Ide Bisnis Setelah Pensiunan Ini Dijamin Gak Bikin Orangtua Kamu Bosan di Rumah!

Ide Bisnis Setelah Pensiunan Ini Dijamin Gak Bikin Orangtua Kamu Bosan di Rumah!

Saat orangtua sudah memasuki masa pensiun, kebanyakan dari mereka akan merasa bosan jika tidak melakukan aktivitas apapun di rumah.

Nah, kamu bisa menyiasatinya dengan membukakan bisnis atau usaha untuk orangtuamu. Selain gak bosan, mereka juga dapat menghasilkan uang loh.

Lalu, apa saja ide bisnis yang cocok untuk pensiunan? Yuk simak selengkapnya di bawah ini.

1. Ide Bisnis Reseller Barang

Ide Bisnis
Orangtuamu bisa juga jadi reseller barang loh (Sumberberita)

Ide bisnis pertama yang bisa kamu usulkan ke orangtuamu adalah dengan menjadi reseller barang yang di era digital ini sangat menjanjikan.

Bisnis ini banyak dipilih orang karena gak perlu memproduksi barang, kamu hanya cukup memasarkan di online dan saat ada pesanan, kamu hanya perlu meminta produsen untuk mengirimkan produk ke alamat pemesan. Mudah bukan?

2. Ide Bisnis Franchise

Ide Bisnis
Sabana salah satu Franchise yang bisa dicoba loh (Foody)

Saat ini jajanan cepat saji seperti minuman bubble, burger, fried chicken dan lain sebagainya. Nah, kamu bisa loh membukakan bisnis franchise salah satu jajanan cepat saji itu kepada orangtuamu.

Selain tidak memerlukan modal besar, usaha franchise ini juga dapat menghasilkan banyak keuntungan loh terlebih jika kamu memilihkan tempat usaha yang tepat.

[Baca: Mau Sukses Usaha Franchise Seperti Ayam Gepuk Pak Gembus, Ini Tipsnya]

3. Ide Bisnis Usaha Ternak

Ide Bisnis
Ide bisnis ternak leh uga kan (Ideusaha)

Kebanyakan orangtua pasti suka memelihara hewan peliharaaan, salah satunya adalah burung. Nah, gimana kalau kamu mengusulkan orangtuamu untuk usaha ternak seperti ayam atau bebek.

Selain tidak mengeluarkan banyak budget karena kamu hanya cukup membeli kandang yang bisa diletakkan di belakang rumah dan membeli makanan.

Jika terlalu merepotkan, kamu bisa menggunakan jasa orang lain untuk merawatnya dan orangtuamu hanya perlu memantaunya.

4. Ide Bisnis Membuka Toko Kelontong

Ide Bisnis
Bisnis usaha klontong (Bliblinews)

Membuka toko kelontong juga menjadi salah satu usaha yang sangat menjanjikan loh. Walaupun memerlukan uang yang cukup besar untuk membeli barang dagangan, tapi perputaran uangnya bisa dibilang cepat karena setiap hari pasti ada aja yang beli.

[Baca: Warung vs Mini market, Kamu Lebih Sering Jajan di Mana?]

5. Ide Bisnis Buka Persewaan

Ide Bisnis
Buka bisnis penyewaan mobil (Yogyes)

Setelah pensiun, mobil orangtuamu gak ke pake? Nah, daripada nganggur di rumah lebih baik disewakan aja yang jelas-jelas dapat menghasilkan uang.

Tapi jangan disewakan ke sembarang orang ya, niatnya mau dapat untung malah buntung nantinya. Sewakanlah pada orang yang sudah dipercaya atau titipkan ke rental mobil yang memang terjamin keamanannya.

6. Ide Bisnis Counter Hp/Pulsa

Ide Bisnis
Buka counter hp/pulsa di rumah (Permatapulsa)

Saat ini counter hp/pulsa memang sangat menjanjikan loh. Terlebih di era digital ini yang hampir semua orang membutuhkan kuota untuk internet.

Kamu bisa membukakan usaha counter hp/pulsa di depan rumah loh. Jadi, selain gak akan bosan, orangtuamu pun tetap mendapatkan penghasilan dong.

[Baca: Empat Ide Bisnis Sampingan Menghasilkan Lewat Gadget]

7. Ide Bisnis Guru Les

Ide Bisnis
Membuka les bahasa Inggris juga oke banget loh (Sejasa)

Orangtuamu jago bahasa Inggris? Hmm.. daripada sia-sia kamu bisa loh membukakan bisnis les bahasa Inggris di rumah atau private.

Kalau mereka merasa belum pede mengajar orang dewasa, kamu bisa menyarankan mereka untuk mengajar anak-anak kecil yang memang lebih mudah.

Nah, itulah beberapa ide bisnis yang bisa kamu sarankan untuk orangtua kamu yang pensiunan. Selain membuat mereka gak bosan karena gak ada kegiatan, mereka juga tetap dapat menghasilkan uang. Semoga membantu!