Ini Keunggulannya, Bukti Asuransi Chubb Bukan Penipu

asuransi chubb bukan penipu

Asuransi Chubb penipu? Justru sebaliknya, Chubb adalah perusahaan asuransi terkemuka yang memasarkan produk asuransi umum dan asuransi jiwa di Indonesia. Selain itu, brand ini juga menyediakan produk asuransi syariah bagi kamu yang khawatir akan riba.

Asuransi Chubb juga sudah memiliki izin OJK sehingga dijamin aman. Lalu jika melihat dari laporan keuangannya, baik Chubb General Insurance maupun Chubb Life juga memiliki rasio solvabilitas jauh di atas standar OJK (120 persen).

Asuransi Chubb Life juga pada tahun 2022 mengakuisisi asuransi Cigna yang juga merupakan asuransi ternama di Indonesia. Ini semakin resmi dengan dicabutnya izin Cigna berdasarkan Keputusan Dewan Komisioner Otoritas Jasa Keuangan Nomor KEP-32/D.05/2023 tanggal 16 Mei 2023.

Simak penjelasan lebih lanjut mengenai asuransi Chubb dan produk-produknya dalam ulasan berikut ini.

Sekilas tentang Perusahaan Asuransi Chubb

Asuransi Chubb merupakan bagian dari Chubb Limited yang didirikan di Swiss. Perusahaan melayani produk asuransi yang mencakup properti, kecelakaan dan kesehatan, reasuransi, dan asuransi jiwa. 

Saat ini, Asuransi Chubb tersebar di 54 negara. Di Indonesia, Asuransi Chubb memiliki tiga asuransi di Indonesia, yakni:

  • Asuransi Chubb General Insurance Indonesia (asuransi umum)
  • Asuransi Chubb Life Insurance Indonesia (asuransi jiwa)
  • Asuransi Chubb Syariah (asuransi syariah)
  • Ketiga asuransi tersebut memiliki ciri khas masing-masing pada setiap produk yang ditawarkan. Berikut ulasan dari Lifepal. 

    Jenis-Jenis Asuransi Chubb General Insurance Indonesia

    Chubb General Insurance adalah perusahaan asuransi umum yang menyediakan solusi asuransi umum untuk individu, keluarga, bisnis skala besar dan kecil. 

    Asuransi umum yang ditawarkan Chubb General melindungi aset-aset berharga yang kita miliki. Bentuknya, bisa dalam rumah hingga kendaraan. 

    Apabila terjadi sebuah peristiwa, biasanya tertanggung akan mendapatkan pengganti berupa uang dari perusahaan asuransi. 

    Produk dari asuransi Chubb General Insurance dapat dibeli melalui saluran distribusi yang telah bekerja sama, yakni bank, perusahaan pembiayaan, pialang asuransi, dan agen asuransi. 

    Berikut ini jenis-jenis asuransi Chubb General Insurance Indonesia.

  • Asuransi kendaraan bermotor perorangan
  • Asuransi harta benda atau rumah tinggal
  • Asuransi perjalanan
  • Asuransi konstruksi
  • Asuransi kecelakaan dan kesehatan kumpulan
  • Asuransi perjalanan bisnis kumpulan
  • 1. Asuransi kendaraan bermotor perorangan

    Asuransi kendaraan bermotor memberikan pertanggungan atas risiko seperti kecelakaan hingga kehilangan. Tersedia polis All Risk maupun TLO dari Chubb General Insurance.

    2. Asuransi harta benda atau rumah tinggal

    Asuransi harta benda atau rumah tinggal memberikan perlindungan rumah tinggal atas musibah kebakaran, petir, ledakan, kejatuhan pesawat terbang, asap, kerusuhan, banjir, angin topan, pencurian, tanah longsor, hingga gempa bumi. 

    3. Asuransi perjalanan

    Asuransi perjalanan memberikan perlindungan saat melakukan perjalanan domestik atau internasional. Perlindungan diberikan sejak kita berangkat dari rumah hingga kembali ke rumah.

    Pemilik polis Chubb mendapatkan akses ke hotline 24 jam Chubb Assistance, jaringan dukungan global yang terdiri dari tim ahli medis untuk membantu memberikan layanan rujukan jika Anda sakit atau celaka selama bepergian.

    4. Asuransi konstruksi

    Asuransi konstruksi yang disediakan oleh Chubb terdapat empat pilihan yang ditujukan untuk industri konstruksi. 

  • Asuransi semua risiko konstruksi (risiko pembangunan), yang dilindungi antara lain: pabrik dan peralatan kontraktor, penundaan dalam bisnis, tanggung gugat bukan karena kelalaian hingga tanggung gugat publik.
  • Asuransi semua risiko konstruksi (rekayasa sipil), asuransi yang menawarkan solusi untuk melindungi perusahaan dari risiko dan tanggung gugat. Ditangani tim underwriter dan teknisi klaim spesialis. Underwriter adalah tim yang melakukan seleksi calon nasabah.
  • Solusi asuransi risiko konstruksi (CRIS) menyediakan titik kontak tunggal sebagai akses bagi nasabah dan/atau pialang asuransi untuk bekerja sama dengan ahli-ahli underwriting guna menghasilkan beragam paket perlindungan. Mulai dari Asuransi Tanggung Gugat hingga Asuransi Pengangkutan.
  • Asuransi semua risiko pemasangan yang melindungi pemasangan dan instalasi pabrik listrik atau mesin dan permesinan. 
  • 5. Asuransi kecelakaan dan kesehatan kumpulan

    Produk dan layanan asuransi dari Chubb untuk kecelakaan, kesehatan dan perjalanan bisnis karyawan. 

    6. Asuransi perjalanan bisnis kumpulan

    Produk ini memberikan perlindungan khusus bagi karyawan di dalam sebuah perusahaan terkait jaminan pengeluaran ke mana pun penugasan yang diberikan kepada mereka.

    Guna menghapus kekhawatiran di tengah kesibukan saat berbisnis di wilayah baru, produk asuransi ini memberikan pertanggungan untuk berbagai macam risiko, yaitu dimulai dari kehilangan paspor dan uang tunai hingga kecelakaan.

    Jenis-Jenis Asuransi Jiwa Chubb Life Insurance Indonesia

    Asuransi jiwa sering diandaikan sebagai payung di rumah kita atau pelampung di kapal atau pesawat udara. Artinya, sangat dibutuhkan dan berguna dalam kondisi tertentu.

    Sekalipun situasi tersebut terbilang aman, asuransi jiwa dapat diandalkan, terutama pada saat situasi yang tidak diinginkan terjadi. 

    Asuransi Chubb Life sudah mendapatkan izin usaha resmi dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Jadi, bisa dipastikan asuransi Chubb Life Insurance bukanlah penipu dan tidak jelek. 

    Chubb Life menawarkan produk asuransi jiwa investasi dan tradisional. Berikut beberapa produk dari Chubb Life.

  • Asuransi Family Saver
  • Asuransi Flexi Link Future Protection
  • Asuransi Platinum Link
  • Asuransi Invest Link
  • 1. Asuransi Family Saver

    Merupakan produk asuransi berjangka, yang memberikan jaminan asuransi kepada Tertanggung selama jangka waktu tertentu. Cocok untuk keluarga.

    Jadi, perusahaan akan memberikan uang pertanggungan kepada ahli waris dari nasabah jika terjadi risiko meninggal dunia. Untuk menghitung berapa uang pertanggungan yang kamu butuhkan, silakan gunakan Kalkulator Uang Pertanggungan berikut.

    2. Asuransi Flexi Link Future Protection

    Merupakan produk asuransi yang memberikan paket perlindungan yang sesuai dengan tahap kehidupan kita. Misalnya saat kita belum menikah, yang statusnya bisa dinaikkan menjadi menikah dengan manfaat yang lebih lengkap.

    Terakhir, memiliki anak. Satu lagi, produk ini mengandung unsur asuransi unit link yang menggabungkan asuransi dengan investasi, ya

    3. Asuransi Platinum Link

    Memberikan perlindungan seumur hidup hingga usia 100 tahun dan memberikan manfaat meninggal dunia kepada penerima manfaat sebesar 100 persen. 

    4. Asuransi Invest Link 

    Memberikan Anda kombinasi antara fleksibilitas dalam memilih perencanaan investasi dan perlindungan asuransi jiwa jangka panjang dengan hanya membayar premi satu kali di awal (premi tunggal) selama masa polis.

    Produk ini dapat dijangkau di 15 kantor pemasaran Chubb di Indonesia atau melalui agen asuransi perusahaan dan mitra Chubb Life seperti bank.

    Jenis-Jenis Asuransi Chubb Syariah

    Bagi kita yang menginginkan produk bebas riba, bisa memilih produk syariah. Khusus soal ini, terdapat produk Chubb Syariah sebagai pilihan utama.

    Produk asuransi syariah yang ditawarkan Chubb Syariah, termasuk produk syariah yang umumnya juga ditawarkan perusahaan asuransi lain.

    Berikut asuransi syariah yang dimiliki oleh asuransi Chubb Syariah.

  • Asuransi perlindungan kecelakaan diri syariah
  • Asuransi syariah perjalanan umroh dan haji
  • Asuransi syariah harta benda (bukan rumah tinggal)
  • 1. Asuransi perlindungan kecelakaan diri syariah

    Memberikan perlindungan individu atas kecelakaan diri yang bisa terjadi sewaktu-waktu. Lewat produk ini, apabila terjadi kecelakaan, tidak akan sampai mengalami kegagalan finansial. 

    2. Asuransi syariah perjalanan umroh dan haji

    Program ini memberikan perlindungan kepada peserta, selama melakukan suatu perjalanan ibadah umroh dan haji ke Tanah Suci. Risiko yang dapat menganggu atau menghambat kelangsungan ibadah sesuai jaminan dalam polis.

    3. Asuransi syariah harta benda (bukan rumah tinggal)

    Program ini memberikan perlindungan terhadap objek asuransi syariah baik berupa bangunan, isi bangunan, mesin. 

    Dan juga stok barang yang berada di dalam bangunan yang dipertanggungkan dengan luas jaminan, syarat, dan kondisi yang mengacu kepada polis.

    Selain produk-produk di atas, masih ada banyak lagi jenis polis yang ditawarkan oleh Chubb Life dan Chubb General Insurance. Tidak hanya menyediakan asuransi untuk individu tapi Chubb juga menyediakan asuransi untuk bisnis. Kamu dapat melihat produk selengkapnya di Website Resmi Asuransi Chubb.

    Keuntungan Memiliki Asuransi Chubb

    Menjadi salah satu perusahaan asuransi terbaik di Indonesia, dengan mengajukan polis asuransi di Chubb tentunya kamu akan menikmati keuntungan terbaik pula.

    Apa saja keuntungan yang ditawarkan perusahaan asuransi Chubb? 

  • Produk yang ditawarkan Chubb tersedia dalam berbagai varian sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan kemampuan. Secara tidak langsung, Chubb dapat dikatakan cocok untuk masyarakat dari semua kalangan.
  • Untuk pengajuan asuransi kesehatan, kamu tidak perlu melakukan tes kesehatan terlebih dahulu. Namun, ini tergantung produk asuransi yang kamu pilih juga, ya! 
  • Pelayanan yang diberikan tidak setengah-setengah, selalu profesional dan cepat. Tidak hanya untuk proses pendaftaran, proses klaim pun tidak membutuhkan waktu lama. 
  • Senantiasa siap setiap saat untuk membantu dan mendengarkan keluhan atau penganduan nasabahnya selama 24 jam. 
  • Bisa melakukan klaim reimbursement untuk tagihan rumah sakit yang berlaku.
  • Sistem pembayaran pun bisa dilakukan dengan autodebet melalui berbagai bank yang ada di Indonesia. 
  • Nah, bisa dipastikan kalau asuransi Chubb bukanlah penipu dan tidak jelek. Apalagi karena ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan, seperti penjelasan di atas.

    Kelebihan Membeli Polis Asuransi Chubb secara Online

    Dengan segala kecanggihan teknologi yang ada pada saat ini, semua bisa dimudahkan dengan adanya fitur-fitur online.

    Begitu juga dengan asuransi Chubb yang bisa diajukan secara online, kamu bisa mengajukan asuransi bisa dilakukan melalui situs resmi Chubb maupun aplikasi yang hadir di Play Store atau App Store.

    Ini pun menyebabkan nasabah akan memiliki akses yang mudah. Tentunya ini membuat biaya yang dikeluarkan menjadi lebih murah karena kamu tak perlu lagi datang ke kantor Chubb.

    Kamu juga bisa menghemat dengan berkurangnya biaya distribusi dan infrastruktur. 

    Kemudahan akses ini pun dilengkapi dengan informasi komprehensif yang disajikan sehingga nasabah pun dapat mengetahui produk mana yang dapat memenuhi kebutuhannya.

    Selain itu, kamu pun bisa dengan mudah melihat kualitas produk yang ditawarkan melalui review yang telah dilakukan dari mereka yang sudah menggunakan dan merasakan manfaat dari produk asuransi yang ditawarkan Chubb. 

    Dengan produk yang beragam, Chubb pun menawarkan asuransi yang ekonomis bagi kamu. Misalnya aja Chubb Life. Salah satu produk asuransi Chubb yang bisa melindungi kamu hanya dengan premi mulai Rp100.000 per bulan.

    Jika dibandingkan dengan perusahaan asuransi lainnya, Chubb pun memiliki kondisi keuangan perusahaan yang sehat, bahkan bisa dibilang sangat baik dan unggul. Ini juga bukti kalau asuransi Chubb tidak jelek dan bukan penipu.

    Kamu pun tidak perlu khawatir akan mengalami kerugian karena uang dibawa kabur atau asuransi tidak dapat dicairkan. Reputasi Chubb tidak perlu dipertanyakan lagi. 

    Syarat Membeli Polis Asuransi Chubb

    Untuk membeli polis asuransi tidaklah sulit, termasuk membeli asuransi Chubb. Kamu hanya perlu memenuhi beberapa syarat berikut ini. 

  • Tertanggung/Peserta berusia minimum 6 tahun, maksimal 70 tahun.
  • Membawa identitas diri berupa fotokopi KTP atau KITAS untuk warga asing, serta lampiran hasil pemeriksaan kesehatan, jika dibutuhkan. 
  • Mengisi formulir pengajuan dengan lengkap. 
  • Pengecualian dalam Asuransi Chubb

    Terdapat beberapa pengecualian terhadap klaim yang akan diberikan oleh asuransi Chubb, diantaranya adalah: 

  • Adanya penyakit yang timbul atau kondisi yang telah ada sebelumnya (pre-existing condition). Namun, hal ini tergantung dengan produk yang dipilih. 
  • Jika pengajuan klaim disampaikan dilakukan lebih dari 30 hari kalender sejak Tertanggung dan/atau menjalani proses perawatan dengan memberikan formulir klaim beserta dokumen pendukung lainnya.
  • Cara Mengajukan Klaim Asuransi Chubb 

    Klaim asuransi adalah bukti dari pelayanan sejati perusahaan asuransi. Maka, perusahaan asuransi mesti siap dan mendampingi nasabahnya saat mengajukan klaim. 

    Chubb memberikan layanan klaim dengan dua cara yakni nsecara online dan pengajuan secara offline

    Dengan semua serba digital saat ini, pengajuan klaim juga harus semakin mudah. Nasabah dapat mengajukan klaim melalui portal resmi Chubb, lewat itu proses pengajuan klaim asuransi akan lebih mudah dan terpantau. 

    Klaim asuransi Chubb secara online 

    Ajukan klaim melalui melalui www.chubbclaims.com, portal klaim online yang dirancang untuk mempercepat dan mempermudah pengajuan dan pemeriksaan perkembangan klaim. 

  • Kita dapat mengaksesnya melalui ponsel, komputer, atau tablet yang dapat dilakukan kapan pun. 
  • Waktu rata-rata pengajuan klaim baru adalah kurang dari sembilan menit. Jauh lebih cepat dari pengajuan dengan menggunakan metode tradisional. 
  • Kita akan menerima balasan instan dan nomor token, yang memungkinkan kita memeriksa perkembangan klaim. 
  • Kita akan mendapatkan pertanyaan yang relevan dengan keadaan kita. Jawab sesuai dengan kondisi saat kita alami. 
  • Unggah dokumen pendukung klaim.
  • Klaim asuransi Chubb secara offline

    Sebagai alternatif, kita juga dapat mengunduh formulir klaim untuk asuransi kecelakaan, asuransi kesehatan, dan asuransi perjalanan.

    Kamu bisa menghubungi melalui atau melalui surat kepada Pusat Klaim Chubb, pastikan pengajuan klaim kita ke Chubb dilakukan paling lambat 30 hari sejak tanggal insiden.

    Kalau ada yang masih kurang paham atau jelas, silakan hubungi tim dari Lifepal yang dengan senang hati akan menjelaskan berbagai produk asuransi terkait lainnya.

    Kontak dan Nomor Telepon Asuransi Chubb

    Untuk menghubungi pihak asuransi Chubb, kamu bisa menghubungi lewat telepon ataupun dengan mendatangi kantor resmi. 

  • Call center asuransi Chubb di 1500 257
  • Email asuransi Chubb di contact.id@chubb.com
  • Kontak selain call center dan email tersebut bisa jadi merupakan penipuan yang mengatasnamakan asuransi Chubb. 

    Selain itu, kontak tersebut juga bisa diandalkan sebagai cara menutup asuransi Chubb Life jika memang kamu ingin berhenti dari asuransinya.

    Kantor resmi asuransi Chubb tersebar di beberapa kota besar di Indonesia. Berikut ini daftar alamatnya. 

    Alamat kantor asuransi Chubb 

    KantorAlamat
    Kantor PusatChubb Square, Lantai 6

    Jl. M.H. Thamrin No. 10

    Jakarta 10230, Indonesia

    T +62 (21) 2949 8500

    F +62 (21) 2949 8511

    Kantor Layanan KlaimKomp. Ruko Grand Boutique Centre Blok E No. 2-4 

    Jl. Mangga Dua Raya, 

    Jakarta 14430, Indonesia

    T +62 (21) 6230 9433

    Kantor OperasionalKEM Tower, Lantai 8

    Jl. Landasan Pacu Barat Blok B 10, Kav. No. 2, Kemayoran

    Jakarta 10610, Indonesia

    T +62 (21) 6570 3977

    F +62 (21) 6570 3978 / 6570 3968

    Alamat kantor cabang asuransi Chubb Medan

    Ruko Juanda Boulevard No. 3G 

    Jl. Ir. H. Juanda, Medan

    Sumatera Utara 20159, Indonesia

    PIC Rudi Gautama

    Alamat kantor cabang asuransi Chubb Bandung

    Jl. Lembong No. 32, Bandung

    Jawa Barat 40111, Indonesia

    PIC Mochammad Eri Pratama

    Alamat kantor cabang asuransi Chubb Denpasar

    Perkantoran Duta Wijaya No. 7

    Jl. Raya Puputan, Renon, Denpasar

    Bali 80237, Indonesia

    PIC A.A. Ketut Alit Parwata    

    Alamat kantor cabang asuransi Chubb Surabaya

    Jl. Anjasmoro No. 28, Sawahan, Surabaya

    Jawa Timur 60251, Indonesia

    PIC Dewi Rachma Susilaningtyas

    Alamat kantor cabang asuransi Chubb Semarang

    Ruko Sriwijaya

    Jl. Sriwijaya No. 72 F, Semarang

    Jawa Tengah 50242, Indonesia

    PIC Anggia Nugrahaning Sasanti

    Alamat kantor cabang asuransi Chubb Makassar

    Jl. Gunung Latimonjong No. 57 B, Makassar

    Sulawesi Selatan 90145, Indonesia

    PIC Aldie Haris Mandey

    Alamat kantor cabang asuransi Chubb Pontianak

    Komplek Pontianak Mall Blok AA No. 45-46

    Jl. Teuku Umar, Pontianak

    Kalimantan Barat 78117, Indonesia

    PIC Muksin

    Pertanyaan Seputar Asuransi Chubb Penipu

    Asuransi Chubb bukanlah penipu. Chubb justru merupakan perusahaan asuransi terkemuka yang telah mendapatkan izin usaha secara resmi dan terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK).
    Bisa, yaitu melalui situs resmi Asuransi Chubb atau melalui aplikasi Chubb. Selain itu, produk perlindungan dari Chubb bisa dibeli secara online melalui Lifepal.co.id dan sekaligus mendapatkan manfaat tambahan berupa harga promo dan layanan konsultasi online.

    Untuk bisa membeli asuransi Chubb, nasabah harus memenuhi syarat berikut: 

    • Tertanggung/Peserta berusia minimum 6 tahun, maksimal 70 tahun.
    • Membawa identitas diri berupa fotokopi KTP atau KITAS untuk warga asing, serta lampiran hasil pemeriksaan kesehatan, jika dibutuhkan.
    • Mengisi formulir pengajuan dengan lengkap.