Biaya Tune Up Mobil di Bengkel Resmi Honda dan Bengkel Umum
Secara garis besar, biaya tune up mobil di bengkel resmi Honda mulai dari Rp3 jutaan tergantung dari jenis mobil Hondanya. Biasanya, pemilik mobil wajib melakukan servis mobil Honda rutin minimal satu tahun sekali. Misalnya saja seperti mengganti beberapa spare part mobil seperti saringan udara dan membersihkan atau mengganti busi.
Harga tune up mobil di bengkel resmi Honda dan di bengkel spesialis mobil Honda berbeda cukup jauh. Berapa besaran biaya tune up mobil di bengkel resmi Honda dan bengkel spesialis Honda? Ini penjelasannya.
Biaya Tune Up Mobil di Bengkel Resmi Honda
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa biaya tune up mobil di bengkel resmi Honda rata-rata mulai dari Rp3 juta. Biaya ini sejalan dengan kualitas spare part dan dikerjakan oleh mekanik yang sudah terjamin kredibilitasnya.
Berikut ini biaya tune up mobil di bengkel resmi Honda untuk setiap jenisnya.
1. Biaya tune up mobil Honda HRV di bengkel resmi
Mobil Honda HRV tipe CVT dan M/T dengan kilometer 10.000 akan dibebankan biaya servis sekitar Rp1,2 jutaan. Sementara itu, bila mobil sudah menempuh jarak tempuh 40.000 kilometer maka biaya servis mobil Honda dibebankan biaya sekitar Rp2,4 jutaan untuk mobil Honda HRV tipe CVT dan Rp1,4 jutaan untuk mobil Honda HRV tipe M/T.
2. Biaya tune up mobil Honda Brio di bengkel resmi
Jenis mobil hatchback yang diproduksi Honda yaitu Honda Brio menjadi mobil Jepang yang digandrungi oleh anak muda. Biaya tune up-nya justru lebih murah dibandingkan yang lain.
Biaya servis mobil Honda Brio tipe RS dan RS CVT yang sudah menempuh jarak 10.000 kilometer sekitar Rp965 ribuan. Mobil Honda Brio tipe S, E, dan E CVT dengan jarak tempuh yang sama dibebankan biaya servis mobil sebesar Rp624 ribuan.
Sedangkan saat mobil sudah menempuh jarak tempuh 40.000 kilometer, maka biaya servis mobil Honda semakin mahal. Untuk tipe RS dan RS CVT dibebankan biaya sebesar Rp1,4 jutaan, sedangkan tipe S, E, dan E CVT dibebankan biaya sebesar Rp762 ribuan.
3. Biaya tune up mobil Honda Mobilio di bengkel resmi
Mobil Honda Mobilio menjadi salah satu jenis mobil MPV yang cocok untuk keluarga. Lantas, berapa biaya tune up mobil Honda Mobilio di bengkel resmi?
Mobil Honda Mobilio dengan jarak tempuh 10.000 kilometer dibebankan biaya servis mulai dari Rp1 jutaan sampai Rp1,2 jutaan. Adapun Mobilio yang sudah mencapai jarak tempuh 40.000 kilometer dibebankan biaya sebesar Rp2 jutaan sampai Rp2,1 jutaan.
4. Biaya service mobil honda CR-V di bengkel resmi
Harga tune up mobil Honda CR-V di bengkel resmi untuk mobil dengan jarak tempuh 10.000 kilometer dan 50.000 kilometer untuk tipe CR-V A/T dan M/T dibebankan biaya Rp1,3 jutaan dan jarak tempuh 40.000 kilometer dibebankan biaya Rp2,1 jutaan.
Adapun mobil CR-V tipe CVT dengan jarak tempuh 10.000 kilometer dibebankan biaya Rp1,5 jutaan dan jarak tempuh 40.000 kilometer dibebankan biaya sebesar Rp2,2 jutaan.
Biaya Tune Up Mobil di Bengkel Umum
Namun, bila sulit menemukan bengkel resmi Honda di sekitar, kamu bisa melakukan servis mobil di bengkel tune up mobil terdekat. Sebagai bahan pertimbangan dan perbandingan biaya tune up mobil di bengkel resmi Honda dan bengkel spesialis mobil Honda. Berikut ini detail paket tune up mobil di Honda Camp yang merupakan salah satu bengkel spesialis mobil Honda di Bekasi.
1. Paket service mobil Honda Rp1,3 juta
Servis mobil Honda di Honda Camp dengan biaya servis mobil sebesar Rp1,3 juta meliputi filter oli, servis tune up, ganti oli mesin mobil, servis rem dan minyak rem mobil serta membersihkan throttle body dan injector. Kamu bisa mengganti oli mesin mobil dengan oli mobil 1 5W-30 atau 0W-20.
2. Paket service mobil Honda Rp1,5 juta
Untuk paket services Honda Rp1,5 juta, jasa servis yang diterima di antaranya filter oli, servis tune up, ganti oli mesin mobil, servis rem dan minyak rem, membersihkan throttle body dan injector, ditambah servis AC mobil.
Perbaikan AC mobil yang dimaksud adalah servis AC mobil ringan, membersihkan evaporator, filter kabin dan blower sampai kondensor.
3. Paket service mobil Honda Rp1,6 juta
Sementara itu, paket servis mobil Rp1,6 juta di bengkel Honda Camp meliputi filter oli, servis tune up, ganti oli mesin mobil, servis rem dan minyak rem, membersihkan throttle body dan injector, dengan tambahan servis ganti oli transmisi untuk tipe mobil matic dan CVT.
Fungsi dan Tujuan Tune Up Mobil
Tune up mobil merupakan kegiatan pemeriksaan, pengecekan, pembersihan, dan penyetelan kembali komponen-komponen mobil. Tujuannya adalah untuk menjaga performa kendaraan tetap prima serta memastikan semua komponen bekerja dengan baik.
Untuk lebih jelasnya lagi, berikut tujuan tune up mobil yang perlu kamu ketahui.
1. Memaksimalkan performa mesin
Tujuan utama dari melakukan tune up mobil adalah untuk memastikan performa mesin mobil terus prima. Seperti yang sudah kamu ketahui, penurunan performa kendaraan bisa terjadi karena digunakan secara terus menerus.
Oleh karena itu, tujuan tune up adalah untuk mengembalikan mesin mobil prima kembali sehingga lebih aman dan nyaman dan saat digunakan.
2. Menjaga kondisi dari mesin agar tetap awet
Punya mobil yang awet tentunya adalah harapan setiap pemilik mobil. Lalu bagaimana caranya? Nah, tune up adalah satu cara untuk menjaga mesin mobil tetap awet meski sudah tidak baru lagi.
Komponen mesin yang sering dirawat atau dilakukan tune up secara rutin umumnya bisa lebih panjang umurnya ketimbang mesin mobil yang jarang mengalami perawatan.
Memiliki mobil yang mesinnya bagus itu bukan cuma soal pemakaiannya saja, tetapi untuk membuat nilai mobil kamu tetap tinggi saat dijual.
3. Menghindari kerusakan yang lebih parah
Yang terpenting dari berkendara adalah keselamatan. Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk menghindari kecelakaan yang diakibatkan oleh komponen mobil rusak adalah dengan rutin melakukan tune up.
Dengan melakukan tune up mobil, komponen yang mesti diganti akan diganti, komponen yang mesti disetel ulang akan disetel ulang. Ini penting untuk menghindari kerusakan lebih parah yang mungkin saja menjadi penyebab kecelakaan.
Bagian Penting yang Dikerjakan Saat Tune Up
Tujuan servis tune up untuk merawat mesin mobil agar tetap prima. Apakah servis tune up sama dengan servis mobil biasa? Rupanya kedua jenis servis ini berbeda sekalipun memiliki tujuan yang sama.
Para teknisi harus memiliki kemampuan penyetelan, penggantian komponen, dan membersihkan beberapa bagian spare part mobil. Dibandingkan servis mobil biasa, servis tune up diklaim lebih mampu meningkatkan performa mobil dengan catatan teknisi mampu melakukan penyetelan dengan baik.
Karena tujuannya untuk mengembalikan mesin mobil seperti mesin mobil keluaran pabrik pertama kali, maka ada banyak komponen mobil yang harus diperiksa dan dirawat, di antaranya:
- Membersihkan filter udara,
- Mengganti oli dan filter mesin mobil,
- Membersihkan injektor,
- Membersihkan busi,
- Mengganti filter bahan bakar,
- Membersihkan filter AC mobil,
- Membersihkan throttle body,
- Membersihkan dan menyetel rem mobil,
- Membersihkan ruang bakar, dan
- Scanning sistem injeksi.
Untuk beberapa kasus khusus, ada penanganan khusus untuk filter dan busi yang dirasa sudah rusak dan tidak bisa diperbaiki. Maka para teknisi akan merekomendasikan untuk menggantinya.
Mengingat perbedaan harga tune up mobil di bengkel resmi honda dan harga tune up di bengkel spesialis mobil Honda berbeda lumayan jauh, tentu membuat kamu sulit memutuskan memilih bengkel mana yang terbaik untuk melakukan servis tune up mobil.
Tips dari Lifepal! Hal pertama yang harus diperhatikan adalah pilih bengkel tune up mobil terdekat dari tempat tinggal kamu. Lalu, cari tahu bagaimana kualitas pengerjaan perbaikan dan seperti apa pengalaman para teknisi.
Pastikan juga bahwa bengkel tersebut menjual spare part dengan merek yang sama dengan merek mobil kamu.
Terakhir adalah pilih bengkel mobil servis yang rekanan dengan asuransi mobil kamu agar kamu tidak perlu mengeluarkan biaya terlalu banyak untuk melakukan servis tune up mobil.
Manfaatkan Asuransi Mobil Untuk Mengcover Biaya Perbaikan di Bengkel
Memiliki mobil tentu sudah harus siap dengan berbagai biaya yang menyertainya. Yang biasanya paling menguras kantong adalah biaya perbaikan mobil di bengkel.
Karena itu, agar keuangan kamu tidak terbebani karena mahalnya biaya servis mobil, gunakan asuransi mobil terbaik yang bisa mengcover biaya kerusakan baik kecil maupun besar. Dengan memiliki asuransi kendaraan, kamu jadi lebih tenang saat berkendara karena segala risiko yanh terkait dengan mobil kamu sudah dialihkan ke perusahaan asuransi.
Lifepal merupakan marketplace asuransi terbesar di Indonesia yang dapat membantu kamu menemukan beragam produk asuransi terbaik, termasuk asuransi mobil. Yuk, cari tahu dan bandingkan sendiri beragam produk asuransi dengan mengisi formulir di bawah ini.