Memiliki Harta Nyaris Rp 1 T, Ini 5 Mobil JK yang Harganya Gak Nyampe Rp 1 M

Jusuf-Kalla-miliki-koleksi-mobil-yang-gak-sampai-Rp-1-Miliar-Instagram.

Wakil Presiden Jusuf Kalla diketahui merupakan politisi senior yang telah malang melintang di berbagai posisi strategis pemerintahan maupun parlemen. Tapi selain politisi senior, beliau juga dikenal sebagai pengusaha sukses.

Pria kelahiran Sulawesi Utara itu pernah memulai karier sebagai Anggota DPRD Sulsel sejak tahun 1968, kemudian naik menjadi Anggota MPR di periode 1980-an. Hingga karier tertingginya di lembaga pemerintah adalah menjadi Wakil Presiden di era SBY, dan Jokowi.

Bisa dibilang beliau merupakan salah satu politisi tajir di Tanah Air. Bagaimana tidak, hartanya saja berdasarkan LHKPN yang dilaporkannya pada tahun 2017 mencapai Rp 899 miliaran. Dengan uang sebanyak itu, kira-kira apa saja harta yang dimiliki Pak JK ya?

Baca juga: 20 Menu Buka Puasa dan Sahur yang Menggoyang Lidah di Bulan Ramadan

Kekayaan Jusuf Kalla mencapai Rp 899 miliaran

Jusuf Kalla
JK bersama dengan Jokowi (Instagram).

Wakil Presiden Jusuf Kalla memang terkenal tajir banget. Maklum saja, karena beliau merupakan seorang pengusaha sukses. Dilihat di LHKPN yang dilaporkannya pada tahun 2017 silam, total kekayaannya mencapai Rp 899 miliaran.

Uang tersebut selain didapat dari gajinya sebagai seorang Wakil Presiden, tapi beliau juga punya banyak bisnis. Bisnis otomotif, politisi senior Golkar ini diketahui memiliki beberapa showroom besar di Kota Makassar, kemudian juga memiliki bisnis tambang, properti, konstruksi, sampai jasa logistik.

Baca juga: Ini yang Wajib Kamu Lakukan Ketika Berkendara Sepeda Motor Saat Berpuasa

Sebagian bisnis tersebut sudah lama dijalankannya, bahkan sejak sebelum menjabat sebagai Wakil Presiden pada tahun 2004 lalu. Jadi gak heran deh kalau kekayaannya terus meroket hingga kini.

Harta sebanyak Rp 899 miliaran itu lebih banyak dialokasikan dalam bentuk investasi properti. Terlihat kalau Pak JK punya banyak tanah di kampung halamannya, di Pulau Sulawesi terutama di kota-kota besar seperti Makassar, Palu, Parepare, Gowa, Bone, Bogor, Jakarta Selatan, dan juga sebuah apartemen di Melbourne, Australia. Total seluruh properti tanah dan bangunan yang ia punya bernilai Rp 263.743.609.584.

Harta mobilnya gak sampai Rp 1 Miliar

Jusuf Kalla
JK miliki koleksi mobil yang gak sampai 1 Miliar (Instagram).

Dilihat di LHKPN, meski hartanya nyaris mencapai angka Rp 1 triliun, ternyata mobil yang dimiliki Jusuf Kalla gak kaya orang-orang kaya pada umumnya. Ia cuma punya lima buah mobil, itu juga kalau ditotal harganya gak sampai Rp 1 miliar. Apa saja?

Baca juga: Lagi Cari Kendaraan Buat Mudik Lebaran? Toyota Avanza Bekas Bisa Jadi Pilihan

1. Toyota Crown tahun 1994

Toyota Crown merupakan mobil pabrikan Jepang yang telah teruji ketahanannya. Buktinya Jusuf Kalla masih memilikinya yang tahun keluaran 1994. Kalau di LHKPN, nilai mobilnya ini Rp 75.000.000, yang diperoleh dari penghasilannya sendiri.

Mobil ini termasuk ke dalam kategori kendaraan mewah pada masanya. Maklum, karena identik dengan kendaraan para raja dan pemimpin dunia kala itu. Mobil Toyota Crown sebenarnya telah ada sejak tahun 1950-an. Mengacu dari tahun produksinya, mobil JK merupakan Toyota Crown generasi kesembilan yang diproduksi pada tahun 1991 – 2000.

Spesifikasi umumnya menggunakan transmisi manual, kapasitas mesin 2.000 cc dan kapasitas penumpang layaknya sedan pada umumnya yaitu 4 orang.

2. Toyota Land Cruiser 1996

Mobil tangguh satu lagi yang dimiliki oleh Wakil Presiden RI ini adalah Toyota Land Cruiser keluaran tahun 1996. Meski tahun lama, mobil ini termasuk ke dalam Premium SUV pada saat itu. Bodi besarnya yang besar dan gagah sangat cocok untuk menembus segala medan jalanan. Spesifikasinya juga sangat gahar, bayangkan saja roda penggerak 4 x 4 dan kapasitas mesin diesel 4.200 cc. Dikutip dari LHKPN, harga mobil JK ini harganya cuma Rp 100.000.000.

Padahal kalau kita lihat di pasaran, untuk tipe yang sama dan keluaran tahun yang sama, harganya masih melambung tinggi, yaitu sekitar Rp 300 jutaan. Maklum saja, karena mobil ini meski tua, ketangguhannya gak bisa diremehkan, jadi wajar kalau banyak yang mencari dan harga jualnya tinggi.

3. Toyota Kijang 2000

Sepertinya Pak JK penggemar Toyota ya, mobilnya yang ketiga ada Toyota Kijang keluaran tahun 2000 atau yang sering biasa disebut Kijang Kapsul. Mobil keluarga keluaran Toyota ini sangat berjaya pada masanya, bahkan hingga kini. Kalau dulu mungkin ada Kijang Doyok, Kijang Kapsul, kemudian kini yang terkenal adalah Kijang Innova yang juga masih jadi andalan mobil keluarga.

Mobil yang dibeli dari penghasilannya sendiri ini senilai Rp 50.000.000. Sedangkan kalau di situs-situs online, rata-rata masih dijual seharga Rp 70 juta – Rp 80 juta.

4. Toyota Prius 2009

Jusuf Kalla juga memiliki mobil hybrid Toyota Prius keluaran tahun 2009. Mobil sedan ini mampu berakselerasi dengan bahan bakar ataupun listrik, makanya disebut mobil hybrid. Pilihan JK yang satu ini gak salah deh, pasalnya Prius sudah beberapa kali menyabet gelar mobil hybrid terbaik di dunia, dan tak tertandingi meski produsen mobil mencoba untuk menjatuhkan pamornya.

Memiliki kapasitas mesin di atas 1.500 cc, nilai mobil ini kalau dilihat dari LHKPN yaitu Rp 300 juta. Di pasaran, untuk harga Prius dengan tahun produksi yang sama harganya sekitar Rp 150 juta – Rp 200 jutaan, tergantung kondisi barangnya masih bagus atau tidak.

5. Lexus LS460 2008

Selain mobil tua dan mobil Hybrid, Jusuf Kalla juga punya mobil sedan mewah andalan para pejabat di Indonesia, yaitu Lexus LS460. Lexus keluaran tahun 2008 ini dibelinya dari penghasilannya sendiri. Harganya senilai Rp 460.000.000 sama dengan harga pasaran saat ini.

Mobil ini dilengkapi dengan beragam fasilitas penunjang yang canggih. Ada dua buah layar di depan dan di belakang, kemudian sunroof, GPS, dan audio kualitas terbaik.

Nah itu tadi lima mobil Wakil Presiden RI Jusuf Kalla yang meskipun hartanya Rp 899 miliaran, tetapi ia gak terlalu mentingin investasi ke mobil. Tapi perlu dicatat, kalau mobil yang tertera di tulisan ini adalah yang sesuai dengan LHKPN di website resmi KPK ya.

LHKPN tersebut dilaporkan oleh Jusuf Kalla pada tahun 2017 silam. Setelah dua tahun berlalu, mungkin ada saja perubahannya, entah hartanya bertambah atau justru berkurang. (Editor: Winda Destiana Putri).