Masa Habiskan Uang Terus? Coba 4 Ide Bisnis Kuliner Hits ala Milenial yang Hasilkan Cuan

ide bisnis kuliner

Ide bisnis kuliner setiap tahunnya selalu menjadi hal yang diperbincangkan, mulai dari menu baru, konsep menarik, hingga yang tak ketinggalan adalah soal rasa. Banyak juga nih para milenial yang memanfaatkan waktunya buat memulai bisnis agar semakin cuan di 2020. Nah ide bisnis kuliner apa saja sih yang dijamin bikin kantong kamu tebal?

Bahkan tak bisa dipungkiri masyarakat Indonesia fanatik dengan kuliner, hampir setiap kota di Indonesia memiliki ciri khas soal kuliner, bahkan turun temurun sejak nenek moyang.

Akan tetapi dengan perkembangan internet dan media sosial saat ini, perubahan pola konsumsi makanan masyarakat juga turut bergeser, saat ini banyak food blogger maupun food YouTuber yang menyajikan konten review makanan dengan gaya masing-masing.

Terlebih dengan adanya layanan pesan antar makanan secara daring juga menjadi tren tersendiri bagi industri kuliner saat ini, yang jelas ini kesempatan yang paling tepat bisnis kuliner menjadi pilihan alternatif untuk meraih cuan di 2020.

1. Kopi susu salah satu ide bisnis kuliner yang masih menjanjikan

Salah satu ide bisnis kuliner yang masih akan bersinar di tahun 2020 ini adalah kopi susu. Selama tahun 2018 hingga 2019 bisnis kopi susu terus meningkat pesat, berbagai merek kopi lokal terus bertumbuh, bahkan kedai-kedai kopi lokal juga semakin menjamur hingga saat ini, bukan hanya di kota besar, tetapi juga daerah pelosok nusantara.

Bahkan berdasarkan riset yang dilakukan oleh IDN Times menunjukkan bahwa setidaknya 32,1 persen orang saat ini mengkonsumsi 3 hingga 5 gelas kopi susu dalam satu hari. 

Akan tetapi, bisnis ini mengharuskan memiliki keterampilan khusus dalam meracik cita rasa kopi, sebab para penikmat kopi akan sangat sensitif terhadap jenis kopi, rasa, hingga aroma kopi itu sendiri.

Selain itu, bisnis juga perlu memadukan strategi penasaran online dan offline secara baik, dari sisi online melalui media sosial dan layanan pesan antar makanan, hingga review dari food blogger dan YouTuber.

Kemudian, dari sisi offline perlu mengikuti pameran, event, atau acara promosi yang bisa mengenalkan cita rasa kopi yang disajikan.

2. Minuman boba dan bubble milk tea

Tren minuman boba pada tahun 2019 memiliki perkembangan yang luar biasa, populer di Taiwan, minuman satu ini juga menarik minat masyarakat Indonesia.

Bubble sendiri dikenal dengan banyak nama seperti Bubble, Boba, Pearl yang dipadukan dengan fresh milk dan gula aren menjadi pemikat para pecinta kuliner di Indonesia.

Akan tetapi, minuman jenis ini masih tersebar di kota besar, hal ini menjadi peluang manis bagi para pemilik modal yang ingin berbisnis minuman ini di wilayah luar Pulau Jawa.

3. All you can eat

Bisnis kuliner yang masih akan booming di tahun 2020 ini juga datang dari bisnis makanan dengan konsep all you can eat.

Dengan menawarkan harga Rp 99.000 per orang per 120 menit makin menjamur hingga saat ini, mengincar kalangan milenial, bisnis kuler satu ini tak jarang membawa embel-embel Korean atau Japanese food guna menarik pengunjung.

Bisnis ini tengah populer seiring dengan promosi gencar melalui review para YouTuber yang mendorong masyarakat agar tertarik mencoba kuliner satu ini. Akan tetapi bisnis ini syarat akan modal besar, sebab memerlukan bahan baku yang tidak murah, dan peralatan yang cukup banyak. 

Namun tak perlu khawatir banyak brand-brand all you can eat yang membuka peluang kerja sama bisnis dengan konsep kemitraan.

4. Catering menu sehat

Kesadaran masyarakat akan hidup sehat saat ini sudah semakin meningkat, ancaman penyakit yang mematikan juga terus menghantui jika tak mengontrol pola makan, olahraga, dan istirahat.

Peningkatan permintaan menu makanan sehat juga terus bertumbuh, sebab sehat memang bukan hanya datang dari satu faktor saja seperti olahraga misalnya. Faktor lainnya yang juga penting dalam menjaga kesehatan tentu saja makanan.

Bahkan menu-menu makanan sehat juga terus populer di kalangan masyarakat, mulai dari menu diet Obsessive Corbuzier’s Diet (OCD), diet Paleo, diet Ketofastosis, diet rendah lemak, dan lain-lain.

Bagi yang jeli melihat peluang, tentu kesempatan ini menjadi peluang emas dalam berbisnis kuliner menu sehat. 

Dengan pola konsumsi masyarakat saat ini, bisnis makanan sehat akan menjanjikan bila dijalankan di kota besar, dengan aktivitas masyarakat yang padat, dan menuntut sisi praktis, dan cepat.

Perpaduan konsep marketing online dan offline juga perlu dilakukan dalam bisnis ini, melalui media sosial sang pemilik juga perlu memberikan story edukasi yang menarik bagi kosumennya.

Nah itu dia deretan ide bisnis kuliner buat kamu yang pengin menambah cuan di 2020. Gak ada salahnya lho memulai bisnis demi mendapatkan penghasilan lain, oh iya tips pilih partner bisnis yang tepat ya jangan sampai salah pilih!