection
  • PRULink Syariah Edu Protection
Apa saja produk Asuransi Jiwa Prudential?

Prudential Asuransi Jiwa memiliki tiga polis yang bisa dipilih nasabahnya, yaitu:

  • PRUWarisan
  • PRUMy Child
  • PRUCritical Benefit 88
Apa tugas Agen Asuransi Prudential?

Tugas Agen Asuransi Prudential adalah untuk menawarkan dan memberi penjelasan secara detail terkait produk Asuransi Prudential kepada calon nasabahnya. Selain itu, masih ada tugas pokok lain yang harus dijalankan Agen Asuransi Prudential, di antaranya:

  • Melakukan analisa kebutuhan asuransi calon nasabahnya yang disesuaikan dengan kemampuan dan kebutuhannya.
  • Menjelaskan segala manfaat yang akan diberikan Asuransi Prudential.
  • Membantu proses administrasi klaim dan menjaga hubungan baik dengan nasabah.
  • Menjaga nama baik Asuransi Prudential di mata nasabah.
Apa slogan Prudential?

Slogan Prudential adalah “Listening, Understanding, Delivering”. 

Apa itu Kartu Hitam Prudential (Prudential Black Card)?

Kartu Hitam Prudential (Prudential Black Cardadalah fitur upgrade yang dirancang khusus untuk produk asuransi kesehatan dari Prudential. Ada banyak keuntungan yang bisa Anda dapatkan bila memiliki Prudential Black Card, di antaranya:

  • Limit tahunan tinggi, mulai dari 10 miliar per tahun hingga 65 miliar per tahun.
  • Melindungi hingga jangkau luar negeri, mulai dari Indonesia, Asia, Eropa, hingga seluruh dunia, termasuk Amerika.
  • Tidak terpengaruh dengan kenaikan biaya rumah sakit (inflasi) di kemudian hari.
  • Memberikan fasilitas dua kali kunjungan per dokter umum dan spesialis tanpa batasan tarif kunjungan.
  • Menanggung biaya untuk pemantauan dan perawatan kanker hingga 5 tahun pasca perawatan kanker.
  • Menanggung biaya-biaya sebelum, selama, dan setelah tindakan rawatan jalan.

Bila tertarik untuk meng-upgrade ke Prudential Black Card, Anda bisa langsung menghubungi call center atau mendatangi langsung kantor cabang terdekat. Sementara untuk besaran premi Prudential Black Card akan disesuaikan dengan polis dasar Prudential yang sudah Anda miliki, yaitu PRULink Generasi Baru.

Apa itu Aplikasi Pulse Prudential?

Aplikasi Pulse Prudential adalah aplikasi kesehatan yang dihadirkan oleh PT Prudential Life Assurance. Aplikasi Prudential ini telah didukung oleh teknologi Artificial Intelligence (AI). Kehadiran Pulse Prudential bertujuan untuk membantu masyarakat dalam mengelola kesehatan dan meningkatkan pola hidup sehat.

Apa itu Prudential University?

Prudential University atau PRUuniversity adalah platform yang disediakan oleh PT Prudential Life Assurance untuk membantu mengembangkan kapabilitas karyawan dan tenaga pemasar.

Platform ini juga dapat menghubungkan 2.000 karyawan dan 277.000 tenaga pemasar Prudential yang tersebar di berbagai kota di Indonesia.

Apa itu Bronze B Prudential?

Bronze B Prudential adalah plan yang tersedia di PRUPrime Healthcare Plus. Adapun manfaat yang diberikan oleh plan Bronze B Prudential adalah:

  1. Cakupan wilayah Indonesia,
  2. Tipe perawatan kamar 1 tempat tidur & kamar mandi dalam
  3. Biaya ruang ICU (sesuai tagihan)
  4. Biaya kunjungan dokter spesialis atau sub spesialis (sesuai tagihan)
  5. Biaya tindakan bedah (sesuai tagihan)
  6. Biaya aneka perawatan rumah sakit (sesuai tagihan)
  7. Biaya perawatan oleh juru rawat setelah rawat inap (sesuai tagihan)
  8. Biaya ambulans lokal (sesuai tagihan)
  9. Biaya fisioterapi, terapi okupasi, atau terapi wicara (sesuai tagihan)
  10. Biaya pendamping (sesuai tagihan)
  11. Biaya sebelum dan sesudah rawat inap (sesuai tagihan)
  12. Biaya bedah rekonstruksi wajah (sesuai tagihan)
  13. Penggantian biaya untuk donor pihak ketiga atas  transplantasi organ (sesuai tagihan)
  14. Manfaat santunan harian rawat inap (sesuai tagihan)
Apa itu Plan B Prudential?

Sama seperti sebelumnya, Plan B Prudential adalah plan yang tersedia di PRUHospital Cover. Adapun manfaat Plan B Prudential adalah:

  1. Manfaat harian rawat inap (sebesar Rp400 ribu)
  2. Manfaat harian untuk ICU (sebesar Rp800 ribu)
  3. Manfaat harian untuk penyakit infeksi khusus (sebesar Rp800 ribu)
  4. Manfaat harian untuk kecelakaan di luar negeri (sebesar Rp800 ribu)
  5. Manfaat Tindakan Operasi (maksimum per jenis tindakan)
    • Kecil (sebesar Rp2 juta)
    • Sedang (sebesar Rp6 juta)
    • Besar (sebesar Rp8 juta)
    • Kompleks (sebesar Rp10 juta)
Apa itu Prudential Payment?

Prudential Payment adalah platform pembayaran premi atau kontribusi yang disediakan oleh Prudential Indonesia. Pembayaran menggunakan platform ini sebenarnya cukup mudah, berikut langkah-langkahnya:

  1. Buka payment.prudential.co.id
  2. Isi kolom Nomor Polis (SPAJ) dan Tanggal Lahir Pemegang Polis
  3. Setelah itu, centang kotak reCAPTCHA dan klik Masuk
Apa itu Prudential x SuperM?

Prudential x SuperM adalah kolaborasi antara Prudential dengan grup K-pop SuperM. Kolaborasi tersebut meluncurkan sebuah kampanye baru, yaitu We DO Well Together. Tujuan dari kampanye ini adalah untuk  mendorong masyarakat Asia untuk menjaga kesehatan dengan cara yang menyenangkan.

Apa itu Prudential Vaksin?

Prudential Vaksin adalah program kerja sama antara PT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) dengan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes). Program Prudential Vaksin ini ditujukan untuk masyarakat Indonesia yang sudah melakukan pendaftaran melalui aplikasi Pulse Prudential.

Program Prudential Vaksin ini dilakukan di area kantor Prudential Indonesia, PRUUniversity, di Kota Kasablanka lantai 2 (Jl Casablanca Raya Kav 88, Menteng Dalam, Kec. Tebet, Jakarta 12870).

Apa itu Prudential Rawat Jalan?

Prudential Rawat Jalan adalah layanan kesehatan yang diberikan oleh PT Prudential Indonesia. Namun, manfaat rawat jalan dari Prudential ini tidak berdiri sendiri, melainkan bersifat tambahan. Artinya, nasabah harus membeli polis dasar unit link dari Prudential bila ingin mendapatkan manfaat tersebut. Polis tambahan yang memberikan manfaat Rawat Jalan Prudential antara lain:

  • PRUPrime Healthcare Plus
  • PRUPrime Healthcare Plus Syariah
  • PRUHospital & Surgical Cover Plus
  • PRUHospital & Surgical Cover Plus Syariah
Prudential menyediakan apa saja?

Prudential menyediakan berbagai kategori produk asuransi. Berikut daftarnya:

  • Asuransi kesehatan
  • Asuransi jiwa
  • Asuransi tambahan (rider)
  • Asuransi pendidikan
  • Asuransi syariah
  • Asuransi dana investasi
  • Bancassurance
  • Asuransi perlindungan karyawan
Prudential didirikan di mana?

Prudential didirikan di London, Inggris, pada tahun 1995. Prudential sendiri dimiliki oleh Prudential plc, sebuah grup perusahaan jasa keuangan terkemuka asal Inggris.

PT Prudential Life Assurance bergerak di bidang apa?

PT Prudential Life Assurance adalah sebuah perusahaan jasa keuangan yang bergerak di bidang asuransi dan berkantor pusat di Jakarta. PT Prudential Life Assurance sendiri merupakan bagian dari Prudential plc, yaitu sebuah grup jasa keuangan terkemuka asal Inggris.

Adakah Prudential untuk melahirkan?

Tentu ada. PRUMy Child adalah polis Asuransi Prudential yang memberikan manfaat melahirkan. Adapun manfaat yang diberikan oleh polis tersebut, antara lain:

  • Manfaat pertanggungan jiwa atas janin/calon bayi dan ibu selama masa kehamilan
  • Manfaat komplikasi yang terjadi pada ibu dalam masa kehamilan atau sesudah melahirkan
  • Manfaat perawatan di inkubator/Intensive Care Unit (ICU) /High Dependency Unit (HDU) untuk bayi
Adakah Prudential Asuransi Kesehatan dan Investasi?

Untuk saat ini, Prudential belum memiliki polis asuransi kesehatan dan investasi. Namun, terdapat asuransi jiwa unit link yang memiliki manfaat tambahan asuransi kesehatan. Contohnya jika Anda ingin membeli asuransi kesehatan PRUPrime Healthcare Plus maka Anda harus lebih dulu membeli polis dasar PRULink Generasi Baru. Dengan begini, Anda mendapatkan manfaat proteksi kesehatan, proteksi jiwa, dan juga investasi.

Apakah Asuransi Prudential bagus? 

Perlu dipahami, Prudential merupakan salah satu perusahaan asuransi yang menghadirkan polis paling banyak dan lengkap. Meski demikian, tetap saja Prudential ini tidak kebal terhadap berita miring. Salah satunya adalah kasus yang menimpa Prudential Inggris pada tahun 2019 lalu, yang menyebabkan otoritas pengawasan keuangan setempat (Financial Conduct Authority/FCA) Inggris mengenakan denda sebesar 24 juta poundsterling akibat kegagalan atas penjualan pembayaran berkala (anuitas). 

Di Indonesia sendiri, belum ada kasus resmi yang menyatakan Prudential bermasalah, apalagi penipu. Sebaliknya, justru Prudential memiliki polis asuransi yang terbilang sangat lengkap, mulai dari asuransi konvensional hingga syariah. Selain itu, harga asuransi atau permi yang dikenakan juga terbilang bersahabat, sehingga dapat dikategorikan sebagai pilihan asuransi yang tepat.

Beberapa contohnya adalah polis PRUMy Child dan PRUPrime Healthcare yang memiliki manfaat polis unggul dibandingkan perusahaan asuransi lainnya. 

Apakah premi Asuransi Kesehatan Prudential bisa diambil?

Perlu dipahami terlebih dahulu, hanya produk Prudential Asuransi dengan investasi (unit link) yang bisa diambil nasabah. Itu Artinya, premi Asuransi Kesehatan Prudential tidak bisa diambil alias dicairkan.

Pada produk Asuransi Unit Link Prudential, nilai investasi yang sudah terkumpul akan menjadi tabungan nasabah untuk kemudian diambil sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Biasanya, nasabah baru bisa mencairkan saldo investasinya itu setelah 10 tahun masa asuransi berjalan. Jika belum mencapai batas waktu yang ditentukan, maka nasabah tidak bisa mencairkannya.

Sementara untuk produk asuransi jiwa Prudential, uang pertanggungan (UP) bisa diambil setelah tertanggung meninggal dunia. Uang pertanggungan ini bisa diambil langsung oleh sang ahli waris.

Apakah setelah 10 tahun bayar premi Prudential tidak perlu membayarnya lagi?

Saat awal, nasabah Prudential harus membayar premi berdasarkan lamanya jangka waktu yang dipilih. Bila memilih jangka waktu 10 tahun, maka nasabah harus membayarnya selesai. Setelah jangka waktu pembayaran selesai, nasabah pun tidak perlu lagi membayar premi asuransi.

Alasan tidak perlu lagi membayar premi adalah ketetapan serta perjanjian yang dilakukan antara nasabah dan pihak Asuransi Prudential Indonesia.

Apakah ada premi Asuransi Prudential 350 ribu?

Sebelumnya premi Asuransi Prudential 350 ribu tersedia untuk polis PRUHospital & Surgery Cover. Namun belakangan, polis tersebut mengalami pergantian nama menjadi PRUHospital & Surgery Cover Plus dan premi yang dibayarkan pun tidak menjadi Rp350 ribu lagi. Karena, premi PRUHospital & Surgery Cover Plus mengikuti ketentuan polis dasarnya, dalam hal ini PRULink Generasi Baru.

Adapun ilustrasi premi Asuransi Prudential 350 ribu sebelum berganti nama menjadi PRUHospital & Surgery Cover Plus adalah sebagai berikut:

Bapak Ahmad membeli polis PRUHospital & Surgical Cover Plus paket A pada tanggal 1 September 2016. Dua bulan setelahnya, yaitu 1 November 2016 Bapak Ahmad menjalani rawat inap karena kecelakaan kendaraan bermotor yang disertai dengan tindakan bedah.

Berikut ilustrasi manfaat Prudential premi 350 ribunya:

Biaya Rawat InapRp250 ribu
Biaya ICURp500 ribu
Biaya Kunjungan Dokter UmumRp100 ribu
Biaya Kunjungan Dokter SpesialisRp150 ribu
Biaya Tindakan BedahRp63 juta
Biaya Aneka Rawat InapRp4,5 juta
Biaya Juru Rawat Setelah Rawat InapRp115 ribu
Biaya AmbulansRp230 ribu
Biaya Perawatan Sebelum Rawat InapRp720 ribu
Biaya Perawatan Setelah Rawat InapRp720 ribu
Biaya Pendamping untuk Tertanggung Usia Di Bawah 15 TahunRp50 ribu
Biaya FisioterapiRp300 ribu
Biaya Rawat Jalan Darurat Kecelakaan (Rawat Jalan)Rp2 juta
Biaya Perawatan KankerRp21,6 juta
Biaya Cuci DarahRp6 juta
Limit TahunanRp135 juta

Jadi, total pembayaran manfaat polisnya untuk perawatan Bapak A adalah Rp63 juta.

Apakah saldo Prudential bisa dicairkan?

Khusus produk unit link dari Prudential, penarikan dana investasi bisa dilakukan kapan saja. Untuk proses pengajuannya sendiri akan dibantu oleh agen asuransi agar semua urusan bisa dipermudah.

Apakah Prudential Dana Pensiun ada?

Sayangnya, Prudential tidak memiliki polis yang dikhususkan untuk program dana pensiun.

Apakah CS Prudential 24 jam?

CS Prudential tidak melayani 24 jam penuh. Layanan Prudential hanya melayani mulai pukul 08.00 sampai 17.00 WIB dari Senin hingga Sabtu untuk customer relations officer. Sementara, customer care center Prudential hanya melayani dari pukul 08.30 – 16.00 WIB dari Senin hingga Jumat.

Apakah Prudential penipu?

Tentu saja tidak. Pasalnya, Prudential telah terdaftar dan diawasi oleh Otoritas Jasa Keuangan. Selain itu, Prudential juga telah mengantongi izin usaha dari OJK melalui Surat Keputusan Nomor 241/KMK.017/1995 juncto (jo) Surat Menteri Keuangan Nomor S.191/MK.6/2001 juncto Surat Menteri Keuangan Nomor S.614/Mk.6/2001 juncto Surat Menteri Keuangan Nomor S-9077/BL/2008.

Sementara, izin usaha unit syariah Prudential diperoleh lewat SK Menteri Keuangan Republik Indonesia Nomor KEP.167/KM.10/2007.

Apa yang terjadi jika premi Asuransi Prudential tidak dibayar?

Bila Anda ingin mengetahui apa yang terjadi jika premi Asuransi Prudential tidak dibayar? Yuk, simak jawabannya di bawah ini:

1. Status sebagai nasabah akan ditangguhkan

Saat Anda memutuskan untuk membeli asuransi, maka Anda akan tercatat sebagai nasabah yang berhak atas manfaat sesuai dengan polus yang dibeli. Ambil contoh, Anda memiliki asuransi rawat inap. Namun, bila suatu saat Anda lupa membayar kewajiban sebagai nasabah asuransi, maka status Anda akan ditangguhkan sementara.

Waktu penangguhaan ini tentunya berbeda antara satu perusahaan dengan perusahaan lainnnya. Akibatnya, Anda pun tidak bisa mendapatkan manfaat dari asuransi yang dimiliki bila sewaktu-waktu membutuhkannya.

2. Tidak bisa mengajukan klaim

Selain status nasabah yang ditangguhkan, Anda juga tidak bisa mengajukan klaim bila sewaktu-waktu mengalami risiko. Alhasil, uang yang sudah Anda keluarkan untuk mengganti biayar perawatan dan lainnya tidak akan diganti oleh perusahaan asuransi.

3. Mengulang proses pendaftaran

Beberapa perusahaan asuransi biasanya memiliki batas waktu toleransi untuk polis yang tidak aktif (lapse). Nah, status kepesertaan Anda bisa dinonaktifkan bila lapse (melewati batas yang yang sudah ditentukan). Sehingga, ketika Anda ingin mendapatkan perlindungan kembali, Anda harus mengulang proses pendaftaran dari awal.

Bagaimana cara daftar Asuransi Jiwa Prudential Indonesia?

Berikut cara mendaftar Asuransi Jiwa Prudential Indonesia yang bisa Anda ikuti:

  1. Menghubungi agen Asuransi Prudential, baik secara online maupun offline
  2. Mengisi Surat Permintaan Asuransi Jiwa (SPAJ)
  3. Menunggu hasil seleksi dari underwriting
Bagaimana cara membayar Asuransi Prudential?

Metode pembayaran Asuransi Prudential terbagi menjadi dua kategori berdasarkan produk asuransi yang dipilih. Berikut penjelasannya.

1. Cara pembayaran premi polis asuransi konvensional

  • ATM: BCA, BNI, BANK BRI, Mandiri, Permata Bank, OCBC NISP, Bank Mega, Bank Muamalat, dan ATM Bersama.
  • E-commerce Tokopedia.
  • Autodebet rekening bank: BCA, BNI, BRI, CIMB Niaga, Permata Bank, dan Mandiri.
  • Autodebet kartu kredit: VISA, MasterCard, BCA Card, JCB, dan American Express.
  • Mobile banking: Permata Bank, BCA, BRI, Bank Mandiri, Bank OCBC NISP, dan Bank Mega.
  • Internet banking: BCA, Permata Bank, Mandiri, dan OCBC NISP.
  • Teller bank/loket: Teller BRI, Bank Permata, Bank Mandiri, Loket PT POS, Pegadaian, dan Indomaret.

2. Cara pembayaran premi polis asuransi syariah

  • ATM: Permata Bank dan Muamalat.
  • Mobile banking: Permata Bank.
  • Autodebet kartu kredit: VISA, MasterCard, BCA Card, JCB, dan American Express
  • Autodebet rekening bank: Bank BNI Syariah, Bank Syariah Mandiri, dan Bank Muamalat. 
  • E-commerce Tokopedia.
Bagaimana cara membeli Asuransi Prudential online?

Pembelian Asuransi Prudential online bisa melalui situs resminya atau marketplace asuransi seperti Lifepal. Jika ingin melalui situs resmi, calon nasabah harus mengunjungi PRUAccess. Setelah itu, daftarkan diri sesuai dengan langkah-langkah yang diarahkan oleh Prudential.

Bagaimana cara cek polis Prudential?

Cara mengecek polis Prudential bisa dilakukan dengan tiga cara, yaitu customer care Prudential, SMS, dan PRUaccess. Berikut langkah-langkah mengeceknya:

Melalui Customer Care Prudential

  • Menghubungi no telepon Asuransi Prudential Indonesia di 1500085
  • Tanyakan mengenai status polis yang dimiliki
  • Sebelum menghubungi customer care Prudential pastikan nasabah sudah mempersiapkan beberapa hal berikut:
    • Nomor polis asuransi
    • Nama pemegang polis
    • Tanggal lahir pemegang polis
    • Alamat yang didaftarkan
    • Nomor ponsel yang didaftarkan

Melalui SMS

  1. Tekan *141*85# langsung dari ponsel
  2. Tekan angka 2 untuk memilih Informasi Khusus Polis
  3. Tekan angka 1 untuk memilih menu Status Polis & Premi/Kontribusi
  4. Masukkan Nomor Polis yang dimiliki
  5. Kemudian, masukkan Tanggal Lahir
  6. Setelah selesai, nasabah akan mendapatkan SMS mengenai informasi polis Prudential yang dimiliki

Sebelum mengirimkan SMS, pastikan nomor ponsel sudah terdaftar dan terverifikasi oleh perusahaan Asuransi Prudential.

Melalui PRUaccess

  • Buka pruaccess.prudential.co.id
  • Bila belum memiliki akun, klik Daftar Sekarang dan masukkan data-data yang diminta lalu ikut seluruh langkah-langkahnya hingga proses registrasi selesai
  • Jika sudah mempunyai akun PRUacces, segera masukkan Username dan Kata Sandi, kemudian klik Login
Bagaimana cara mengecek saldo Prudential?

Cara cek saldo Prudential sebenarnya sama saja dengan cek polisnya. Berikut cara mengecek saldo Asuransi Prudential:

Melalui Customer Care Prudential

  • Menghubungi layanan customer care Prudential di nomor 1500085
  • Tanyakan mengenai status polis yang dimiliki
  • Sebelum menghubungi customer care Prudential pastikan nasabah sudah mempersiapkan beberapa hal berikut:
    • Nomor polis asuransi
    • Nama pemegang polis
    • Tanggal lahir pemegang polis
    • Alamat yang didaftarkan
    • Nomor ponsel yang didaftarkan

Melalui SMS

  1. Tekan *141*85# langsung dari ponsel
  2. Tekan angka 2 untuk memilih Informasi Khusus Polis
  3. Tekan angka 2 untuk memilih menu Saldo Unit
  4. Masukkan Nomor Polis yang dimiliki
  5. Kemudian, masukkan Tanggal Lahir
  6. Setelah selesai, nasabah akan mendapatkan SMS mengenai informasi polis Prudential yang dimiliki

Sebelum mengirimkan SMS, pastikan nomor ponsel sudah terdaftar dan terverifikasi oleh perusahaan Asuransi Prudential.

Melalui PRUaccess

  • Buka pruaccess.prudential.co.id
  • Bila belum memiliki akun, klik Daftar Sekarang dan masukkan data-data yang diminta lalu ikut seluruh langkah-langkahnya hingga proses registrasi selesai
  • Jika sudah mempunyai akun PRUacces, segera masukkan Username dan Kata Sandi, kemudian klik Login
Bagaimana cara SFA Prudential Login?

Berikut tata cara login ke website SFA:

  • Kunjungi website SFA di www.sfa.prudential.co.id
  • Isi kode login (kode agen) dan PIN yang sudah diterima serta captcha (kode keamanan)
  • Setelah berhasil login, Anda sudah bisa mengakses berbagai informasi terkait keagenan dan data nasabah Anda
Bagaimana metode pembayaran klaim Prudential?

Pembayaran klaim Prudential dibedakan menjadi tiga berdasarkan produk asuransinya. Adapun ketiga metode pembayaran klaim Prudential, yaitu

  • Cashless (non-tunai)
  • Reimbursement 
  • Santunan duka
Bagaimana cara menutup Asuransi Prudential Indonesia?

Berikut cara menutup Asuransi Prudential Indonesia:

  • Ajukan penutupan polis melalui agen yang dulu menawarkan produk Asuransi Prudential
  • Datang langsung ke kantor pusat atau kantor cabang Prudential dan mengajukan penutupan secara langsung
  • Menghubungi call center Prudential Indonesia untuk mengajukan penutupan polis

Setelah menentukan cara menutup Asuransi Prudential Indonesia, langkah selanjutnya adalah melengkapi dokumen yang dibutuhkan. Berikut panduannya:

  1. Menghubungi call center Asuransi Jiwa Prudential Indonesia
  2. Unduh formulir pembatalan asuransi/surrender
  3. Mengisi formulir dengan lengkap
  4. Mengembalikan buku polis asuransi Prudential
  5. Menyertakan fotokopi KTP dan buku tabungan
  6. Membayar kewajiban yang belum diselesaikan, pajak dan administrasi bila ada
  7. Menunggu proses pembatalan asuransi dalam waktu maksimal 14 hari kerja

Pastikan untuk menyiapkan dokumen lengkap berupa polis asuransi dan identitas diri. Selain itu, siapkan juga dana tak terduga, karena biasanya nasabah akan dikenakan biaya atau potongan tertentu apabila melakukan penutupan polis sebelum jatuh tempo.

Berapa harga premi Asuransi Prudential?

Harga premi Asuransi Prudential berbeda-beda tergantung profil calon nasabah dan produk yang dipilih. Adapun harga premi dari masing-masing produk asuransinya mulai dari Rp400 ribuan per bulan hingga jutaan rupiah.

Berapa premi Black Card Prudential?

Premi asuransi Prudential Black Card Prudential akan mengikuti ketentuan polis yang diambil. Black card tersedia untuk polis asuransi kesehatan murni PRUSolusi Sehat dan PRUPrime Healthcare Plus yang merupakan rider dari PRULink Generasi Baru. PRUSolusi Sehat preminya mulai dari Rp270 ribu dan untuk PRULink Generasi Baru mulai dari Rp400.000 (belum termasuk rider). Jika Anda ingin mengetahui besaran premi asuransi Black Card Prudential selengkapnya, silakan menghubungi call center Prudential atau mendatangi langsung kantor pusat/cabang terdekat.

Berapa harga Unit Prudential?

Berikut harga Unit Link Prudential November 2021. Untuk mengetahui harga Unit Link Prudential, nasabah bisa melihatnya langsung di situs resmi perusahaan (www.prudential.co.id).

Nama DanaMata UangHarga *Kinerja Investasi
26 Nov 20211Mgg1Bln3Bln6BlnYTD1Thn
PRUlink Rupiah Cash FundIDR4.049,030.05%0.15%0.42%1.02%2.02%2.31%
PRUlink Rupiah Fixed Income FundIDR7.055,79-0.0%0.53%1.05%4.04%3.28%4.9%
PRUlink US Dollar Multi Asset Income FundUSD1,10929-0.22%-0.69%-2.71%-3.59%-0.69%1.44%
PRUlink US Dollar Heritage Conservative Income FundUSD0,977600.16%-1.11%-5.64%-5.73%-8.59%-7.6%
PRUlink US Dollar Global Managed Income FundUSD0,999500.0%0.0%0.0%0.0%0.0%0.0%
PRUlink Rupiah Global Managed Income FundIDR996,260.0%0.0%0.0%0.0%0.0%0.0%
PRUlink Rupiah Extra Capital FundIDR1.082,190.02%0.16%0.96%2.44%1.32%0.9%
PRUlink US Dollar Fixed Income FundUSD3,84972-0.45%0.28%-0.88%1.05%-1.47%-1.4%
PRUlink Rupiah Managed FundIDR10.743,67-0.93%-0.54%2.79%5.01%3.07%5.37%
PRUlink Rupiah Managed Fund PlusIDR3.233,99-1.83%-1.51%4.76%6.59%3.43%6.43%
PRUlink Rupiah Multi Assets Navigator FundIDR1.154,58-0.73%0.23%0.59%1.8%7.27%10.49%
PRUlink US Dollar Multi Assets Navigator FundUSD0,08085-1.08%-0.45%1.49%2.39%5.95%9.34%
PRUlink Rupiah Equity Fund PlusIDR1.132,01-3.11%-2.95%6.19%6.47%2.94%5.38%
PRUlink Rupiah Value Discovery Equity FundIDR1.116,18-2.97%-2.79%3.49%5.34%7.17%15.52%
PRUlink Rupiah Indonesia Greater China Equity FundIDR1.536,86-2.55%-2.93%3.23%1.02%1.3%3.29%
PRUlink US Dollar Indonesia Greater China Equity FundUSD0,10762-2.88%-3.6%4.15%1.59%0.06%2.2%
PRUlink Rupiah Infrastructure & Consumer Equity FundIDR1.182,12-3.3%-4.1%3.36%4.17%5.24%11.88%
PRUlink US Dollar Infrastructure & Consumer Equity FundUSD0,07106-3.64%-4.77%3.74%4.11%3.23%9.9%
PRUlink US Dollar Global Emerging Markets Equity FundUSD0,98455-0.05%-5.25%-3.56%-8.46%3.32%10.23%
PRUlink Rupiah Global Emerging Markets Equity FundIDR13.628,490.29%-4.6%-4.39%-9.0%4.32%11.1%
Berapa lama proses klaim Prudential?

Khusus untuk produk Asuransi Jiwa Unitlink Prudential, lamanya proses pencairan klaim berkisar antara dua hingga tiga minggu. Perlu dicatat, ketika ingin mengajukannya, pastikan Anda telah memenuhi persyaratan dokumen dan pengesahan dari petugas administrasi Prudential agar proses pencairannya bisa berjalan dengan lancar.

Bisakah membeli Asuransi Kesehatan Prudential 500 ribu per bulan?

Membeli Asuransi Kesehatan Prudential Rp500 ribu tentu masih bisa. Namun, jaminan kesehatan yang diberikan tergantung pada profil calon nasabah. Pada 2017, Asuransi Prudential dengan plafon kamar Rp500 ribu masuk dalam kategori kelas III. Untuk informasi lebih lanjut mengenai manfaat yang diberikan bisa menghubungi agen atau customer service Prudential.

Bila keluar dari Prudential apakah uang kembali?

Ada kemungkinan bahwa ketika Anda berhenti atau menutup polis Asuransi Prudential, uang premi yang telah disetorkan sebelumnya tidak akan kembali. Akan tetapi, bila Anda memiliki saldo di Prudential, maka uang milik Anda akan dikembalikan dengan cara ditransfer ke rekening Anda dalam kurun waktu 12 hari kerja terhitung sejak pengajuan polis Asuransi Prudential.

UU asuransi kesehatan & UU asuransi jiwa

Perusahaan asuransi dan lini bisnis terkait kini tidak lagi menggunakan UU Asuransi No.2 tahun 1992, namun UU Asuransi terbaru, yaitu UU No.40 tahun 2014 tentang Perasuransian.

Di dalam Undang-undang Republik Indonesia No.40 tahun 2014 juga mengenai kegiatan perasuransian di Indonesia, termasuk asuransi kesehatan dan jiwa. Selain itu, UU Asuransi 2014 tentang Perasuransian juga mengatur hal-hal berikut ini:

  • Ruang lingkup usaha perasuransian; bentuk badan hukum dan kepemilikan
  • Perusahaan perasuransian; perizinan usaha; penyelenggaraan usaha
  • Tata kelola usaha perasuransian berbentuk koperasi dan usaha bersama
  • Peningkatan kapasitas asuransi, asuransi syariah, reasuransi
  • Reasuransi syariah dalam negeri
  • Program asuransi wajib; perubahan kepemilikan, penggabungan, dan peleburan
  • Pembubaran, likuidasi, dan kepailitan
  • Pelindung pemegang polis, tertanggung, atau peserta
  • Profesi penyedia jasa bagi perusahaan perasuransian; pengaturan dan pengawasan
  • Asosiasi usaha perasuransian
Sumber dan Referensi

Lifepal berusaha untuk menyajikan informasi yang akurat dan terbaru tetapi dapat berbeda dari informasi yang diberikan oleh penyedia layanan/institusi keuangan. Keseluruhan informasi diberikan tanpa jaminan, kami menyarankan untuk melakukan verifikasi sebelum melakukan keputusan finansial.

Berikut ini daftar laman situs yang disadur oleh tim penulis Lifepal.co.id:

  • https://www.prudential.co.id/id/
  • https://finance.detik.com/moneter/d-6054449/prudential-indonesia-bayar-klaim-dan-manfaat-rp-166-t-di-2021
  • https://www.cnbcindonesia.com/investment/20220428125923-21-335724/jadi-yang-terbesar-total-aset-prudential-tembus-rp-72-t
  • https://money.kompas.com/read/2022/04/15/090000626/prudential-indonesia-ajukan-permohonan-pengembalian-izin-unit-usaha-syariah-ke
Daftar dan dapatkan promo asuransi terbaik! Diskon 10%

Customer Service