BMW 330i M Sport: Harga Terbaru, Spesifikasi, dan Fitur

bmw 330i

BMW 330i adalah salah satu tipe mobil mewah yang dikeluarkan BMW yang masuk dalam jajaran series 3. Hingga saat ini, BMW sudah memasuki generasi ketujuh dengan kode produksi G20.

Untuk saat ini, BMW seri 3 generasi ketujuh (G20) yang tersedia di Indonesia hanya ada satu tipe yaitu BMW 330i M Sport. 

Sedan mewah ini dilengkapi dengan beragam fitur dan teknologi BMW Intelligent Personal Assistant untuk pengoperasian berbagai fitur.

Kenali lebih jauh mengenai mobil BMW satu ini seperti harga terbarunya, spesifikasi, dan juga fitur unggulannya di artikel ini.

Harga BMW 330i

Nah, sebelum membeli, ketahui dulu perkiraan harga mobil BMW ini. Seri 330i bisa didapatkan dengan harga baru maupun harga bekas. 

Harga BMW 330i M Sport Pro Terbaru

Varian terbaru mobil BMW seri ini dijual di pasaran dengan harga Rp1,09 miliar untuk harga off-the-road. Sementara, untuk harga on-the-road (OTR) bisa kamu dapatkan mulai harga Rp1,24 miliar.

Sama seperti sistem membeli mobil pada umumnya, kamu bisa membeli mobil sport BMW ini dengan cara kredit. 

Jika ingin membeli dengan cara mencicil, kamu perlu membayar DP sekitar Rp158,8 juta. Kemudian, kamu bisa mengangsur sebanyak Rp23,94 juta dengan tenor 60 bulan. 

Tahukah kamu kalau membeli mobil bisa dilakukan dengan cara kredit mobil bunga flat. Coba hitung biaya yang perlu kamu keluarkan untuk membeli mobil ini dengan simulasi berikut. 

Harga BMW 330i Bekas

Untuk varian bekas, kamu tidak bisa menggunakan sistem angsuran atau cicilan. Umumnya, harga mobil BMW seri 3 bekas dijual dengan harga mulai Rp545 jutaan.

Tapi ada juga varian bekas yang dijual dengan harga mencapai Rp925 jutaan. Besaran harga ini tergantung pada tahun produksi mobil BMW 330i M Sport bekas yang kamu pilih.

Kamu juga bisa mendapatkan gak hanya BMW 330i bekas namun juga mobil Seri 3 bekas lainnya dengan harga terjangkau.

Spesifikasi BMW 330i

Menjadi salah satu Seri 3 terfavorit di kalangan penggemar mobil BMW di Indonesia, 330i M Sport punya spesifikasi yang terbilang unggul, di antaranya berikut ini:

Performa
Kecepatan maksimum 250 kmph 
Jenis bahan bakar Bensin 
Mesin 1998 
Tenaga 258
Torsi 400 Nm
Akselerasi 5.8 s
Kenyamanan 
AcYa 
Power Steering Ya 
Ventilas AC Belakang Ya 
Engine Start Stop Button Ya 
Power Outlet Ya 
Kursi Lipat Belakang Ya 
Adjustable Seats Ya 
Lampu Pengingat Jumlah Bahan Bakar Ya 
Automatic Climate Control Ya 
Lampu BacaYa 
Headrest Kursi Belakang Ya 
Arm Rest Belakang Tengah Ya 
Kursi dengan Heater – Belakang  Tidak 
Cup Holder – depan Ya 
Cup Holder – belakangYa 
Bottle Holder Ya 
Cruise ControlYa 
Lingkar Kemudi dengan Tombol Multi Fungsi Ya 
Automatic Head Lamps Ya 
Spion Lipat Elektrik Ya 
Meja Lipat Belakang Tidak 
Pemanas Ya 
Kursi Pengemudi dengan Penyesuai Ketinggian Ya 
Keyless Entry Ya 
Power Window Depan Ya 
Power Window Belakang Ya 
Steering Wheel Gearshift Paddle Ya 
On Board Computer Ya 
Arm Rest Konsol Tengah Ya 
Kapasitas 
Tempat duduk 5
Jumlah pintu 4
Panjang 4709 mm
Lebar 2068 mm
Tinggi 1435 mm
Jarak sumbu roda 2851 mm
Jarak pijak roda depan 1589 mm
Jarak pijak roda belakang 1604 mm
Berat bersih 1545 kg
Berat kotor 2060 kg
Kapasitas tangki bahan bakar (liter) 59 L 
Kapasitas bagasi 480 L
Detail Mesin 
Jumlah silinder 4
Katup per silinder 4
Rasio kompresi 10.2:1
Mesin 2.0 L Petrol Engine, 4 Cyllinder 16 Valve 

Fitur BMW 330i

Selain spesifikasi, BMW 330i M Sport juga memiliki sejumlah fitur yang canggih, dari interior, eksterior, hingga fitur keamanannya. Kenali beberapa di antaranya melalui penjelasan di bawah ini.

Interior BMW 330i

Mobil BMW 330i memiliki interior yang menampilkan kesan rapi dan modern dengan beberapa teknologi modern. Interior pada mobil ini diisi dengan warna kontras yang menampilkan kesan atraktif. 

Desain jok yang berbentuk bucket seat yang dilapisi dengan bahan kulit premium membuat nyaman pengendara dan penumpang. 

Bagian kemudi mobil ini dilengkapi dengan tombol multifungsi yang dilapisi bahan kulit dengan pengaturan tilt dan teleskopik. 

Selain itu, terdapat sunroof dengan pengaturan elektrik yang menjadi standard dan tidak mengurangi ruang kepala pengemudi.

Eksterior BMW 330i

Mobil ini memiliki ukuran yang cukup besar dengan dimensi panjang 4.709 mm, lebar 1.827 mm, dan tinggi 1.435 mm. Ukuran mobil BMW 330i hampir sama dengan mobil BMW seri 5. 

Bagian eksterior BMW 330i tidak kalah menarik dari interior di dalamnya. Pada bagian depan, terdapat Kidney Grille dengan aksen silver yang dilengkapi dengan LED laserlight dengan fitur BMW Selective Beam. 

Mobil ini juga dilengkapi dengan fitur eksterior M-Aerodynamics untuk mengatur flow udara dari depan ke belakang. 

Ban depan dan belakang BMW 330i M Sport menggunakan ukuran 205/60 dengan velg berukuran 18 inci double-spoke dengan material alloy ringan berkelir dua warna. 

Ban pada mobil ini menggunakan teknologi Runflat tyres yang memungkinkan pengemudi masih bisa mengendarai mobil meski mengalami kebocoran dengan jarak maksimal 100 kilometer.

Sedangkan di bagian belakang terdapat dua buah knalpot dengan tampilan racing dengan bumper berwarna hitam. 

Di sisi lain, pada bagian belakang terpasang kamera mundur built-in dengan beberapa sensor.

Fitur Keamanan

Mobil ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur mewah dan mumpuni yang sepadan dengan harga yang ditawarkan untuk mobil ini. 

Selain dilengkapi dengan fitur hiburang dengan layar 10.25 inci dan iDrive Touch Controller, mobil ini juga dilengkapi dengan sistem navigasi yang menyediakan informasi seperti pengaturan suspensi dalam mode berkendara.

Salah satu fitur canggih yang ada dalam mobil ini adalah BMW Operating System 7 yang mendukung pengoperasian dengan kontrol gerakan, kontrol suara “Hey, BMW”, Bluetooth, Wifi, dan Apple Carplay.

Adanya sistem kontrol stabilitas yang terkalibrasi dengan baik dapat mempertahankan kestabilan mobil saat dipakai berkendara. 

Fitur keamanan lain yang tersedia dalam mobil ini meliputi airbag yang ada di kursi pengemudi dan penumpang, Dynamic Stability Control (DSC) dengan tambahan Cornering Brake Control (CBC).

Ada juga fitur Automatic Stability Control (ASC), Dynamic Brake Control (DBC), Electronic Differential Lock Control (EDLC), serta Dynamic Traction Control (DTC). 

Baik kursi pengemudi maupun penumpang dilengkapi dengan sabuk 3 titik termasuk Belt Tensioner dan Belt Force.

Jok yang telah didukung ISOFIX menjadikan mobil ini aman untuk dibawa berkendara dengan penumpang bayi.

Perbedaan BMW 330i dengan Mobil BMW Lainnya

Dari segi spesifikasi, ada beberapa hal yang membuat mobil ini berbeda dengan mobil BMW lainnya. 

Berikut adalah perbedaan antara BMW 33oi dengan sedan Seri 3 lainnya, yakni BMW 320i M Sport, serta perbedaan dengan mobil Mercy.

BMW 330i M Sport dan BMW 320i M Sport

BMW 330i M SportBMW 320i M Sport
Harga OTRRp 1,24 Milyar Rp 1,31 Milyar
Jenis bahan bakar BensinBensin 
Jenis kendaraan Sedan Sedan
Kapasitas mesin 1998 cc1998 cc
Tenaga 258 hp184 hp
Kapasitas tempat duduk 55
Kapasitas tangki bahan bakar (liter) 59 L59 L
Mesin 2.0L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve2.0L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve DOHC

BMW 330i vs Mercedes Benz C300

BMW 330i Mercedes Benz C300
Merek BMW Indonesia Mercedes Benz Indonesia 
Harga OTRRp 1.09 Milyar Rp 1.02 Milyar
Kecepatan maksimum 250 kmph 250 kmph 
Kapasitas 1998 cc1991 cc
Tenaga 258 hp 258 hp
Kapasitas tangki bahan bakar (liter) 59 L 66 L
Mesin 2.0L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve2.0L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
Suspensi Adaptive M Suspension Multi-link

Pentingnya Asuransi Kendaraan

Asuransi kendaraan berguna sebagai proteksi finansial dari risiko yang mungkin terjadi pada kendaraan. Misalnya saat mobil mengalami kerusakan atau kehilangan akibat pencurian.

Perlindungan finansial dari asuransi mobil berguna agar kamu tidak lagi khawatir dengan biaya perawatan dan perbaikan mobil di bengkel. Cek premi asuransi mobil yang kamu butuhkan di sini.

Apapun mobil yang kamu miliki, baik itu mobil baru maupun bekas, sebaiknya tetap diasuransikan. Termasuk ketika kamu berencana membeli BMW 330i, jangan lupa untuk mengasuransikannya.

Lantas, kenapa mobil bekas juga perlu pakai asuransi? Coba simak penjelasan tentang asuransi mobil bekas di video berikut ini. 

FAQ Seputar BMW 330i

Tersedia 7 warna pilihan mobil BMW 330i, yaitu Mineral Grey, Mineral White, Portimao Blue, Sunset Orange, Alpine White, Black Sapphire, Dravit Grey Metallic.
BMW 330i termasuk dalam jajaran mobil BMW Seri 3 yang merupakan series paling favorit dari jajaran mobil BMW.
Asuransi mobil all risk adalah jenis asuransi mobil yang memberikan perlindungan secara komprehensif. Asuransi jenis ini menanggung segala bentuk risiko kerugian pada mobil, mulai dari kerusakan ringan hingga berat, serta risiko kehilangan mobil akibat pencurian.