Contoh Asuransi Kesehatan Terbaik Selain BPJS Kesehatan

asuransi kesehatan sinarmas - Lifepal

Ada banyak contoh asuransi kesehatan selain BPJS terbaik yang bisa kamu jadikan pertimbangan. Masing-masing perusahaan asuransi ini menawarkan manfaat yang lengkap dengan harga premi terjangkau. 

Asuransi kesehatan adalah jenis asuransi yang menanggung biaya medis tertanggung yang mendapat penanganan medis, seperti biaya rawat inap, rawat jalan, hingga pembedahan. Memiliki asuransi kesehatan sangat penting untuk memberikan proteksi finansial dari risiko yang disebabkan karena risiko kesehatan.  

Dalam ulasan ini, Lifepal memberi contoh asuransi kesehatan terbaik dan jenis-jenis asuransi kesehatan berdasarkan kriterianya. Tetapi sebelum itu, simak dulu manfaat asuransi kesehatan berikut ini. 

Manfaat Asuransi Kesehatan

Berikut beberapa manfaat pertanggungan dari asuransi kesehatan yang bisa kamu dapatkan. 

1. Rawat inap

Biasanya askes mengutamakan pertanggungan kamar dengan pertanggungan kamar RS, cek di laboratorium,  melahirkan, sampai dengan gawat darurat. Secara umum, asuransi kesehatan biasanya akan menanggung rawat inap, namun limit pertanggungan dan jenis kamarnya akan disesuaikan dengan polis asuransi kesehatan yang kamu pilih. 

2. Rawat jalan

Beberapa askes juga menawarkan pertanggungan yang berupa konsultasi dengan dokter, obat yang diresepkan dokter, dan lain-lain. Contoh asuransi kesehatan yang menawarkan manfaat rawat jalan ini adalah Simas Sehat Gold yang memberikan manfaat rawat jalan sesuai tagihan. 

3. Pembedahan 

Biaya pembedahan seringkali sangat tinggi, tergantung pada kompleksitas dan jenis operasi yang dilakukan. Asuransi kesehatan dapat membantu meringankan beban finansial ini dengan menanggung sebagian atau seluruh biaya operasi, termasuk biaya sebelum dan sesudah operasi. Contoh asuransi kesehatan yang menanggung manfaat ini sesuai tagihan adalah Manulife MiUltimate HealthCare. 

4. Rawat Gigi

Perawatan gigi seringkali tidak termasuk dalam paket asuransi kesehatan standar, namun banyak polis yang menawarkan tambahan untuk perawatan gigi. Ini bisa sangat berguna untuk menanggung biaya pembersihan, cabut gigi, hingga prosedur yang lebih kompleks seperti pemasangan kawat gigi. Contoh asuransi kesehatan di Indonesia yang menanggung ini adalah Allianz SmartHealth Maxi Violet dari asuransi Allianz. 

5. Pemeriksaan Kesehatan Preventif

Pencegahan lebih baik daripada pengobatan. Asuransi kesehatan seringkali menutupi biaya pemeriksaan kesehatan rutin yang bertujuan untuk mencegah penyakit, seperti pemeriksaan darah, rontgen, dan tes lainnya yang dapat mendeteksi potensi masalah kesehatan sejak dini.

6. Rawat Darurat

Dalam keadaan darurat, seperti kecelakaan atau penyakit mendadak, asuransi kesehatan akan menutupi biaya perawatan darurat. Ini termasuk transportasi ambulans, perawatan darurat di rumah sakit, dan tindakan medis yang diperlukan untuk menangani kondisi darurat tersebut.

7. Kesehatan di Luar Negeri

Bagi kamu yang sering bepergian ke luar negeri, penting untuk memiliki asuransi kesehatan yang menutupi perawatan medis di luar negeri. Ini berguna saat kamu mengalami sakit atau kecelakaan saat berada di negara lain, dimana biaya medis bisa jauh lebih mahal dibandingkan di Indonesia. Contoh asuransi kesehatan di Indonesia yang menanggung manfaat ini adalah PRUPrime HealthCare Plus. 

  1. Nilai tunai

Konsep nilai tunai adalah pemberian santunan dari perusahaan kepada nasabah jika jatuh sakit dengan nominal tertentu.

Jadi, pertanggungannya bukan berdasarkan tagihan faskes, tapi dengan pemberian uang dengan nominal yang sudah ditentukan sebelumnya. Salah satu penerapannya ada dalam produk Hospital Cash Plan.

Contoh Asuransi Kesehatan Terbaik di Indonesia

Di bawah ini daftar contoh asuransi kesehatan terbaik dari berbagai perusahaan asuransi di Indonesia dengan jenis yang berbeda-beda. Contoh asuransi kesehatan swasta di bawah ini juga bisa kamu dapatkan di Lifepal, ya. 

1. Cigna Proteksi Sehat

Jaminan biaya kesehatan dari Asuransi Kesehatan Cigna yang menawarkan manfaat perawatan di rumah sakit yang tersedia dalam metode pembayaran cashless atau nontunai di seluruh jaringan rumah sakit rekanan.

Premi

Mulai dari Rp150.000-an per bulan

Benefit asuransi

  • Untuk tertanggung individu ataupun keluarga.
  • Usia masuk nasabah utama: 21-59 tahun.
  • Usia masuk nasabah pasangan: 18-59 tahun.
  • Usia masuk nasabah anak: 6 bulan-17 tahun.
  • Klaim cashless di lebih dari 800 rumah sakit di Indonesia.
  • Santunan harian atas biaya rawat inap mulai dari Rp300 ribu-Rp1,5 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya pembedahan mulai dari Rp3-15 juta.
  • Pertanggungan biaya ambulans.
  • 2. AXA Mandiri Smartcare Executive

    Asuransi kesehatan AXA Mandiri menawarkan manfaat rawat inap dan rawat jalan untuk individu ataupun keluarga yang tersedia dalam metode pembayaran nontunai. AXA Mandiri dapat menjadi contoh asuransi kesehatan terbaik yang bisa menjadi pilihan karena reputasi dan kredibilitasnya yang sudah teruji. 

    Premi

    Mulai dari Rp170.000-an per bulan.

    Benefit asuransi

  • Masa tunggu: 30 hari.
  • Pertanggungan biaya rawat inap ICU sesuai tagihan rumah sakit.
  • Pertanggungan biaya dokter umum/spesialis.
  • Pertanggungan biaya dokter sebelum dan sesudah rawat inap.
  • Pertanggungan biaya pembedahan.
  • Pertanggungan biaya darurat rawat jalan.
  • Pertanggungan biaya kamar rawat inap di rumah sakit: Rp250 ribu – Rp2 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya ambulans: Rp150-500 ribu.
  • Limit manfaat asuransi dalam setahun: Rp100 ribu-Rp500 juta.
  • Pertanggungan biaya rawat jalan general: Rp350-500 ribu.
  • Santunan atas risiko meninggal dunia: hingga Rp3 juta.
  • Keunggunggulannya memberikan manfaat asuransi kesehatan + asuransi jiwa sekaligus.
  • 3. Lippo HealthPlus Family 

    Asuransi kesehatan dari Lippo ini menawarkan manfaat rawat inap dan rawat jalan untuk keluarga dengan premi yang terjangkau.

    Premi

    Mulai Rp416.000-an per bulan untuk seluruh anggota keluarga sekaligus.

    Benefit asuransi

  • Usia masuk nasabah: 0-60 tahun.
  • Polis dapat diperpanjang hingga 65 tahun.
  • Satu polis untuk seluruh anggota keluarga sekaligus.
  • Menanggung biaya rawat inap sesuai dengan tagihan rumah sakit.
  • Pertanggungan biaya kamar Rp550 ribu-1,4 juta per hari.
  • Limit manfaat tahunan Rp150-Rp300 juta.
  • Memiliki 884 rumah sakit rekanan yang tersebar luas di wilayah Indonesia.
  • 4. Simas Sehat Gold

    Asuransi kesehatan Sinar Mas dengan turut menawarkan manfaat pertanggungan biaya di rumah sakit akibat kecelakaan, sakit, ataupun pembedahan.

    Premi

    Mulai Rp171.000-an per bulan.

    Benefit asuransi

  • Menanggung hingga usia 75 tahun.
  • Manfaat peninjauan polis: 15 hari.
  • Pertanggungan biaya konsultasi dokter umum/spesialis sesuai tagihan rumah sakit.
  • Pertanggungan biaya rawat jalan darurat sesuai tagihan rumah sakit.
  • Santunan harian rawat inap di rumah sakit.
  • Limit tahunan mulai dari Rp100-Rp400 juta.
  • Memberikan santunan meninggal dunia Rp10 juta.
  • Keunggulannya memberikan manfaat asuransi kesehatan dan asuransi jiwa sekaligus.
  • 5. BRI Life Simply HealthCare

    Asuransi kesehatan dari BRI Life dengan manfaat pertanggungan biaya rawat jalan dan rawat inap.

    Premi

    Mulai Rp227.000-an per bulan.

    Benefit asuransi

  • Usia masuk nasabah utama: 21-65 tahun.
  • Usia masuk nasabah tambahan dewasa: 21-55 tahun.
  • Usia masuk nasabah tambahan anak: 1-21 tahun.
  • Santunan harian rawat inap di rumah sakit Rp300 ribu-Rp1,5 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya ICU Rp1,8 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya pembedahan hingga Rp3 juta.
  • Pertanggungan biaya aneka perawatan lainnya Rp1,5 juta.
  • Terdapat layanan konsultasi dokter online gratis.
  • Pertanggungan biaya rawat jalan Rp1,5 juta.
  • Memiliki sekitar 626 rumah sakit rekanan di Indonesia.
  • Keunggulannya memberikan manfaat asuransi kesehatan yang sangat lengkap.
  • 6. Chubb Hospital Cashback Protection

    Chubb Life Insurance Indonesia menawarkan manfaat santunan rawat inap per hari dan manfaat pengembalian premi.

    Premi

    Mulai dari Rp165.000-an per bulan

    Benefit asuransi

  • Santunan harian rawat inap di rumah sakit Rp300-Rp900 ribu per hari.
  • Pertanggungan biaya ICU Rp600 ribu-Rp1,8 juta per hari.
  • Manfaat pengembalian premi 50% di tahun ke 3 dan 50% lagi di tahun ke-5.
  • 7. PRUPrime HealthCare Plus

    Salah satu contoh polis asuransi kesehatan Prudential adalah PRUPrime HealthCare Plus yang menawarkan manfaat pertanggungan rawat inap dan rawat jalan di Indonesia maupun di luar negeri.

    Premi

    Mulai dari Rp500 ribu per bulan

    Benefit asuransi

  • Usia masuk nasabah utama: 1-65 tahun.
  • Polis asuransi kesehatan Prudential dapat diperpanjang hingga 85 tahun.
  • Pertanggungan biaya kamar rumah sakit dan akomodasi hingga Rp8 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya kunjungan dokter spesialis.
  • Limit manfaat tahunan hingga Rp1,5 miliar.
  • Terdapat manfaat pengembalian premi hingga 50% jika tidak ada klaim selama setahun polis berjalan.
  • Polis asuransi dapat digunakan di seluruh dunia kecuali Amerika Serikat.
  • 8. Allianz SmartHealth Maxi Violet

    Asuransi kesehatan Allianz untuk individu ataupun keluarga dengan manfaat pertanggungan rawat inap, rawat jalan, rawat gigi, layanan edukasi medis, kehamilan, persalinan dan nifas, hingga santunan harian.

    Premi

    Premi Asuransi Allianz mulai Rp662 ribu sampai Rp12 juta per tahun

    Benefit asuransi

  • Usia masuk nasabah utama: 15 hari-60 tahun.
  • Polis dapat diperpanjang hingga: 70 tahun.
  • Pertanggungan biaya kamar ketika rawat inap mulai dari Rp100 ribu-Rp1 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya kamar ICU: Rp300 ribu-Rp1,3 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya kunjungan dokter: Rp50 ribu hingga Rp300 ribu per hari.
  • Pertanggungan biaya kunjungan dokter spesialis: Rp75 ribu, Rp87 ribu, Rp100 ribu, Rp137 ribu, Rp175 ribu, Rp200 ribu, Rp250 ribu, dan Rp350 ribu.
  • Pertanggungan biaya pembedahan mulai dari Rp4,5-Rp160 juta.
  • Pertanggungan biaya sebelum dan sesudah rawat inap: Rp400 ribu, Rp600 ribu, Rp800 ribu, Rp1,4 juta, Rp2 juta, Rp2,4 juta, Rp3 juta, dan Rp4 juta.
  • Pertanggungan rawat jalan dan rawat gigi: Rp1 juta, Rp1,5 juta, Rp2 juta, Rp3,5 juta, Rp5 juta, Rp6 juta, Rp7,5 juta, dan Rp10 juta.
  • Santunan atas risiko meninggal dunia: Rp2 juta, Rp2,5 juta, Rp3 juta, Rp4,5 juta, Rp6 juta, Rp7 juta, Rp8,5 juta, dan Rp11,5 juta.
  • Manfaat pengembalian premi asuransi kesehatan Allianz hingga 20%.
  • Usia masuk peserta asuransi 15 hari hingga 60 tahun.
  • Polis asuransi dapat diperpanjang hingga tertanggung usia 70 tahun.
  • Keunggulannya adalah memberikan manfaat  asuransi kesehatan dan rawat jalan serta asuransi jiwa sekaligus.
  • 9. Manulife MiUltimate HealthCare

    Asuransi kesehatan dari Manulife Indonesia bisa dipilih buat kamu yang butuh dengan manfaat pertanggungan perawatan rumah sakit, rawat jalan, perawatan gigi, dan melahirkan.

    Premi

    Bergantung pada usia, jenis kelamin, dan plan yang dipilih

    Benefit asuransi

  • Usia masuk nasabah utama: 18-70 tahun.
  • Usia masuk nasabah anak: 30 hari-17 tahun.
  • Pertanggungan biaya kamar rawat inap rumah sakit di Indonesia dan Malaysia mulai dari  Rp500 ribu-Rp3 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya kamar rawat inap rumah sakit di luar Indonesia dan Malaysia mulai dari Rp3 juta-Rp9 juta.
  • Pertanggungan biaya kamar ICU sesuai tagihan.
  • Pertanggungan biaya kunjungan dokter sesuai tagihan.
  • Pertanggungan biaya kunjungan dokter spesialis sesuai tagihan.
  • Pertanggungan biaya pembedahan sesuai tagihan.
  • Pertanggungan biaya akomodasi pendamping tertanggung anak mulai dari Rp500 ribu-Rp1,2 juta per hari.
  • Pertanggungan biaya penyuluhan psikologis mulai dari Rp1 juta-Rp2,5 juta per tahun.
  • Manulife MiUltimate HealthCare bisa digunakan hingga jangkauan Malaysia.
  • 10. BNI Life Optima Cash Plan

    Asuransi kesehatan BNI Life Insurance dengan manfaat santunan bagi tertanggung yang menjalani rawat inap, rawat jalan, pembedahan dan manfaat melahirkan di rumah sakit.

    Premi

    Bergantung pada plan yang dipilih

    Benefit asuransi

  • Merupakan asuransi kesehatan karyawan.
  • Minimum karyawan perusahaan 5 orang.
  • Usia masuk nasabah utama: 17-70 tahun.
  • Usia masuk nasabah anak: 15-16 tahun.
  • Santunan harian atas rawat inap akibat sakit dan kecelakaan mulai dari Rp100 ribu-Rp2 juta per hari.
  • Santunan rawat jalan 80-100% dari kuitansi.
  • Memberikan santunan atas pembedahaan akibat sakit atau kecelakaan.
  • Santunan dana melahirkan normal maupun caesar.
  • Keunggulannya memberikan manfaat rawat inap, rawat jalan, dan asuransi melahirkan sekaligus.
  • 11. AIA Premier Hospital & Surgical

    Asuransi kesehatan dari PT AIA Financial dengan manfaat pertanggungan biaya rawat inap dan rawat jalan di rumah sakit.

    Premi

    Bergantung polis dasar dan plan yang dipilih

    Benefit asuransi

  • Polis bersifat sebagai tambahan atau rider.
  • Polis dasar yang harus dimiliki AIA ProLink Assurance.
  • Usia masuk nasabah utama: 0-70 tahun.
  • Polis dapat diperpanjang hingga 88 tahun.
  • Pertanggungan biaya kamar rawat inap di rumah sakit.
  • Manfaat yang diberikan mencakup rawat inap, rawat jalan, pembedahan, akibat kecelakaan.
  • 12. Takafulink Salam Community

    Asuransi dari PT Asuransi Takaful Keluarga adalah contoh asuransi syariah kesehatan, dengan manfaat santunan rawat inap, santunan meninggal, dan nilai investasi.

    Premi

    Harga premi Asuransi Takaful Keluarga sesuai plan yang dipilih

    Benefit asuransi

  • Polis asuransi kesehatan syariah dikelola di bawah pengawasan Majelis Ulama Indonesia (MUI).
  • Minimum peserta asuransi 10 orang.
  • Cocok bagi yang menginginkan manfaat asuransi kesehatan syariah.
  • Santunan meninggal dunia dan nilai investasi akibat sakit maupun kecelakaan diri.
  • Santunan meninggal dunia dan nilai investasi jika terjadi risiko cacat tetap total.
  • Santunan meninggal dunia dan nilai investasi jika terdiagnosa salah satu dari 49 penyakit kritis.
  • Santunan rawat inap.
  • Nilai investasi diberikan jika peserta hidup hingga polis berakhir.
  • Ada banyak sekali jenis asuransi kesehatan yang ditawarkan berbagai perusahaan asuransi yang ada di Indonesia. Besaran preminya beragam dan bisa disesuaikan kebutuhanmu, lho.

    Jenis dan Contoh Asuransi Kesehatan

    Setiap jenis asuransi kesehatan memiliki beberapa perbedaan. Perbedaan tersebut akan menentukan premi dan manfaat yang kamu peroleh. Dengan begitu, kamu bisa memilih akan menggunakan askes seperti apa.

    Jenis asuransi kesehatan di Indonesia dibedakan berdasarkan kriteria berikut.

  • Jenis asuransi kesehatan berdasarkan pengelola dana.
  • Jenis asuransi kesehatan berdasarkan jenis perawatan.
  • Jenis asuransi kesehatan berdasarkan uang pertanggungan.
  • Jenis asuransi kesehatan berdasarkan objek tertanggung.
  • Jenis asuransi kesehatan berdasarkan metode pembayaran.
  • Berikut ini contoh asuransi kesehatan yang disesuaikan dengan jenisnya.

    1. Asuransi kesehatan rawat inap (in-patient)

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis perawatan yang manfaatnya menanggung biaya perawatan saat nasabah rawat inap di rumah sakit.

    2. Asuransi rawat jalan (out-patient)

    Asuransi rawat jalan termasuk dalam jenis perawatan asuransi kesehatan yang manfaatnya menanggung biaya perawatan medis rawat jalan, seperti diagnosis, rehabilitasi, perawatan gigi, dan pengobatan di dokter umum atau rumah sakit lainnya di luar rawat inap.

    3. Asuransi kesehatan murni

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis polis yang memberi manfaat pertanggungan biaya kesehatan tanpa manfaat lainnya seperti investasi.

    4. Asuransi kesehatan unit link

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis polis yang memberi manfaat asuransi kesehatan dan investasi sekaligus.

    5. Asuransi kesehatan reimbursement

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis klaim yang mengharuskan peserta asuransi membayar biaya perawatan kesehatan terlebih dahulu yang nantinya digantikan perusahaan asuransi sesuai perjanjian polis asuransi.

    6. Asuransi kesehatan cashless

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis klaim yang memungkinkan nasabah tidak harus membayar dahulu untuk mendapatkan perawatan medis.

    7. Asuransi kesehatan bersifat wajib

    Asuransi kesehatan pemerintah ini masuk dalam jenis keikutsertaan yang harus diberikan ke peserta asuransi. Contohnya BPJS Kesehatan yang mewajibkan seluruh warna negara Indonesia untuk ikut menjadi peserta.

    8. Asuransi kesehatan bersifat sukarela

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis keikutsertaan yang mana setiap orang bebas untuk memilikinya atau tidak, contohnya asuransi kesehatan swasta.

    9. Asuransi kesehatan tanggungan total

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis tanggungan biaya yang mana perusahaan asuransi menanggung seluruh pengeluaran atas biaya pelayanan kesehatan peserta asuransi.

    10. Asuransi kesehatan tanggungan tinggi

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis tanggungan biaya yang mana perusahaan asuransi cuma menanggung biaya yang paling tinggi. Dengan kata lain, perusahaan asuransi tidak menanggung biaya rawat jalan.

    11. Asuransi kesehatan individu

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis peserta asuransi untuk tertanggung perseorangan. Kamu bisa memilih plan sesuai dengan kebutuhan dan risiko kesehatanmu.

    12. Asuransi kesehatan kelompok

    Asuransi kesehatan ini masuk dalam jenis peserta asuransi untuk kelompok, baik perusahaan maupun asuransi keluarga.

    Jenis asuransi ini mengharuskan kamu mendaftar secara kolektif, misalnya minimal 5 orang. Umumnya besaran premi untuk asuransi ini akan lebih murah dibandingkan dengan polis asuransi kesehatan untuk individu.

    Cara dan Metode Klaim Asuransi Kesehatan

    Biasanya asuransi kesehatan memberikan dua pilihan metode klaim, yaitu cashless dan reimbursement. Berikut penjelasannya:

    1. Metode klaim reimbursement

    Metode reimbursement atau klaim reimburse mengharuskan kamu untuk membayar uang pemeriksaan ataupun tindakan dengan uang pribadi terlebih dahulu. Kemudian pihak asuransi akan menggantinya.

    Cara klaim asuransi ini adalah dengan mengirim bukti pembayaran rumah sakit beserta dengan dokumen lain yang diminta ke pihak perusahaan asuransi.

    Nantinya perusahaan asuransi akan memeriksa dokumen dan apabila klaim diterima, uang akan dicairkan ke rekening kamu sesuai dengan jumlah yang ditentukan dalam polis asuransi.

    2. Metode klaim cashless

    Untuk asuransi kesehatan cashless, nasabah cukup menunjukkan atau menggesekkan kartu peserta untuk mendapatkan pemeriksaan atau tindakan di RS yang menjadi mitra perusahaan askes yang dipilih tanpa perlu mengeluarkan uang tunai.

    Cara memilih asuransi kesehatan yang sesuai

    Dengan pengetahuan yang kamu miliki mengenai manfaat, jenis, bahkan metode pembayaran asuransi kesehatan, sekarang waktunya kamu mengetahui cara memilih asuransi kesehatan yang sesuai dengan kebutuhan dan kondisi finansial yang ada.

    Agar tidak salah pilih, kamu harus memperhatikan hal-hal berikut ini.

    1. Pahami tujuan memiliki asuransi

    Setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda-beda. Hal inilah yang menyebabkan munculnya banyak jenis polis asuransi yang menawarkan manfaat yang beragam.

    Apa pun polis asuransi yang kamu pilih, tujuan memiliki asuransi tetap sama, yaitu membeli jaminan untuk berbagai risiko yang mungkin menimpa kita. Dengan membeli produk asuransi, kita berbagi risiko dengan perusahaan asuransi tersebut.

    2. Rekam jejak perusahaan asuransi

    Sebelum memilih polis asuransi, periksa dulu rekam jejak perusahaan asuransi tersebut. Kamu bisa menilai dari performa perusahaan tersebut dari berbagai hal.

    Misalnya memilih perusahaan dengan Risk Base Capital atau RBC di atas 120%, perusahaan dengan laporan keuangan yang baik, yang memiliki review baik di internet, dan sebagainya.

    3. Pelajari dengan baik produk asuransi yang akan dipilih

    Salah satu cara untuk mendapatkan manfaat maksimal dari asuransi adalah dengan memahami polis asuransi yang akan dibeli. Kamu jadi bisa memastikan polis tersebut sesuai kebutuhanmu.

    Jadi pahami dengan baik mekanisme klaim yang berlaku, manfaat yang akan diperoleh, dan lain-lain. Demikianlah, tips agar kamu memilih asuransi kesehatan yang sesuai. Semoga kamu dan keluarga sehat selalu dan terlindungi dengan baik oleh asuransi kesehatan yang dipilih.

    Pertanyaan Seputar Asuransi Kesehatan

    Asuransi kesehatan menawarkan manfaat berupa pertanggungan biaya berobat di rumah sakit atau klinik sehingga manfaat ini tidak bisa diambil dalam bentuk uang tunai. Salah satu jenis contoh asuransi kesehatan adalah asuransi kesehatan cashless yang memungkinkan nasabah bisa mendapatkan layanan medis secepatnya tanpa dikenai biaya apa pun.

    Sedangkan, asuransi jiwa menawarkan manfaat pertanggungan berupa santunan tunai. Sesuai namanya, santunan ini berwujud uang tunai yang dimaksudkan untuk digunakan oleh tertanggung atau ahli waris sesuai kebutuhan.

    BPJS Kesehatan dan asuransi kesehatan swasta memiliki tujuan yang sama dalam memberikan perlindungan kesehatan, namun terdapat perbedaan dalam cara kerja, cakupan, dan sistem pembayaran. 

    BPJS Kesehatan adalah program asuransi kesehatan sosial yang dijalankan oleh pemerintah Indonesia dengan tujuan menyediakan akses kesehatan untuk semua warga negara. Sementara itu, asuransi kesehatan swasta umumnya memberikan fleksibilitas lebih dalam memilih fasilitas kesehatan dan jenis layanan yang tersedia.

    Di Indonesia, terdapat berbagai perusahaan asuransi yang menawarkan layanan di berbagai bidang. Beberapa perusahaan asuransi jiwa terkemuka antara lain PT Prudential Life Assurance, PT Asuransi Allianz Life Indonesia, dan PT AIA Financial. Sedangkan untuk asuransi umum, ada PT Asuransi Sinar Mas dan PT Asuransi Astra Buana. Selain itu, perusahaan asuransi yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) meliputi PT Batavia Prosperindo International, Tbk dan PT Victoria Investama, Tbk. Industri asuransi di Indonesia sangat beragam, termasuk asuransi jiwa, kesehatan, kendaraan bermotor, hingga asuransi perjalanan, dengan perusahaan asuransi yang terbagi menjadi konvensional dan syariah.