Commonwealth Life

Commonwealth Life

FLASHSALE
Diskon 10%
Asuransi Kesehatan Rawa Inap Desktop - Lifepal.co.id
Asuransi Kesehatan Luar Negeri Desktop - Lifepal.co.id

Cari Perlindungan Terbaik dengan Harga Murah

Dengan lanjut, Saya setuju syarat & ketentuan berlaku
Cari Asuransi Semudah 1, 2, 3!
1
2
3
Isi formulir untuk melihat pilihan
Sesuai Profil & Kebutuhanmu
Konsultasi gratis melalui telepon
Dengan tim ahli, cukup 5 menit
Temukan asuransi terbaik
Sesuai Kebutuhan dan Anggaranmu

Asuransi Commonwealth Life

Commonwealth Life adalah satu dari sekian banyak perusahaan asuransi jiwa yang beroperasi di Indonesia. Namun pada 2020, Commonwealth Life atau PT Commonwealth Life (PTCL) resmi diakusisi olehPT FWD Life Indonesia dan berubah nama menjadi PT FWD Insurance Indonesia (FWD Insurance). Bagi yang terdaftar sebagai nasabah Commonwealth Life, polis dapat tetap digunakan hingga masa asuransi berakhir. Simak berita akusisi PT Commonwealth Life selengkapnya di bawah ini.

Berita Terbaru Commonwealth Life

Pilihan Polis Commonwealth Life

Asuransi Commonwealth Life menghadirkan pilihan polis yang bisa disesuaikan dengan kebutuhan nasabah. Berikut daftar polis beserta manfaat pertanggungan yang dihadirkan Commonwealth Life.

Polis di atas adalah yang dijual oleh Commonwealth Life sebelum diakusisi. Produk terbaru yang dipasarkan saat ini bisa Anda lihat selengkapnya di halaman Asuransi FWD.

Rangkuman Manfaat Produk Asuransi Commonwealth Life

Commonwealth Life Insurance memiliki produk yang terbagi ke dalam beberapa jenis, yaitu jiwa tradisional, jiwa unit link, kesehatan, dan kecelakaan diri. Setiap jenis asuransi terbagi lagi menjadi beberapa kategori produk yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan. Berikut rangkuman manfaatnya.

ProdukManfaat
Asuransi Jiwa TradisionalSantunan tunai atas risiko meninggal dunia 
Asuransi Jiwa Unit LinkSantunan tunai atas risiko meninggal dunia + nilai tunai investasi
Asuransi KesehatanPertanggungan biaya perawatan kesehatan: rawat inap + rawat jalan + pembedahan + dll
Asuransi Kecelakaan DiriPertanggungan biaya perawatan rumah sakit + santunan meninggal dunia atas risiko kecelakaan diri 

Harga Premi Commonhealth Life

Mengingat Commonwealth Life telah diakusisi oleh FWD otomatis harga preminya akan disesuaikan dengan perusahaan yang menaunginya saat ini. Namun biasanya, premi asuransi akan berbeda-beda tiap nasabah. Perbedaan harga tersebut dipengaruhi oleh berbagai faktor, seperti:

  • Profil calon nasabah
  • Plan yang dipilih
  • Riwayat kesehatan
  • Uang pertanggungan yang diinginkan
  • Manfaat tambahan (rider)

Khusus untuk uang pertanggungan (UP), besarannya tentu akan berbeda pada masing-masing nasabah. Itu sebabnya, sebelum memutuskan besaran UP yang ingin dipilih, pastikan Anda telah menghitungnya secara matang. Jangan sampai, Anda justru menyesal setelah sudah memilihnya. Untuk membantu dalam menghitungnya, Anda bisa menggunakan kalkulator UP berdasarkan pengeluaran berikut ini:

Sekilas Tentang Commonwealth Life Indonesia

Commonwealth Life merupakan perusahaan asuransi jiwa yang hadir di Indonesia sejak tahun 1992. PT. Commonwealth Life berada di bawah naungan grup keuangan Commonwealth Bank of Australia Group (CBA).

Pada akhir tahun 2018, FWD Group mengumumkan akuisisi 80 persen saham Commonwealth Bank of Australia pada PT Commonwealth Life dengan nilai transaksi sebesar US$300 juta. Pada bulan Juni 2020, PT FWD Life Indonesia resmi melakukan akuisisi PT Commonwealth Life dan perusahaan kini berganti nama menjadi PT FWD Insurance Indonesia (FWD Insurance)

Layanan Nasabah dan Call Center Commonwealth Life

Layanan nasabah Commonwealth Life bisa dijangkau dengan menghubungi customer care center atau mengunjungi langsung kantor pusat/cabang terdekat. Berikut informasi selengkapnya.

Alamat Commonwealth Life Kantor Pusat

Pacific Century Place Lt. 20

Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53 Senayan, Jakarta

Commonwealth Insurance Customer Service: 1500525

Email Commonwealth Life: commcenter@commlife.co.id

Instagram: instagram.com/commlifeid/

Twitter: twitter.com/CommLifeID

Facebook: facebook.com/commlifeId

Linkedin: Commonwealth Life

Website Commonwealth Life: www.fwd.co.id

Cara Klaim Asuransi Commonwealth Life Indonesia

Pengajuan klaim Asuransi Commonwealth Life terbilang sangat mudah untuk dilakukan. Nasabah cukup mengisi formulir klaim dan melengkapi dokumen yang dibutuhkan sesuai dengan jenis klaim yang ingin diajukan.

Kemudian datang ke kantor pusat / cabang Commonwealth Life terdekat untuk menyerahkan formulir beserta dokumen klaim dan mintalah tanda terima sebagai bukti bahwa klaim telah diajukan. Untuk lebih jelasnya ikuti langkah-langkah berikut ini:

Rumah Sakit Rekanan Commonwealth Life Indonesia

Commonwealth Life Insurance memiliki rekanan rumah sakit, klinik, laboratorium, dan optik yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia dan luar negeri. Rekanan rumah sakit tersebut terbagi menjadi rekanan untuk Comm Health dan rekanan untuk Comm Classy Care dan Comm Extra Care.

Pertanyaan Seputar Commonwealth Life

Berikut pertanyaan yang sering diajukan calon nasabah ataupun nasabah terkait Commonwealth Life.

Apa itu Commonwealth Life?

Asuransi yang memiliki nama lengkap PT Commonwealth Life,  didirikan pertama kali pada tahun 1992 dengan nama PT Asuransi Jiwa Sedaya.

Perubahan nama tersebut terjadi pada tahun 2007 bersamaan dengan berubahnya kepemilikan saham perusahaan di mana CBA melalui anak perusahaannya yaitu CMG Asia Life Holdings Limited dan Commonwealth International Holdings PTY Limited, menjadi pemegang saham terbesar.

Seiring upaya pengembangannya, Commonwealth Life terus mengembangkan produk dan layanannya yang tersebar di lebih dari 20 kota besar dan didukung oleh lebih dari 4.000 agen di seluruh Indonesia. Dengan tagline “Grow Safe With Us” Commonwealth Life terus menunjukkan komitmennya dalam melayani setiap nasabahnya dengan berbagai pilihan produknya yang beragam.

Tahun 2020, PT Commonwealth Life resmi diakuisisi oleh Asuransi FWD dan berganti nama menjadi PT FWD Insurance Indonesia.

Apakah ada pilihan Asuransi Kesehatan Commonwealth Life?

Commonwealth Life hanya memiliki satu polis asuransi kesehatan, yaitu Medical Fund Benefit. Meski begitu, polis tersebut bisa dijadikan sebagai solusi perlindungan diri dari berbagai penyakit sekaligus meringankan biaya perawatan di rumah sakit. Manfaat yang diberikan mulai dari santunan rawat inap, santunan biaya perawatan, hingga manfaat pembedahan. 

  • Mendapatkan santunan rawat inap hingga Rp300 ribu per hari bila tertanggung harus terpaksa dirawat karena sakit atau sebab apa pun.
  • Mendapatkan santunan biaya perawatan hingga Rp1,5 juta per hari bila tertanggung harus menjalani perawatan di rumah sakit. 
  • Mendapatkan manfaat pembedahan hingga Rp6 juta.
Apakah ada Asuransi Pendidikan Commonwealth Life?

Commonwealth Life memiliki satu produk asuransi pendidikan yang layak untuk dijadikan jaminan pendidikan anak, yaitu Danatra Cendekia. Produk asuransi jiwa dwiguna yang menawarkan perlindungan jiwa sekaligus kepastian dana pendidikan bagi putra-putri tertanggung (orangtua). Berikut ini manfaat yang didapat:

  • Memberikan kepastian dana pendidikan bagi anak secara fleksibel di mana manfaat bisa dibayarkan sesuai dengan umur anak. 
  • Mendapatkan 100 persen uang pertanggungan (UP) ditambah hasil investasi bila polis berakhir.
  • Bebas premi dan tetap mendapatkan manfaat tahapan biaya pendidikan, bila orangtua sebagai tertanggung meninggal dunia atau cacat tetap total selama masa asuransi. 
  • Apabila anak sebagai ahli waris meninggal dunia di masa asuransi, maka akan diberikan manfaat sebesar Rp10 juta dan premi yang telah dibayarkan akan dikembalikan.

Apabila tertarik untuk membeli produk asuransi ini, Anda bisa langsung menghubungi Call Center Commonwealth Life di 1500 525, atau mengunjungi kantor pemasaran terdekat di kota Anda. 

Apakah ada Commonwealth Life Syariah?

Berdasarkan dari situs resmi perusahaan, Commonwealth Life hanya memiliki produk-produk asuransi konvensional yang terdiri dari asuransi jiwa unit link dan asuransi jiwa tradisional. Belum ada produk asuransi berbasis syariah yang dijual oleh Commonwealth Life.

Apakah penarikan dana Asuransi Commonwealth bisa dilakukan?

Tentu saja bisa. Asalkan polis Asuransi Jiwa Commonwealth telah memiliki dana investasi (untuk polis asuransi jiwa unit link) atau nilai tunai (untuk polis asuransi jiwa tradisional).

Apakah call center Commonwealth Life 24 jam?

Semenjak diakusisi oleh FWD, call center Commonwealth Life tesedia 24 jam dan 7 hari dalam seminggu.

Apa itu Commlife Money Back?

Commonwealth Life Money Back In Safe adalah program perlindungan dari kecelakaan diri yang akan memberikan manfaat berupa uang pertanggungan yang dapat dipilih sesuai dengan kebutuhan. Melalui program ini, Anda juga bisa ikut mendaftarkan pasangan sebagai pihak tertanggung. Adapun manfaat yang didapatkan oleh tertanggung, di antaranya:

  • Manfaat 100 persen uang pertanggungan bila tertanggung meninggal dunia akibat kecelakaan.
  • Manfaat pengembalian premi sebesar 50 persen dari yang telah dibayarkan, bila di tahun ke-5 tertanggung masih hidup. 
  • Manfaat pengembalian premi sebesar 75 persen dari yang telah dibayarkan, bila di tahun ke-10 tertanggung masih hidup.
Apa itu FWD?

FWD Insurance adalah perusahaan asuransi jiwa patungan dan bagian dari FWD Group (“FWD”). Sebelum menjadi FWD, perusahaan dikenal sebagai PT Commonwealth Life. Lini bisnis utama FWD Group bergerak di bidang asuransi. Selain di Indonesia, FWD juga sudah beroperasi di negara lainnya seperti Makau, Thailand, Filipina, Singapura, Vietnam, Jepang dan Malaysia.

Siapa pemilik FWD?

FWD dimiliki oleh korporasi asal Hong Kong, yaitu Pacific Century Group. Perusahaan ini tidak hanya mencakup layanan asuransi saja, tapi sektor lain seperti teknologi, media hingga infrastruktur. Pacific Century Group dikepalai oleh Richard Li, seorang pebisnis sukses dari Hong Kong yang menjabat di posisi Chairman.

Seperti apa metode penggantian biaya klaim Commonwealth Life?

Penggantian biaya klaim Commonwealth Life terdiri dari dua metode, yaitu reimbursement dan cashless. Berikut penjelasan kedua metode tersebut.

Metode Reimbursement

Untuk metode reimbursement, tertanggung diwajibkan untuk melengkapi semua dokumen yang dibutuhkan, mulai dari formulir, KTP, kwitansi rumah sakit, medical report, dan dokumen lainnya. Kemudian segera lakukan reimburse, dikarenakan batas maksimal pengajuan adalah 60 hari sejak tanggal tertanggung selesai menjalani pelayanan medis di rumah sakit.

Metode Cashless

Sementara untuk metode cashless, tertanggung cukup menyerahkan kartu peserta asuransi dan kartu identitas pasien ke rumah sakit, dan rumah sakit akan langsung berkoordinasi dengan pihak CommLife.

Berapa lama proses klaim FWD?

Lamanya proses klaim FWD sekitar 14 hari kerja sejak dokumen diterima oleh pihak perusahaan asuransi.

Berapa Commonwealth Life customer service?

Customer service atau call center Commonwealth Life dapat dihubungi dinomor 1500525. Informasi lebih lengkap mengenai layanan nasabah Commonwealth Life bisa dilihat di tab Layanan.

Bagaimana cara pembayaran premi Asuransi Commonwealth Life?

Kini melakukan pembayaran Asuransi Commonwealth Life semakin mudah, sebab Anda bisa melakukannya dengan berbagai cara, mulai dari via CommPayment, autodebet, hingga virtual account. Berikut adalah cara membayar Asuransi Commonwealth Life.

Via CommPayment

Pembayaran via Asuransi Commonwealth Life, kini lebih mudah dilakukan melalui CommPayment. Berikut adalah cara selengkapnya.

  • Kunjungi situs resminya.
  • Pilih CommPayment
  • Isi formulir yang diminta, mulai dari nama hingga nomor SPAJ.
  • Masukkan jumlah yang harus dibayarkan.
  • Pilih jenis pembayaran, mulai dari e-payment, kartu kredit, maupun FinPay.
  • Kemudian klik Bayar.

Virtual Account Permata Bank

ATM Permata (dalam mata uang rupiah)

  • Pilih menu: Transaksi Lain.
  • Pilih: Pembayaran.
  • Pilih: Pembayaran Lainnya.
  • Pilih: Virtual Account.
  • Masukkan Nomor Virtual Account: (16 digit –> kode BIN sesuai tujuan transaksi pembayaran + nomor SPA/nomor polis).
  • Di layar ATM akan muncul layar konfirmasi, lalu pilih Benar apabila sudah sesuai.
  • Masukkan nominal pembayaran dan tekan ‘lanjut’.
  • Pilih Rekening Pembayaran.
  • Transaksi Berhasil.
  • Masukkan No. SPA / No. Polis.

ATM Bank Lain (dalam mata uang rupiah)

  • Pilih menu: Transfer.
  • Pilih : Transfer ke Bank Lain.
  • Masukan Kode Bank Permata (013) + Nomor Virtual Account: (16 digit –> kode BIN sesuai tujuan transaksi pembayaran + nomor SPA/nomor polis).
  • Di layar ATM akan muncul layar konfirmasi, lalu pilih Benar apabila sudah sesuai.
  • Masukkan nominal transfer/pembayaran dan tekan ‘lanjut’.
  • Transaksi Berhasil.

Permata Mobile

  • Lakukan login secara manual atau menggunakan touch id.
  • Pilih menu: Pembayaran Tagihan.
  • Pilih menu: Virtual Account.
  • Pilih rekening dan tagihan yang sudah ada (daftarkan baru nomor Virtual Account jika belum terdaftar).
  • Masukan nomor Virtual Account (16 digit –> kode BIN sesuai tujuan transaksi pembayaran + nomor SPA/nomor polis) lalu tekan tombol konfirmasi.
  • Jika semua data tercantum sudah benar, tekan “lanjut”.
  • Masukan response code yang dikirim ke ponsel.
  • Transaksi Berhasil.

PermataNet

  • Lakukan login secara manual.
  • Pilih Menu: Pembayaran.
  • Pilih Menu: Pembayaran Tagihan.
  • Pilih Virtual Account dan masukan (16 digit –> kode BIN sesuai tujuan transaksi pembayaran + nomor SPA/nomor polis) lalu tekan “lanjutkan”.
  • Masukkan jumlah nominal pada kolom “Total Pembayaran” lalu klik tombol “lanjutkan”.
  • Masukan response code yang dikirimkan ke ponsel, lalu klik tombol “lanjutkan”.
  • Transaksi berhasil.

Pembayaran melalui Setoran Tunai di Permata

  • Kunjungi Bank Permata terdekat.
  • Informasikan kepada Teller yang bertugas untuk transaksi Pembayaran Virtual Account dan sebutkan informasi sebagai berikut:
    • Nama Institusi: PT Commonwealth Life
    • Nama Penerima: PT Commonwealth Life
    • Nomor Virtual Account: 16 digit –> (kode BIN sesuai tujuan transaksi pembayaran + nomor SPA/ nomor polis)
    • Nominal yang akan dibayarkan: Masukkan Premi

Pembayaran melalui transfer dari bank lain

  • Kunjungi Bank terdekat.
  • Informasikan kepada Teller yang bertugas dan sebutkan informasi sebagai berikut:
    • Nomor Rekening penerima: Nomor Virtual Account 16 digit (kode BIN sesuai tujuan transaksi pembayaran + nomor SPA/Polis
    • Nama Penerima: PT Commonwealth Life / Nama Pemegang Polis (sesuai keterangan diatas)
    • Bank Penerima: Permata Bank
    • Alamat Bank Penerima: Jakarta
    • Nominal yang akan dibayarkan: masukkan nominal tagihan premi

Via BCA E-Channel

Pembayaran pun bisa dilakukan melalui BCA E-Channel. Berikut adalah cara selengkapnya.

ATM BCA (dalam mata uang rupiah)

  • Pilih menu: Pembayaran
  • Pilih: Lain-lain
  • Masukkan No. Rek. 2173011555
  • Masukkan No. SPA / No. Polis

KLIK BCA (dalam mata uang rupiah)

  • Pilih menu: Pembayaran
  • Pilih Jenis Pembayaran: Asuransi
  • Pilih Perusahaan Asuransi: Commonwealth Life
  • Masukkan Nomor SPA / No. Polis pada menu No. Pelanggan

Mobile Banking (aplikasi pada SIM Toolkit handphone)

  • SIM Toolkit
  • Pilih menu: M-BCA
  • Pilih menu: m-payment
  • Pilih menu: Lainnya
  • Ketik pada menu Nama PT: CWL
  • Masukkan No. SPA / No. Polis pada menu No. Pelanggan
  • Masukkan jumlah premi yang akan dibayar

Mobile Banking (download aplikasi terlebih dahulu)

  • Pilih Menu: M-Payment
  • Pilih Menu: Asuransi
  • Pilih nama perusahaan: COMMLIFE
  • Masukkan No. SPA / No. Polis pada menu input nomor
  • Pada menu jumlah uang: Masukkan jumlah premi yang akan dibayar

Via Mandiri E-Channel

Pembayaran pun bisa dilakukan melalui Mandiri E-Channel. Berikut adalah cara selengkapnya.

ATM Mandiri (dalam mata uang rupiah)

  • Pilih menu Bayar/Beli
  • Pilih menu Lainnya
  • Pilih menu Asuransi
  • Masukkan Kode Perusahaan 23009(5 angka)
  • Masukkan No. SPA / No. Polis
  • Masukkan nominal pembayaran
  • Pilih Nomor 1 lalu pilih Ya

Internet Banking Mandiri

  • Pilih menu Pembayaran
  • Pilih menu Asuransi
  • Masukkan Nomor Rekening Pembayar
  • Pilih Perusahaan Penyedia Jasa: Commonwealth Life
  • Masukkan Nomor SPA / No. Polis pada menu No. Pelanggan

SMS Mandiri

  • Ketik: BAYAR[spasi]CWL[spasi]nomor rekening yang telah terdaftar[spasi]nomor polis[spasi]jumlah premi[spasi]PIN
  • Kirim ke 3355 (Biaya pengiriman SMS tergantung dari operator masing-masing)
  • Setiap konfirmasi pembayaran “Berhasil” akan dikenakan biaya Rp. 500/sms.

Autodebet

Selain dengan cara yang telah disebutkan di atas, calon nasabah juga bisa memanfaatkan fasilitas pembayaran autodebet. Metode ini memiliki beberapa sisi keunggulan, seperti:

  • Nasabah dapat memilih tanggal pendebetan 1 sampai 28 setiap bulannya yang sesuai dengan kebutuhan.
  • Tanggal pendebetan yang dipilih akan diproses sesuai bulan jatuh tempo polis.
  • Tanggal pendebetan akan diproses sesuai tanggal penerbitan polis jika
Bagaimana cara cek polis Commonwealth Life Indonesia?

Cara cek polis Commonwealth Life Indonesia bisa dilakukan dengan mengakses situs www.fwd.id. Kemudian, Anda hanya perlu Login dengan memasukkan username dan password. Tunggu beberapa saat, hingga informasi mengenai polis Anda muncul di layar laptop atau smatphone.

Sedikit informasi, pada Juni 2020, Commonwealth Life atau PT Commonwealth Life (PTCL) resmi diakusisi oleh PT FWD Life Indonesia dan berubah nama menjadi PT FWD Insurance Indonesia (FWD Insurance). Sehingga, semua kegiatan yang berhubungan dengan Commonwealth Life kini dialihkan ke FWD Insurance, termasuk mengecek polis Asuransi Commonwealth Life.

Bagaimana cara berhenti Asuransi Commonwealth Life?

Jika nasabah ingin berhenti membayar iuran atau menutup polis Asuransi Commonwealth Life Indonesia, maka prosedur berikut ini bisa dijadikan pedoman.

  • Hubungi  Pusat Layanan Nasabah CommCenter 1-500 525 atau ke nomor kantor pemasaran terdekat.
  • Isi formulir penutupan polis dan surat pernyataan.
  • Kembalikan buku polis dan kartu asuransi ke Commonwealth Life.
  • Sertakan fotokopi KTP yang masih berlaku.
  • Bayar kewajiban yang belum diselesaikan, pajak, dan administrasi.
  • Menunggu proses penutupan asuransi.
Di mana alamat Commonwealth Life?

Awalnya, alamat kantor Commonwealth Life berada di Gedung WTC, lt 8: Jl. Jend. Sudirman, Kav. 29-31, Jakarta. Namun sejak diambil alih oleh FWD Group, alamat kantor Commonwealth Life sudah tidak berada di sana, melainkan berada di Pacific Century Place Lantai 20: Jl. Jend. Sudirman Kav. 52-53 Senayan, Jakarta 12190 (Kantor pusat FWD).

Di mana alamat Asuransi Commonwealth Bandung?

Asuransi Commonwealth Life juga membuka kantor cabang di wilayah Bandung, Jawa Barat. Adapun alamat lengkapnya berada di Jl. Setiabudi No. 67, Kota Bandung 40153 dan Jl. Wastukencana No. 87, Bandung 40116. Namun, bila Anda berniat untuk mengunjungi salah satu kantor cabang Commonwealth Life dalam waktu dekat ini, ada baiknya mencari tahu terlebih dahulu mengingat perusahaan telah diakusisi oleh FWD Insurance.

Agen dan broker Asuransi Commonwealth Life 

Terdapat perbedaan antara agen dan broker asuransi. Agen asuransi biasanya adalah orang pribadi yang bekerja untuk perusahaan asuransi, dalam hal ini Commonwealth Life. Sementara, broker adalah pihak independen yang menjadi perantara antara Commonwealth Life dengan calon nasabah.

Pada situs resmi Asuransi Commonwealth Life Indonesia (commlife.co.id), terdapat informasi yang mencantumkan prosedur untuk mendaftarkan diri sebagai agen penjualan. Berikut persyaratan dan beberapa manfaat yang ditawarkan.

  • Komisi maksimal 30 persen dari total penjualan selama 10 tahun dan peluang mendapatkan bonus produksi hingga 42,5 persen.
  • Agen berpeluang mendapatkan uang saku untuk perjalanan internasional dan memenangi beragam kontes & penghargaan bergengsi.
  • Berpeluang mendapatkan jenjang karier profesional.

Demi menunjang kualitas keagenan, Commonwealth Life senantiasa memberikan konseling dan pelatihan melalui program pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM). Harapannya, tiap agen bisa memberikan pelayanan yang mumpuni dalam memenuhi segala kebutuhan nasabah.

Sumber dan Referensi 

Lifepal berusaha untuk menyajikan informasi yang akurat dan terbaru tetapi dapat berbeda dari informasi yang diberikan oleh penyedia layanan/institusi keuangan. Keseluruhan informasi diberikan tanpa jaminan, kami menyarankan untuk melakukan verifikasi sebelum melakukan keputusan finansial.

Berikut ini daftar laman situs yang disadur oleh tim penulis Lifepal.co.id:

  • https://www.commlife.co.id/