Perhitungan Bunga Deposito di Berbagai Bank di Indonesia

Jenis-Jenis Bunga Bank

Bunga deposito adalah salah satu faktor mengapa nasabah perbankan memilih jenis tabungan ini. Sebab, bunga produk perbankan berupa deposito ini dinilai lebih menarik daripada tabungan biasa.

Apabila bunga bank berkisar hanya di angka maksimal 1 persen dalam setahun maka deposito lebih daripada itu. Secara rata-rata, bunga deposito berada di angka 3 sampai 6 persen setahun. Angka tersebut dianggap mampu ‘menyelamatkan’ nilai uang Anda yang dapat terkikis inflasi sebesar 3 sampai 6 persen.

Cara Perhitungan Bunga Deposito

Cara Perhitungan Bunga Deposito

Untuk lebih jelas mengenai apa itu deposito, Lifepal sebenarnya telah menjelaskan secara detail. Secara singkat, deposito mirip tabungan berjangka. Akan tetapi, setoran dana hanya dilakukan sekali saja lalu ‘didiamkan’ dalam jangka waktu tertentu. Setelah jatuh tempo, barulah nasabah bisa menarik dana berikut bunganya tersebut.

Perhitungan hasil pengembalian dana tersebut cukup mudah. Setidaknya ada tiga faktor yang akan menentukan besaran pengembalian dana Anda:

  • Setoran pokok
  • Bunga deposito
  • Pajak deposito (biasanya 20% dari bunga deposito)
  • Mari kita contohkan.

    Anda ingin menyetorkan dana Rp200 juta dan memilih bank yang menawarkan bunga 6 persen selama enam bulan. Kemudian, pajak deposito adalah 20 persen.

    Berikut rumusnya:

    Keuntungan bunga deposito = (Setoran pokok x Suku bunga deposito x Tenor) / 365

    Pajak deposito = Tarif pajak x bunga deposito

    Pengembalian dana = Setoran pokok + (Keuntungan bunga deposito – Pajak deposito)

    Keuntungan bunga deposito: (Rp200.000.000 x 6,00% x 180 hari) / 365 = Rp5.917.808

    Pajak deposito: 20% x Rp5.917.808 = Rp1.183.562

    Pengembalian dana =Rp200.000.000 + (Rp5.917.808 – Rp1.183.562)

    =Rp200.000.000 + Rp4.734.246

    =Rp204.734.246

    Dari perhitungan pengembalian dana beserta bunganya di atas, Anda memperoleh keuntungan sebesar Rp4,7 jutaan selama enam bulan. Lumayan dibandingkan Anda cuma menabungkan Rp200 juta. Yang mana untuk mendapatkan keuntungan bunga 1 persen saja harus menunggu setahun.

    Pertanyaan berikutnya, bank apa saja yang menawarkan bunga deposito yang fantastis? Sebagai informasi, besaran bunga dari setiap bank dapat berbeda-beda. Biasanya ditentukan oleh besaran dana yang Anda setorkan dan tenor (jangka waktu) yang Anda pilih.

    Daftar Bunga Deposito Bank di Indonesia

    Daftar Bunga Deposito Bank di Indonesia

    1. Suku bunga deposito rupiah

    NAMA BANK1 Bln (%)3 Bln (%)6 Bln (%)1 Thn (%)
    BANK PANIN INDONESIA4.006.507.006.90
    BANK CIMB NIAGA6.506.906.606.80
    BANK BUKOPIN6.306.406.506.60
    BANK MAYORA6.806.805.806.60
    BANK HSBC INDONESIA5.505.606.006.50
    BANK ICBC INDONESIA6.306.807.306.40
    BANK OCBC NISP Tbk6.306.407.106.40
    BANK RAKYAT INDONESIA6.206.406.406.40
    BANK TABUNGAN NEGARA6.706.706.606.40
    CITIBANK4.805.905.806.30
    DEUTSCHE BANK AG4.505.105.506.20
    BANK PERMATA Tbk6.106.106.106.10
    BANK DANAMON INDONESIA6.006.006.006.00
    BANK NEGARA INDONESIA 19465.906.506.306.00
    STANDARD CHARTERED BANK5.005.604.505.90
    BANK CENTRAL ASIA Tbk5.505.805.905.90
    BANK MANDIRI4.306.505.905.70
    BANK COMMONWEALTH5.406.106.905.50
    BANK MEGA6.506.807.505.50
    BANK UOB INDONESIA5.305.405.505.50
    BANK MAYBANK INDONESIA6.006.006.005.10
    BANK ANZ INDONESIA3.503.603.803.90
    BANK DBS INDONESIA5.206.206.203.80

    2. Suku bunga deposito valuta asing (valas)

    Nama Bank1 Bln (%)3 Bln (%)6 Bln (%)1 Thn (%)
    CITIBANK0.601.201.401.70
    DEUTSCHE BANK AG2.102.402.502.60
    STANDARD CHARTERED BANK0.001.400.100.40
    BANK HSBC INDONESIA0.400.400.800.80
    BANK ANZ INDONESIA1.401.501.501.40
    BANK BUKOPIN1.301.001.001.00
    BANK CENTRAL ASIA Tbk1.601.601.601.60
    BANK CIMB NIAGA1.602.202.903.10
    BANK COMMONWEALTH0.400.701.900.10
    BANK DANAMON INDONESIA1.401.401.401.40
    BANK DBS INDONESIA1.101.501.500.70
    BANK ICBC INDONESIA1.402.001.901.50
    BANK MANDIRI1.601.402.201.50
    BANK MAYBANK INDONESIA1.501.101.700.30
    BANK MAYORA1.101.301.301.30
    BANK MEGA0.500.502.900.50
    BANK NEGARA INDONESIA 19462.302.302.202.00
    BANK OCBC NISP Tbk1.902.002.402.00
    BANK PANIN INDONESIA0.400.500.000.50
    BANK PERMATA Tbk1.300.801.400.80
    BANK RAKYAT INDONESIA1.402.002.102.20
    BANK TABUNGAN NEGARA0.400.400.400.40
    BANK UOB INDONESIA1.201.800.100.10

    Yang Membedakan Deposito dengan Investasi

    Yang Membedakan Deposito dengan Investasi

    Selain mirip tabungan berjangka, deposito bisa dibilang mirip dengan investasi. Namun, mengapa deposito tidak masuk dalam kategori investasi?

    Yang membedakan deposito dengan investasi adalah jaminan keamanan dana yang Anda setorkan.

    Dalam investasi, dana yang Anda setorkan ke instrumen investasi tertentu bisa saja menghasilkan keuntungan luar biasa. Biasanya persentase keuntungan investasi dapat mencapai 14 persen dalam setahun! Namun, bisa pula terjadi sebaliknya. Pengembalian dana tidak sesuai ekspektasi Anda karena persentase bunga yang diberikan malah terjun bebas. 

    Belum lagi, kalau perusahaan dimana tempat Anda berinvestasi malah kolaps. Mau tak mau, Anda harus merelakan setoran dana hilang begitu saja.

    Berbeda dengan investasi, dana deposito dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Jadi, kalau bank tempat Anda menyimpan deposito bangkrut atau kolaps maka LPS akan mengganti dana tersebut. Dengan catatan:

  • Suku bunga deposito yang ditawarkan oleh bank umum adalah 7 persen untuk deposito rupiah dan 2,25 persen untuk deposito valuta asing.
  • Bank BPR: 9,50 persen.
  • Demikian informasi seputar bunga deposito dan cara kerjanya. Dengan melihat cara perhitungan deposito dan keuntungannya yang tidak kalah dengan investasi, Anda dapat mempertimbangkan instrumen tabungan satu ini.