Rekomendasi Bengkel Honda Terbaik di Bandung

bengkel honda bandung

Bengkel Honda Bandung tersedia di beberapa wilayah untuk melayani perbaikan dan perawatan mobil merek satu ini. Kamu bisa memilih antara bengkel resmi atau bengkel umum dengan kualitas serta pelayanan terbaik.

Jika kamu memiliki mobil Honda, sangat dianjurkan untuk datang ke bengkel yang memiliki spesialisasi menangani mobil dengan merek tersebut. Sebab kamu bisa mendapatkan penanganan yang sesuai dan mengatasi semua keluhan pada kendaraan milikmu.

Agar semakin mudah untuk menemukan mana bengkel spesialis Honda Bandung terbaik, simak penjabarannya pada artikel di bawah ini! 

Alamat dan Kontak Bengkel Honda Bandung Resmi

Memperbaiki di bengkel spesialis Honda Bandung penting agar bisa mendapatkan penanganan yang tepat untuk merek mobil satu ini. Sebab, bengkel tersebut pastinya memiliki peralatan dan teknisi yang jelas berpengalaman dalam menangani merek kendaraan tersebut sehingga pelanggan akan menjadi semakin merasa puas. 

Selain itu, di bengkel spesialis mobil Honda Bandung kamu juga bisa dengan mudah mendapatkan perawatan atau service rutin saat kondisi darurat atau ketika membutuhkan.

Nah, berikut adalah alamat dan kontak bengkel resmi Honda Bandung yang bisa kamu datangi.

Nama BengkelAlamatNomor Telepon
Honda IBRM Bandung CenterJl. Cicendo No. 18, Babakan Ciamis, Sumur Bandung, Bandung 40117(022) 4240888
Honda PasteurJl. Dr. Djunjunan No. 168B, Sukagalih, Sukajadi, Bandung 40163(022) 2000977
Honda AutobestJl. Soekarno Hatta No. 517, Cijagra, Lengkong, Bandung 40265(022) 7303333
Honda Ahmad YaniJl. Jend. Ahmad Yani No. 352, Cicadas, Bandung 40271(022) 7217271
Honda SonicJl. Soekarno Hatta No. 368, Kb. Lega, Bojongloa Kidul, Bandung 40235(022) 5230000
Honda AbadiJl. Soekarno Hatta No. 756, Cipadung, Panyileukan, Bandung 40614(022) 63727989
Honda IBRM CimahiJl. Raya Cimindi No. 88, Campaka, Andir, Bandung 40184(022) 20567888

Alamat dan Kontak Bengkel Honda Bandung Non-resmi

Selain bengkel resmi Honda Bandung, kamu juga bisa memilih untuk memperbaiki mobil di bengkel umum atau non-resmi. Ada banyak bengkel non-resmi yang memiliki keahlian dan pelayanan berkualitas setara dengan bengkel dari dealer resmi.

Biasanya pemilik mobil memilih bengkel umum karena harga perawatannya yang relatif lebih murah apabila dibandingkan dengan bengkel resmi. Kalau kamu mempertimbangkan untuk melakukan perawatan di bengkel mobil Honda terbaik di Bandung non-resmi, berikut daftarnya.

1. Karya Jaya Motor

  • Alamat : Jl. Pasirkoja No.35, Karanganyar, Kec. Astanaanyar, Kota Bandung
  • Nomor telepon : 0818-618-887
  • Jam buka : Senin-Sabtu: 08.00-17.00, Minggu: Libur
  • Bengkel mobil Honda terbaik di bandung lainnya yang bisa kamu kunjungi untuk menyelesaikan permasalahan pada kendaraanmu yaitu adalah Karya Jaya Motor. 

    Sebab, bengkel ini memberikan pelayanan service mobil Honda yang cukup lengkap mulai dari tune up, overhaul engine, transmisi matic, electrical injeksi, scanner, service AC hingga ganti oli dengan profesional dan memuaskan. 

    Bahkan, Karya Jaya Motor sudah dilengkapi dengan Scanner HDS (Honda Diagnosis System) sehingga pelayanan menjadi lebih memuaskan. Selain itu, para teknisi di bengkel ini juga sangat berpengalaman, bersertifikasi dan juga ramah serta didukung oleh peralatan yang terbaru.

    2. Ex Karya Mulya – bengkel spesialis mobil Honda Bandung

  • Alamat : SPBU, Jl. Nawawi, RW.16, Sukahaji, Babakan Ciparay, Kota Bandung
  • Nomor telepon : 0822-1111-7011
  • Jam buka : Senin-Sabtu: 08.30-17.00, Minggu: Libur
  • Bengkel spesialis Honda Bandung lainnya juga bisa kamu temukan di daerah Babakan Ciparay. Lokasinya sangat strategis dan memiliki tempat yang luas sehingga mobilmu bisa segera mendapatkan perawatan.

    Para teknisi juga sangat profesional karena mampu untuk mengerjakan berbagai pelayanan mulai dari ringan hingga berat hingga tuntas. Mulai dari Tune up, Transmisi Matic/ Manual, Overhaul (Turun Mesin), Power Steering (hydraulic/electric/ Eps), Scanner Car Diagnostic, kaki-kaki hingga ganti oli dengan harga yang terjangkau.

    3. JM Honda

  • Alamat : Jl. Soekarno-Hatta No.47, Cibuntu, Kec. Bandung Kulon, Kota Bandung
  • Nomor telepon : 0812-2146-480
  • Jam buka : Senin-Sabtu: 08.30-16.00, Minggu: Libur
  • Bengkel mobil Honda terbaik di Bandung yang juga bisa kamu pilih untuk perawatan rutin kendaraanmu yaitu adalah JM Honda. 

    Sebab, pelayanan yang diberikan JM Honda sangat lengkap dan memuaskan. Selain itu, para teknisi selalu melakukan cek ulang sebelum ganti spare part sehingga hanya akan diganti sesuai dengan kebutuhan dan budget pelanggan.

    Selain itu biaya yang ditawarkan juga cukup murah dan terjangkau sehingga ramah di kantong dan juga selalu menyelesaikan pekerjaan dengan tepat waktu sesuai dengan yang dijanjikan.

    Nah, kalau kamu ingin menghemat anggaran pengeluaran, asuransi mobil bisa menjadi salah satu solusi. Sebab, produk perlindungan ini memberikan jaminan ganti rugi perbaikan di bengkel ketika terjadi kerusakan, misalnya yang disebabkan oleh kecelakaan.

    Terlebih lagi, asuransi mobil punya rekanan bengkel terbaik, salah satunya tersebar di kota Bandung. Cek rekomendasinya dengan mengisi formulir di bawah ini!

    Daftar Bengkel Motor Honda Bandung

    Selain mobil, Honda juga memproduksi sepeda motor yang juga banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia, khususnya kota Bandung. Bengkel khusus motor Honda juga tersedia di kota tersebut, yang menawarkan perawatan dan perbaikan untuk sepeda motor termasuk merek tersebut.

    Berikut ini adalah daftar bengkel motor Honda terbaik di Bandung yang bisa kamu datangi.

    1. Honda RPM Cihampelas

  • Alamat : Jl. Cihampelas No.159, Cipaganti, Kecamatan Coblong, Kota Bandung
  • Nomor telepon : 0813-9540-9961
  • Jam buka : Senin-Jumat: 08.00-17.00, Sabtu: 08.00-16.00, Minggu: 08.00-15.00
  • Salah satu bengkel spesialis Honda Bandung lainnya yaitu adalah Honda RPM Cihampelas. Ini merupakan bengkel khusus motor Honda yang memiliki pelayanan yang bagus serta teknisi yang handal.

    Lokasinya pun juga cukup strategis karena sangat dekat dengan mall sehingga bisa sambil menunggu perbaikan sembari berbelanja. 

    Namun agar lebih nyaman, kamu dapat booking service terlebih dahulu sebelum datang ke sini lewat aplikasi. Setelah selesai di service biasanya kendaraan milik pelanggan juga akan diberikan fasilitas cuci motor gratis.

    2. AHASS Honda Bengkel Tunas Jaya

  • Alamat : Jl. Terusan Buah Batu No.289, Kujangsari, Kec. Bandung Kidul, Kota Bandung
  • Nomor telepon : (022) 87522618
  • Jam buka : Senin-Sabtu: 07.30-17.00, Minggu: 08.00-16.00
  • AHASS Honda bengkel Tunas Jaya merupakan bengkel Honda Bandung di kawasan terusan buah batu yang juga siap untuk memberikan pelayanan terbaik dan profesional kepada pelanggannya.

    Fasilitas di dalamnya pun juga cukup lengkap mulai dari ruang tunggu luas dan nyaman, Wifi hingga kopi. 

    Selain itu, para teknisi di sini akan melakukan pekerjaan secara profesional dengan tidak sembarangan mengganti sparepart. Namun dikonsultasikan terlebih dahulu mana yang penting untuk diganti mana yang tidak kepada para pelanggannya.

    3. Bengkel motor Honda Nur Alip

  • Alamat : Jl. Sindanglaya, Cisaranten Bina Harapan, Kec. Arcamanik, Kota Bandung
  • Nomor telepon : (022) 7805789
  • Jam buka : Senin-Sabtu: 08.00-16.00, Minggu: 08.00-14.00
  • Bengkel motor Honda Nur Alip melayani berbagai pelayanan service lengkap untuk segala keluhan kendaraan milikmu. Selain memiliki teknisi yang berpengalaman dan ramah, terdapat ruang tunggu yang nyaman sehingga para pelanggan dapat menunggu perbaikan dengan lebih menyenangkan.

    Selain itu, bengkel ini juga menawarkan harga yang relatif lebih murah serta pengerjaan service yang gesit sehingga kendaraan dapat bisa dengan segera digunakan kembali.

    4. Honda AHASS Perdana Kopo

  • Alamat : Jl. Raya Kopo No.312, Kopo, Kec. Bojongloa Kaler, Kota Bandung
  • Nomor telepon : (022) 6030040
  • Jam buka : Senin-Sabtu: 08.00-16.00, Minggu: Libur
  • Bengkel bengkel spesialis Honda Bandung terakhir yang layak untuk kamu kunjungi saat diperlukan yaitu adalah Honda AHASS Perdana Kopo. Selain karena layanan servicenya yang sangat lengkap, terdapat pula ruang tunggu yang nyaman dan wangi dengan fasilitas tambahan seperti AC, snack dan teh.

    Para teknisi pun juga cukup ramah dan selalu menjelaskan prosedur service secara rinci dengan estimasi biayanya agar para pelanggan bisa merasa lebih puas.

    Perbandingan Bengkel Resmi dan Umum

    Apa sih bedanya bengkel resmi Honda Bandung dan yang tidak resmi? Tentu keduanya memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing yang tentunya bisa disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing pelanggan.

    Kalau kamu masih bingung untuk menentukan mau servis di bengkel Honda di Bandung yang resmi atau umum, simak perbandingannya di tabel berikut.

    Jenis BengkelKelebihanKekurangan
    Bengkel Resmi

  • Riwayat servis kendaraan lengkap
  • Menyediakan sistem reminder untuk perawatan secara berkala
  • Memiliki peralatan lengkap yang termutakhir
  • Menggunakan suku cadang asli
  • Teknisi sudah terlatih dan bersertifikasi
  • Sering berlokasi di pusat kota
  • Biaya servis relatif mahal
  • Antrean cenderung panjang
  • Bengkel Umum

  • Harga perawatan relatif lebih murah
  • Ada yang menawarkan perbaikan atas komponen mobil yang digunakan, tidak perlu harus selalu ganti
  • Menggunakan alat seadanya, kadang belum menyesuaikan dengan teknologi terbaru
  • Tidak ada jaminan atas kualitas perawatan yang dilakukan
  • Tidak punya riwayat servis kendaraan sebelumnya
  • Tips dari Lifepal! Tersedia bengkel Honda Bandung resmi dan umum yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan. Keduanya memiliki keunggulan dan kekurangan tersendiri untuk memperbaiki baik mobil dan sepeda motor dari Honda.

    Cek di Lifepal bengkel Honda di kota lainnya seperti bengkel mobil Honda Surabaya di fitur cari bengkel Lifepal. 

    Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:

    Pertanyaan Seputar Bengkel Honda Bandung 

    Honda Autobest adalah dealer resmi sekaligus bengkel spesialis Honda Bandung yang memiliki layanan service lengkap serta pilihan spare part yang juga komplit. Yuk, cek info selengkapnya di artikel ini.
    Perlindungan finansial asuransi penting, agar tidak terbebani pengeluaran mendadak yang menguras tabungan. Pilih produk asuransi sesuai kebutuhanmu sekarang, cari tahu di Lifepal1