Beranda
Media
Harga Sewa Mobil Elf di Berbagai Kota, Cek Keuntungannya

Harga Sewa Mobil Elf di Berbagai Kota, Cek Keuntungannya

harga sewa mobil elf

Harga sewa mobil elf bervariasi tergantung tempat rental yang kamu tuju, daerah, jangka waktu, dan jenis elf yang digunakan. Sewa mobil elf di kota Jakarta, akan berbeda tarifnya dengan kota lainnya. 

Menyewa mobil elf menjadi solusi bagi kamu yang ingin bepergian dengan jumlah orang yang banyak dan membutuhkan privasi dalam berkendara. Penyewa bisa mengatur anggota yang diajak, rute, jarak, lama perjalanan, maupun barang yang akan dibawa. 

Jika kamu sedang berencana bepergian dengan jumlah orang yang cukup banyak, sewa mobil elf bisa dicoba. Terkait harga sewa mobil elf, Lifepal sudah merangkum daftar dari berbagai kota di Indonesia. Yuk, simak informasinya berikut ini. 

Sekilas tentang mobil elf yang bisa disewa

Mobil elf adalah salah satu jenis kendaraan dari Isuzu berjenis minibus. Mobil ini mempunyai kapasitas tempat duduk mulai dari 12 sampai 20 penumpang. Sejak pertama kali dipasarkan di Indonesia pada 1995 oleh PT Isuzu Astra Motor Indonesia, elf banyak digunakan sebagai mobil pariwisata. 

Sebelum mengetahui tarif sewa mobil elf, sebaiknya kamu mengetahui jenis-jenisnya terlebih dahulu. Hal ini penting supaya kamu bisa menyesuaikan dengan kapasitasnya penumpang yang akan dibawa.

Ada dua jenis elf yang bisa disewa, antara lain: 

  • Elf long: kapasitas penumpang 16-19 orang sehingga memiliki dimensi yang lebih panjang. Terdapat satu baris tambahan di belakang.
  • Elf short: kapasitas penumpang 13-15 penumpang.

Daftar harga sewa mobil elf di Indonesia 

Saat ini harga harga sewa mobil elf ditemukan di banyak perusahaan rental di berbagai kota di Indonesia, seperti Jakarta, Bogor, Bandung, Yogyakarta, hingga Bali. 

Sebagai informasi, berikut ini tarif sewa mobil elf di berbagai kota di Indonesia: 

Harga sewa mobil elf di Jakarta 

RuteTarif Per Waktu Sewa
12 Jam24 Jam
Dalam kota (Short Elf)Mulai dari Rp650.000Mulai dari Rp750.000
Dalam kota (Long Elf)Mulai dari Rp850.000Mulai dari Rp950.000
Luar kota (Short Elf)Mulai dari Rp2 juta
Luar kota (Long Elf)Mulai dari Rp2,5 juta

 

Harga sewa mobil elf di Bekasi

RuteTarif Per Waktu Sewa
12 Jam24 Jam
Dalam kota (Short Elf)Mulai dari Rp1 juta
Dalam kota (Long Elf)Mulai dari Rp1,5 juta
Luar kota (Short Elf)Mulai dari Rp2 juta
Luar kota (Long Elf)Mulai dari Rp2,5 juta

Harga sewa mobil elf di Tangerang

RuteTarif Per Waktu Sewa
12 Jam24 Jam
Dalam kota (Short Elf)Mulai dari Rp1 juta
Dalam kota (Long Elf)Mulai dari Rp1,5 juta
Luar kota (Short Elf)Mulai dari Rp2 juta
Luar kota (Long Elf)Mulai dari Rp2,5 juta

Harga sewa mobil elf di Depok

RuteTarif Per Waktu Sewa
12 Jam24 Jam
Dalam kota (Short Elf)Mulai dari Rp1 juta
Dalam kota (Long Elf)Mulai dari Rp1,5 juta
Luar kota (Short Elf)Mulai dari Rp2 juta
Luar kota (Long Elf)Mulai dari Rp2,5 juta

Harga sewa mobil elf di Bandung

RuteTarif Per Waktu Sewa
12 Jam24 Jam
Dalam kota (Short Elf)Mulai dari Rp1 juta
Dalam kota (Long Elf)Mulai dari Rp1,2 juta
Luar kota (Short Elf)Mulai dari Rp1,1 juta
Luar kota (Long Elf)Mulai dari Rp1,5 juta

Harga sewa mobil elf di Yogyakarta

RuteTarif Per Waktu Sewa
12 Jam24 Jam
Dalam kota (Short Elf)Mulai dari Rp450.000Mulai dari Rp650.000
Dalam kota (Long Elf)Mulai dari Rp500.000Mulai dari Rp700.000
Luar kota (Short Elf)Mulai dari Rp950.000Mulai dari Rp1,1 juta
Luar kota (Long Elf)Mulai dari Rp1,2 jutaMulai dari Rp1,5 juta

Harga sewa mobil elf di Bali

RuteTarif Per Waktu Sewa
12 Jam24 Jam
Dalam kota (Short Elf)Mulai dari Rp500.000Mulai dari Rp600.000
Dalam kota (Long Elf)Mulai dari Rp700.000Mulai dari Rp850.000
Luar kota (Short Elf)Mulai dari Rp1,2 juta
Luar kota (Long Elf)Mulai dari Rp1,5 juta

Keuntungan sewa mobil elf 

Dibandingkan menggunakan transportasi umum, sewa mobil elf menawarkan privasi tersendiri dan kebebasan. Selain itu, mobil elf memiliki sejumlah keuntungan yang bisa kamu pertimbangkan, diantaranya: 

1. Lebih irit

Isuzu Elf merupaka mobil diesel yang dikenal lebih irit bahan bakar. Tak heran, banyak pemilik usaha travel mobil mengandalkan mobil elf untuk berbagai kebutuhan. Dengan jenis mobil ini, biaya operasional perusahaan akibat bahan bakar, bisa lebih ditekan. 

2. Handal dalam berbagai kondisi perjalanan

Konsep minibus yang diusung oleh elf menjadikan mobil ini memiliki performa yang tangguh. Bagaimana pun kondisi jalan, akan dilalui dengan baik. Dari sisi tenaganya juga besar berkat mesin 4JB1-TC dengan kapasitas 2.771cc yang mampu menghasilkan tenaga mencapai 100 PS.  

3. Kabin yang besar dan nyaman

Desain kabin yang besar dan ruang di dalam mobil yang luas, membuat mobil ini bisa mengangkut banyak penumpang. Kamu tinggal memilih jenis elf sesuai dengan jumlah anggota yang akan dibawa bepergian. 

4. Harga sewa mobil elf lebih murah

Jika kamu membawa jumlah penumpang yang banyak, maka sewa mobil elf lebih terjangkau dibandingkan dengan membeli tiket perjalanan dengan transportasi umum atau menyewa bus.  

Tips buat kamu yang ingin menyewa elf

Meskipun sewa mobil memiliki banyak keuntungan, tetapi bukan berarti tanpa risiko. Biar kamu tidak salah pilih, ada beberapa tips yang bisa kamu terapkan jika ingin menyewa elf untuk berbagai kebutuhan:

1. Cari penyedia jasa rental yang profesional 

Informasi seputar jasa rental elf bisa dengan mudah ditemukan di internet. Usahakan kamu memilih penyedia jasa yang profesional dengan mencari informasinya dengan detail. 

Biasanya, pemilik usaha rental mobil yang profesional, memiliki informasi yang jelas, termasuk alamat yang bisa didatangi, nomor telepon, hingga situs web. 

2. Cek review pelanggan

Untuk memastikan apakah jasa sewa mobil elf tersebut profesional, kamu bisa melihat testimoni dan pelanggan memilih perusahaan tersebut. Caranya bisa melihat di Google Maps review. 

Jika testimoni dan bintang yang dimiliki perusahaan tersebut positif, maka bisa jadi pertimbangan untuk memilihnya. 

3. Survei langsung 

Meskipun saat ini kamu bisa melakukan transaksi dengan mudah secara online, termasuk ketika memesannya, tetapi sebaiknya kamu harus mendatangi tempat sewa elf secara langsung. 

Hal ini untuk memeriksa kendaraan secara langsung, terutama kalau kamu menyewa lepas kunci. Tanyakan juga seputar waktu, denda, jaminan yang harus kamu simpan, dan sebagainya. Jangan sampai ada hal-hal yang nantinya merugikanmu, ya!

Pemilik usaha rental, jangan lupa miliki asuransi mobil

Tips dari Lifepal! Jika kamu pemilik usaha rental mobil, termasuk mobil elf, sebaiknya mengasuransikan kendaraanmu. Tujuannya meminimalisir pengeluaran karena biaya perbaikan mobil rental, hingga mengurangi kerugian dari risiko pencurian. 

Selain untuk mobil pribadi, ada jenis asuransi mobil usaha yang bisa melindungi mobil rental. Asuransi mobil rental terdiri dari All Risk (Comprehensive) dan Total Loss Only (TLO). 

Perbedaan keduanya adalah pada pertanggungan, yaitu All Risk bakal menanggung semua kerugian pada mobil sementara TLO hanya bakal mencairkan klaim jika kerusakan mobil lebih dari 75% dari harga mobil.

Coba ikuti kuis ini untuk memilih jenis asuransi mobil yang tepat.

Hitung juga berapa kisaran preminya dengan Kalkulator Lifepal berikut ini.

Kalau kamu sedang merencanakan perjalanan, juga bisa memberikan perlindungan asuransi jiwa dan asuransi perjalanan. Terlebih mengingat menyewa mobil memiliki risiko yang mengancam keselamatan jiwa, seperti kecelakaan.

Lindungi diri dari risiko itu secara finansial dengan asuransi jiwa, jenis asuransi yang memberikan uang pertanggungan (UP) kepada ahli waris jika nasabah meninggal dunia. Semoga informasi ini bermanfaat, ya!

Kamu bisa berkonsultasi gratis pada ahlinya di Tanya Lifepal untuk mengetahui jenis asuransi mobil yang cocok. 

Pertanyaan seputar harga sewa mobil elf

Tarif sewa mobil elf di Jakarta untuk dalam kota mulai dari Rp650 ribu per 12 jam. Sementara luar kota mulai dari Rp2 jutaan per 24 jam.

Perlindungan finansial dari asuransi penting untuk dimiliki agar kamu tidak terbebani dengan pengeluaran mendadak yang pada akhirnya bisa menguras tabunganmu. Pilihan produk asuransi bervariasi sesuai kebutuhan keuanganmu, yaitu asuransi kesehatan, asuransi jiwa, asuransi mobil, asuransi motor, asuransi rumah, dan sebagainya. Untuk mendapatkan referensi produk asuransi terlengkap, cari tahu di Lifepal.