Beranda
Media
Daftar Aplikasi Kredit HP Beserta Bunga dan Syaratnya

Daftar Aplikasi Kredit HP Beserta Bunga dan Syaratnya

Aplikasi kredit HP

Aplikasi kredit HP adalah aplikasi yang menyediakan pinjaman untuk pembelian HP yang pembayarannya nanti dilakukan secara angsuran. Metode pembayaran ini jadi opsi alternatif bagi mereka yang gak punya dana tunai untuk membeli ponsel. 

Di era yang serba digital seperti sekarang ini, kamu bisa kok mengambil cicilan HP tanpa kartu kredit. Caranya dengan bayar lewat aplikasi kredit HP. 

Ada banyak pilihan aplikasi kredit HP online yang bisa dimanfaatkan yang tersedia di aplikasi belanja online, seperti Shopee, Lazada, Akulaku, Jd.id, Bukalapak, dan Tokopedia. 

Aplikasi kredit HP termasuk bunga dan syaratnya

Berikut ini daftar aplikasi kredit HP yang dapat digunakan untuk pembelian smartphone beserta bunga dan syaratnya.

Aplikasi kreditBungaTenor
Kredivo2,6% per bulan3, 6 dan 12 bulan
Akulaku> 2,00% per bulan1 s.d. 12 bulan
Kredit Plus1,88% s.d. 3,49% per bulanHingga 36 bulan
Home Credit3,49% per bulan6 s.d. 9 bulan
OVO PayLater3,00% per bulan2 s.d. 12 bulan
Indodana3,00% per bulan3 s.d. 6 bulan
Adira Finance12 s.d 48% per tahun6 s.d. 24 bulan
BRI Ceria1,42% per bulan1 s.d. 12 bulan
Shopee PayLater2,95% per bulan3, 6, dan 12 bulan

Syarat aplikasi kredit HP online

Ada syarat-syarat yang harus dipenuhi selain install aplikasi di smartphone kalau ingin mengajukan kredit HP online lewat aplikasi-aplikasi di atas. Cek syarat-syarat tersebut di bawah ini.

1. Kredivo

  • Berstatus Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Berusia antara 18 hingga 60 tahun.
  • Berdomisili di Jabodetabek, Bandung, Surabaya, Semarang, Palembang, Medan, Bali, Yogyakarta, Solo, Makassar, Malang, Sukabumi, Cirebon, Balikpapan, Batam, Purwakarta, Padang, Pekanbaru, Manado, Samarinda, dan Kediri.
  • Berpenghasilan minimal Rp3.000.000 per bulan.

2. Akulaku

  • Warga Indonesia Indonesia (WNI) yang memiliki KTP.
  • Besar penghasilan minimal senilai UMP atau UMR.
  • Usia 21 hingga 60 tahun.
  • Slip gaji.

3. Kredit Plus

 4. Home Credit

  • Usia di atas 19 tahun (jika sudah menikah) atau 21 tahun (jika masih lajang).
  • Penghasilan tetap minimum sejumlah Rp 1.500.000 per bulan. Untuk Yogyakarta dan Semarang, penghasilan tetap minimum Rp1.200.000 per bulan.
  • Memiliki KTP asli yang masih berlaku dan paling tidak 1 dokumen pendukung asli yang juga masih berlaku.
  • Mendapatkan persetujuan atas aplikasi kamu dalam waktu sekitar 3 menit.

5. OVO PayLater

  • Beralih ke Ovo Premier.
  • Aktivasi dengan mengisi Informasi Pribadi.
  • Tunggu mendapat persetujuan.

6. Indodana

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Usia minimum 20 tahun dan maksimum 65 tahun.
  • Memiliki KTP.
  • Foto Selfie bersama KTP.
  • Penghasilan tetap minimum Rp3.500.000.
  • Bekerja minimal 3 bulan.
  • Memiliki rekening atas nama pribadi yang telah berjalan selama 3 bulan atau lebih.

7. Adira Finance

  • Mengisi dan menandatangani Formulir Aplikasi Pembiayaan.
  • Fotokopi KTP aktif.
  • Dokumen bukti penghasilan (slip gaji/Surat Keterangan Penghasilan/rekening tabungan).
  • Fotokopi NPWP wajib dilampirkan jika pengajuan > Rp50.000.000.

8. BRI Ceria

  • Warga Negara Indonesia (WNI).
  • Nasabah individu.
  • Nasabah yang memiliki rekening simpanan di BRI.
  • Berusia minimal 21 tahun sampai dengan maksimal 50 tahun.
  • Memiliki bukti identitas diri berupa elektronik KTP.
  • Melakukan foto diri/swafoto di aplikasi Ceria.

9. Shopee PayLater

  • Buka aplikasi Shopee.
  • Pilih SPayLater.
  • Pilih Aktifkan Sekarang.
  • Masukkan Kode Verifikasi (OTP) yang dikirimkan melalui SMS.
  • Pilih Lanjut.
  • Unggah foto KTP.
  • Masukkan Informasi Tambahan dan pilih Konfirmasi.
  • Verifikasi wajah.
  • Tunggu notifikasi.

Pastikan kamu mengatur keuangan dengan baik agar gak boros dan sudah terproteksi dengan asuransi mobil supaya gak perlu pusing lagi memikirkan mahalnya biaya servis dan perbaikan karena ada asuransi yang menanggungnya. Kamu juga bisa dapat ganti rugi andai mobilmu hilang dicuri berkat asuransi mobil TLO.

Hitung cicilan bulanan handphone dengan kalkulator bunga flat Lifepal

Kalau kamu penasaran berapa jumlah cicilan bulanan untuk melunasi handphone yang kamu beli, coba manfaatkan kalkulator bunga flat dari Lifepal berikut.

Umumnya, setiap toko atau toko online yang menawarkan produk cicilan handphone memberikan tarif tambahan atau bunga atas harga produk, jadi kamu perlu mencari tahu terlebih dahulu.

Itulah informasi yang kamu butuhkan terkait aplikasi kredit HP. Kalau kamu membutuhkan saran mengenai cara menyusun anggaran pribadi atau keluarga yang ideal, kamu bisa konsultasi secara gratis dengan pakar lewat fitur Tanya Lifepal!

Tanya jawab seputar aplikasi kredit HP

Bagaimana cara memilih perusahaan asuransi terbaik?

Perusahaan asuransi yang baik bagi tiap-tiap nasabah tentu saja berbeda-beda. Misal, untuk yang berusia lanjut, tentu asuransi kesehatan terbaik adalah yang menanggung hingga usia 100 tahun. Namun, untuk yang memiliki riwayat penyakit kritis dalam keluarga, maka asuransi kesehatan terbaik adalah yang menanggung risiko penyakit kritis sekaligus. Sama halnya dalam memilih asuransi jiwa dan asuransi mobil. Kembali lagi harus disesuaikan dengan profil nasabah. Jadi, jangan hanya berfokus pada premi murah saja.

Apa asuransi yang menanggung utang kredit di bank?

Asuransi kredit adalah produk jaminan finansial yang bisa dimanfaatkan untuk menanggung pelunasan utang kredit, terutama di bank. Pertanggungan asuransi kredit bisa didapatkan jika terjadi gagal bayar akibat tertanggung kehilangan sumber penghasilan akibat musibah tertentu. Sebagian perusahaan asuransi juga menawarkan jaminan pelunasan kredit handphone.

Perusahaan asuransi yang baik bagi tiap-tiap nasabah tentu saja berbeda-beda. Misal, untuk yang berusia lanjut, tentu asuransi kesehatan terbaik adalah yang menanggung hingga usia 100 tahun. Namun, untuk yang memiliki riwayat penyakit kritis dalam keluarga, maka asuransi kesehatan terbaik adalah yang menanggung risiko penyakit kritis sekaligus. Sama halnya dalam memilih asuransi jiwa dan asuransi mobil. Kembali lagi harus disesuaikan dengan profil nasabah. Jadi, jangan hanya berfokus pada premi murah saja.
Asuransi kredit adalah produk jaminan finansial yang bisa dimanfaatkan untuk menanggung pelunasan utang kredit, terutama di bank. Pertanggungan asuransi kredit bisa didapatkan jika terjadi gagal bayar akibat tertanggung kehilangan sumber penghasilan akibat musibah tertentu. Sebagian perusahaan asuransi juga menawarkan jaminan pelunasan kredit handphone.
Artikel Terkait Lainnya
Artikel terkait tidak ditemukan