Lebaran 6 Youtuber Terkaya, Raffi Hadiahi Gigi Cincin 1 M, Atta Halilintar Lebaran di Mekah

youtuber terkaya di indonesia

Lebaran jadi momen istimewa bagi umat muslim di seluruh dunia, gak terkecuali para YouTuber terkaya di Indonesia. Masing-masing YouTuber berpenghasilan ratusan juta per bulan ini punya cara unik buat merayakan Idul Fitri buat orang-orang terkasih.

Yang kita sebut YouTuber terkaya di Indonesia ini termasuk beberapa artis papan atas Tanah Air yang terjun jadi Youtuber juga. Penasaran siapa aja mereka dan kayak gimana sih cara mereka merayakan Lebaran kali ini? Yuk simak selengkapnya berikut ini.

Ria Ricis

youtuber terkaya di indonesia
Ria Ricis dan keluarga. (Instagram/@riaricis1795)

Ria Ricis ini masuk deretan Youtuber terkaya di Indonesia. Pemilik channel Ricis Official ini punya lebih dari 14,6 juta subscriber. Menurut perhitungan Social Blade, pendapatan minimal Ricis per bulannya bisa mencapai Rp 700 jutaan.

youtuber terkaya di indonesia
Cuplikan Youtube Ria Ricis. (Youtube/Ricis Official)

Lebaran kali ini, Ricis mengadakan open house di rumah barunya. Dari vlog yang diunggah ke Youtube dan cuplikannya yang diposting ke Instagram, terlihat antrean panjang berisi ratusan anak-anak hingga remaja yang ingin bersalaman dengan adik artis Oki Setiana Dewi itu. Selain bersalaman, mereka juga terima amplop berisi THR lho!

Baca juga: Atta Halilintar Beli Jam Tangan Rp 1,5 Miliar, 4 Seleb Ini Juga Gak Mau Ketinggalan!

Atta Halilintar

youtuber terkaya di indonesia
Atta Halilintar di Mekkah. (Instagram/@attahalilintar)

Youtuber dengan subscriber 16,4 juta, yang terbanyak di Asia, ini punya cara berbeda untuk merayakan Lebaran. Pemilik rambut keemasan ini memilih rayakan Idul Fitri di Tanah Suci Mekkah, sambil menunaikan umrah.

Gak cuman sendiri, pemilik brand fashion AHHA ini berangkat bersama seluruh keluarganya. Foto kebersamaan mereka di depan Ka’bah juga diabadikan dalam sebuah foto.

youtuber terkaya di indonesia
Keluarga Halilintar. (Instagram/@genhalilintar)

Wah kebayang gak sih berapa bujet yang mereka keluarkan buat Lebaran di Mekkah? Yang pastinya banyak ya. Tapi dengan penghasilan Atta yang menurut Social Blade minimal Rp 6 miliar per tahun, sepertinya membiayai keberangkatan keluarganya ke Arab Saudi bukanlah perkara besar.

Youtuber terkaya di Indonesia Raffi Ahmad dan Nagita Slavina

youtuber terkaya di indonesia
Rafi Ahmad dan Nagita Slavina. (Youtube/@rans entertainment)

Kalau mereka berdua sebenarnya udah terkenal lebih dulu di berbagai acara televisi sebelum membuat channel YouTube. Namun, sepertinya, melihat popularitas YouTube yang terus menanjak, Raffi dan Nagita merasa perlu eksis di YouTube juga.

Keputusan mereka gak salah. Kini, mereka sudah punya 8,3 juta subscriber dan diperkirakan mendapat minimal Rp 7,8 miliar per tahun.

youtuber terkaya di indonesia
Cincin berlian hadiah Lebaran dari Raffi melingkar di jari Gigi. (Youtube/@Rans Entertainment)

Sehari sebelum Lebaran, Raffi memberikan kejutan spesial buat Nagita berupa cincin berlian. Cincin itu, tanpa sepengetahuan Nagita, dimasukkan dalam kantung kemeja Raffi yang akan diseterika oleh Nagita.

Cincin bermata berlian itu, menurut Raffi mencapai hampir 7 karat. Jadi, harganya bisa mencapai Rp 1 miliaran!

Baca juga: Beli Alphard Terbaru, Ini Deretan Mobil Keluarga di Garasi Raffi Ahmad

Raditya Dika

youtuber terkaya di indonesia
Raditya Dika bersama istri dan putrinya. (Instagram/@radityadika)

Raditya Dika, komika yang juga aktif di YouTube, memilih cara sederhana untuk merayakan Lebaran. Salah satu Youtuber terkaya di Indonesia ini berlebaran bersama sang istri dan buah hatinya di rumah.

Selain itu, karena momen Lebaran kali ini bertepatan dengan waktu rilis film terbaru Radit yang berjudul Single Part 2, ia pun mengunggah sejumlah promosi terkait film tersebut.

Untuk informasi, Radit memiliki 6,8 juta subscriber di Youtube. Dalam setahunnya, Radit diperkirakan bisa meraup minimal Rp 1,8 miliaran.

Baim Paula

youtuber terkaya di indonesia
Baim Wong bersama keluarga Paula Verhoeven. (Instagram/@baimwong)

Pasangan YouTuber Baim Wong dan Paula Verhoeven juga memilih merayakan Lebaran dengan sederhana. Keduanya berlebaran bersama keluarga besar Paula.

Momen Lebaran ini juga gak disia-siakan Baim buat menerima job endorsement. Ya, dari postingan di Instagramnya, Baim berpose bersama kucing kesayangannya, Scotty untuk mengiklankan sebuah produk makanan kucing.

youtuber terkaya di indonesia
Iklan Baim. (Instagram/@baimwong)

Sebagai informasi nih, channel Baim Paula kini sudah punya 5,7 juta subscriber. Dari konten yang mereka prodksi, mereka bisa meraup minimal Rp 4,3 miliar per tahun, menjadikan mereka sebagai salah satu pasangan Youtuber terkaya di Indonesia.

Nissa Sabyan

youtuber terkaya di indonesia
Nissa Sabyan bersama keluarga. (Instagram/@nissa_sabyan)

Meski lebih terkenal lewat channel grup musik Sabyan Gambus, Nissa Sabyan juga kini termasuk seleb yang punya banyak penggemar. Tentunya, dari jumlah subscriber Sabyan Gambus yang mencapai 5,6 juta dan penghasilan minimal Rp 2 miliar per tahun, Nissa sebagai vokalis utama mendapat bagian yang lumayan.

Lebaran kali ini, Nissa Sabyan memilih berlebaran bersama keluarga besarnya. Dalam foto keluarga yang diunggah ke Instagram pun, keluarga mereka tampil kompak berbusana gelap nan elegan.

Itulah gaya-gaya para Youtuber terkaya di Indonesia dalam merayakan Lebaran tahun ini. Menurut kamu, mana yang paling asyik dan seru?