Alphard Lombardi: Ini Kasta Tertinggi Toyota Alphard
Alphard Lombardi merupakan hasil modifikasi Toyota Alphard dengan perusahaan modifikasi interior khusus mobil mewah yaitu Lombardi. Sinergi keduanya menghasilkan jenis mobil MPV mewah yang eksklusif.
Mobil mewah ini pertama kali ramai dibicarakan di tanah air ketika selebritis seperti Raffi Ahmad menggunakannya.
Alphard Lombardi adalah perpaduan yang tak hanya memberikan kemewahan namun juga kenyaman ultra. Terlebih di kota besar yang sering macet, membuat penumpang di dalamnya serasa naik pesawat first class.
Lombardi memang sedikit unik, perusahaan modifikasi interior mewah ini memang hanya mengubah kabin mobil mewah. Selain Toyota Alphard, mobil lainnya seperti Mercedes Benz juga pernah digubah interiornya.
Khusus Alphard Lombardi, apa saja yang berubah sehingga membuatnya jadi super mewah?
Modifikasi Lombardi Alphard
Modifikasi Lombardi Alphard disebut berfokus pada 5 indera dari manusia. Mulai dari estetika for the sight Lombardi Alphard, kemudian sound proofing, dan juga audio quality for the ear.
Feel and position dari semua bahan di kabin yang mereka sentuh, wangi kabin, dan kemudahan mereka untuk makan serta minum di dalam kabin.
Sehingga ketika melihat hasil modifikasi Lombardi Alphard, akan terlihat perbedaan kemewahan yang dibawa. Ya, Alphard memang memiliki kabin mewah dan nyaman. Namun Lombardi membuatnya semakin naik kelas.
Perubahan kabin Alphard Lombardi tidak boleh terlalu extreme sehingga terlihat norak, dan berlebihan. Namun modifikasi tetap dapat memancarkan kesan elegan, berkelas serta mewah.
Alphard Lombardi terinspirasi dari banyak sekali referensi desainer interior dunia. Ada Klassen dan juga Brabus dari Eropa.
Lalu ada juga Carisma dari Amerika Serikat atau Modellista dari Jepang yang kemudian diimprovisasi dengan gayanya sendiri pada Alphard Lombardi.
Lebih jelas, ketika pintu samping terbuka, kalian akan melihat kabinnya yang sangat luas dan mewah.
Kabin penumpang itu mengorbankan 2 baris bangku belakang. Sehingga hanya tersisa 2 jok model captain seat yang berukuran besar dan juga empuk.
Ditambah 2 jok lipat yang dilengkapi sistem motorized untuk membukanya via tombol. Dengan kabin yang bisa dimodifikasi seperti itu, rapat maupun berdiskusi di kabin jadi sangat nyaman.
Tidak sampai situ, pada kursi yang tersisa juga memiliki lapisan kulit Nappa dengan tambahan penyangga betis dengan sistem motorized.
Ajaibnya, dalam Alphard karya Lombardi ini, kabin memiliki mini bar dan juga privacy glass untuk kenyamanan para penumpang kabin.
Hadirnya VIP Wall
Masih mengulik kabin Lombardi Alphard, ternyata ada dua perubahan penting lain di kabin adalah VIP wall dan center console.
VIP wall adalah pemisah antara kabin dan kursi penumpang. TV mobil layar datar pun digunakan untuk memisahkan antara kabin depan dan juga belakang. Dan tentunya, harga TV mobil yang dipasang juga cukup mewah.
Pemisah tersebut juga memiliki tombol. Sehingga ketika tombol ditekan, TV yang jadi pemisah tersebut itu akan bergerak naik secara otomatis hingga menjadi dinding pemisah kabin depan serta belakang.
Banyaknya monitor dalam kabin menambah bobot mobil jadi 50 kg lebih berat. Namun TV dalam kabin membuat penumpang tidak cepat jenuh, terlebih di trek yang panjang.
Sedangkan konsol lainnya, yaitu yang berada di tengah berfungsi untuk mengontrol berbagai fitur lain terpasang di antara sepasang captain seat.
Selain itu, beberapa fitur canggih tersedia khusus untuk memudahkan aktivitas berselancar di dunia maya. Kabinnya juga sudah ada intercom dan mobile internet hotspot sampai entertainment center berbasis Android.
Jadi kalian bisa menggunakan fitur ini untuk memperoleh hiburan dalam mobil. Kalian bisa langsung melakukan koneksi ke Youtube dan Spotify, hingga jaringan TV digital dengan siaran lokal dan luar negeri.
Mobil mewah ini tidak hanya menyuguhkan banyak hiburan dalam kabin, namun juga memiliki sistem peredaman yang jauh lebih kuat di semua sisi. Mulai dari plafon, door panel, side panel, floor, VIP wall dan juga pintu bagasi.
Dengan kenyaman berkendara miliknya, tak jarang jika konsep mobil ini banyak menjadi kendaraan untuk para pejabat, hingga para pesohor negeri
Harga Alphard Lombardi
Harga Alphard Lombardi sekitar Rp 1,5 miliar hingga 1,6 miliar. Tinggi rendahnya harga mobil Alphard Lombardi kembali lagi, tergantung pada kelengkapan tambahan pilihan para konsumen.
Harga setinggi langit itu memang sesuai untuk pembeli yang segmentif. Untuk itu, masyarakat mungkin akan tetap mencari mobil super mewah ini meskipun Alphard Lombardi harga demikian sudah cukup mahal.
Banyak yang mengira bahwa Alphard Lombardi harga segitu terlalu kemahalan. Namun harga Alphard Lombardi yang mahal tersebut cocok bagi para pebisnis yang mobile.
Karena bagaimanapun, banyak orang menganggap mobil sebagai rumah kedua. Sehingga para sultan ini memodifikasi mobil mewah mereka supaya bisa beristirahat atau melakukan aktivitas lain untuk menghilangkan rasa bosan.
Produk Lombardi Alphard
Lombardi membuat interior mobil Alphard jadi semakin mewah, persis seperti di dalam jet pribadi.
Lombardi memiliki dua varian produk yang hanya untuk ke mobil Toyota Alphard dan Vellfire, yaitu Lombardi Allegra dan Lombardi Rear Seat Entertainment (RSE).
1. Alphard Lombardi RSE
Pada modifikasi interior type RSE ini biasanya lebih fokus pada peningkatan kualitas kabin mobil tanpa mengurangi jumlah jok penumpang di baris kedua dan ketiga.
Hal ini karena Lombardi RSE mengedepankan eleganitas kabin khas Lombardi tanpa mengurangi kapasitas penumpang pada tipe mobil Alphard dan Vellfire.
Meski berbeda, Toyota menjamin pelanggannya yang menggunakan modifikasi RE bisa tetap mendapat sederet fitur penting tetap tersedia terutama privasi yang memang harus ada di sebuah limousine car.
Lombardi RSE sepertinya, menyasar konsumen yang masih ingin mempertahankan kabin asli. Dengan kemampuan menampung lima orang penumpang, tanpa mengesampingkan kenyamanan dan tetap terasa mewah.
Jika berminat menggunakan modifikasi RSE, maka kalian harus menyiapkan uang sebesar Rp 250 juta. Lombardi Auto juga memberikan pilihan kepada pelanggan untuk memiliki varian Lombardi RSE bersama mobil Alphard atau Vellfire.
2. Lombardi Allegra
Sedangkan pada Alphard Lombardi Allegra merupakan versi mewah yang memiliki banderol Rp 1,5 miliar (termasuk unit kendaraan).
Modifikasi Lombardi Allegra ini hanya bisa untuk Toyota Alphard atau Vellfire tipe G keluaran tahun 2015 ke atas.
Lombardi membangun kemewahan varian Allegra selama 1 bulan penuh, sedangkan untuk varian RSE hanya butuh waktu satu minggu.
Alphard interior modif oleh Lombardi
Pada bagian fitur, Lombardi RSE ditanamkan retractable 24 inch IPS screen, retractable glass with magic window, intercom dan kita dapat mengontrol semuanya melalui layar sentuh.
Selanjutnya juga ada motorised HD screen dengan Apple TV dan digital TV, cabin control with screen, motorized glass with magic window, ambient light, charging port, USB root, wireless charging dan intercom.
Sementara Lombardi RSE tipe advanced mendapatkan semua kelengkapan tipe basic plus 3 fitur tambahan yaitu coat hanger, high and audio system dan Playstation 4.
Kemudian pada Lombardi Allegra, interior Alphard akan disematkan dengan 2 jok Lombardi Power Seat plus 2 jok tambahan yang bisa terbuka atau tertutup secara otomatis.
Lalu fitur lainnya yang terpasang pada Alphard Lombardi Allegra ada retractable 40 inci FHD TV (dengan digital TV), retractable glass partition, minibar, Lombardi center console, Android multimedia center, Lombardi cabin control, meja lipat, intercom, magic window hingga sisipan ambient light.
Sukses viral karena selebritis
Perkenalan perdana mobil mewah ini kepada masyarakat pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS 2018) 2-12 Agustus 2018.
Dan kemudian viral dan mulai menjadi bahan pergunjingan banyak orang saat selebritas seperti Raffi Ahmad menggunakannya.
Presiden Direktur Lombardi Auto Indonesia Andrew Laksana menceritakan pengalaman unik dengan Raffi Ahmad hingga Ruben Onsu. Kedua selebritas ini ingin mengubah interior mobilnya agar menjadi mewah dan beda.
Bermula dari Raffi Ahmad, suami Nagita Slavina ini mengetahui ada perusahaan yang bisa menyulap kabin Alphard menjadi seperti di private jet dari sopirnya.
Raffi yang tertarik lalu datang ke GIIAS dan melanjutkan ketertarikannya dengan merequest untuk mengubah interior Alphardnya.
Akhirnya, Raffi beli paket Lombardi Allegra, begitu juga dengan Ruben dan juga teman-teman lainnya. Andrew menceritakan kalau Raffi juga sempat pamer ke beberapa artis yang lain kalau ia memodifikasi interior mobilnya di Lombardi.
Total untuk membangun interior Lombardi Allegra, Raffi menghabiskan biaya Rp 800 juta untuk modifikasi interior Alphard tahun 2015.
Andrew mengatakan bahwa Ruben juga menghabiskan sekitar Rp 800 juta untuk modifikasi interior Toyota Vellfire tahun 2017.
Untuk biaya perawatan dan servis, tentu saja ada perbedaan untuk perawatan dan biaya servis Alphard dengan Alphard Lombardi.
Tips dari Lifepal! Alphard Lombardi merupakan hasil modifikasi Toyota Alphard dengan perusahaan modifikasi interior khusus mobil mewah yaitu Lombardi. Sinergi keduanya menghasilkan jenis mobil mewah eksklusif.
Mobil mewah ini pertama kali menjadi bahan pergunjingan di tanah air ketika selebritis seperti Raffi Ahmad menggunakannya.
Alphard Lombardi adalah perpaduan yang tak hanya memberikan kemewahan namun juga kenyaman ultra. Terlebih di kota besar yang sering macet, membuat penumpang di dalamnya serasa naik pesawat first class.
Jangan sampai kenyamanan Alphard Lombardi atau mobil kesayangan, membuat kamu lupa akan pentingnya perlindungan asuransi mobil. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhan kamu.
Simak pula ulasan mengenai Lexus Alphard di artikel Lifepal lainnya!
Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:
Manfaatkan perlindungan asuransi mobil
Biaya servis mobil dan perawatan tentu tidak murah. Jangan sampai biaya servis mobil kesayanganmu justru membebani pengeluaranmu.
Manfaatkan asuransi mobil all risk supaya kamu gak perlu pusing lagi dengan tagihan bengkel karena kamu akan terjamin dari biaya perbaikan kerusakan ringan dan berat, bahkan dapat ganti rugi atas kehilangan akibat pencurian.
Hitung sendiri berapa kisaran preminya dengan kalkulator premi asuransi mobil Lifepal berikut ini.
Setelah menemukan besaran premi asuransi mobil, pilihlah asuransi mobil yang cocok dengan bantuan kuis asuransi mobil terbaik Lifepal di bawah ini.