Sukses di Usia Muda Cuma Mimpi Kalau 6 Hal Ini Gak Pernah Dibiasakan

sukses di usia muda

Sukses di usia muda, kenapa gak? Udah banyak contoh nyata orang yang terbukti bisa meraih kesuksesan selagi masih muda.

Selain karena kerja keras, orang-orang yang sukses di usia belia punya kebiasaan-kebiasaan yang mendorong mereka berhasil dalam hidup. Pasti kamu berpikir kebiasaan-kebiasaan itu sulit buat dilakukan.

Padahal faktanya, apa yang mereka lakukan itu simpel dan gak bakal bikin kamu pusing. Memangnya apa aja sih kebiasaan mereka sehingga bisa sukses di usia muda? Dikutip dari Fast Company, ini dia kebiasaan-kebiasaannya.

Baca juga: Ingin Sukses? Yuk Ikuti Yuk 5 Trik Jitu Menata Ruang Kerja Sesuai Fengshui

1. Evaluasi apa yang kamu lakukan dan prioritaskan setiap hari

sukses di usia muda
Evaluasi dari kesalahan-kesalahan. (Shutterstock)

Melakukan evaluasi menjadi kunci agar bisa sukses di usia muda. Sebab, dengan melakukan hal tersebut, kamu belajar dari kesalahan-kesalahan yang terjadi dan memperbaikinya.

Orang-orang yang kini berada di posisi puncak selalu bertanya pada dirinya sendiri.  “Jika saya hidup setiap hari seperti yang saya lakukan hari ini, masa depan seperti apa yang akan saya buat?” Itulah pertanyaan yang diajukan Jesse Lear, pendiri VIP Waste Services pada dirinya.

Baca juga: Pantas Aja Jadi Konglomerat! Ternyata Ini Kunci Sukses 5 Orang Berpengaruh di Dunia

2. Haus dengan pengalaman baru dan selalu menginginkannya

sukses di usia muda
Haus pengalaman baru. (Shutterstock)

Jangan pernah puas dengan apa yang telah kamu capai meskipun orang-orang menilai hal tersebut sebagai prestasi. Orang-orang yang kini sukses di usia muda selalu mengejar pengalaman baru yang belum pernah dirasakan sebelumnya.

Buat mereka, melakukan hal yang sama tiap hari gak bakal memberi dampak berarti. Justru melakukan hal-hal baru membuka pikiran dan menumbuhkan ide-ide baru yang mendorong terjadinya perubahan positif dalam hidup.

Baca juga: Yuk, Belajar Sukses dari 8 Tokoh yang Berkali-kali Gagal Ini

3. Pasang target yang jelas

sukses di usia muda
Pasang target yang bisa dicapai. (Shutterstock)

Harus ada target yang pengin dicapai kalau mau sukses di usia muda. Pasang target yang jelas dimulai dengan apa yang mau dicapai dalam satu hari. Misalnya aja kamu pengin tugas-tugas selesai satu jam sebelum waktu kerja berakhir.

Dengan adanya target, kamu jadi lebih fokus dalam bekerja. Terus kamu jadi tahu apa yang sebaiknya diprioritaskan dan mengabaikan hal-hal yang dirasa kurang penting atau gak penting sama sekali.

4. Bangun tim dengan baik agar menghasilkan kinerja yang baik

sukses di usia muda
Bangun tim yang bagus. (Pexels)

Orang-orang bisa sukses di usia muda gak semata-mata karena usaha yang mereka lakukan sendiri. Di balik itu semua, ada tim yang solid dan bekerja buat menciptakan hasil yang diharapkan.

Di sinilah kamu perlu membangun tim kerja yang kuat dan tangguh agar memberi kinerja yang diharapkan. Kamu harus tahu apa aja keunggulan-keunggulan yang dimiliki anggota timmu dan menyirnegikannya supaya bisa memberi hasil yang diharapkan.

5. Hindari mengatakan “tidak” sebagai sebuah jawaban

sukses di usia muda
Jangan terus-terusan mengatakan tidak. (Shutterstock)

Mengatakan “tidak” sebagai sebuah jawaban sama aja dengan gak mau berusaha. Orang-orang yang sukses di usia muda sebisa mungkin menghindari buat mengatakan tidak.

Buat mereka, gak ada salahnya mencoba dulu. Sebab siapa pun gak bakal tahu gimana hasilnya sebelum benar-benar mencoba.

Lagi pula, dengan gak mengatakan “tidak” dan melakukan pekerjaan yang diminta bisa membawamu pada pengalaman baru. Ujung-ujungnya kamu membuka peluang terhadap dirimu buat bisa sukses di masa depan.

6. Beranikan diri ambil risiko agar sukses di usia muda

sukses di usia muda
Harus berani ambil risiko. (Shutterstock)

Rata-rata orang yang sukses di usia muda karena mereka berani dalam mengambil risiko. Contohnya aja Steve Jobs. Ia mau mempertaruhkan masa kuliahnya demi mewujudkan hal yang lebih besar, yaitu Apple.

Meskipun mengorbankan gelar sarjananya, Steve Jobs pada akhirnya bisa sukses membesarkan Apple. Padahal, ia mungkin menyadari bisa aja keputusannya tersebut berakibat buruk. Namun, dengan tekad dan usaha yang kuat, ia akhirnya bisa menggapai apa yang diinginkannya.

Nah, itu tadi kebiasaan-kebiasaan yang dimiliki orang-orang sukses di usia muda. Gimana menurutmu? Apakah sulit melakukan hal-hal tersebut? (Editor: Ruben Setiawan)