Cool, Begini Gaya Hidup Jet Set Putra Bungsu Erick Thohir

Cool, Begini Gaya Hidup Jet Set Putra Bungsu Erick Thohir

Mewah dan berkelas, mungkin kalimat itu cukup buat menggambarkan gaya hidup putra bungsu Erick Thohir, Mahendra Agakhan Thohir.

Walaupun gak terlalu sering pamer barang mewah, tapi ketika pemuda yang akrab disapa Aga Thohir posting foto di akun Instagramnya, maka kemewahan seleb lain bisa kalah gitu aja.

Aga memiliki postur dan wajah yang mirip banget dengan sang ayah. Sekilas, fotonya mengenakan jas hitam pun kelihatan mirip dengan Erick Thohir muda.

Beberapa foto-foto di media sosialnya menunjukkan gimana mewahnya gaya hidup putra konglomerat yang baru aja sukses menyelenggarakan Asian Games ini.

Penasaran semewah apa gaya hidup Aga Thohir? Yuk simak ulasannya di bawah ini.

1. Liburannya ke Eropa dan Amerika Serikat

Putra bungsu Erick Thohir ini suka traveling. Negara yang cukup sering dia sambangi sepertinya adalah Eropa dan Amerika Serikat.

Dan kalau liburan sih kayaknya gak cukup di satu negara aja tuh.

Misalnya, pada Desember 2017, Aga jalan-jalan langsung ke beberapa negara Eropa sekaligus. Terlihat dari postingan di Instagramnya. Dia sempat mengunggah foto di Inggris, Belanda, Jerman, dan Italia. Dia melewatkan pergantian tahun di sana.

Namanya juga “hoorrraang kaya,” ya, walau high season dan tiket pesawat jadi mahal, dia tetap bisa liburan.

2. Main jetski

Sebagai informasi, Erick Thohir adalah pemilik klub basket Satria Muda dan punya saham di NBA Philadelphia 76ers. Kegemaran ini nampaknya menurun pada sang anak.

Aga mengaku kalau dia cukup keranjingan dengan olahraga yang satu itu.

Selain basket, ada lagi olahraga mahal yang digemari oleh Aga. Dan mahalnya pun jauh lebih mahal ketimbang olahraga favorit keluarga Hartono. Olahraga itu adalah jetski.

Dalam akun Instagramnya, Aga mengaku bahwa dirinya suka banget buat ngebut di atas air dengan kendaraan ini.

3. Naik Lamborghini Gallardo

Foto Aga menunggangi Lamborghini Gallardo warna abu-abu metalik masih ada di akun Facebooknya. Terlihat jelas bahwa foto itu gak di Indonesia.

Sempat tersiar kabar di media yang menyebutkan kalau Aga mendapat kado Lamborghini dari Erick Thohir. Tapi gak ada konfirmasi lanjutan apa itu betul atau gak.

Kalau betul pun wajar sih ya. Orangtua rela memberi apa saja buat membahagiakan anaknya.

4. Main golf

Gak heran kalau Aga suka main golf. Ini adalah olahraga wajib buat para pengusaha, pejabat, maupun diplomat.

Sebagai anak orang kaya dan calon entrepreneur masa depan, bisa main golf hukumnya wajib. Di momen ini biasanya mereka berelasi dengan klien atau rekan bisnis.

Gak jarang kesepakatan ya terjadi di atas lapangan golf.

5. Party di atas speedboat

Dalam menikmati liburan, Aga juga pernah terlihat berada di atas speedboat bersama teman-temannya di Kepulauan Seribu. Interior kapal yang dia sewa pun terlihat rapi, udah pasti gak murahan tuh kapalnya.

Di tempat yang sama, dia juga menggelar pesta. Kelihatannya sih itu pesta ulang tahun, karena ultahnya Aga berlangsung di bulan Agustus.

Seperti itulah gaya hidup dan rekreasi ala putra bungsu Erick Thohir. Mewah dan wajar banget bagi seorang putra konglomerat.

Tapi di balik kemewahan itu, prestasi Aga cukup membanggakan. Dia yang bersekolah di British School Jakarta (BSJ) terlihat punya passion yang tinggi dalam entrepreneur. Buktinya, Aga sempat jadi ketua panitia acara IME conference 2017 yang berlangsung di sekolahnya.

IME itu sendiri adalah konferensi tingkat internasional yang diselenggarakan BSJ dalam rangka memberikan inspirasi pada pemuda, biar mereka dapat memberikan yang terbaik bagi bangsa.

Dalam konferensi itu, beberapa pengusaha top Tanah Air dan perwakilan pemerintah ikut menjadi pembicara. Sebut aja Sandiaga Uno, Dewi Hayi Musdiono, hingga Rudiantara.

Hebat ya, masih muda tapi udah bisa bikin event skala internasional. Mungkin itulah yang dipengin sang ayah pada anaknya, walau bergelimangan harta tapi harus cerdas.

Kalau Erick Thohir aja bisa bikin Asian Games, Aga Thohir tentu harus bisa lebih jago lagi dong ya.