Tahapan Cara Mencuci Mobil yang Benar untuk Pemula
Cara mencuci mobil yang benar merupakan hal yang harus dikuasai oleh semua pemilik kendaraan. Ini merupakan kewajiban bagi para pemiliknya untuk menjaga dan merawat penampilan mobil agar tetap bersih dan mengkilap sehingga nyaman untuk dilihat.
Melakukan kegiatan cuci mobil yang benar juga sangat mudah dilakukan sehingga bisa dilakukan saat waktu senggang di halaman rumah atau dengan langsung membawanya ke tempat jasa cuci mobil dengan membayarkan sejumlah uang.
Walaupun memang bisa dilakukan dengan menggunakan jasa cuci mobil langgananmu, kegiatan ini akan lebih menghemat biaya jika dilakukan di rumah asalkan dengan cara yang baik dan benar.
Pasalnya, cara cuci mobil yang tidak benar tentu akan membuat mobilmu mengalami beberapa kerusakan seperti goresan pada bagian body kendaraan. Hal inilah yang kamu perhatikan dengan seksama.
Cara mencuci mobil yang benar
Cuci mobil tentu bukanlah hal yang bisa dilakukan secara sembarangan karena akan mengakibatkan lecet yang mengganggu performa penampilan kendaraanmu.
Sehingga, kami telah merangkum beberapa cara cuci mobil yang baik dan benar untuk kamu ikuti, diantaranya adalah:
1. Siapkan peralatan lengkap untuk cuci mobil
Hal paling utama yang harus disiapkan untuk mencuci mobil dengan benar adalah dengan menyiapkan seluruh perlengkapan dan peralatan yang dibutuhkan.
Untuk segala material yang akan bersentuhan langsung dengan mobil ada baiknya dipilih dengan baiknya menggunakan bahan yang lembut dan halus agar tidak mudah membuat kendaraan jadi tergores seperti Lap plas chamois, microfiber dan sabun khusus cuci mobil.
Selain itu, jangan lupa untuk memenuhi alat penunjang lainnya seperti ember, sikat kecil dan juga selang dengan panjang yang disesuaikan dengan keadaan di rumah.
Pastikan untuk memiliki sumber air yang mengalir seperti keran agar proses cuci mobil dapat berjalan dengan lebih lancar.
2. Mulai membasahi seluruh body mobil
Langkah kedua dari cara mencuci mobil dengan benar adalah langsung mulai membasahi seluruh bagian dari body kendaraan dengan air mengalir menggunakan selang.
Tujuannya tentu adalah melarutkan kotoran, polusi dan debu yang menempel pada mobil bersamaan dengan air agar saat dicuci, mobil akan lebih mudah untuk dibersihkan.
Pastikan untuk tidak menyalakan air selang dengan tekanan yang tinggi agar tidak memberikan resiko goresan pada body mobil ataupun membuat mobil menjadi penyok.
3. Siapkan ember yang telah diisi air dan sabun cuci mobil terbaik
Setelah membasahi seluruh bagian mobil, kamu bisa langsung menyiapkan dua buah ember.
Dimana ember pertama berisi air yang telah dilarutkan bersama dengan sabun dan ember yang satunya lagi untuk menampung air bersih untuk membersihkan sisa busa nanti.
Jangan lupa untuk gunakan sabun cuci mobil terbaik yang memiliki formula yang lembut agar cat mobil tidak rusak dan menimbulkan goresan.
Selain itu, penggunaan sabun cuci mobil terbaik akan terhindar dari sifat korosif yang akan merusak pernis cat mobil.
4. Membersihkan mobil dari atas ke bawah
Cara cuci mobil yang baik dan benar selanjutnya adalah dengan mulai membersihkan mobil dari bagian atas ke bawah. Tujuannya adalah agar kotoran dari atas juga akan ikut turun ke bawah mobil sehingga penggunaan air dapat dihemat dengan baik.
Selain itu, bagian bawah mobil seperti ban adalah bagian kendaraan yang paling kotor karena langsung bertemu langsung dengan berbagai medan jalanan.
Sehingga pembersihan bisa dimulai dengan bagian terbersih dengan mengelapnya menggunakan sabun dan lap yang memiliki tekstur halus.
Setelah itu, biarkan air mengalir ke bagian bawah mobil sehingga dapat melunakkan kotoran dan tanah yang mengeras agar dapat dengan mudah dibersihkan selanjutnya.
5. Bilas kembali mobil kemudian langsung dikeringkan dengan bersih
Langkah terakhir dari cara cuci mobil dengan benar adalah dengan membilas keseluruhan bagian mobil menggunakan air mengalir untuk membersihkan sisa kotoran dan sabun yang masih menempel.
Bilas mulai dari bagian atas mobil, agar airnya dapat turun ke bagian bawah dan turut melarutkan kotoran sisa di bagian tersebut.
Setelah selesai, kamu dapat mengeringkan body mobil dengan lap plas chamois yang telah disediakan sebelumnya.
Cukup keringkan mobil dengan cepat dan biarkan mobil berada di tempat yang terbuka agar terkena angin dan matahari yang mempercepat proses pengeringannya setelah dicuci.
Setelah kering kamu juga bisa mengoleskan anti embun kaca mobil pada semua permukaan kaca dan spion mobil.
Tujuan mengoleskan anti embun kaca mobil tentu agar kaca dan spion mobil tidak mudah berembun dan mengganggu pandangan pengemudi.
Akibat mencuci mobil dengan cara yang salah
Dalam kegiatan cuci mobil, tentu ada banyak hal yang tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Pasalnya, ada berbagai macam akibat yang akan terjadi apabila kamu tidak mengindahkan cara cuci mobil yang baik dan benar.
Bukan hanya sekedar kegiatan membilas dan membersihkan bagian body mobil saja, kegiatan mencuci kendaraan jauh lebih besar dari itu sehingga harus dilakukan dengan cermat. Salah satu akibat yang ditimbulkan dari cara cuci mobil yang tidak benar adalah potensi body mobil tergores.
Goresan ini bisa timbul saat kegiatan mencuci mobil dilakukan dengan menekan permukaan mobil terlalu kasar serta menggunakan alat pembersih yang tidak lembut. Kedua hal inilah yang harus dihindari saat kamu akan mencuci mobil.
Manfaat dari cuci mobil yang benar secara mandiri
Jika kamu telah menghindari akibat dari kegiatan cuci mobil dengan cara yang salah maka, ada beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan saat mengerjakan hal yang sebaliknya. Beberapa manfaat tersebut diantaranya ialah:
Menjaga cat kendaraan
Manfaat utama yang bisa kamu dapatkan saat mencuci mobil yang benar adalah cat kendaraan yang warnanya dapat terjaga kualitasnya untuk waktu yang lebih lama.
Hal ini terjadi karena, cat mobil memiliki sebuah pori-pori yang jika dalam kondisi kotor dan dibiarkan dalam waktu lama akan lebih sulit untuk dibersihkan sehingga warna cat akan jauh terlihat lebih kusam.
Hemat biaya
Walaupun dapat dilakukan dengan mudah dengan menggunakan jasa cuci mobil, kegiatan ini sebenarnya dapat dengan efisien dan relatif sederhana jika mengerjakan secara mandiri di halaman rumah.
Tentu keuntungan terbesar yang akan diterima dari kegiatan cuci mobil ini adalah dana yang bisa dihemat akan lebih banyak dibandingkan dengan harus mengantarkan kendaraan ke jasa yang biasanya telah tersedia.
Kesempatan untuk inspeksi mobil sendiri
Manfaat terakhir yang bisa kamu dapatkan dengan mengerjakan seluruh tahapan cara cuci mobil yang benar adalah adanya kesempatan untuk melakukan inspeksi menyeluruh pada kendaraan milikmu. Mulai dari memeriksa mesin sekaligus body eksterior untuk memastikan kondisi kendaraan.
Tips cara cuci mobil yang baik dan benar
Saat mencuci mobil secara mandiri di rumah ada beberapa tips yang harus kamu perhatikan agar terhindar dari beberapa kesalahan yang justru akan membuat mobilmu menjadi rusak. Beberapa tips mencuci mobil yang harus kamu ketahui ini adalah sebagai berikut:
Hindari mencuci mobil di bawah sinar matahari terik
Tips mencuci mobil yang pertama adalah dengan cara menghindari untuk mencuci kendaraan di bawah sinar matahari yang terik.
Hal ini karena bulir-bulir air pada body kendaraan selama dibersihkan akan mengalami pengeringan yang terlalu cepat dan tidak sempurna.
Pengeringan yang terlalu cepat ini akan mencetak bintik-bintik putih pada mobil sehingga terlihat kusam bahkan setelah dicuci sekalipun.
Bahkan, jika kamu mencuci mobil saat cuaca sedang panas juga akan membuat warna cat mobil menjadi semakin kusam.
Menggunakan sabun mobil khusus dengan pH balance
Tips mencuci mobil yang kedua adalah gunakan sabun mobil khusus yang memiliki teknologi pH balance dengan tekstur yang lembut.
Selain itu, hindari sabun dengan kandungan bahan detergen yang tinggi seperti sabun cuci baju, shampoo rambut hingga sabun cuci piring.
Penggunaan sabun mobil khusus yang memiliki pH balance ini akan mengurangi resiko korosif yang seringkali akan membuat mobil cepat berkarat.
Jangan juga menggosok mobil terlalu keras agar lapisan varnish cat mobilnya tidak mengalami kerusakan.
Gunakan lap lembut, cara mencuci mobil agar tidak baret
Kunci dari cara mencuci mobil agar tidak baret adalah dengan menggunakan lap yang memiliki tekstur lembut seperti microfiber atau Lap plas chamois.
Pasalnya, penggunaan spons yang memiliki bagian tekstur yang kasar justru dapat membuat mobil mengalami baret atau goresan. Hal ini tentu akan menurunkan nilai estetika dari mobil milikmu.
Menggunakan tekanan air normal
Cara lainnya untuk mencuci mobil yang benar adalah dengan menggunakan tekanan air normal saat membilas mobil.
Hal ini karena tekanan air yang terlalu tinggi tidak hanya berpotensi dalam menimbulkan abretan baru pada mobil namun juga dapat membuat cat mengelupas hingga penyok.
Tips dari Lifepal! Cara mencuci mobil yang benar merupakan salah satu hal yang harus diperhatikan oleh banyak orang.
Pasalnya, cara mencuci mobil yang tidak tepat akan berpotensi untuk membuat mobilmu tergores, penyok, varnish cat rusak ataupun membuat mobil tetap kusam bahkan setelah dicuci sekalipun.
Mulai dari pemilihan waktu untuk mencuci mobil, menggunakan sabun mobil khusus dengan pH Balance serta menggunakan lap dengan tekstur yang lembut menjadi cara terbaik untuk menjaga kualitas mobilmu tetap baik bahkan setelah dicuci mandiri.
Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:
Dapatkan pilihan asuransi mobil lengkap di Lifepal!
Mobil merupakan salah satu aset berharga yang biasanya dimiliki oleh banyak orang.
Namun jika perkara kecil seperti cuci mobil bisa mengakibatkan kerugian yang lumayan besar jika terjadi kesalahan, apalagi dengan perkara besar seperti pencurian, bencana alam hingga kecelakaan mobil.
Semua hal tersebut tentu akan mengeluarkan biaya yang cukup besar sehingga perlu ada perlindungan menyeluruh yang akan memberikanmu jaminan ganti rugi jika segala kejadian yang melibatkan mobilmu terjadi.
Apalagi biaya servis mobil dan perawatan juga tentu tidak murah. Jangan sampai biaya servis mobil kesayanganmu justru membebani pengeluaranmu.
Salah satu cara untuk mendapatkan perlindungan tersebut adalah dengan memiliki produk asuransi mobil.
Kini, kamu dapat dengan mudah mencari produk asuransi mobil dari berbagai perusahaan terkemuka yang telah dikurasi hanya dengan Lifepal.
Bahkan, Lifepal telah memiliki ratusan bengkel rekanan yang telah tersebar di banyak kota di Indonesia sehingga akan memudahkan untuk mendapatkan layanan terbaik saat melakukan klaim.
Hitung sendiri berapa kisaran preminya dengan kalkulator premi asuransi mobil Lifepal berikut ini.
Kemudian pilihlah asuransi mobil yang cocok, dengan bantuan kuis asuransi mobil terbaik Lifepal di bawah ini
Kalau perlu, tambahan proteksi lainnya seperti asuransi kesehatan untuk menjaga dari risiko biaya berobat di rumah sakit yang mahal di tengah maraknya virus saat ini juga sangat diperlukan.
Beli juga polis asuransi jiwa yang akan melindungi kamu dan keluargamu dari beban finansial saat tertanggung meninggal dunia.
Seluruh produk asuransi terbaik bisa kamu dapatkan di Lifepal lebih hemat hingga 25%!
Yuk, coba gunakan kalkulator menabung Lifepal!
Sudah tahu berapa yang harus kamu tabung untuk sesuatu setiap bulannya? Walaupun pemasukan kamu tidak besar, kamu harus berusaha memprioritaskan menabung.
Sebab dana tabungan bisa kamu gunakan untuk uang darurat, modal, atau modal usaha.
Gunakanlah kalkulator menabung bulanan untuk bantu menghitung besarnya uang yang harus kamu tabung untuk tujuan kamu. Cobalah kalkulator menabung bulanan ini.
Gunakan pula kalkulator waktu menabung di bawah ini untuk menghitung waktu menabung yang dibutuhkan untuk mencapai target nilai akhir tabungan.
Kenapa harus siapkan dana darurat?
Dana darurat adalah sejumlah dana yang perlu kamu siapkan dalam anggaran. Dana ini nantinya dapat kamu pakai untuk menghadapi berbagai kondisi yang tidak diinginkan dalam keseharian.
Jadi dana ini hanya akan digunakan untuk keperluan darurat, yang tidak bisa teratasi dengan anggaran lainnya.
Oleh karena itu, siapkan juga dana darurat untuk keamanan finansialmu. Kamu bisa menggunakan kalkulator dana darurat berikut untuk mengetahui kebutuhan dana daruratmu setiap bulannya:
Pertanyaan seputar cara mencuci mobil yang benar
- Menggunakan lap dengan tekstur yang halus seperti microfiber atau Lap plas chamois.
- Gunakan air dengan tekanan sedang, tekanan yang tinggi akan membuat mobil tergores bahkan penyok.
- Memakai Sabun Mobil Khusus dengan pH Balance agar tidak korosif jika bersinggugan dengan material besi pada body mobil.
Yuk, cek info selengkapnya di artikel ini.