Beranda
Media
Biaya Ganti Kampas Kopling Avanza dan Kapan Harus Diganti

Biaya Ganti Kampas Kopling Avanza dan Kapan Harus Diganti

biaya ganti kopling avanza | lifepal.co.id

Biaya ganti kopling kampas kopling mobil Avanza di Auto2000 dapat bervariasi, mulai dari ratusan ribu hingga jutaan rupiah. Hal ini tergantung berbagai faktor, termasuk jenis koplingnya.

Kopling mobil sendiri merupakan salah satu komponen kendaraan yang cukup vital peranannya dan sangat berkaitan dengan faktor keselamatan. Kopling mobil memiliki peran sebagai penghubung antara tenaga dan transmisi mobil. 

Jika kopling mobil Avanza kamu mengalami masalah, maka ada kemungkinan kinerja dan performa mesin bakal menurun, bahkan hilang tenaga. Berikut ini ulasan terkait biaya ganti kampas kopling mobil Avanza, kapan harus mengganti kopling, dan tips merawatnya.

Biaya Ganti Kopling Avanza di Auto2000

Sebaiknya lakukan perawatan dan penggantian komponen mobil, termasuk mengganti kampas kopling mobil Avanza ini di bengkel resminya. Biaya ganti kampas kopling mobil Avanza di Auto2000 mungkin sedikit lebih mahal, tetapi jauh lebih aman.

Saat melakukan penggantian, ada beberapa komponen kopling yang harus kamu ganti misalnya kampas kopling (clutch disc), rumah kopling (clutch cover), dan klaher kopling (release bearing). Untuk harga 1 set kopling Avanza 1300 cc di Auto2000 estimasinya sebesar Rp1,3 jutaan. 

Kalau kampas koplingnya saja, harga kampas mobil Avanza menurut situs belanja online Blibli.com, hanya sekitar Rp255.000 hingga Rp542.000. Namun, kamu perlu cek harga kampas rem Avanza di Auto2000 secara langsung, ya. 

Sementara itu, biaya jasa penggantian kampas kopling mobil untuk semua merk Toyota di bengkel spesialis kopling mobil seperti Auto2000 variatif mulai dari Rp800 ribu sampai Rp900 ribu. Untuk memastikan lebih lanjut, kamu bisa menanyakan pada pihak Auto2000 harga ganti kopling mobil Avanza terbaru 2022.

Biaya ganti kopling Avanza di bengkel umum

Jika kamu menganggap biaya ganti kampas kopling Avanza di Auto2000 terlalu mahal, tidak ada salahnya memang mengganti kopling mobil Avanza di bengkel umum. Biasanya, biaya jasa ganti kopling mobil di bengkel umum mulai dari Rp200 ribu hingga Rp300 ribu.

Setiap bengkel tentunya mematok harga yang berbeda-beda, kamu bisa menanyakannya terlebih dahulu pada pihak bengkel. Sebaiknya, pilih bengkel umum yang sudah memiliki reputasi bagus dan mekaniknya sudah bersertifikat, ya!

Kapan Kampas Kopling Mobil Harus Diganti?

Menurut Auto2000, tidak ada waktu pakem kapan waktu yang tepat untuk mengganti kampas kopling mobil karena hal ini berdasarkan dengan intensitas pemakaian. Jika mobil kamu sering mengendarai mobil jarak yang jauh, tentu saja kampas kopling akan cepat menipis. 

Jadi, berapa km ganti kampas kopling mobil? Idealnya, kampas kopling mobil Avanza dan jenis mobil lainnya sudah bisa kamu ganti ketika mencapai jarak 30 ribu km-40 ribu km. Jarak tempuh tersebut bisa menjadi patokan agar saat mengendarai mobil kamu jadi lebih nyaman dan aman. 

Jika secara jarak tempuh sudah memenuhi untuk segera mengganti kampas rem kopling mobil, sebaiknya segera booking servis Toyota kamu segera di Auto200, ya!

Perbedaan Kopling Avanza Asli dan Palsu

Salah satu faktor yang mempengaruhi biaya ganti kopling avanza di Auto2000 adalah jenis kampas kopling yang dipakai. Di bengkel resmi Auto2000, setiap komponen, tak terkecuali kampas kopling sudah pasti original dan sesuai dengan spesifikasi pabrikan. 

Untuk menambah pengetahuan, berikut ini informasi terkait perbedaan kampas kopling mobil Avanza asli dan palsu.

1. Harga

Kamu sudah mengetahui berapa biaya ganti kampas kopling Avanza 1300 cc yakni sebesar Rp1,3 jutaan untuk 1 set. Cukup mahal, meskipun sebanding dengan kualitasnya yang sudah pasti original karena membeli di bengkel resmi.

Meskipun begitu, tetap saja ada yang membanderol murah kampas kopling Avanza hingga harganya turun drastis yakni sampai Rp500 ribu sampai dengan Rp800 ribu untuk 1 set kampas kopling Avanza. Meskipun murah jangan sampai kamu mudah tergiur begitu saja.

Kecuali, kamu membeli kampas kopling dengan harga kampas kopling Avanza 1300 cc yang original dengan harga murah melalui diskon, potongan harga, atau promo khusus lainnya baru kamu bisa mempercayainya.

2. Kemas kampas kopling

Selanjutnya, kamu bisa memeriksa kondisi kemasan produk kampas kopling tersebut. Untuk produk yang asli memiliki kardus kemasan bermaterial yang lebih tebal dan halus, warnanya terang dan tidak kusam. Selain itu, ada label stiker hologram yang menempel pada kemasan.

3. Kode dan nomor seri

Langkah ketiga untuk mencari tahu perbedaan kampas kopling Avanza yang asli dan palsu adalah dengan melihat kode dan nomor serinya. 

Sudah bukan rahasia lagi bahwa produk asli pabrik pasti memiliki kode dan nomor seri sendiri yang terdaftar di dalam katalog resmi Auto2000.

Saat melakukan pengecekan sebaiknya dilakukan dengan sangat hati-hati karena barang palsu untuk kopling mobil juga sudah banyak yang menggunakan kode dan nomor seri. 

4. Cek fisik

Lalu, kamu bisa mulai melakukan pengecekan fisik dan spesifikasi terhadap kopling mobil yang kamu beli. Banyak kasus ditemukan bahwa barang palsu atau KW ini pasti memiliki kecacatan produk misalnya saja kurang rapi dalam penataan produk di dalam kemasan.

5. Cek spesifikasi

Selanjutnya, kamu bisa memeriksa spesifikasi kopling tersebut di internet dengan mengunjungi situs resmi dari produsen mobil tersebut. Perhatikan setiap material pembuatan kopling yang kamu beli. Di situs resmi pasti sudah tertera spesifikasi material pembuatan kopling tersebut.

6. Ada garansi

Terakhir, kamu berhak menanyakan garansi spare part mobil tersebut. Produk yang berasal dari bengkel resmi atau produsen resmi pastinya memiliki garansi yang cukup lama dari bengkel atau pabrik tersebut. Sedangkan produk kopling yang palsu hanya bergaransi toko.

Penting Punya Proteksi Asuransi Mobil

Meskipun kopling mobil merupakan komponen atau spare part mobil terkecil yang jarang terlihat. Akan tetapi, saat komponen tersebut rusak dan harus diganti dan biaya ganti kopling Avanza di Auto2000 tidak murah.

Oleh karena itu, sebaiknya proteksi finansial kamu dengan asuransi mobil. Kita sulit mengetahui kapan kerusakan dan kecelakan akan menimpa kita dan mobil kesayangan. Jangan sampai di saat seperti itu kita harus berpikir dua kali untuk segera melakukan perbaikan pada mobil kesayangan.

Dengan membeli polis asuransi mobil terbaik, kamu bukan hanya memberikan proteksi terhadap mobil kesayangan melainkan juga memberikan proteksi terhadap finansial kamu.

Kamu bisa cek besaran premi asuransi mobil dengan kalkulator berikut ini.

FAQ Seputar Biaya Ganti Kopling Avanza di Auto2000

Biaya ganti kampas kopling mobil Avanza di Auto2000 sebesar Rp2,2 jutaan, yang terdiri dari harga kampas kopling Avanza 1300 cc original sebesar Rp1,3 jutaan dan jasa perbaikan sekitar Rp800 ribu sampai Rp900 ribu.
Untuk berapa lama kampas kopling mobil harus diganti sebenarnya dapat bervariasi tergantung pada cara penggunaan dan kondisi berkendara. Secara umum, kampas kopling dapat bertahan antara 30.000 hingga 100.000 kilometer. Jika penggunaan kendaraan lebih hati-hati dan tidak ekstrem, kemungkinan dapat memperpanjang umur kampas kopling tersebut.
Ketika kampas kopling mobil sudah mulai aus, bisa saja mobil masih dapat berjalan, meskipun performanya akan menurun. Beberapa bagian kopling yang mengalami penurunan kualitas dapat menyebabkan mobil tetap dapat berjalan, tetapi tidak akan seefisien biasanya.