Ketahui Rangkaian Alarm Mobil: Cara Pasang dan Harganya!
Rangkaian alarm mobil merupakan hal yang tidak dipisahkan dari perangkat kelistrikan kendaraan. Terlebih, rangkaian sistem alarm mobil ini memiliki fungsi keamanan untuk mencegah terjadinya tindak kejahatan pada kendaraan yang dimiliki.
Apabila kamu sering mendengar sirine mobil diam yang tiba-tiba mengeluarkan bunyi keras, maka itu merupakan salah satu dari pekerjaan alarm untuk melindungi kendaraan.
Namun sama seperti komponen lainnya, rangkaian alarm mobil universal ini dilengkapi dengan berbagai komponen mulai dari modul, sirine sensor, kabel dan masih banyak lagi.
Semua komponen inilah yang akan membentuk rangkaian dalam sistem kelistrikan alarm sehingga dapat bekerja dengan optimal.
Namun bagaimana fungsi lainnya dari alarm, cara kerja, cara pasangnya hingga harga yang harus dipersiapkan saat hendak membelinya? Simak penjelasanya pada artikel ini!
Fungsi rangkaian alarm mobil
Rangkaian alarm mobil pada sistem kelistrikan kendaraan nyatanya tidak hanya dapat bertindak sebagai pengaman saja.
Ada beberapa fungsi yang juga ditawarkan oleh penggunaan alarm mobil diantaranya adalah:
1. Memperkuat sistem keamanan mobil
Nyalanya lampu alarm mobil beserta bunyi sirine ternyata dirancang khusus untuk memperkuat sistem keamanan mobil khususnya dari tindak pencurian.
Jadi, sistem alarm mobil ini akan bekerja dengan memberikan peringatan saat pintu kendaraan dibuka paksa ataupun baterai terminal yang diputuskan lalu dipasang saat kondisi pintu terkunci.
Ditambah, alarm mobil juga memiliki fungsi untuk menjadi indikator jika terjadi masalah pada kendaraan seperti adanya konsleting, ataupun percikan api yang berbahaya bagi pengendara. Pada kondisi ini alarm akan bekerja secara otomatis dan memberikan tanda.
2. Alat bantu menemukan mobil
Fungsi rangkaian alarm mobil yang ketiga yaitu mampu untuk menemukan mobil saat diparkir di tempat yang luas. Jadi pemilik mobil cukup mengenali suara setelah tombol buka pada remote kunci dipencet.
Cara kerja alarm mobil
Cara kerja mulai dari sekring alarm mobil, wiring hingga lampu ini semuanya diatur dengan memanfaatkan sistem dari perangkat elektronika.
Dimana, remote yang digunakan maupun tanda bahaya yang dihasilkan akan secara otomatis mengirimkan gelombang sehingga module di dalam mobil mampu untuk menjalankan perintah seperti membuka dan menutup mobil dengan suara khas yang timbul.
Namun cara kerja dari alarm mobil ini sendiri biasanya akan terintegrasi dengan sistem central lock. Barulah setelah itu arus listrik akan membantu mengaktifkan modul di dalamnya.
Jadi, saat sensor bekerja tentu akan mengaktifkan main relay agar alarm dapat berbunyi memberikan tanda.
Cara pasang alarm mobil
Saat ini ada berbagai rangkaian alarm mobil universal yang sudah dijual secara bebas baik di toko otomotif offline maupun online. Sistem ini dapat kamu padang untuk memperkuat keamanan pada kendaraan yang dimiliki.
Akan tetapi, cara memasang alarm mobil tidak pernah menjadi hal yang mudah karena dibutuhkan ketelitian agar alarm dapat berfungsi dengan semestinya.
Memang, rangkaian ini bisa dipasang seacra mandiri di rumah, akan tetapi pemilik kendaraan harus waspada agar tidak terjadi konsleting kelistrikan saat komponen tersebut dipasangkan.
Sebagai gambaran, berikut adalah beberapa cara pasang alarm mobil yang tepat untuk dilakukan di rumah, yaitu:
1. Mencocokkan alarm sekaligus pemilihan central lock yang tepat
Hal pertama yang harus dilakukan khususnya saat memasang wiring alarm mobil adalah melakukan konsultasi agar pemilik kendaraan dapat menemukan perangkat yang cocok dengan jenis mobil agar dapat dipasang dengan baik.
Perhatikan juga fitur GPS agar memudahkan pengguna saat mencari mobil di kawasan yang luas. Pastikan juga untuk memilih central lock yang tepat dengan beberapa komponen pelengkap seperti pistol penggerak, kawat pendorong dan penarik serta kabel di 4 pintu dan juga central lock module.
2. Memasang lock actuator
Pada tahap ini kamu perlu untuk memasang lock actuator untuk melengkapi rangkaian alarm pada mobil.
Komponen ini terdiri dari 5 jenis kabel dengan warna yang berbeda dan akan dipasangkan pada pintu utama dekat kemudi berada.
Sedangkan, lock actuator lainnya yang haya terdiri dari dua warna yaitu hijau dan biru dapat ditempatkan pada bagian pintu lainnya.
Baiknya, komponen ini lebih baik dipasang pada bagian bawah dashboard agar semakin terlindungi.
3. Memasang kabel power dari central lock
Selanjutnya, kamu harus memasangkan kabel power dari central lock ke aki. Apabila komponen ini terpasang dengan tepat maka lock actuator pada berbagai pintu lainnya menjadi mudah terhubung.
Dimana, kabel merah berfungsi sebagai kabel kutub positf (+) dan hitam sebagai kutub negatif.
Apabila sudah selesai dipasangkan, maka kamu dapat mengecek terlebih dahulu rangkaian yang telah dipasang dengan cara mengunci dan membuka tuas pintu.
Apabila pemasangan sudah benar maka pintu lain juga akan secara otomatis mengikutinya.
4. Rapikan kabel dengan teratur
Terakhir, kamu dapat merapikan rangkaian wiring alarm mobil sesuai dengan tempatnya. Lalu pastikan untuk memasang sirine pada tempat yang sulit dijangkau.
Namun apabila seluruh cara diatas masih membuatmu kebingungan, alangkah baiknya jika kamu datang langsung ke bengkel langganan untuk mendapatkan perawatan yang terpercaya.
Harga alarm mobil terbaik
Beberapa kendaraan saat ini sudah dilengkapi dengan fitur alarm mobil di dalamnya. Namun jika kendaraan kamu belum memilikinya, jangan khawatir karena kamu bisa memodifikasi serta menambahkannya dengan alarm yang baru.
Sebagai gambaran berikut adalah kisaran harga alarm mobil terbaik yang bisa kamu persiapkan sebelum memutuskan untuk membelinya diantaranya adalah:
Jenis Alarm Mobil | Harga |
alarm mobil ipf model kunci | Rp. 170 Ribu |
Silicon Alarm Remote Mobil Ultimate Suzuki | Rp. 585 Ribu |
Alarm OEM+ HELIOS | Rp. 250 Ribu |
Silicon Alarm Remote Mobil Ultimate Toyota | Rp. 585 Ribu |
Alarm mobil Hollywood | Rp. 130 Ribu |
FORTECH FT666 Model Kunci Innova Universal | Rp. 145 Ribu |
Alarm Mobil Premium Vinyx V208 | Rp. 140 Ribu |
Vinyx V417 Model Kunci Lipat Innova Reborn Tuk Universal | Rp. 150 Ribu |
HOLLYWOOD ORIGINAL HW375 Remote Mobil | RP. 139 Ribu |
Model Innova Reborn Kunci Lipat JT889 SET | Rp. 157 Ribu |
AVANZA Universal Beltech BT666 | RP. 139 Ribu |
Alarm Mobil JB Tech JT889 | Rp. 150 Ribu |
Tips dari Lifepal! Rangkaian alarm mobil memiliki fungsi utama untuk menjaga keamanan kendaraan dari bahaya maupun tindak kriminal yang tidak diinginkan. Jadi, pastikan pemasangannya tepat sehingga komponen tersebut dapat bekerja sebagaimana mestinya.
Simak pula ulasan mengenai seputar alarm mobil, cara reset alarm mobil, dan juga cara pasang alarm mobil di artikel Lifepal lainnya!
Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:
Apa pentingnya asuransi mobil?
Bagi setiap pemilik kendaraan khususnya roda empat, tentu melindunginya secara menyeluruh menggunakan asuransi mobil adalah hal yang sangat penting untuk dilakukan.
Sebab, saat mengendarai kendaraan tentu setiap orang tidak pernah terlepas dari kemungkinan terjadinya resiko seperti kecelakaan maupun kehilangan akibat tindak pencurian.
Oleh sebab itulah, kehadiran asuransi mobil dapat memberikan solusi berupa jaminan proteksi berupa ganti rugi atas segala hal yang mungkin terjadi pada kendaraanmu.
Beberapa resiko yang dapat ditanggung oleh pihak asuransi ini mulai dari kerusakan mobil akibat kecelakaan, kebakaran, huru-hara hingga bencana alam sesuai dengan polis yang berlaku.
Selain itu, asuransi mobil ini juga akan menjamin ganti rugi atas resiko kehilangan akibat tindak pencurian serta tanggung jawab hukum pihak ketiga bila dibutuhkan.
Hal tersebut tentu akan membantumu menjadi lebih fokus dan tenang ketika berkendara karena segala resiko yang kamu alami pada mobil tidak akan mengganggu kondisi dna rencana finansialmu.
Apalagi biaya servis mobil dan perawatan tentu tidak murah. Jangan sampai biaya servis mobil kesayanganmu justru juga membebani pengeluaranmu.
Manfaatkan asuransi mobil all risk supaya kamu gak perlu pusing lagi dengan tagihan bengkel karena kamu akan terjamin dari biaya perbaikan kerusakan ringan dan berat, bahkan dapat ganti rugi atas kehilangan akibat pencurian.
Hitung sendiri berapa kisaran preminya dengan kalkulator premi asuransi mobil Lifepal berikut ini.
Setelah menemukan besaran premi asuransi mobil, pilihlah asuransi mobil yang cocok dengan bantuan kuis asuransi mobil terbaik Lifepal di bawah ini.
Kalau perlu, tambahan proteksi lainnya seperti asuransi kesehatan untuk menjaga dari risiko biaya berobat di rumah sakit yang mahal di tengah maraknya virus saat ini juga sangat diperlukan.
Beli juga polis asuransi jiwa yang akan melindungi kamu dan keluargamu dari beban finansial saat tertanggung meninggal dunia. Seluruh produk asuransi terbaik bisa kamu dapatkan di Lifepal lebih hemat hingga 25%!