KB Insurance Indonesia

KB Insurance Indonesia

Promo Mobil Desktop - Lifepal
Promo page KB (1)
Promo Voucher Desktop - Lifepal

Cari Perlindungan Terbaik dengan Harga Murah

Dengan lanjut, Saya setuju syarat & ketentuan berlaku

KB Insurance Indonesia, Ulasan Produk & Profil Perusahaan

PT KB Insurance Indonesia atau KB Insurance adalah perusahaan asuransi umum ternama yang memiliki sejumlah produk asuransi, salah satunya asuransi mobil. Lifepal telah bekerja sama dengan KB Insurance guna menyediakan produk perlindungan kendaraan terbaik dengan manfaat comprehensive dan Total Loss Only. 

Selain reputasi yang bagus, sudah terdaftar dan diawasi OJK dan secara resmi menjadi bagian Asosiasi Asuransi Umum Indonesia (AAUI), KB Insurance juga punya sejumlah keunggulan. Misalnya, perusahaan asuransi ini sudah menjalin kerjasama dengan lebih dari 50 bengkel ATPM sehingga nasabah akan mendapatkan jaminan kualitas terbaik saat melakukan perbaikan kendaraan.

Pilihan Polis KB Insurance di Lifepal

Polis Asuransi Mobil KB Insurance di Lifepal tersedia untuk jenis All Risk maupun Total Loss Only (TLO). Asuransi mobil All Risk merupakan jenis asuransi kendaraan yang menanggung semua jenis kerusakan, baik parsial seperti baret dan lecet maupun kerusakan total dan kehilangan. 

Sementara itu untuk TLO, jenis asuransi ini hanya menanggung kerusakan total saja, yang nilai perbaikannya sama dengan atau lebih dari 75% dari harga kendaraan sesaat sebelum terjadinya risiko. Berikut ringkasan manfaat asuransi mobil dari KB Insurance. 

Basic Comprehensive

Produk asuransi All Risk atau comprehensive yang menanggung biaya perbaikan kerusakan parsial hingga kerusakan total termasuk kehilangan akibat pencurian. Untuk dapat memiliki asuransi mobil All Risk KB Insurance ini syarat usia kendaraannya adalah 15 tahun.

Manfaat Pertanggungan

  • Menanggung kerusakan parsial seperti lecet, penyok, dan lain sejenisnya. 
  • Menanggung kerugian total atau nilai kerusakan lebih dari 75% dari harga mobil yang diasuransikan.
  • Menanggung risiko kehilangan mobil akibat pencurian.
  • Tersedia call center 24 jam.
  • Garansi perbaikan bengkel rekanan terbaik.
  • Tersedia layanan derek GRATIS (1% dari TSI atau maksimum 3 juta dengan sistem reimbursement).
  • Layanan klaim online melalui WhatsApp.
  • Tersedia manfaat tunjangan transportasi maksimal 5 hari dengan masa tunggu 3 hari sejak mobil masuk bengkel. Dikenakan biaya tambahan premi hanya Rp50 ribu.
  • Perbaikan di bengkel rekanan, termasuk 50 lebih bengkel ATPM 

Basic Total Loss Only (TLO)

Produk asuransi Total Loss Only (TLO) yang menanggung kerugian total atau nilai kerusakannya sama dengan atau lebih dari 75% dari harga mobil yang diasuransikan, termasuk kehilangan akibat pencurian. Usia masuk kendaraan untuk asuransi mobil TLO KB Insurance adalah 20 tahun. 

Manfaat Pertanggungan

  • Menanggung kerusakan total atau biaya kerugian di atas 75% dari harga mobil.
  • Menanggung risiko kerusakan akibat tabrakan, benturan, kehilangan, pencurian, dan lainnya yang tidak disengaja.
  • Perbaikan di bengkel rekanan KB Insurance, termasuk 50 lebih bengkel ATPM.

Selain dua manfaat dasar di atas, kamu juga dapat melengkapinya dengan manfaat tambahan (rider) yang menanggung risiko kerugian akibat:

  • Banjir
  • Huru-Hara
  • Kerusuhan
  • Terorisme
  • Sabotase
  • Gempa Bumi
  • Tanggung Jawab Hukum Pihak Ketiga
  • Kecelakaan Diri Pengemudi
  • Kecelakaan Diri Penumpang

Sekilas Tentang KB Insurance 

KB Insurance sudah berdiri sejak tahun 1997 dengan nama PT LG Simas Insurance Indonesia. Perusahaan ini kemudian berganti nama menjadi PT LIG Insurance Indonesia di tahun 2006 sebagai bentuk kerja sama antara LIG Insurance Co. Ltd. asal Korea dan PT Asuransi Sinar Mas asal Indonesia.

Setelah itu di tahun 2015, namanya resmi berubah menjadi PT KB Insurance Indonesia pasca kepemilikan saham mayoritas perusahaan berpindah tangan ke KB Kookmin Insurance Co. (KB Insurance Korea) yang hingga kini memegang sebesar 70 persen saham KB Insurance Indonesia. 

Selama beroperasi, KB Insurance Indonesia sudah beberapa kali mendapatkan prestasi dan penghargaan bergengsi. Berikut prestasi dan penghargaan yang pernah diraih perusahaan:

  • Peringkat Nasional IFS (Insurer Financial Strength) AA- (idn) oleh Fitch Ratings Indonesia (Fitch) di Juli 2022
  • Best General Insurance dengan Ekuitas Rp 100 miliar – Rp 200 miliar tahun 2020 oleh Media Asuransi
  • Best Financial Performance dengan kategori aset Rp. 300 – 400 miliar tahun 2018 oleh Warta Ekonomi

Harga Premi KB Insurance Indonesia

Harga premi Asuransi KB Insurance mengacu pada Surat Edaran Otoritas Jasa Keuangan (OJK) Nomor 6/SEOJK.05/2017 tentang Penetapan Premi atau Kontribusi pada Lini Usaha Asuransi Harta Benda dan Asuransi Kendaraan Bermotor pada tahun 2017. Berdasarkan SE tersebut, besaran premi KB Insurance Indonesia akan dipengaruhi oleh berbagai faktor berikut:

  • Kota atau wilayah domisili kendaraan
  • Nilai kendaraan
  • Tipe atau jenis kendaran
  • Tipe proteksi atau jenis asuransi yang dipilih
  • Usia kendaraan
  • Jenis penggunaan
  • Perluasan jaminan yang dipilih

Sementara, cara pembayaran premi KB Insurance bisa dilakukan dengan menghubungi layanan call center, agen maupun broker terkait. Atau bisa juga dengan cara langsung mendatangi alamat kantor pusat KB Insurance atau kantor cabang terdekat.

Cara Klaim KB Insurance Indonesia

Cara klaim KB Insurance bergantung pada jenis asuransi yang dimiliki nasabah. Untuk memberikan gambaran, berikut cara klaim asuransi kendaraan dan jenis asuransi umum lainnya:

Langkah-langkah: 

  • Laporkan kejadian. Hubungi via Whatsapp di nomor 0811-100-8500 / 0881-234-5500 atau mengirimkan email ke help@kbinsure.co.id / claim.service@kbinsure.co.id
  • Kirimkan dokumen klaim: Perusahaan asuransi akan meminta kamu mengumpulkan sejumlah dokumen sebagai syarat klaim. 
  • Tunggu proses survey. Perusahaan akan mengirimkan surveyor untuk melakukan survei klaim
  • Dapatkan SPK: Jika klaim diterima, maka perusahaan asuransi akan memberikan Surat Perintah Kerja (SPK) untuk memperbaiki mobil kamu. 

Dokumen klaim: 

  • Polis asuransi
  • Fotokopi Surat Izin Mengemudi (SIM)
  • Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Fotokopi Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
  • Fotokopi Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB) dan faktur kendaraan
  • Formulir klaim
  • Fotokopi SIM, STNK, dan KTP pihak ketiga (untuk klaim tanggung jawab hukum pihak ketiga)
  • Perjanjian damai atau somasi pihak ketiga (untuk klaim tanggung jawab hukum pihak ketiga)
  • Laporan dari kepolisian setempat (untuk klaim tanggung jawab hukum pihak ketiga)

Keunggulan KB Insurance Indonesia

Dikelola oleh salah satu grup perusahaan asuransi terbesar di Korea Selatan dan Indonesia, KB Insurance memberikan produk-produk asuransi dengan manfaat lengkap. Berikut sejumlah keunggulan dari KB Insurance. 

1. Unggul dengan Polis Asuransi Mobil

  1. KB Insurance Indonesia unggul dengan paket khusus asuransi mobil yang bernama “Magic Car”. Bahkan, produk ini memenangkan Brand of the Year di Korea Selatan. Magic Car memberikan jaminan manfaat yang lengkap, seperti perawatan di bengkel resmi, biaya tuntutan pihak ketiga, hingga pertanggungan biaya perawatan medis (akibat kecelakaan).

2. Proses Klaim Mudah

Nasabah PT. KB Insurance Indonesia bisa melakukan klaim dengan mudah melalui berbagai cara, dari menghubungi customer service, mengirimkan pesan WhatsApp, hingga menggunakan aplikasi resmi KB Insurance Indonesia. Dengan begitu, nasabah dapat mengajukan klaim di mana saja dan kapan saja.

3. Reputasi yang baik dan keuangan yang sehat 

Sehat atau tidaknya keuangan perusahaan asuransi dinilai dari kemampuan untuk memenuhi tiga aspek sesuai Peraturan Otoritas Jasa Keuangan (OJK), yaitu rasio solvabilitas minimal 120 persen, jumlah ekuitas minimal Rp100 miliar, dan jumlah aset minimal Rp150 miliar. 

Berdasarkan laporan keuangan tahun 2022, PT. KB Insurance Indonesia memperlihatkan kinerja finansial sebagai berikut:

  • Rasio solvabilitas: 451%
  • Jumlah ekuitas: Rp217,052 miliar 
  • Jumlah aset: Rp548,193 miliar

Dari data tersebut menunjukkan bahwa KB Insurance Indonesia mampu memenuhi ketiga aspek yang ditetapkan oleh OJK tersebut.

Testimoni Positif: Cerita Kepuasan Nyata Nasabah Lifepal
Lifepal Google Review

52 Ribu Pelanggan Puas Dengan Lifepal!

Google review rating

4.5/5.0

Cari Perlindungan Terbaik dengan Harga Murah

Dapatkan premi lebih hemat hingga 25% di Lifepal, plus extra voucher. Lebih dari 52.000+ nasabah telah terlindungi dengan polis terbaik. Gratis konsultasi!

Dengan lanjut, Saya setuju syarat & ketentuan berlaku