Rincian Biaya Kemoterapi Kanker Kelenjar Getah Bening
Biaya kemoterapi kanker kelenjar getah bening di rumah sakit bisa berbeda-beda. Perbedaan biaya ini dipengaruhi oleh beberapa hal.
Kanker kelenjar getah bening adalah jenis kanker yang menyerang sistem limfatik, yaitu bagian dari sistem kekebalan tubuh yang berfungsi untuk melawan infeksi.
Penyakit yang juga dikenal dengan nama Limfoma ini dapat berkembang pada semua area sistem limfatik, meliputi kelenjar getah bening, limfa, kelenjar timus, dan sumsum tulang serta menyebar ke organ lain di seluruh tubuh.
Biaya kemoterapi kanker kelenjar getah bening
Biaya kemoterapi kanker kelenjar getah bening yang dicantumkan setiap rumah sakit adalah harga per siklus kemoterapi.
Kemoterapi sendiri dilakukan dengan cara memberikan obat melalui suntikan, infus, atau bisa juga diberikan dalam bentuk obat minum. Tujuannya untuk menghancurkan sel-sel kanker yang ganas.
Harga yang tertera bisa berbeda dengan yang harus dibayarkan, tergantung pada klasifikasi obat, jenis, dan tahapan kanker yang diderita.
Untuk benar-benar sembuh dari kanker, tidak jarang pasien harus menjalani siklus kemoterapi berkali-kali. Dikutip dari Alodokter, berikut ini estimasi biayanya.
Rumah Sakit/Klinik | Biaya Kemoterapi |
MRCCC Siloam Hospitals Semanggi | Mulai dari Rp2.000.000 per siklus |
RS Brawijaya Saharjo | Mulai dari Rp3.350.000 per siklus |
RS Premier Jatinegara | Mulai dari Rp1.375.000 per siklus |
RS Mitra Keluarga Kemayoran | Mulai dari Rp1.100.000 per siklus |
RS Mitra Keluarga Kelapa Gading | Mulai dari Rp825.000 per siklus |
Mayapada Hospital Jakarta Selatan | Mulai dari Rp908.000 per siklus |
Mayapada Hospital Kuningan | Mulai dari Rp1.325.000 per siklus |
Siloam Hospitals TB Simatupang | Mulai dari Rp803.000 per siklus |
Siloam Hospitals Asri Mampang | Berkisar Rp792.000-1.980.000 per siklus |
Rumah Sakit Kramat 128 | Mulai dari Rp1.934.000 per siklus |
Rumah Sakit St. Carolus | Berkisar Rp550.000 ‐ Rp 880.000 per siklus |
RS Islam Jakarta Cempaka Putih | Mulai dari Rp2.500.000 per siklus |
Eka Hospital Bekasi | Mulai dari Rp1.130.000 per siklus |
RS Premier Bintaro | Mulai dari Rp2.100.000 per siklus |
RS Immanuel Bandung | Mulai dari mulai dari Rp551.000 per siklus |
Rumah Sakit Permata Cirebon | Mulai dari mulai dari Rp2.070.000 per siklus |
Siloam Hospitals Denpasar | Mulai dari Rp1.050.000 per siklus |
RS Balimed Denpasar | Mulai dari Rp1.325.000 per siklus |
Siloam Hospitals Balikpapan | Mulai dari Rp668.000 per siklus |
RS Imanuel Way Halim, Bandar Lampung | Mulai dari Rp800.000 per siklus |
RS Islam Karawang | Mulai dari Rp264.000 per siklus |
RS Islam Faisal Makassar | Mulai dari Rp1.500.000 per siklus |
Panti Rapih Yogyakarta | Mulai dari Rp1.141.000 per siklus |
RS Mitra Keluarga Surabaya | Mulai dari Rp2.027.000 per siklus |
Siloam Hospitals Surabaya | Mulai dari Rp1.500.000 per siklus |
RS Onkologi Sentani, Malang | Mulai dari Rp947.000 per siklus |
RS Hermina Pandanaran Semarang | Mulai dari Rp14.881.100 per siklus |
RSU Royal Prima, Medan | Mulai dari Rp975.000 per siklus |
Siloam Sriwijaya Palembang | Berkisar Rp636.000 ‐ Rp 1.018.000 per siklus |
Eka Hospital Pekanbaru | Mulai dari Rp1.150.000 per siklus |
Biaya pengobatan kelenjar getah bening selain kemoterapi
Kemoterapi bukanlah satu-satunya cara mengobati kanker kelenjar getah bening. Ada juga beberapa metode pengobatan lain.
Tentunya, jenis pengobatan lain akan memakan biaya yang berbeda dengan kemoterapi. Berikut ini estimasi biaya pengobatan kelenjar getah bening selain kemoterapi.
Biaya operasi kanker kelenjar getah bening
Biaya operasi kanker kelenjar getah bening bervariasi pada setiap rumah sakit. Sebab masing-masing rumah sakit memiliki kebijakan tersendiri terkait standar biaya operasi kanker kelenjar getah bening.
Dilansir dari website Departemen Kesehatan, biaya operasi kanker kelenjar getah bening berkisar antara Rp6.000.000 sampai Rp20.000.000.
Biaya ini tergantung pada tingkat keparahan penyakit dan tindakan yang akan dilakukan. Serta, kemungkinan biaya ini belum termasuk biaya pasca operasi.
Biaya radioterapi kanker kelenjar getah bening
Berbeda dengan kemoterapi yang menyasar seluruh bagian tubuh, radioterapi hanya berkonsentrasi untuk mematikan sel-sel kanker pada area yang ditargetkan.
Untuk kanker kelenjar getah bening, biaya radioterapi berkisar antara Rp1.000.000 sampai dengan Rp2.000.000 per tindakan.
Namun prosedur radioterapi biasanya dilakukan dalam beberapa kali tindakan, bahkan bisa hingga 30 kali tindakan dalam satu siklus.
Itu berarti dalam pengobatan kanker kelenjar getah bening, biaya radioterapi bisa mencapai Rp60.000.000 tergantung jenis dan tingkat keparahan kondisi.
Biaya transplantasi sumsum tulang
Kanker jenis ini juga bisa diobati dengan proses transplantasi sumsum tulang. Di antara semua jenis pengobatan kanker kelenjar getah bening, transplantasi ini merupakan prosedur yang memakan biaya paling mahal.
Pasalnya, transplantasi sumsum tulang adalah cara yang dilakukan ketika sumsum tulang benar-benar berhenti bekerja dan tidak menghasilkan cukup sel darah sehat.
Pasien kanker kelenjar getah bening pun perlu menjalani serangkaian tes dan prosedur untuk mengevaluasi kesehatan secara umum, dan memastikan transplantasi bisa dilakukan.
Biaya transplantasi sumsum tulang belakang beserta seluruh prosedurnya berkisar antara Rp800 juta hingga lebih dari Rp1 miliar.
Apakah kemoterapi ditanggung BPJS?
Pada dasarnya kini pasien kanker yang memiliki BPJS bisa mendapatkan keringanan biaya pengobatan kanker kelenjar getah bening atau pembebasan biaya operasi, termasuk juga kemoterapi.
Sebab, kini seluruh biaya mulai dari pemeriksaan, tindakan operasi hingga pasca operasi bisa ditanggung oleh BPJS Kesehatan.
Untuk melayani pasien JKN-KIS yang mengidap kanker, BPJS Kesehatan telah bekerja sama dengan 714 rumah sakit dengan sarana kemoterapi.
BPJS juga bekerja sama dengan 507 rumah sakit dengan onkologi board, dan 35 rumah sakit dengan sarana radioterapi yang tersebar di seluruh Indonesia.
Meskipun biaya pengobatan kanker kelenjar getah bening BPJS gratis, namun pasien harus memenuhi syarat dan prosedur yang berlaku.
Dengan demikian, pasien yang mendapat pembebasan biaya operasi bisa fokus pada penyembuhan penyakit yang diderita.
Agar seluruh biaya pengobatan kanker kelenjar getah bening ditanggung oleh BPJS Kesehatan, pasien harus mempersiapkan beberapa persyaratan, seperti:
- Sudah terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan
- Memiliki kartu BPJS atau JKN-KIS yang aktif
- Tidak menunggak iuran setiap bulan
Berapa kali kemoterapi yang ditanggung BPJS?
Kemoterapi tidak bisa hanya dilakukan satu kali saja. Paling tidak kemoterapi harus dilakukan berulang secara rutin sesuai rekomendasi dokter.
Bisa sampai belasan atau bahkan puluhan kali sampai nantinya mendapat hasil sel kanker sudah berkurang atau mati.
Pada pasien dengan penyakit kanker, BPJS menanggung biaya kemoterapi standar dan/atau radioterapi. Pasien BPJS bisa menjalani 7-10 kemoterapi secara gratis.
Lebih dari itu kamu mungkin bisa mengonsultasikannya dengan petugas BPJS Kesehatan di rumah sakit. Agar bisa mendapatkan pengobatan kanker secara gratis dengan BPJS, berikut ini adalah syarat administrasi yang diperlukan:
- Surat rujukan asli dan 1 lembar fotokopi
- Kartu peserta BPJS asli dan 1 lembar fotokopi
- KTP asli dan 1 lembar fotokopi untuk pasien baru
- Kartu berobat dan 1 lembar fotokopi untuk pasien lama
- Tambahan fotokopi jadwal/protokol kemoterapi dan atau radioterapi
Apakah kanker kelenjar getah bening bisa sembuh?
Pasien kanker kelenjar getah bening bisa sembuh total, asalkan rajin melakukan terapi yang intensif dan terus optimis dalam menjalani berbagai pengobatan.
Umumnya untuk bisa sembuh, pasien kanker kelenjar getah bening perlu menjalani kemoterapi sebanyak 6 hingga 8 siklus. Selain itu mungkin juga perlu menjalani radioterapi, sesuai dengan kondisi dan keparahan kanker yang diderita.
Dikutip dari Detik.com, Prof Dr dr A. Harryanto Reksodiputro SpPD-KHOM menyampaikan angka harapan hidup pasien kanker kelenjar getah bening berkisar sampai 5 tahun, dengan 30-40 persen peluang sembuh.
Adapun pengobatan yang perlu dilakukan pasien kanker kelenjar getah bening untuk bisa sembuh total antara lain kemoterapi dosis tinggi dan transplantasi sumsum tulang belakang.
Berkat kedua terapi pengobatan tersebut, angka harapan hidup penyintas kanker kelenjar getah bening pun meningkat,
Prosedur kemoterapi kanker kelenjar getah bening
Prosedur kemoterapi dilakukan dengan tujuan mengobati penyakit kanker dengan cara memberantas sel-sel kanker dalam tubuh.
Dalam prosesnya, kemoterapi menggunakan obat-obatan yang bekerja untuk membunuh, mencegah penyebaran, serta menghentikan pertumbuhan sel kanker.
Prosedur kemoterapi kanker kelenjar getah bening yang paling umum adalah dengan memberikan obat melalui jarum ke pembuluh darah, yang disebut kemoterapi intravena atau IV.
Cara lain untuk memasukkan obat kemoterapi yaitu dapat diminum sebagai pil, kapsul, atau cairan melalui mulut, sebagai suntikan, atau sebagai krim yang dioleskan langsung ke kulit.
Untuk mengobati kanker kelenjar getah bening, kemoterapi bisa dilakukan sebagai pengobatan kanker kelenjar getah bening tunggal tanpa dikombinasikan dengan metode pengobatan lain.
Namun dalam beberapa kasus dokter juga akan melakukan prosedur lain untuk menunjang keberhasilan kemoterapi menyembuhkan kanker kelenjar getah bening, seperti:
- Pembedahan untuk mengangkat tumor, jaringan kanker, atau organ yang terkontaminasi sel kanker.
- Terapi Radiasi untuk membunuh sel kanker secara spesifik di area yang terinfeksi
- Terapi Biologis dengan memasukkan bakteri, vaksin, atau antibodi ke dalam tubuh untuk membunuh sel kanker.
Asuransi kesehatan untuk pengobatan kemoterapi kanker
Seperti informasi yang disampaikan di atas, biaya kemoterapi kanker kelenjar getah bening tidaklah murah. Apalagi pasien kanker kelenjar getah bening biasanya tidak hanya menjalani kemoterapi saja.
Untuk bisa sembuh pasien kanker kelenjar getah bening perlu menjalani beberapa siklus kemoterapi dan juga prosedur pengobatan lain sesuai tingkat keparahan kankernya.
Oleh sebab itu, sebaiknya miliki asuransi kesehatan sejak awal untuk mengantisipasi mahalnya biaya berobat dan konsultasi dokter.
Tips dari Lifepal! BPJS Kesehatan memang sudah bisa menanggung biaya kemoterapi untuk kanker. Tapi, akan lebih baik kalau kamu tetap pakai asuransi kesehatan.
Asuransi kesehatan akan menanggung biaya pengobatan di rumah sakit. Jadi, kamu tidak perlu menguras kantong pribadi untuk bisa menanggung biaya berobat. Untuk lebih jelasnya, simak video berikut ini.