Deposito Permata – Suku Bunga Terbaru dan Simulasi Hitungnya

Deposito Permata

Deposito Permata adalah salah deposito berjangka dari Bank Permata yang ditawarkan dengan bunga kompetitif dan tenor hingga 12 bulan.

Untuk menempatkan dana di deposito Permata, nasabah dapat melakukannya melalui kantor cabang ataupun secara online.

Perlu diketahui, besaran bunga deposito Bank Permata tergantung pada acuan suku bunga Bank Indonesia (BI). Itu berarti perubahan suku bunga BI turut memengaruhi perubahan suku bunga deposito.

Berikut ini acuan suku bunga BI atau BI 7-day (Reverse) Repo Rate.

PeriodeBI 7-day
18 Maret 20213,50%
18 Februari 20213,50%
21 Januari 20213,75%
17 Desember 20203,75%
19 November 20203,75%
13 Oktober 20204,00%

Bunga dan bagi hasil deposito Bank Permata

Setelah mengetahui perubahan acuan suku bunga dari BI, kini timbul pertanyaan, berapa bunga deposito yang berlaku di Bank Permata sekarang?

Nah, Bank Permata memiliki tiga pilihan deposito, yakni deposito rupiah, valas, dan deposito iB. Berikut ini bunga dari ketiga pilihan deposito tersebut..

Bunga deposito Permata rupiah di kantor cabang

Saldo depositoBunga tenor 1 bulanBunga tenor 3 bulanBunga tenor 6 bulanBunga tenor 12 bulan
Min. Rp10 juta2,75%2,75%2,75%2,75%

Bunga deposito Permata rupiah di aplikasi PermataMobile X

Saldo depositoBunga tenor 1 bulanBunga tenor 3 bulanBunga tenor 6 bulanBunga tenor 12 bulan
Min. Rp10 juta3,75%3,75%3,75%3,75%

Bunga deposito valas USD di kantor cabang

Saldo depositoBunga tenor 1 bulanBunga tenor 3 bulanBunga tenor 6 bulanBunga tenor 12 bulan
Min. USD 1.0000,25%0,25%0,25%0,25%

Bunga deposito valas USD di aplikasi PermataMobile X

Saldo depositoBunga tenor 1 bulanBunga tenor 3 bulanBunga tenor 6 bulanBunga tenor 12 bulan
Min. USD 1.0000,50%0,50%0,50%0,50%

Rumus dan simulasi menghitung bunga deposito

Secara umum, hampir semua bank memiliki rumus yang sama dalam perhitungan bunga deposito, tanpa terkecuali Bank Permata.

Rumus yang diterapkan adalah sebagai berikut: Bunga Deposito = Dana Deposito x (Bunga Tahunan / 12) * Jumlah Bulan Tenor

Rumus di atas belum memasukkan komponen perhitungan pajak bunga deposito sebesar 20 persen sebagaimana diatur dalam PPh Pasal 4 Ayat 2. Dengan catatan, besarnya deposito minimal Rp7,5 juta.

Agar kamu memiliki gambaran lebih detail, coba simulasikan perhitungan bunga deposito dengan kalkulator di bawah ini.

Keuntungan deposito Permata

Baik deposito konvensional maupun deposito syariah, Bank Permata menawarkan keuntungan yang berbeda-beda.

Keuntungan yang akan kamu dapatkan bila berinvestasi di deposito rupiah atau valas, di antaranya:

  1. Kamu dengan leluasa menentukan sendiri pilihan jangka waktunya. Mau 1 bulan, 3 bulan, 6 bulan, atau 12 bulan, itu semua tergantung kebutuhanmu.
  2. Kemudahan lainnya yang ditawarkan adalah dalam menentukan pembayaran bunga deposito. Mau dibayar secara bulanan atau saat jatuh tempo? Itu semua tergantung kebutuhan nasabah.
  3. Dilengkapi dengan fasilitas automatic roll over (ARO). Kamu dengan mudah bisa memperpanjang masa deposito.
  4. Efisiensi waktu. Gak melulu harus buka rekening deposito di bank atau kantor cabang. Kamu bisa buka rekening deposito dengan mudah dan praktis dengan PermataNet atau PermataMobile X.

Adapun keuntungan yang akan kamu rasakan bila berinvestasi di Permata Deposito iB adalah:

  1. Simpanan berjangka ini menerapkan prinsip syariah dengan akad mudharabah mutlaqah. Gak perlu khawatir lagi, deh, soal riba. Dijamin gak ada riba.
  2. Praktis, aman, dan nyaman dalam bertransaksi sebab kamu bisa bertransaksi melalui PermataMobile X, PermataNet, Permata ATM, dan PermataTel.
  3. Pilihan jangka waktunya variatif. Kamu bisa pilih sendiri.
  4. Dilengkapi dengan fasilitas automatic roll over (ARO).
  5. Yang menarik adalah sekalipun deposito syariah, kamu tetap bisa berinvestasi dengan mata uang asing yakni dolar (USD).

Bayar premi asuransi unit link mulai dari Rp62 ribu per bulan bisa dapat benefit asuransi plus investasi hingga 160 persen. Beli polis asuransi di Lifepal hemat 25 persen.

Syarat dan ketentuan buka rekening deposito Bank Permata

Adapun syarat dan ketentuan membuka rekening deposito di Bank Permata, sebagai berikut:

Nasabah perorangan

  • Menyertakan fotokopi identitas diri yang masih berlaku berupa KTP dan NPWP.
  • Sertakan pula spesimen tanda tangan.
  • Khusus untuk nasabah warga negara asing menyertakan pula identitas diri berupa Paspor, KIMS/KITAS/KITAP/surat referensi, dan NPWP.
  • Khusus untuk nasabah ibu rumah tangga, pelajar, mahasiswa, atau nasabah yang tidak bekerja harus mendapatkan dokumen identitas sebagai persyaratan dokumen WNI atau WNA dari penyandang dana.
  • Khusus nasabah pensiunan harus mendapatkan informasi sumber dananya berasal dari instansi dana pensiun atau harta lainnya atau pihak lain sebagai penyandang dana.
  • Mengisi formulir dan dokumen pembukaan rekening yang disediakan bank.
  • Minimal usia nasabah adalah 21 tahun.

Nasabah perusahaan

  • Akta pendirian yang telah didaftarkan disahkan oleh Menhumhan atau Berita Negara atau sudah didaftarkan di pengadilan setempat.
  • Rincian anggaran dasar terakhir yang sudah disesuaikan UU RI No. 40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas.
  • Membawa surat izin usaha/SITU/SKKDP/TDP dari instansi yang berwenang.
  • Laporan keuangan atau deskripsi kegiatan perusahaan.
  • Struktur organisasi perusahaan.
  • NPWP.
  • Informasi individual Ultimate Beneficial Owner (UBO).
  • Membawa pula dokumen identitas lainnya dan spesimen tanda tangan.

Daftar bunga deposito bank-bank di Indonesia

Gak cuma Bank Permata aja yang mengalami perubahan suku bunga. Bank-bank lain baik konvensional maupun syariah juga mengalami perubahan suku bunga.

Untuk mengetahuinya kamu bisa melihatnya pada data di bawah ini.

Buat kamu yang mau tahu lebih banyak tentang deposito ataupun asuransi? Lihat pertanyaan populer seputar topik tersebut di Tanya Lifepal.

Tanya jawab seputar deposito Permata

Berapa bunga deposito Bank Permata?

Bank Permata memberi bunga deposito untuk mata uang IDR minimal 2,75 persen dan maksimal 3,75 persen. Untuk info lebih lengkapnya, cek dalam artikel ini.

Bagaimana cara menghitung bunga deposito Bank Permata?

Perhitungan bunga deposito menggunakan rumus Bunga Deposito =  Bunga x Dana Pokok Deposito x 30 hari x 80% (pajak) / 365 (hari). Untuk memudahkan, gunakan kalkulator menghitung deposito di artikel ini.

Apakah bisa membuka deposito di Bank Permata secara online?

Pembukaan deposito di Bank Permata dapat dilakukan secara online di aplikasi PermataMobile X di smartphone.