Kapan Ganti Filter Bensin Mobil? Kenali Tanda-tandanya
Bukan filter oli saja, kamu juga harus tahu kapan ganti filter bensin mobil. Tujuannya agar kualitas bahan bakar tetap bagus, dan pada akhirnya mesin mobil kesayanganmu akan lebih awet.
Jika dibandingkan, popularitas filter bensin masih kalah daripada filter oli. Masih banyak orang yang belum tahu dan kadang meremehkan arti penting dari filter bensin atau filter bahan bakar ini.
Bahkan lebih banyak lagi orang yang tidak tahu kapan ganti filter bensin mobil kesayangannya. Untuk mengetahuinya, simak terus informasinya di artikel ini!
Kapan ganti filter bensin mobil?
Filter bensin adalah komponen penyaring yang berada di saluran bahan bakar, di suatu tempat antara tangki bahan bakar dan mesin.
Secara umum, fungsi filter bensin pada mobil adalah menyaring kotoran, dan penyaring elemen air dalam cairan bahan bakar.
Dan fungsi filter bensin yang terakhir adalah sebagai alat untuk menurunkan kecepatan aliran bensin agar tidak boros. Lantas, kapan harus ganti filter bensin mobil?
Menurut beberapa situs otomotif, filter bensin sebaiknya diganti jika kendaraan sudah menempuh jarak 40.000 kilometer atau kurang lebih 2 tahun sekali.
Namun, ada beberapa kendaraan yang filter bensinnya menyatu dengan pompa bahan bakar (fuel pump). Jika kondisi mobil kamu seperti itu, maka filter bensin tidak bisa diganti.
Tanda filter bensin mobil harus diganti
Sama seperti komponen filter lainnya, jika usia pakainya sudah lama maka filter bensin juga bisa kotor. Saat kondisinya kotor maka bisa menimbulkan efek yang buruk bagi performa kendaraan.
Apa saja yang menjadi tanda bahwa filter bensin mobil kamu harus diganti? Berikut beberapa ciri filter bensin mobil kotor.
1. Performa drop dan tenaga juga menurun
Biasanya yang menyadari tanda ini adalah seseorang yang paling sering membawa mobil tersebut. Sebab, ia akan dengan mudah menyadari adanya penurunan performa dan tenaga mobil yang sering dia kendarai.
Apalagi saat mobil dikendarai melewati jalan menanjak, penurunan performa dan tenaga akan lebih gampang dirasakan.
Mengapa performa mobil bisa turun? Sebab pasokan bahan bakar berkurang akibat tersumbat oleh kotoran pada filter bensin mobil.
Performa yang menurun memang tidak hanya disebabkan oleh filter bensin yang kotor, namun kamu harus tetap mewaspadai bahwa kondisi ini mungkin saja disebabkan oleh filter bensin yang kotor dan bermasalah..
2. Sukar menyalakan mesin mobil
Jika filter bensin penuh dengan kotoran, otomatis pasokan bensin akan berkurang. Hal ini secara langsung akan menyebabkan berkurangnya tenaga yang dihasilkan mesin.
Bahkan, jika jumlah bahan bakar yang masuk ke mesin sangat sedikit, maka bisa sampai membuat mesin mobil sukar untuk dinyalakan.
3. Mobil mati mendadak, salah satu ciri filter bensin mobil kotor
Kondisi filter bensin yang kotor bisa mengurangi jumlah pasokan bahan bakar. Jika kondisi ini terus dibiarkan, maka bisa menyebabkan mobil tiba-tiba mati mendadak karena bahan bakar yang mengalir sangat sedikit.
Mobil mungkin bisa kamu nyalakan saat jumlah bensin masih cukup didalam saluran bahan bakar. Namun ketika bahan bakar semakin berkurang, maka mesin mobil dapat mati secara tiba-tiba.
Hal ini sangatlah berbahaya, apalagi jika terjadi ketika sedang melewati jalan menanjak atau sedang berakselerasi untuk mendahului kendaraan lain.
Sebab saat kamu melewati tanjakan atau berakselerasi, mobil jelas memerlukan bahan bakar yang lebih banyak.
4. Indikator mesin menyala
Banyak kondisi kendaraan yang dapat memicu menyalanya lampu indikator mesin di dashboard mobil kamu. Namun kondisi berkurangnya pasokan bahan bakar bisa menjadi masalah utama penyebab lampu indikator mesin menyala.
Cara mengganti filter bensin mobil
Jika tidak ingin repot membawa mobil ke bengkel saat ganti filter bensin mobil, maka kamu bisa melakukannya sendiri di rumah. Berikut ini kami lampirkan langkah-langkah cara mengganti filter udara bensin mobil.
1. Persiapkanlah peralatan yang diperlukan
Apa saja alat yang kamu butuhkan untuk proses mengganti filter bensin mobil? Kamu memerlukan kunci soket, kunci ring, tang, alat pembuka saringan oli, saringan bahan bakar yang baru dan alat lain yang kamu perlukan.
2. Lepaskanlah saringan atau filter bensin lama
Kamu dapat melepas filter bensin yang lama dengan menggunakan tang, untuk melepas klipnya. Jangan lupa siapkan lap kain untuk menghindari tumpahan bahan bakar yang ada dalam saluran tersebut.
3. Sensor air di bagian bawah filter bensin harus dilepas
Jika filter bensin lama sudah berhasil dicopot, kamu juga harus melepaskan sensor air yang letaknya di bawah filter bensin. Kemudian kamu bisa melanjutkan dengan melepas saringan bahan bakar dari rumahannya.
Agar pengerjaan lebih mudah, ketika melepas saringan bahan bakar, gunakanlah alat pembuka saringan oli secara khusus. Fungsi filter oli ini untuk memastikan tidak ada kotoran pada oli.
4. Memasang filter bensin yang baru
Setelah itu, kamu baru bisa memasang filter bensin baru. Kencangkanlah filter bensin baru cukup menggunakan tangan.
Kemudian kamu bisa pasangkan ring-o di filter agar lebih mudah untuk kamu kencangkan. Dan pasangkan bodi mobil seperti sebelumnya.
5. Melakukan bleeding
Apa fungsi untuk melakukan proses bleeding ini? Fungsinya adalah untuk memastikan filter yang baru terpasang sempurna. Untuk mengecek, kamu lakukan bleeding di sistem bahan bakar.
Caranya adalah, kendorkan baut yang terpasang dan tekan pompa di atas rumahan saringan beberapa kali.
Lakukan proses menekan pompa sampai bahan bakar keluar dari lubang baut yang telah dikendorkan tidak diikuti dengan gelembung udara.
Kemudian kamu bisa kencangkan kembali bautnya, dan bersihkan sekitar tempat saringan bahan bakar
6. Coba menyalakan mesin kembali
Nyalakan mesin mobil untuk pengecekan. Jika proses pemasangan dan bleeding sudah dilakukan dengan benar, maka mesin mobil akan menyala. Cek dengan menggunakan mata untuk memeriksa apakah ada kebocoran bahan bakar.
Jika kamu tidak bisa untuk mengganti filter bensin sendiri, atau tidak yakin persis langkah dalam mengganti saringan bahan bakar yang tepat, maka bawalah kendaraanmu ke bengkel terdekat dan biarkan montir yang mengerjakan.
Biaya membersihkan filter bensin mobil
Pada umumnya, penggantian filter bensin mobil ini sudah termasuk dari jasa kuras tangki mobil. Jasa ini termasuk pembersihan kotoran dan air yang mengendap pada filter bahan bakar dan tangki bahan bakar.
Biaya kuras tangki bensin mobil dipatok sesuai jenis mobil. Untuk mobil Avanza biayanya adalah Rp250 ribu. Sedangkan untuk biaya kuras tangki mobil Kijang Innova dipatok pada harga Rp400 ribu hingga Rp500 ribu.
Untuk mobil Eropa, seperti mobil jenis BMW, kamu akan memerlukan biaya sekitar Rp 1 juta lebih. Semakin tinggi tipe nya, maka semakin mahal biaya kurasnya.
Efek filter bensin mobil kotor
Jika kondisi filter bensin mobil kotor kamu diamkan, maka bersiaplah untuk merasakan beberapa efek negatifnya. Berikut adalah beberapa efek filter bensin mobil kotor yang bisa kamu rasakan.
1. Mobil terasa tidak enak saat berkendara
Jika kendaraanmu memiliki filter bensin yang sudah kotor. Maka efeknya adalah adalah mobil akan terasa endut-endutan saat kamu bawa.
Kotoran yang menyumbat filter bensin ini bisa menyebabkan ruang dan sistem pembakaran tubuh menjadi tidak lancar.
2. Putaran mesin aneh
Saat mobil dalam kondisi diam, putaran mesin akan tampak berbeda dari ketika kondisi mesin sedang sehat. Atau dalam kasus lain, ketika mesin berakselerasi putaran mesinnya akan tampak tidak normal.
Biasanya salah satu faktor yang membuat hal itu terjadi adalah endapan pada tangki mobil, sehingga pasokan bahan bakar ke mesin akan berkurang.
3. Munculnya korosi di tangki bahan bakar
Ketika filter bensin kotor, terdapat korosi pada tangki bahan bakar. Hal ini disebabkan oleh kotoran yang mengendap dalam waktu yang cukup lama karena tangki bahan bakar tidak pernah dibersihkan.
Untuk usia kendaraan yang sudah tua, Anda harus melakukan pengecekan dan membersihkannya sesering mungkin supaya korosi tidak mengendap terlalu banyak.
Pentingnya punya asuransi mobil
Biaya servis mobil dan perawatan tentu tidak murah. Jangan sampai biaya servis mobil kesayanganmu justru membebani pengeluaranmu.
Manfaatkan asuransi mobil all risk supaya kamu gak perlu pusing lagi dengan tagihan bengkel karena kamu akan terjamin dari biaya perbaikan kerusakan ringan dan berat, bahkan dapat ganti rugi atas kehilangan akibat pencurian.
Ketika kamu sudah menggunakan asuransi mobil, akan ada premi yang harus dibayarkan. Premi ini merupakan iuran berkala yang dibayarkan ke perusahaan asuransi selama periode asuransi.
Premi asuransi mobil setiap orang berbeda, karena dipengaruhi oleh banyak faktor, termasuk kondisi mobil, jenis asuransi yang dipilih, usia kendaraan, dan lain sebagainya.
Kalau kamu ingin memperkirakan berapa besaran premi asuransi mobil yang perlu dibayarkan setiap bulannya, coba gunakan kalkulator premi asuransi mobil berikut ini.