Asuransi Mobil Malang
Asuransi mobil Malang adalah sejumlah produk asuransi yang hadir untuk memberikan perlindungan bagi pemilik kendaraan yang berdomisili di wilayah tersebut dan sekitarnya. Sama seperti kota lainnya, asuransi mobil Malang juga tersedia dalam dua pilihan polis, yaitu all risk (comprehensive) dan Total Loss Only (TLO).
Kota Malang adalah salah kota besar yang ada di Provinsi Jawa Timur, Indonesia. Malang sendiri menjadi kota besar kedua setelah Surabaya. Sebagai kota besar, Malang tidak terlepas dari permasalahan sosial dan lingkungan yang semakin buruk kualitasnya. Kota yang dulunya pernah dianggap memiliki tata kota terbaik di antara kota-kota Hindia Belanda ini, justru banyak dikeluhkan warganya karena masalah kemacetan dan kesemrawutan lalu lintas.
Tidak heran, bila Malang dinobatkan sebagai satu satu kota termacet ketiga setelah Jakarta dan Bandung. Berdasarkan data Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Malang tahun 2017, jumlah mobil penumpang mencapai 95.320 unit.
Jumlah tersebut tidak sebanding dengan pertumbuhan ruas jalan yang hanya 1.027,11 kilometer menjadi 2.960 kilometer pada tahun tersebut. Dengan tingkat kemacetan yang tinggi, rata-rata pengemudi mobil di Malang bisa menghabiskan 45 jam per tahun di tengah kemacetan.
Berdasarkan data tersebut, kebutuhan terhadap asuransi mobil Malang cukup tinggi. Semakin banyak kendaraan dan tidak diiringi pertumbuhan ruas jalan, maka risiko kecelakaan juga semakin besar.
Selain risiko besar seperti kecelakaan atau tabrakan yang dapat merusak kendaraan Anda, jangan lupa bahwa kerusakan kecil seperti baret, lecet, penyok, atau kerusakan mesin menjadi salah satu faktor mengapa asuransi mobil Malang penting dimiliki oleh warga yang berdomisili di kota tersebut.
Dengan memiliki asuransi mobil Malang, Anda bisa dengan mudah menangani kerusakan-kerusakan ringan yang muncul pada mobil. Anda pun tidak perlu repot membayar biaya perbaikan karena sudah termasuk dalam kebijakan ganti rugi pada polis asuransi Anda.
Tak hanya perlindungan untuk mobil baru, asuransi mobil di Malang juga menyediakan produk untuk kendaraan lama dan bekas (second). Jadi, buat para pemilik mobil bekas tidak perlu khawatir, karena kendaraan akan tetap terlindungi dengan produk terbaik.
Nah, bila Anda sedang mencari asuransi mobil Malang terbaik, berikut rekomendasi yang bisa dipertimbangkan. Jika membeli polisnya langsung di Lifepal dapatkan potongan premi hingga 25 persen. Cek sekarang!
*Syarat dan Ketentuan Berlaku
Pilihan Polis Asuransi Mobil Malang
Berikut sejumlah perusahaan asuransi umum di Kota Malang yang telah terdaftar Otoritas Jasa Keuangan (OJK) yang menawarkan produk asuransi mobil:

Keuntungan Memiliki Asuransi Mobil Malang
Berikut keuntungan yang bisa Anda dapatkan bila memiliki asuransi mobil Malang:
1. Memberikan perlindungan maksimal pada kendaraan
Risiko kerugian pada kendaraan tentu dapat terjadi kapan dan di mana saja. Dengan adanya asuransi mobil Malang, Anda pun akan mendapatkan perlindungan maksimal, baik dalam hal perawatan maupun kerusakan yang disebabkan oleh kecelakaan. Bukan hanya itu, asuransi mobil Malang juga akan memberikan penggantian bila terjadi kehilangan yang disebabkan oleh tindakan kejahatan.
2. Memberikan rasa tenang
Tidak hanya memberi perlindungan maksimal, asuransi mobil Malang juga akan membuat Anda merasa tenang selama berkendara di kota tersebut. Apalagi Kota Malang masuk dalam salah satu kota termacet di Indonesia setelah Jakarta dan Bandung, sehingga dengan adanya asuransi risiko untuk mengalami kerugian finansial pun akan semakin kecil.
3. Investasi perawatan
Proteksi asuransi juga bisa meningkatkan harga jual mobil Anda. Sebab, ketika memiliki asuransi, kendaraan Anda akan lebih terawat dan terhindar dari kerusakan-kerusakan yang dapat mempengaruhi harga jual mobil. Karena itu, asuransi bisa jadi investasi di kemudian hari jika ingin kembali menjualnya.
Bengkel Terbaik di Kota Malang
Terdapat bengkel terbaik di Kota Malang yang siap memberikan pelayanan maksimal kepada para nasabahnya. Berikut daftar bengkel terbaik di Kota Malang, baik resmi maupun non-resmi yang dapat Anda kunjungi.
Bengkel Rekanan Resmi Asuransi Mobil Malang
Nama Bengkel | Alamat |
Nomor Telepon / Email |
Astra Daihatsu Malang | Jl. A. Yani No.175, Purwodadi, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 478000 |
Astra Isuzu Malang | Jl. Subali Raya Jl. Sunandar Priyo Sudarmo, Blimbing, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 486666 |
Auto 2000 Malang | Jl. Letjen Sutoyo No.25, Lowokwaru, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 472000 |
Auto 2000 Supriyadi (Sukun) | Jl. S. Supriadi No.35, Sukun, Kec. Sukun, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 352000 |
Honda Mandalasena | Jl. Letjen Sutoyo No.75, Bunulrejo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur | |
PT. Astra International – UD Trucks | Jl. R. Tumenggung Suryo No.30c, Bunulrejo, Kec. Blimbing, Kota Malang | (0341) 4376003 |
Bengkel Rekanan Non-Resmi Asuransi Mobil Malang
Nama Bengkel | Alamat |
Nomor Telepon / Email |
Top Mobil – Malang (CV Top) | Jl. A. Yani No.92-94, Purwodadi, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 486799 |
Pro Mobile | Jl. Akordion Timur No.171, Tunggulwulung, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 4345010 |
Bengkel Cat Mobil Koko Malang | Jl. Raya Ki Ageng Gribig No.18, Lesanpuro, Kec. Kedungkandang, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 710116 |
SQ Mobil | Jl. Tenaga No.1, Blimbing, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 418999 |
Cahaya Sakti, CV | Jl. Ciliwung Kav.7, Purwantoro, Blimbing, Purwantoro, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 402770 |
Bengkel Kharisma Putra Body Repair | Jl. Balai Desa Kepuharjo, Kedawung, Ngijo, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang, Jawa Timur | (0341) 531888 |
Body Repair Langgeng | Jl. Karya Timur No.12, Purwantoro, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 491212 |
Bengkel Nasional Motor | Jl. Tenaga, 5 A, Blimbing, Blimbing, Malang, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 491021 |
Top Mobil Malang | Jl. A. Yani No.92-94, Purwodadi, Kec. Blimbing, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 486799 |
Global Body Paint & Repair | Jl. Raya Wendit Barat No.115, Krajan, Mangliawan, Kec. Pakis, Kabupaten Malang, Jawa Timur | (0341) 793898 |
Universal Body Work | Perusahaan 27 AB Karanglo Malang, Plambesan, Tanjungtirto, Kec. Singosari, Malang, Jawa Timur | 0812-3512-001 |
Auto 99 Body Shop, Paint & Repair | Jl. Soekarno – Hatta No.9, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur | (0341) 491099 |
Best Auto Jaya Abadi (Baja) | Jl. Sekarpuro No. 30 Rt 30/18 Pakis , Malang, Jawa Timur | |
Kartika Sari Motor (Malang) | Jl. Puncak Borobudur No. 1, Malang | |
Bengkel Nasional | Jl. Panglima Sudirman 9b, Malang | |
Juanda Motor Malang | Jl. Juanda No. 45, Malang | (0341) 326965 |
Langgeng | Jl. Karya Timur No.12, Malang | |
Nissan S. Parman | Jl. S. Parman 53-55, Malang | (0341) 490181 |
KOKO | Jl. Ki Ageng Gribig Lesanpuro 18, Malang | (0341) 710116 |
Annico | Jl. Tenaga Baru VI /9, Malang | (0341) 417818 |
Autocillin Garage 18 | Jl. Raya Wedit Barat No.115, Karjan Malang, Jawa Timur |
Perhitungan Premi Asuransi Mobil Malang
Perhitungan asuransi mobil Malang sebenarnya sangat sederhana dan bisa dilakukan sendiri tanpa bantuan agen asuransi. Bila Anda ingin mengetahui cara menghitungnya, ada baiknya Anda tahu terlebih dahulu rate premi asuransi mobil berdasarkan Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Nomor 6/SEOJK.05/2017 tentang “Penetapan Premi atau Kontribusi pada Lini Usaha Asuransi Harta Benda dan Asuransi Kendaraan Bermotor”
Rate Premi Asuransi Mobil Malang (All Risk)
Kategori | Harga Kendaraan | Wilayah I | Wilayah II |
Wilayah III |
Kat. 1 | 0 – Rp125 juta | 3,82% – 4,20% | 3,26% – 3,59% | 2,53% – 2,78% |
Kat. 2 | Rp125 juta – Rp200 juta | 2,67% – 2,94% | 2,47% – 2,72% | 2,69% – 2,96% |
Kat. 3 | Rp200 juta – Rp400 juta | 2,18% – 2,40% | 2,08% – 2,29% | 1,79% – 1,97% |
Kat. 4 | Rp400 juta – Rp800 juta | 1,20% – 1,32% | 1,20% – 1,32% | 1,14% – 1,25% |
Kat. 5 | >Rp800 juta | 1,05% – 1,16% | 1,05% – 1,16% | 1,05% – 1,16% |
Keterangan wilayah:
- Wilayah I : Sumatera dan Kepulauan di sekitarnya
- Wilayah II: DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten
- Wilayah III: Di luar wilayah I dan II
Rate Premi Asuransi Mobil Malang (Total Loss Only / TLO)
Kategori | Harga Kendaraan | Wilayah I | Wilayah II |
Wilayah III |
Kat. 1 | 0 – Rp125 juta | 0,47% – 0,56% | 0,65% – 0,78% | 0,51% – 0,56% |
Kat. 2 | Rp125 juta – Rp200 juta | 0,63% – 0,69% | 0,44% – 0,53% | 0,44% – 0,48% |
Kat. 3 | Rp200 juta – Rp400 juta | 0,41% – 0,46% | 0,38% – 0,42% | 0,29% – 0,35% |
Kat. 4 | Rp400 juta – Rp800 juta | 0,25% – 0,30% | 0,25% – 0,30% | 0,23% – 0,27% |
Kat. 5 | >Rp800 juta | 0,20% – 0,24% | 0,20% – 0,24% | 0,20% – 0,24% |
Keterangan wilayah:
- Wilayah I : Sumatera dan Kepulauan di sekitarnya
- Wilayah II: DKI Jakarta, Jawa Barat, dan Banten
- Wilayah III: Di luar wilayah I dan II
Namun, bila dirasa masih membingungkan, Anda bisa menggunakan kalkulator dari Lifepal untuk mengetahui besaran premi asuransi mobil Malang:
Apa itu OR asuransi mobil?
Dalam asuransi mobil, dikenal yang namanya biaya own risk (OR) atau biaya risiko sendiri. Biaya risiko sendiri ini umumnya harus dibayarkan setiap kali Anda mengajukan klaim. Biasanya, biaya OR hanya berlaku untuk jenis asuransi mobil all risk (komprehensif).
Untuk besarannya sendiri tentu bervariasi tergantung premi yang dibayarkan. Namun, rata-rata biaya own risk berkisar di Rp300 ribuan. Pengenaan biaya own risk ini adalah sebagai bentuk pengingat agar Anda kedepannya lebih berhati-hati ketika sedang membawa kendaraan di jalan.
Cara Klaim Asuransi Mobil Malang
Cara klaim asuransi mobil di Malang berbeda-beda tergantung perusahaan asuransi yang dipilih. Namun, kurang lebih tata cara klaimnya akan seperti ini bila Anda ingin mengajukannya. Berikut prosedur pengajuan klaim asuransi mobil Malang:
- Pelaporan klaim harus dilakukan dalam jangka waktu 5×24 jam setelah terjadi kerugian atau kerusakan
- Mempersiapkan dokumen klaim yang dibutuhkan, seperti SIM, STNK, buku polis, formulir klaim, dan dokumen pendukung lainnya
- Pihak asuransi akan melakukan survei dan analisis klaim
- Anda menunggu hasil survei dan analisis dari pihak asuransi
- Anda akan mendapatkan penggantian klaim atas kerugian atau kerusakan yang dialami
Pertanyaan Seputar Asuransi Mobil Malang
Berikut pertanyaan yang sering diajukan seputar asuransi mobil Malang oleh nasabah maupun calon nasabah.
Asuransi mobil di Malang sangat dibutuhkan mengingat tingginya jumlah pemilik kendaraan di kota tersebut. Jumlah total kendaraan pribadi tercatat mendekati angka 600 ribu unit. Data tersebut diambil dari Badan Pusat Statistik Kota Malang tahun 2017. Artinya, pertumbuhan kepemilikan kendaraan semakin meningkat setiap tahun.
Jumlah kendaraan di Kota Malang tahun 2017 bertambah lebih dari 25 ribu unit dibandingkan tahun 2016. Sementara, jumlah penduduk Kota Malang 895.387 jiwa. Artinya, jika diambil rata-rata, lebih dari setengah penduduk Kota Malang memiliki satu kendaraan.
Asuransi mobil Malang pun menjadi sebuah kebutuhan bagi para pemilik kendaraan roda empat. Pasalnya, risiko kecelakaan dan hal-hal yang tidak diinginkan jauh lebih besar dibandingkan kota-kota lain dengan jumlah kendaraan jauh lebih sedikit.
Risiko-risiko berupa tabrakan dan kecelakaan lain membuat asuransi mobil all risk yang memberikan pertanggungan komprehensif lebih cocok di kota tersebut. Pertanggungan tambahan seperti tanggung jawab terhadap pihak ketiga (TPL) juga bisa dibeli pemilik mobil di Malang karena risiko kecelakaan tersebut. Berdasarkan data yang dirilis Satlantas Polres Malang Kota, kecelakaan lalu lintas sepanjang tahun 2017 mencapai 318 kasus.
Namun, risiko tersebut tidak menutup kemungkinan bagi warga sekaligus pemilik mobil untuk membeli produk asuransi kerugian total (TLO). Produk ini memberikan pertanggungan terhadap risiko kerusakan mobil lebih dari 75 persen atau kehilangan. Tercatat, laporan pencurian kendaraan bermotor (curanmor) mencapai 892 dan hanya 309 kasus yang berhasil diselesaikan.
Dengan adanya berbagai risiko tersebut, salah satu opsi terbaik agar Anda bisa berkendara dengan perasaan nyaman dan tenang adalah dengan memiliki asuransi mobil Malang. Ada banyak pilihan asuransi mobil Malang yang memberikan manfaat atau pertanggungan yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan serta kemampuan finansial Anda.
Pastikan mobil, penumpang dan pengemudi terlindungi dari berbagai risiko yang akan terjadi. Dengan menggunakan asuransi mobil Malang, kendaraan Anda akan terlindungi dari berbagai risiko serta kerugian yang bisa terjadi tanpa bisa diprediksi. Dengan begitu, Anda tidak mengalami kerugian finansial ketika terjadi risiko berkendara.
Alasan mengapa Anda harus memiliki asuransi mobil Malang berkaitan dengan data kecelakaan lalu lintas yang melibatkan kendaraan bermotor mencapai 318 kasus. Begitu pun dengan kasus curanmor yang terjadi hampir 900 kasus sepanjang tahun 2017. Karena itu, ada beberapa langkah pencegahan agar tidak terjadi risiko tersebut.
Pertama, tentunya berhati-hati dalam berkendara. Bagi pengendara tentu harus mematuhi rambu-rambu lalu lintas. Khusus pengendara mobil harus mengenakan seat belt, tidak berkendara dalam keadaan mabuk, mengecek kondisi rem hingga ban sebelum melakukan perjalanan, dan masih banyak lagi.
Namun, risiko kecelakaan ataupun pencurian tentu tidak bisa dihindari meski pemilik kendaraan telah berhati-hati. Karena itu, untuk mengurangi risiko kerugian lebih banyak, Anda perlu memiliki asuransi mobil Malang.
Pasalnya, kecelakaan tidak hanya disebabkan faktor human error pengemudi, melainkan ada faktor eksternal. Misalnya saja, faktor kondisi jalan, faktor lingkungan, faktor cuaca, dan beberapa faktor lainnya yang memungkinkan terjadinya kecelakaan.
Asuransi mobil Malang terbagi menjadi dua jenis, yaitu all risk (komprehensif) dan TLO. Asuransi all risk(komprehensif) merupakan jenis asuransi mobil yang menanggung hampir seluruh jenis kerugian atau kerusakan, mulai dari kecelakaan ringan sampai kecelakaan parah.
Sementara, asuransi TLO (Total Loss Only) atau asuransi kerugian total menjamin kerugian yang dialami apabila mobil hilang karena dicuri atau mengalami kerusakan dengan biaya perbaikan mencapai minimal 75 persen dari harga mobil.
Kedua jenis asuransi mobil Malang tadi bisa diperluas lagi dengan rider (manfaat tambahan) yang menanggung risiko seperti bencana alam atau terorisme. Tentu saja, apabila risiko yang ditanggung bertambah maka premi yang harus dibayar akan semakin tinggi.
Pengertian perluasan asuransi mobil di Malang adalah jaminan proteksi tambahan berupa beberapa jenis risiko yang belum ditanggung oleh polis asuransi mobil di Kota Malang. Konsekuensi menambah perluasan pertanggungan berarti akan ada peningkatan harga premi dan tentunya proteksi lebih banyak.
Apa saja proteksi yang bisa didapatkan dengan memilih jaminan perluasan? Berikut adalah risiko dari jaminan perluasan asuransi mobil di Malang:
- Risiko kerusakan/kehilangan akibat banjir termasuk angin topan.
- Risiko kerugian akibat huru hara dan kerusuhan.
- Risiko kerusakan/kehilangan akibat gempa bumi dan tsunami.
- Risiko tuntutan biaya penggantian dari pihak ketiga.
- Proteksi terhadap penumpang dari risiko kecelakaan.
- Tanggung jawab hukum terhadap penumpang.
Adapun tarif jaminan perluasan berdasarkan surat edaran OJK adalah sebagai berikut ini:
- Banjir, angin topan, gempa bumi, tsunami, huru hara dan kerusuhan (SRCC), terorisme dan sabotase 0,05-0,035% dengan risiko sendiri 10% dari nilai klaim (minimal Rp500 ribu/kejadian).
- TPL untuk kendaraan penumpang dan sepeda motor: uang pertanggungan (UP) hingga Rp25 juta 1%, UP Rp25-50 juta 0,5%, UP di atas Rp100 juta ditentukan underwriter perusahaan.
- TPL (kendaraan niaga, truk, dan bus): UP Rp25 juta 1,50%, UP Rp25-50 juta 0,75%, UP Rp50-100 juta 0,375%, UP di atas Rp100 juta ditentukan underwriter perusahaan.
- Kecelakaan diri penumpang: pengemudi 0,50% dari UP kecelakaan, penumpang 0,10% dari UP kecelakaan untuk setiap tempat duduk penumpang.
- TPL terhadap penumpang: UP Rp25 juta 0,50%, UP Rp25-50 juta 0,25%, UP Rp500-100 juta 0,125%, UP di atas Rp100 juta ditentukan underwriter perusahaan.
Saat ini Lifepal telah bekerja sama dengan sejumlah perusahaan asuransi yang tersedia untuk segala jenis produsen mobil. Lihat pilihan selengkapnya:
Lifepal.co.id memiliki beragam asuransi mobil terbaik dari beberapa perusahaan asuransi umum ternama di Indonesia. Produk asuransi mobil ini sudah bisa didapatkan di kota-kota besar termasuk di Kota Malang. Daftar perusahaan asuransi mobil terbaik yang menawarkan berbagai jenis asuransi kendaraan, yaitu:
- Asuransi Mobil ABDA
- Asuransi Mobil ACA
- Asuransi Mobil Adira
- Asuransi Mobil Allianz
- Asuransi Mobil Aswata
- Asuransi Mobil Autocillin
- Asuransi Mobil Avrist
- Asuransi Mobil AXA
- Asuransi Mobil AXA Mandiri
- Asuransi Mobil BCA Insurance
- Asuransi Mobil BESS
- Asuransi Mobil Bintang
- Asuransi Mobil Chubb
- Asuransi Mobil Dayin Mitra
- Asuransi Mobil Jasindo
- Asuransi Mobil KSK
- Asuransi Mobil MAG
- Asuransi Mobil Malacca Trust
- Asuransi Mobil MNC Insurance
- Asuransi Mobil MPM Insurance
- Asuransi Mobil Pan Pacific
- Asuransi Mobil Raksa
- Asuransi Mobil Ramayana
- Asuransi Mobil Reliance
- Asuransi Mobil Simas Insurtech
- Asuransi Mobil Sinar Mas
- Asuransi Mobil Sompo
- Asuransi Mobil Tokio Marine
- Asuransi Mobil Zurich
- Asuransi Motor Adira
- Asuransi Oto Jagadiri
Selain Malang, berbagai kota lain di Indonesia telah memiliki asuransi mobil terbaik masing-masing. Berikut informasi mengenai pelayanan asuransi mobil di berbagai kota dan daerah di Indonesia.
Lifepal berusaha untuk menyajikan informasi yang akurat dan terbaru tetapi dapat berbeda dari informasi yang diberikan oleh penyedia layanan/institusi keuangan. Keseluruhan informasi diberikan tanpa jaminan, kami menyarankan untuk melakukan verifikasi sebelum melakukan keputusan finansial.
Berikut ini daftar laman situs yang disadur oleh tim penulis Lifepal.co.id:
- http://perkotaan.bpiw.pu.go.id/v2/kota-besar/35
- http://ciptakarya.pu.go.id/profil/profil/barat/jatim/malang.pdf
- https://malangkota.bps.go.id/