Beranda
Media
Harga Tas Hermes Asli Milik 7 Artis Ini Sampai Miliaran Rupiah

Harga Tas Hermes Asli Milik 7 Artis Ini Sampai Miliaran Rupiah

Tas Hermes (Shutterstock).

Tas Hermes  memang sangat populer di kalangan crazy rich. Gak di Indonesia maupun luar negeri, tas asal Prancis ini tetap laris meski harganya mahal karena sifatnya udah lagi bukan cuma sebagai tas, melainkan penunjuk status sosial.

Bicara soal sejarah Hermes, sejatinya brand ini dulu bukanlah produsen tas mewah. Mereka justru menjual pelana kuda yang jadi langganan para bangsawan.

Namun di tahun 1918, mereka mulai memproduksi aksesoris dan pakaian. Gak lama kemudian, mereka membuat tas yang akhirnya laris manis saat diekspor.

Singkat cerita, ketika perusahaan ini dipimpin oleh Robert Dumas, Hermes mulai gencar memproduksi tas untuk kalangan menengah ke atas. Alhasil mereka pun sukses hingga saat ini.

Mendiang Grace Kelly pun sempat mempopulerkan tas ini lho. Kalau aktris tenar sekaligus keluarga kerajaan aja pakai Hermes, udah pasti harga tas ini gak main-main.

Penasaran sama harga tas Hermes asli milik para seleb-seleb Tanah Air? Yuk simak ulasannya di bawah sini.

Harga Tas Hermes asli milik artis Indonesia

Berikut ini deretan model dan harga Tas Hermes asli milik artis Indonesia dengan harga yang fantastis hingga miliaran rupiah. 

1. Shandy Aulia

Tas Hermes Shandy Aulia
Shandy Aulia menggunakan Hermes senilai Rp 300 jutaan (Instagram).

Nah, Shandy Aulia menggunakan tas yang dipopulerkan oleh Grace Kelly. Tas itu bernama Hermes Kelly Sellier Epsom 20 Black.

Tas berwarna hitam ini bermaterial kulit dengan hardware berwarna emas. Kalau dijual dalam kondisi bekas, harga tas ini gak turun karena tas ini sifatnya limited edition, dan peminatnya juga cukup banyak.

Harganya mencapai Rp 391 jutaan. Setara dengan mobil ya!

2. Sarwendah

Tas Hermes Sarwendah
Sarwendah menggunakan Hermes senilai Rp 100an juta (Instagram).

Istri dari Ruben Onsu ini juga ternyata merupakan penggemar dari tas Hermes. Dia memiliki Hermes Lindy 30 berwarna hitam.

Disebut Hermes Lindy karena tas ini dibuat sebagai penghormatan untuk Lindy Hop, seorang street dancer asal Amerika Serikat yang tenar di tahun 1920-an. Materialnya terbuat dari kulit yang sangat halus.

Tas seharga Rp 118 juta ini, bentuknya gak neko-neko. Cocok dengan busana casual atau formal sekalipun.

3. Nikita Mirzani

Nikita Mirzani
Nikita Mirzani gunakan clutch Hermes (Instagram).

Niki juga punya tas Hermes Kelly akan tetapi Kelly yang dia punya berwarna kuning. Dan variannya adalah clutch.

Kelly Cut Yellow Swift dibuat dengan material epsom leather yang sifatnya antigores. Harganya pun mencapai Rp 70 jutaan.

Selain itu, Niki juga memiliki Hermes Birkin 35 White yang harganya mencapai Rp 217 juta lho. Banyak juga ya koleksinya.

4. Maia Estianty

Penyanyi dan entrepreneur, yang juga merupakan istri dari bos Time International, Irwan Mussry, tentu punya tas Hermes dong.

Maia menggunakan Hermes Birkin 35 de Camp Dechainee Toile Swift, yang harganya mencapai Rp 400 juta. Tas ini merupakan varian klasiknya Hermes, dan pastinya sangat langka di pasaran.

5. Nagita Slavina

Tas Hermes Nagita Slavina
Hermes Nagita Slavina senilai ratusan juta rupiah (Instagram).

Koleksi Tas Hermes Nagita Slavina juga gak cuma satu, melainkan cukup banyak. Maklum hoorang kaya gitu lho.

Pertama adalah Hermes Birkin 30 verso blue Zanzibar Malachite Togo. Tas berwarna biru ini harganya Rp 369 juta.

Selain itu, Gigi juga punya Hermes Kelly 25 berwarna kuning seharga Rp 290 juta. Serta Kelly 20 Black Alligator yang harganya Rp 700 juta.

 

Tas Hermes Nagita Slavina

 

Wow, banyak juga ya dan mahal-mahal semua!

6. Jessica Iskandar

Jessica Iskandar
(Instagram).

Jedar juga punya Hermes Kelly, akan tetapi varian yang dia miliki adalah Kelly 20 Sellier Rouge yang berwarna merah. Sementara itu hardwarenya berwarna emas. Tas mewah yang satu ini harganya Rp 402 juta.

7. Syahrini

Syahrini
Syahrini gunakan Hermes senilai Rp 1,1 Miliar (Instagram).

Wah, Syahrini mah mau pakai apa saja bebas. Pasalnya duitnya juga gak abis-abis.

Salah satu koleksi tas Hermes yang dimiliki Syahrini adalah Hermes Birkin 25 Bag Electric Blue. Harganya sampai Rp 1,1 miliar! Waduh, asli ini mahal banget karena udah setara rumah di Jakarta.

Harganya jelas mahal karena menggunakan kulit buaya. Belum lagi, desainnya juga benar-benar mewah.

Apakah cuma itu? Ternyata masih ada lagi lho. Dia juga punya Hermes Kelly 28 Retourne Niloticus yang harganya Rp 2,2 miliar! Aduh makin mahal aja.

Syahrini
Syahrini koleksi Hermes

Jangan kaget lagi, Inces juga punya Hermes Birkin 30 Crocodile yang berwarna hijau emerald! Harganya Rp 1,2 miliar!

Kenapa Tas Hermes mahal?

Mungkin kita bertanya-tanya kenapa tas asal Prancis ini bisa memiliki harga yang sangat fantastis hingga miliaran rupiah. Berikut ini beberapa alasan yang membuat harga tas milik sosialita ini sangat mahal. 

Bahannya premium

Tak heran apabila Tas Hermes harganya mencapai miliaran rupiah. Sebab, bahan-bahan yang digunakan adalah bahan premium yang berkualitas dan bisa tahan lama. 

Beberapa jenis tas ini bahkan dibuat dari kulit buaya dan juga kulit burung unta. Selain itu, Tas Hermes juga dilengkapi dengan kancing berlian.

Para pengrajinnya pun tidak sembarangan. Sebelum membuat tas, mereka harus mengikuti pelatihan selama 1 tahun atau lebih.

Dibuat menggunakan tangan

Apabila tas lain dibuat menggunakan mesin, berbeda dengan Tas Hermes yang dibuat secara eksklusif menggunakan tangan, seperti menjahit, hingga memasang kancing. Sehingga hasil tasnya lebih rapi dan detailnya pun cantik. 

Bahkan dikatakan apabila satu pengrajin butuh waktu hingga 18 jam untuk membuat satu jenis tas mewah ini. Hal ini yang membuat Tas Hermes memiliki model yang tidak sama, sehingga terlihat lebih eksklusif.

Stoknya terbatas

Faktor lain yang menyebabkan Tas Hermes mahal adalah stoknya yang terbatas padahal permintaannya cukup tinggi.

Biasanya Hermes hanya memproduksi jenis tas dalam beberapa pcs saja untuk menjaga keterbatasannya sehingga lebih eksklusif.

Jangan lupa punya asuransi jiwa untuk masa depan

Memiliki barang mewah memang jadi kepuasan tersendiri, tapi jangan sampai lupa memproteksi diri untuk masa depan, ya!

Hal ini tentu saja untuk melindungi asetmu dari mahalnya tagihan rumah sakit dan biaya pengobatan serta untuk melindungi dari risiko hal-hal yang tak terduga seperti kecelakaan, kehilangan pekerjaan, hingga cacat fisik. 

Manfaat asuransi jiwa adalah untuk berjaga-jaga jika keluarga kehilangan penghasilan akibat kepergian pencari nafkah. Selain itu, ada beberapa manfaat lain dari produk ini, di antaranya:

Mengelola keuangan keluarga

Asuransi jiwa penting untuk masuk ke dalam rencana keuangan. Risiko pengeluaran mendadak yang besar dialihkan menjadi pengeluaran premi rutin, sehingga kas keuangan lebih terkontrol.

Memastikan kelangsungan hidup keluarga

Kepergian pencari nafkah bisa menimbulkan kesulitan finansial pada keluarganya. Oleh sebab itu, uang santunan dari asuransi diharapkan bisa membiayai hidup keluarga untuk sementara waktu.

Menjamin pendidikan anak

Pendidikan anak adalah faktor yang harus dipersiapkan dari jauh hari. Asuransi jiwa bisa meng-cover biaya tersebut apabila orangtua meninggal tanpa sempat menyiapkan biaya pendidikan yang cukup.

Melindungi ahli waris dari beban finansial

Apabila seseorang meninggal dunia, ia tidak hanya meninggalkan harta, tapi juga utang. Produk asuransi jiwa kredit bisa bermanfaat sebagai alat untuk melunasi utang yang tertunggak. Sebagai informasi, produk ini juga menjadi syarat apabila kita mau mengajukan Kredit Kepemilikan Rumah (KPR).

Memberikan rasa aman

Risiko bisa datang kapan saja. Oleh sebab itu, produk ini diharapkan bisa memberikan rasa aman akan risiko di masa depan.

Biar nggak salah pilih, sebelum memutuskan untuk beli polis asuransi jiwa, sebaiknya bandingkan terlebih dahulu dengan ratusan pilihan polis dari perusahaan asuransi lainnya. Tanyakan pada ahlinya di Tanya Lifepal!

FAQ seputar Tas Hermes

Harganya bermacam-macam, bergantung pada model dan jenisnya. Semakin baik kualitas bahannya maka harganya bisa mencapai miliaran rupiah.

Sebab, bahan-bahan yang digunakan adalah bahan premium yang berkualitas dan bisa tahan lama. Beberapa jenis Tas mewah ini bahkan dibuat dari kulit buaya dan juga kulit burung unta. Selain itu, Tas Hermes juga dilengkapi dengan kancing berlian. Jangan lupa memproteksi masa depanmu dengan asuransi jiwa, ya! Jangan sampai finansial jadi berantakan karena hal-hal yang tak terduga. Dapatkan premi yang terjangkau di Lifepal!

Artikel Terkait Lainnya
Artikel terkait tidak ditemukan