11 Pilihan Mobil 2 Pintu Murah, Spesifikasi, dan Harganya
Apa yang ada dalam pikiranmu saat mendengar mobil 2 pintu (coupe)? Apakah selalu mobil sport yang mewah atau mahal? Atau mobil jadul berdesain klasik nan autentik?
Kata coupe sebenarnya memiliki arti yang sangat spesifik, yaitu mobil sport dua pintu. Tapi, dalam dunia otomotif kategori mobil ini bukan hanya mobil sedan 2 pintu berjenis mobil sport.
Berasal dari Bahasa Perancis yang berarti “cut off”, hal inilah yang merujuk pada gaya body dua pintu. Kebanyakan mobil jenis ini sering dibanderol dengan harga selangit.
Biasanya karena masuk kategori mobil hobi atau koleksi. Bahkan, ada juga harga mobil 2 pintu bekas yang malah kian melambung.
Selain mobil dengan cuma 2 pintu, ada juga kategori coupe yang punya tambahan pintu di belakang untuk bagasi. Tapi, jangan takut duluan untuk membeli mobil ini. Ada yang masih ramah kantong, kok!
Tertarik? Yuk, simak daftar mobil-mobil dua pintu beserta estimasi harganya. Siapa tahu bisa menjadi referensi pilihan mobil kamu.
Mobil 2 pintu bekas dan murah
Beberapa jenis mobil 2 pintu murah berikut ini mungkin memiliki desain klasik atau ketinggalan jaman. Tapi untuk ketangguhan mesin dan harganya boleh banget diadu dengan mobil-mobil jaman sekarang.
Buat kamu yang hidup sendiri atau cuma berdua bareng pasangan, mau punya mobil tapi gak mau yang baru dan kemahalan, mobil jenis ini sepertinya cocok, deh!
Ketika hendak membeli, jangan hanya tergiur harga miring, ya. Pastikan kamu mengecek kondisi mobil bekas. Berikut daftar mobil 2 pintu murah bekas yang patut kamu pertimbangkan.
1. Daihatsu Taft
Tidak harus berjenis mobil sport, Daihatsu Taft sudah terkenal sebagai jagoan untuk medan ekstrim, ya. Selain tangguh, mesin diesel Daihatsu Taft juga terkenal irit bahan bakar dan perawatannya yang mudah serta murah.
Daihatsu juga pernah menghadirkan Taft dengan tipe sasis panjang dan punya 4 pintu yang diberi nama Taft Hiline. Sayangnya, model ini tidak terlalu populer, dan pencinta Taft lebih banyak yang memburu versi Taft short wheelbase.
Kalau kamu pencinta berkendara di medan ekstrim, mobil klasik 2 pintu ini cocok nih buat kamu dengan harga mulai Rp40 jutaan saja.
2. Hyundai Getz
Getz merupakan salah satu jenis city car yang pernah dijual oleh Hyundai di Indonesia. Mesinnya 1.300 cc Alpha dengan pilihan transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan. Brand Korea Selatan ini juga mengeluarkan seri 3 dan 5 pintu.
Model Hyundai Getz 2 pintu ini dipasarkan untuk beberapa negara seperti Jepang, Eropa, dan Australia. Di Indonesia sendiri ada juga, kok, yang masih menjual mobil 2 pintu bekas dari Hyundai tersebut.
Model ini juga sudah dilengkapi sunroof. Soal harga? Jangan khawatir, kamu bisa dapatkan mobil ini mulai Rp90 jutaan.
Cocok buat kamu yang mencari mobil 2 pintu murah dibawah 100 juta.
3. Honda Civic
Honda merupakan produsen yang paling aktif menawarkan mobil dua pintu murah. Beberapa modelnya selain hadir dalam tipe hatchback atau sedan 4 pintu, juga tersedia varian mobil Honda dua pintu misalnya saja pada Honda Civic.
Civic generasi kedua yang muncul pada era 1980-an bentuknya adalah hatchback 2 pintu. Lalu dilanjut Civic generasi ketiga yang juga dikenal dengan sebutan Civic Setrikaan.
Kemudian Civic generasi keempat yang lagi-lagi hadir dalam model hatchback 2 pintu. Terakhir ada juga yang paling populer yaitu Civic hatchback 2 pintu generasi kelima Civic Estilo.
Dengan harga Civic 2 pintu tahun 80-an ini dibanderol Rp40-50 jutaan aja. Cocok untuk kamu yang mencari mobil Honda 2 pintu.
4. Smart Fortwo
Pernah lihat mobil imut dari Jerman ini di jalanan ibukota? Kalau pernah, pasti tidak sesering atau sebanyak jenis mobil Jepang, ya.
Hal ini mungkin karena harga Smart Fortwo saat kali pertama diluncurkan di Indonesia cukup mahal bagi sebagian kalangan.
Meski begitu, kini Smart Fortwo juga masuk dalam kategori mobil 2 pintu murah jika kamu mencari unit bekasnya. Bisa banget nih buat kamu yang mau punya mobil yang imut dan gak ribet dengan harga mulai Rp180 jutaan.
5. Toyota Corolla
Minat untuk memiliki mobil 2 pintu bekas dari Toyota? Dengan budget yang cukup ramah di kantong, coba cek Mobil Toyota Corolla generasi kedua atau ketiga yang varian 2 pintu.
Model Toyota Corolla 2 pintu ini masih menggunakan mesin 3K karburator 1.200 cc. Kalau kamu mendapatkan dalam kondisi yang masih layak pakai, maka memiliki mobil 2 pintu murah dibawah Rp100 juta bisa jadi kenyataan, lho.
Mungkin kamu cuma perlu sedikit restorasi agar penampilannya lebih menarik lagi.
Mobil 2 pintu yang sporty dan berkelas
Buat kamu yang membutuhkan mobil untuk menunjang penampilan dan tidak masalah dengan harga, mobil-mobil berikut ini pasti cocok buat kamu. Walaupun harganya cukup tinggi, tentu ini diimbangi dengan mesin yang canggih, tenaga yang besar dan desain yang sporty, ya.
Berkendara dengan mobil 2 pintu ini pastinya akan membuatmu terlihat keren dan berkelas. Apa saja? Coba dalam daftar berikut ini.
6. Toyota 86
Dengan 3 varian berbeda yaitu tipe manual, matic hingga TRD. Ketiganya dibekali dengan mesin Boxer 4 silinder berkapasitas 1.998cc yang mampu memproduksi tenaga sebesar 147 tk pada 7000 rpm dan torsi puncak 205 Nm pada 6600 rpm.
Fitur safety yang dimiliki Toyota 86 juga cukup lengkap, lho.
- Pengereman ABS
- EBD
- 7 buah Airbag
- Brake Assist (BA)
- Vehicle Dynamic Control
- Engine immobilizer, dan
- Vehicle Stability Control Logic (VSCL)
Dengan harga mulai Rp775,75 juta, Toyota 86 juga memiliki suspensi double wishbone di bagian belakang dan suspensi MacPherson Strut di bagian depan yang mampu meredam getaran.
7. Mazda MX-5 RF
Dengan kapasitas mesin 1.998cc, 4 silinder segaris, turbocharger, DOHC, mobil ini mampu mengeluarkan tenaga hingga 180 tk dengan torsi 205 Nm. Mazda MX5 RF merupakan versi coupe dari sang legenda MX-5 generasi terbaru.
Mobil ini juga memiliki interior yang mewah dengan atap yang bisa dibuka secara otomatis. Harganya? Mulai Rp808,5 juta. Nguras kantongmu?
8. Mini Cooper 3 Door
Mini yang satu ini disebut 3 door karena pintu bagasi belakang. Mobil ini memang salah satu mobil dengan desain ikonik dan bentuk bodi yang stylish nan elegan.
Mini Cooper menyediakan tiga varian berbeda yakni Cooper, Cooper S, dan John Cooper Works.
Ketiganya tentu memiliki spesifikasi yang berbeda, di mana pada varian termurahnya di bekali dengan mesin 1.498cc 4 silinder yang mampu memberikan tenaga 136 tk dan torsi 220 Nm.
Harganya memang fantastis nih, mobil keluaran Inggris yang satu ini dibanderol mulai Rp765 juta hingga Rp1 miliaran.
9. Volkswagen Scirocco
Untuk kamu yang mencari mobil sport 2 pintu murah, Volkswagen Scirocco ini bisa jadi pilihan. Mobil sport bergaya hatchback ini ditawarkan dalam dua varian, yaitu tipe 1.4 TSI dan tipe Scirocco R.
Keduanya memiliki spesifikasi yang berbeda, di mana varian 1.4 TSI ditenagai mesin berkapasitas 1.390cc dengan tenaga sebesar 160 tk pada 5.800 rpm dan torsi puncak 240 Nm pada 1.500 rpm.
Sedangkan Scirocco dibekali mesin berkapasitas 1.984cc yang sanggup mengeluarkan tenaga sebesar 343 tk dan torsi maksimal 330 Nm. Mobil keluaran Jerman ini bisa kamu dapatkan dengan harga mulai Rp509 juta.
10. Renault Clio R.S
Produsen mobil asal Prancis ini juga punya mobil 2 pintu bergaya hatchback. Dibekali mesin 1.598cc , Clio mampu menghasilkan tenaga 197 tk pada 6.000 rpm dan torsi puncak sebesar 240 Nm pada 1.750 rpm.
Mobil ini juga telah dipasangkan beragam fitur canggih untuk memanjakan dan keselamatan penumpang, seperti:
- Cruise control
- Double airbags
- ABS+EBD+BA
- Keyless entry
- Alarm
- Smart key dan immobilizer
Dengan berbagai fitur menarik, kamu bisa dapatkan mobil ini dengan harga mulai Rp662 jutaan.
11. Daihatsu Copen
Mobil keluaran Jepang yang satu ini memiliki harga yang cukup bersahabat untuk kategori mobil coupe murah yaitu hanya Rp250 jutaan. Bodi Daihatsu Copen lebih pendek 20 cm, lebih ramping 12,5 cm, dan lebih rendah 24 cm dari Ayla. Imut banget, ya!
Meski harganya terbilang murah, Daihatsu 2 pintu ini menawarkan mesin 0,7 liter KF DOHC dengan intercooler turbocharger 3-segaris silinder. Mesin yang terbilang kecil ini mampu menghantarkan tenaga maksimum hingga 64 tk pada 6.400 rpm dan torsi maksimum 92 Nm pada 3.200 rpm.
Sayangnya, Daihatsu memutuskan untuk berhenti menjual Copen sejak 2019.
Demikianlah pembahasan mengenai daftar pilihan mobil dua pintu yang semoga dapat menjadi referensi kamu. Setelah melihat berbagai rekomendasi di atas, mana nih yang bikin kamu jatuh hati?
Tips dari Lifepal! Apapun jenis mobil kamu yang miliki, melakukan perawatan rutin merupakan hal yang wajib. Dengan servis rutin, kamu tetap bisa menjaga performa kendaraan dan memastikan fungsi keamanan mobil bekerja optimal.
Agar kamu terhindar dari mahalnya biaya perbaikan dan perawatan mobil di bengkel, jangan lupa untuk menggunakan asuransi mobil terbaik, ya.
Asuransikan mobilmu dengan asuransi mobil terbaik
Punya mobil berarti ada pengeluaran ekstra buat bensin dan servis. Belum lagi jika terjadi risiko berkendara seperti terserempet kendaraan lain. Tentu hal ini menambah pengeluaran.
Jika kamu punya dana darurat, mungkin pengeluaran mendadak akibat risiko berkendara bisa kamu atasi. Tapi, kalau gak ada, tentu keuangan kamu akan terganggu.
Nah, jika kamu mau aman dan nyaman saat berkendara, kamu bisa melengkapi mobil 2 pintu dengan asuransi mobil. Ada dua pilihannya yaitu asuransi mobil all risk dan asuransi mobil TLO. Buat mobil baru, akan lebih baik diasuransikan all risk. Untuk mobil tua 2 pintu, kamu bisa pilih TLO.
Beberapa keuntungan yang kamu dapat jika punya asuransi mobil yaitu:
- Perlindungan kendaraan maksimal (perawatan dan kecelakaan)
- Ganti rugi kerugian
- Investasi perawatan (jika dijual kembali dapat meningkatkan harga)
Untuk membantu kamu menemukan asuransi mobil yang tepat dan menghitung biaya premi asuransi, Lifepal sudah membuatkan kuis asuransi mobil berikut ini.
Setelah kamu mendapatkan rekomendasi asuransi mobil yang sesuai, coba hitung perkiraan biaya premi asuransinya menggunakan kalkulator premi asuransi mobil berikut ini.