Kupas Tuntas Cara Membuka Dashboard Toyota Rush
Cara membuka dashboard Toyota Rush sebenarnya seringkali dibutuhkan saat hendak memeriksa adanya gangguan di sana.
Selain itu, cara ini juga perlu diketahui saat hendak mengganti komponen ataupun saat hendak membersihkan dashboard agar fungsinya menjadi semakin optimal.
Secara fungsi, dashboard mobil juga merupakan bagian dari interior kendaraan.
Dashboard tidak hanya hadir sebagai tempat untuk meletakkan barang, namun juga menjadi tempat dari berbagai panel penting di dalam mobil sehingga harus diperhatikan secara berkala.
Bahkan, dashboard juga terdiri dari banyak komponen penting mulai dari laci, lampu indikator, kunci kontak, tuas mobil, head unit dan pusat kontrol fitur mobil dengan berbagai tombol yang ada di dalamnya.
Saking krusialnya, tombol di dalam dashboard ini juga cukup beragam dan memiliki fungsi penting untuk mengoperasikan mobil dengan baik mulai dari tombol ABS, airbag, audio, speedometer, odometer dan thermometer.
Jadi, saat membukanya pun juga harus hati-hati dan dibutuhkan keahlian agar komponen di dalamnya tidak ikut rusak, simak cara-caranya!
Cara membuka dashboard Toyota Rush
Sama halnya seperti jenis mobil lain, toyota rush dashboard memiliki berbagai komponen rumit yang ada di dalamnya yang harus dijaga kualitasnya agar dapat awet untuk waktu yang lebih lama.
Oleh sebab itulah, seringkali pemilik kendaraan tersebut butuh untuk membuka dashboard mobil untuk melakukan perbaikan maupun pemasangan ac hingga membersihkan komponen yang ada disekitarnya.
Agar tidak salah langkah, berikut adalah cara membuka dashboard Toyota Rush yang dapat kamu lakukan pada daftar di bawah ini!
1. Buka panel bagian tengah pada head unit
Cara membuka dashboard toyota rush yang dapat dilakukan dengan mudah adalah memulainya lewat panel bagian tengah pada head unit dengan cara menariknya perlahan.
Tekan kedua ibu jari pada bagian kanan dan kiri panel dan gunakan jari lainnya untuk mencari celah mengangkat panel tersebut ke atas. Kemudian jangan lupa untuk melepaskan konektor hazardnya yang ada pada bagian tengah bawah panel head unit. Cukup ditekan dan tarik saja secara perlahan.
2. Lepas baut pada head unit
Lepaskan baut pada bagian kiri dan kanan head unit dengan menggunakan obeng yang sesuai. Berhati-hatilah agar baut tidak hilang supaya bisa dipasang kembali setelah selesai.
3. Lepaskan cover mobil
Setelah baut berhasil dilepaskan dari head unit, kamu dapat langsung mencoba melepaskan cover yang ada di atas pintu mobil.
Tipsnya agar lebih mudah yaitu kamu dapat melepas karet dekat pintu mobil terlebih dahulu ke arah bawah, barulah cover dapat ditarik perlahan ke atas agar pengaitnya tidak patah. Pada bagian bawah cover terdapat baut yang juga perlu kamu lepaskan dengan hati-hati menggunakan obeng.
4. Lepaskan speedometer belakang kemudi
Setelah cover mobil dilepaskan, kamu dapat berpindah ke arah belakang kemudi dan menarik speedometernya secara perlahan.
Barulah kamu dapat menarik dashboard dengan perlahan mulai dari barian dekat kemudi dengan mengangkatnya ke atas menggunakan dua tangan barulah dilanjutkan dengan melepas bagian dashboard lainya di sebelah kiri. Tujuannya agar dashboard yang panjang tidak patah saat ditarik.
Setelah itu, kamu sudah dapat memperbaiki bagian dashboard dalam ataupun membersihkannya sesuai tujuan awal dengan lebih leluasa.
Penyebab dashboard Toyota Rush terkunci
Seringkali saat kamu sedang mengaplikasikan cara membuka dashboard Toyota Rush sesuai dengan yang tertera di atas akan mengalami hambatan seperti komponen yang terkunci sehingga menjadi semakin sulit untuk dibuka.
Namun nyatanya ada beberapa hal yang membuat toyota rush dashboard ini terkunci dan hal ini juga berlaku untuk jenis mobil lainnya, diantaranya adalah:
- Kotoran yang menumpuk pada celah-celah dashboard.
- Beberapa bagian dashboard sudah mengalami karat sehingga sulit dan macet bahkan untuk digerakkan.
- Pernah terkena benturan sehingga menyebabkan beberapa bagian dashboard tertekan ke dalam dan sulit untuk dibuka.
- Sekring immobilizer putus atau immobilizer rusak.
- Baterai key fob mati.
Tips merawat Toyota Rush dashboard
Dalam rangka menjaga kualitas dan kebersihan dashboard toyota rush agar awet untuk jangka waktu yang lebih lama, maka ada beberapa hal yang harus dilakukan, diantaranya adalah:
- Hindari membuka kaca terus menerus agar tidak terjadi penumpukan kotoran.
- Rutin membersihkan dashboard dengan kemoceng, vacuum cleaner, ataupun kanebo yang lembab jika dibutuhkan.
- Membersihkan sisa makanan dan minuman dari dashboard secepatnya agar tidak menimbulkan kerak.
- Membersihkan dashboard dengan Interior Cleaner ataupun Biopolish Leather Care agar lebih mengkilap dan bersih.
Itulah berbagai cara merawat dashboard mobil yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan.
Sebab, merawat komponen ini sama pentingnya dengan bagian lain di dalam mobil karena dashboard merupakan tempat panel bagi banyak tombol penting sehingga harus dijaga kualitas dan kebersihannya.
Tips dari Lifepal! Sama seperti jenis mobil lainnya, cara membuka dashboard Toyota Rush sebenarnya seringkali dibutuhkan saat hendak memeriksa adanya gangguan di dalam bagian tersebut untuk melakukan perbaikan maupun pembersihan.
Bahkan dashboard mobil ini juga kerap kali butuh untuk dibuka jika terjadi gejala gangguan yang dapat mengancam keamanan mobil ketika berkendara sehingga harus ada komponen yang diperiksa.
Jadi, penting untuk membuka dashboard dengan perlahan karena komponen ini menjadi wadah bagi banyak tombol krusial di dalamnya yang menjadi penentu mobil dapat dikendarai dengan nyaman ataukah tidak.
Simak pula ulasan mengenai rekomendasi dash cam mobil di artikel Lifepal lainnya!
Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:
Kenapa asuransi mobil itu penting?
Asuransi mobil merupakan hal paling penting yang harus dimiliki oleh setiap kendaraan. Sebab asuransi mobil memberikan berbagai perlindungan bagi para nasabahnya atas resiko yang mungkin terjadi pada mobil saat dikendarai di jalan raya.
Jadi, kerugian yang dibebankan kepada nasabah mulai dari mobil rusak akibat kecelakaan hingga kehilangan akibat tindak pencurian akan dibebankan kepada pihak asuransi. Jadi tentu kamu akan mendapatkan rasa yang lebih aman dan nyaman saat berkendara.
Jadi selama berlalu lintas, resiko tersebut bisa akan terjadi kapanpun dan dimanapun dan biaya yang harus ditanggung kadang akan mengguncangkan kondisi keuangan yang sebelumnya telah direncanakan.
Bahkan, tanggung jawab ganti rugi dari asuransi mobil ini tidak hanya meliputi kerugian materiil namun juga tanggung jawab terhadap hukum dan juga kesehatan sesuai dengan perjanjian yang telah tertera di dalam polis.
Biaya servis mobil dan perawatan juga tentu tidak murah. Jangan sampai biaya servis mobil kesayanganmu justru membebani pengeluaranmu.
Manfaatkan asuransi mobil all risk supaya kamu gak perlu pusing lagi dengan tagihan bengkel karena kamu akan terjamin dari biaya perbaikan kerusakan ringan dan berat, bahkan dapat ganti rugi atas kehilangan akibat pencurian.
Hitung sendiri berapa kisaran preminya dengan kalkulator premi asuransi mobil Lifepal berikut ini.
Setelah menemukan besaran premi asuransi mobil, pilihlah asuransi mobil yang cocok dengan bantuan kuis asuransi mobil terbaik Lifepal di bawah ini.
Kalau perlu, tambahan proteksi lainnya seperti asuransi kesehatan untuk menjaga dari risiko biaya berobat di rumah sakit yang mahal di tengah maraknya virus saat ini juga sangat diperlukan.
Beli juga polis asuransi jiwa yang akan melindungi kamu dan keluargamu dari beban finansial saat tertanggung meninggal dunia. Seluruh produk asuransi terbaik bisa kamu dapatkan di Lifepal lebih hemat hingga 25%!
Pertanyaan seputar cara membuka dashboard Toyota Rush
- Laci.
- Lampu indikator.
- Kunci kontak.
- Tuas.
- Tempat airbag.
- Indikator speedometer.
- Head unit.
- Pusat kontrol fitur.