10 Tempat Wisata Selfie Kekinian di Bandung yang Sayang untuk Dilewatkan

Wisata selfie Ranca Upas (IG ranca_upas))

Pencinta wisata selfie atau wefie tentu gak akan meninggalkan kesempatan jalan-jalan menikmati pesona alam sambil mengabadikan diri dengan kamera atau ponsel pribadi yang mirrorless. Salah satu obyek wisata selfie yang wajib dikunjungi ialah Bandung.

Kota kembang alias Bandung gak cuma menawarkan suasana yang sejuk dan asri, tapi juga beragam tempat wisata yang wajib dikunjungi.

Gak perlu berat-berat membawa kamera dengan lensanya, cukup memakai kamera mirrorless yang umumnya sudah satu paket dengan gawai pribadi, kamu sudah bisa foto-foto instagramable di beberapa obyek wisata selfie berikut ini.

Penasaran? Ini dia 10 obyek wisata selfie yang dirangkum MoneySmart dari berbagai sumber berikut:

Baca juga: 20 Tempat Wisata di Bandung Terbaru yang Mesti Kamu Datengi Nih!

1. Rabbit Town

Meski sempat dituding plagiarisme terhadap Museum of Ice Cream, Los Angeles, Amerika Serikat, destinasi wisata terbaru di Kota Bandung ini pas banget buat kamu pencinta selfie.

Ya, dikutip dari Kompas, Rabbit Town di Jalan Ranca Bentang Nomor 30, Ciumbuleuit, Kecamatan Cidadap, Kota Bandung, Jawa Barat itu menghadirkan wisata selfie di setiap sudut lokasinya.

Mulai dari berswafoto di barisan pilar warna putih bernama Love Light, hingga menjajal lokasi Rabbit Villa, Monkey Groove, Rainbow Theatre. Pink Ice Cream party hingga Banana.

2. Little Seoul

Bagi pencinta K-Pop, K-Drama, K-Movie, dan K-lainnya, pasti mendambakan ingin ketemu oppa dan eonni di Korea Selatan. Kalau belum kesampaian mewujudkannya, coba mampir ke Little Seoul, Bandung.

Dengan desain tempat bernuansa Seoul yang dibuat semirip mungkin, kamu tinggal pergi ke Kota Bandung untuk menikmatinya.

Kamu juga bisa mencicipi aneka kuliner khas Korea Selatan yang super autentik. Bahkan, biar bisa semakin menjiwai ala eonni dan oppa Korea, dandan ala mereka yuk kalau ke mampir ke tempat yang berlokasi gak jauh dari Stasiun Bandung dan berjarak sekitar 3-4 kilometer.

3. Wisata selfie Upside Down World

Kalau kamu sering mendengar wisata Upside Down Yogyakarta, wahana wisata serupa telah lebih dahulu lahir di Kota Bandung.

Upside Down Bandung berlokasi berdekatan dengan Little Seoul. Yaitu, di Jalan H. Wasid No 31, Lebakgede, Kabupaten Coblong, Bandung.

4. Amazing Art World 3 D

Baru satu setengah tahun dibuka pada awal 2017 lalu, Amazing Art World 3D sudah masuk dalam daftar wisata best seller di Bandung.

Karya yang apik dan nampak super realistis ini merupakan hasil kolaborasi antara para seniman Korea Selatan dan para pelukis lokal. Alamatnya berada di Jalan Setiabudhi Nomor 293, Isola, Sukasari, Bandung.

5. Wisata selfie China Town

Tempat yang didesain mirip kampung pecinan ini punya banyak spot yang Instagramable untuk berswafoto.

Nah, buat kamu yang pengin menikmati suasana pecinan di Kota Kembang langsung aja datang ke Jalan Kelenteng Nomor 41, Bandung.

6. Kampung Dago Pojok

Kampung Dago Pojok awalnya tak tersorot keberadaannya. Namun, tempat ini kini dikenal sebagai kampung mural yang indah dan berwarna.

Keberadaan Kampung Dago Pojok juga berupaya menumbuhkan apresiasi seni di masyarakat dengan menyediakan media belajar yang efektif dan menyenangkan.

Para pengunjung bisa bergabung dalam workshop membuat wayang, alat musik bambu, serta menyaksikan beragam pertunjukan seni.

7. Wisata selfie D.Dieuland

D.Dieuland yang ada di kawasan Punclut, Dago, merupakan destinasi wisata ramah keluarga. Jadi, tetap seru dikunjungi semua kalangan, mulai dari anak-anak hingga orang dewasa.

Kamu bisa menjajal berbagai outdoor activity hingga sekadar jalan-jalan sambil selfie. Jangan takut mendadak bokek setelah mampir bareng keluarga besar, karena tiketnya cuma berkisar Rp10-Rp15 ribu aja.

8. Orchid Forest Cikole

Orchid Forest Cikole disebut-sebut sebagai taman anggrek terbesar di Indonesia. Di lahan seluas 12 hektare ini, terdapat lebih dari 157 jenis bunga anggrek yang dibudidayakan.

Bibit anggrek berasal dari berbagai negara, seperti Venezuela, Amerika Serikat, hingga Peru.

9. Wisata selfie Ranca Upas

Kalau pengin lebih dekat dengan alam, di sini tempatnya. Camping di pinggir danau dan rerumputan hijau, kawasan yang tenang dan sepi, serta udara sejuk yang asri akan menemanimu semalaman.

Ranca Upas yang juga merupakan tempat konservasi memungkinkan kamu bertemu dan memberi makan rusa yang berkeliaran.

10. Taman Hutan Raya Ir. H. Juanda

Ada sekitar 2.500 spesies tanaman yang menghuni kawasan konservasi terpadu seluas 590 hektare ini.

Taman Hutan Raya Ir. H. Djuanda terbentang dari kawasan Pakar hingga Maribaya dan menawarkan panorama yang luar biasa, salah satunya jembatan di atas ini.

Nah, itu dia 10 lokasi wisata selfie di Bandung yang bisa kamu sambangi saat mengajak keluarga menikmati liburan sekolah. Semoga info ini bermanfaat ya!