Kredit Mobil Bank BRI – Syarat Pengajuan, Simulasi dan Keuntungannya
Kredit mobil Bank BRI merupakan salah satu fasilitas pembiayaan Bank BRI kepada nasabahnya.
Tidak tanggung-tanggung, Bank BRI memberikan plafon yang cukup menarik bagi nasabah yang ingin memiliki kendaraan roda empat.
Melalui program Kredit Kendaraan Bermotor (KKB), Bank BRI memberikan pembiayaan sampai dengan Rp5 miliar rupiah.
Lantas, bagaimana cara dan syarat pengajuan serta keuntungan yang didapatkan nasabah yang kredit mobil Bank BRI? Berikut ini informasinya.
Cara kredit mobil di Bank BRI
Pada dasarnya, Bank BRI menyediakan tiga jenis pinjaman untuk KKB (kredit kendaraan bermotor) yaitu KKB Mobil bekas dan baru, KKB Refinancing, dan KKB motor premium.
Untuk kamu yang ingin melakukan kredit mobil bank BRI, maka jenis pinjaman yang bisa kamu ajukan adalah KKB mobil bekas dan baru. Untuk melakukan simulasi kredit mobil bank BRI, kamu bisa langsung berkunjung ke website resmi Bank BRI, https://bri.co.id/simulasi-kkb.
Berikut ini cara kredit mobil di bank bri melalui dua cara, yakni konvensional dengan mendatangi kantor cabang atau dengan cara online.
Melalui kantor cabang
Berikut cara kredit mobil lewat Bank BRI dengan datang ke kantor cabangnya.
- Datanglah ke kantor BRI terdekat dengan persyaratan yang diperlukan
- Sampaikan kepada CS Bank jika kamu ingin mengajukan kredit mobil melalui KKB BRI
- CS akan menjelaskan secara lengkap mengenai syarat dan ketentuan KKB BRI
- Kamu akan mengisi formulir pengajuan KKB BRI
- CS akan meminta dokumen persyaratan pengajuan kredit yang kamu bawa
- Serahkan formulir pengajuan kepada CS untuk dilakukan pengecekan
- Selanjutnya, kamu akan menunggu kabar dari pihak BRI apakah pengajuan kredit disetujui atau tidak.
- Jika pengajuan disetujui, kamu akan dihubungi pihak BRI melalui telepon/SMS
- Tahap akhirnya, kamu akan diminta datang ke kantor BRI untuk proses perjanjian kredit dan pencairan dana
Melalui online
Pengajuan pinjaman KKB secara online bisa kamu lakukan dengan pengisian formulir diganti versi digital melalui aplikasi atau website.
Pengajuan kredit mobil BRI secara online dapat dilakukan melalui halaman https://bri.co.id/web/eform.
Namun demikian, pengajuan online juga membutuhkan bimbingan CS. Jadi, alangkah baiknya jika kamu juga tetap berkonsultasi secara langsung untuk tahu syarat dan ketentuan KKB.
Syarat kredit mobil di Bank BRI
Sebelum melakukan pengajuan kredit KKB atau kredit mobil bank BRI, kamu sebaiknya mengetahui persyaratan yang harus dipenuhi. Berikut syarat KKB BRI.
Syarat umum
- Minimal berusia 21 tahun atau sudah menikah
- Maksimum berusia 55 tahun pada saat pelunasan
- Minimal pendapatan bulanan Rp 3.000.000
- Warga Negara Indonesia (WNI) dan Warga Negara Asing (WNA) dapat mengajukan permohonan kredit mobil
- Datangi Kantor cabang bank BRI terdekat dan isi Formulir Permohonan Kredit (KKB)
- Calon debitur wajib memiliki rekening Britama BRI
- Melampirkan alamat tempat tinggal, tempat kerja, usaha, praktek debitur di kota di mana kantor cabang berada
- Melampirkan beberapa dokumen penting
Syarat dokumen
- Fotokopi KTP
- Fotokopi KK
- Slip gaji/surat keterangan gaji
- Fotokopi NPWP (jika ada)
- Pas foto suami atau istri jika sudah menikah
Bunga kredit mobil Bank BRI
Sama seperti pembiayaan di bank umumnya, untuk pembiayaan kredit mobil bank BRI juga ada bunganya. Berikut ini bunga pinjaman Bank BRI untuk kredit mobil.
- Kredit Mobil Baru dan Bekas BRI tidak ada biaya provisi alias gratis
- Jangka waktu pelunasan (tenor) kredit mobil baru maksimal 6 tahun
- Jangka waktu pelunasan (tenor) kredit mobil bekas maksimal 4 tahun
- DP (Uang muka) mulai dari 25%
- Plafon kredit mobil bekas/baru mulai dari Rp 10 juta hingga Rp 5 Miliar
- Suku bunga kredit mobil baru melalui program KKB adalah 4,99% – 7%
- Suku bunga kredit mobil bekas melalui program KKB adalah 6,55%
- Kredit berlaku untuk semua merk dan jenis mobil
- Pembayaran/Cicilan Kredit Mobil di BRI
Pembayaran/cicilan kredit mobil di Bank BRI
Jika pengajuan pinjaman KKB kamu telah disetujui dan dana sudah cair, maka kamu sudah bisa mulai melakukan cicilan pembayaran kredit mobil. Berikut ini caranya.
- Pembayaran kredit mobil BRI bisa melalui AFT (Automatic Fund Transfer) dan AGF (Automatic Grab Fund)
- Pembayaran cicilan angsuran pertama bisa 1 bulan mundur setelah persetujuan kredit pihak BRI
- Jika ingin melakukan pelunasan kredit lebih awal, maka nasabah tidak dikenakan biaya pelunasan awal ataupun biaya keterlambatan
- Selain melalui AFT maupun AGF, untuk pembayaran cicilan dapat dilakukan melalui ATM, internet banking, Teller, atau metode pembayaran lainnya.
Keuntungan kredit mobil di Bank BRI
- Keunggulan mengajukan kredit mobil di BRI adalah jangka waktu kredit yang panjang. Pasalnya, untuk kredit mobil bekas mencapai maksimal 4 tahun. Sedangkan untuk mobil baru hingga 6 tahun.
- Memberikan fasilitas pembayaran terbaik, ada cara pembayaran otomatis dengan cara mendebet rekening simpanan debitur pada setiap bulannya.
- Pembayaran angsuran pertama pada 1 bulan mundur setelah realisasi kredit atau pada saat persetujuan kredit
- Untuk DP atau membayar uang muka sesuai dengan anjuran pemerintah yaitu 25% dari harga On The Road (OTR) kendaraan.
- Konsumen dapat memilih segala merk mobil dengan suku bunga yang kompetitif.
- Akan mendapatkan asuransi kerugian kombinasi yang sangat membantu apabila terjadi hal-hal yang tak terencana
- Tidak hanya itu saja, kamu sudah mendapatkan langsung asuransi all risk.
- Proses pengajuan aplikasi selama 14 hari kerja.
Simulasi kredit mobil Bank BRI
Berikut ini simulasi kredit mobil di BRI sebagaimana dikutip dari cermati.com. Jika harga kendaraan adalah Rp 143.000.000, maka berikut tabel simulasi KKB BRI adalah sebagai berikut.
Uang Muka (DP) | Cicilan Bulanan / Tenor | |||
12 bulan | 24 bulan | 36 bulan | 48 bulan | |
Rp42.900.000 | Rp8.729.555 | Rp4.629.625 | Rp3.289.398 | Rp2.631.796 |
Dan berikut gambar tabel angsuran KKB BRI terbaru yang dikutip dari Idekredit.com
Kamu juga bisa, loh, menghitung sendiri perkiraan angsuran perbulan dengan menggunakan kalkulator bunga flat dari Lifepal berikut ini.
Lindungi keuanganmu dari mahalnya biaya perawatan dan perbaikan mobil
Memutuskan untuk membeli mobil adalah sebuah keputusan yang besar. Saat kamu membeli mobil, kamu harus sudah siap dengan berbagai risiko keuangan seperti perawatan rutin dan lain sebagainya.
Dengan asuransi mobil, kamu akan mendapatkan keuntungan berupa perlindungan berupa ganti rugi jika terjadi kecelakaan baik ringan maupun berat. Jika kamu masih bingung dalam memutuskan asuransi mobil mana yang sebaiknya dipilih, ikuti kuis dari Lifepal ini, yuk.
Untuk melakukan pengajuan pembiayaan Kredit mobil BRI, kamu bisa mendatangi langsung kantor Cabang BRI. Namun demikian, berikut ini kontak bank BRI yang bisa kamu hubungi. Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Gedung BRI Pusat Jl. Jenderal Sudirman Kav.44-46 Jakarta 10210 Indonesia Telepon: 14017 / 1500017 Email: callbri@bri.co.id Tips dari Lifepal! Dengan memanfaatkan fasilitas kredit mobil BRI, membeli mobil baru menjadi lebih mudah dan terjangkau, bukan? Tetapi, ingat untuk selalu mengatur keuanganmu dengan baik, ya. Atur keuanganmu secara ketat dengan mengalokasikannya untuk kredit mobil, menabung dan berinvestasi. Kontak Bank BRI
Pertanyaan seputar kredit mobil Bank BRI
Berapa plafon yang diberikan untuk kredit mobil bank bri?
Biasanya, plafon dari BRI mulai dari Rp 10 Juta hingga Rp 5 Miliar dengan tenor maksimal 6 tahun untuk kredit mobil baru dan 4 tahun untuk kredit mobil bekas. Sedangkan untuk uang muka atau DP mulai dari 25%. Klik di sini untuk info lebih lanjut. Kenapa penting untuk memiliki asuransi?
Biasanya, plafon dari BRI mulai dari Rp 10 Juta hingga Rp 5 Miliar dengan tenor maksimal 6 tahun untuk kredit mobil baru dan 4 tahun untuk kredit mobil bekas. Sedangkan untuk uang muka atau DP mulai dari 25%. Klik di sini untuk info lebih lanjut.