Harga Mobil Hiace Baru dan Bekas serta Spesifikasinya

harga mobil HiAce

Mobil Toyota HiAce adalah salah satu mobil yang memiliki kabin yang luas, kendaraan ini kerap kali jadi pilihan bagi pengusaha travel maupun pariwisata.  Saat ini, harga mobil HiAce Toyota dijual mulai dari Rp545 juta-an.

Toyota HiAce hadir dengan tiga varian yakni STD Manual, Commuter Manual, dan Luxury Manual. Ketiga varian tersebut dibekali dengan chasis transmisi 5-percepatan.

Untuk mengetahui lebih jelasnya terkait Toyota HiAce dari mulai spesifikasi dan harga mobil HiAce, simak dalam artikel, yuk.

Tentang Toyota HiAce

Toyota HiAce sendiri sudah lebih dari 50 tahun diproduksi di Indonesia. Mobil serbaguna ini sendiri memiliki sejarah yang panjang.

Generasi pertama

Mobil berjenis van ini pertama kali diperkenalkan ke publik pada Oktober 1967. Generasi pertama yang  memiliki kode H10 hadir dengan dua versi yakni pickup dua pintu dan minibus empat pintu.

Mobil besutan Toyota ini masuk pasar otomotif Indonesia pada tahun 1971  secara CKD. Toyota HiAce versi pickup sendiri sering digunakan untuk rental pengangkut barang, sedangkan versi minibus digunakan sebagai kendaraan antar jemput karyawan karena ukurannya yang besar dan dapat mengangkut banyak orang.

Generasi kedua

Generasi kedua diproduksi dari rentang waktu  1977 hingga 1982 dengan seri mobil H11, H20, H30 dan H40. 

Perbedaan antara mobil generasi pertama dengan generasi kedua salah satunya adalah dibekalinya lampu bulat dan dikelilingi dengan frame berbentuk kotak, didalamnya juga terdapat lampu senja dan lampu sein.

Generasi ketiga

Selanjutnya, generasi kedua kemudian digeser dengan mobil generasi ketiga yang hadir pada tahun 1982. Mobil ini diproduksi pada periode waktu  1982-1989 dengan seri H50, H60, H70, H80, dan H90.

Generasi ketiga memiliki kabin yang luas daripada pendahulunya. Generasi ini juga menyediakan banyak pilihan misalnya seri 50 yang memakai jarak sumbu roda pendek dan seri 60 yang menggunakan jarak sumbu roda yang lebih panjang.

Generasi keempat 

Generasi keempat mulai dirilis pada tahun 1989 dan datang dengan versi sumbu roda standar dan sumbu roda panjang. Mobil ini hanya dibuat dalam bentuk van atau minibus.

Di Jepang mobil ini hadir dengan versi van mewah Super Lounge dan dibekali dengan penggerak 4WD. Sementara di Indonesia mobil generasi keempat mulai diperjualbelikan pada tahun 1990.

Spesifikasi mobil HiAce

Empat tahun lalu tepatnya di tahun 2017, Toyota meluncurkan Toyota HiAce terbaru melalui gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS). Mobil ini sangat sesuai apabila digunakan untuk aktivitas bisnis, seperti travel atau jasa transportasi.

Salah satu alasan mengapa HiAce cocok digunakan sebagai jasa travel adalah mobil ini memiliki dimensi kabin lega dan dapat menampung banyak penumpang. Berikut spesifikasi lengkap dari mobil Toyota HiAce.

Eksterior

Toyota HiAce memiliki desain yang mewah dan elegan, di bagian depan mobil menggunakan grill dengan aksen krom. Mobil ini memiliki wheelbase 3.110mm, dan memiliki bobot yang terbilang berat yakni 2.070 kg.

Dengan berat kendaraan tersebut, HiAce akan tetap terasa nyaman untuk dikendarai meskipun melaju dengan kecepatan tinggi.

Untuk bagian depannya sudah menggunakan lampu LED begitu juga dengan lampu dibagian belakang. Toyota HiAce sendiri hadir dengan lima varian warna yaitu:

  • Light Blue Metallic
  • Luxury Pearl Toning
  • Silver Mica Metallic
  • Black
  • White

Interior

Toyota HiAce bisa juga disebut seperti bus tour. Sebab, mobil ini memiliki dimensi kabin yang luas yakni panjang 5.380mm, lebar 1.880mm, dan tinggi 2.285mm. Mobil ini juga bisa menampung hingga 16 penumpang. 

HiAce juga dilengkapi dengan audio 2DIN pada speaker depan dan belakang. 2DIN sendiri memiliki fungsi untuk memberikan fitur hiburan sekaligus audio yang lebih variatif.

Selain itu, HiAce dilengkapi dengan touch screen berukuran 6 inci. pada layar sentuh tersebut kamu juga bisa menemukan beberapa menu pilihan misalnya Bluetooth, AUX, USB Port, radio AM/FM, iPod Ready, dan DVD/CD.

Mesin

Meskipun masuk dalam kelas mobil komersial, HiAce memiliki performa mesin yang tangguh. Mobil ini ditenagai dengan mesin empat silinder 16 katup  dengan tipe DHC berteknologi D-4D.

Mesin tersebut memiliki kapasitas kubikasi yang bisa dibilang cukup besar yakni bisa mencapai 2.494 cc (2.5 liter). HiAce juga dibekali dengan sistem transmisi 5 percepatan manual.

Sehingga mobil ini bisa menghasilkan tenaga  maksimal hingga 102 Ps per putaran 3.600 rpm dan juga torsi maksimum mencapai 26.5 Kgm per putaran antara 1.600 rpm – 2.400 rpm. 

Fitur 

Tidak hanya memiliki ruang kabin yang luas dan mesin yang bagus, HiAce juga dilengkapi dengan fitur-fitur keselamatan yang cukup canggih. 

Fitur keselamatan ini digunakan untuk meminimalisir cedera yang dialami penumpang maupun pengemudi ketika mobil mengalami kecelakaan. Fitur-fitur tersebut yakni:

  • Airbag Penumpang Depan
  • Child Safety Locks
  • Kantong Udara Pengemudi
  • Anti Lock Braking System
  • Brake Assist
  • EBD (Electronic Brake Distribution)
  • Sabuk Pengaman Belakang
  • Pengingat Pemakaian Sabuk Pengaman
  • Spion Tengah Lipat
  • Sabuk Pengaman Depan dengan Penyesuai ketinggian
  • Sensor Parkir
  • Crash Sensor
  • Engine Check Warning
  • Pelindung Benturan Depan dan Samping

Harga mobil Toyota HiAce Terbaru

Bagi kamu yang tertarik untuk membeli mobil komersial baik untuk aktivitas bisnis travel atau hanya untuk kendaraan pribadi, harga mobil toyota hiace minibus sendiri bisa dibilang cukup terjangkau apabila mengacu pada spesifikasi kendaraan yang ditawarkan.

Berikut daftar harga mobil Toyota HiAce terbaru seperti dikutip dari Otosia.com yang perlu kamu ketahui.

Varian Harga
Premio 2.8 MTRp. 545.720.000
Commuter ManualRp. 508.970.000.

Harga mobil HiAce bekas

Mobil bekas memang bisa jadi pilihan terutama bagi sebagian orang yang ingin membeli mobil dengan harga yang lebih murah. Bagi kamu yang tertarik untuk membeli mobil komersial bekas ini, berikut daftar harga mobil HiAce bekas seperti dikutip dari Otosia.com.

Tipe Toyota HiAceTahunHarga Toyota HiAce
Toyota HiAce Commuter Manual2017Rp. 440.000.000
Toyota HiAce Commuter Manual2016Rp. 400.000.000
Toyota HiAce Commuter Manual2015Rp. 395.000.000
Toyota HiAce High Grade2014Rp. 363.000.000
Toyota HiAce Commuter Manual2013Rp. 350.000.000

Harga sewa mobil HiAce

Bepergian dengan keluarga besar  baik untuk berwisata bersama atau mengunjungi pernikahan saudara yang berada di luar kota ada baiknya menggunakan mobil yang memiliki kapasitas penumpang yang besar seperti HiAce. 

Sebab, hal ini akan mempermudah perjalanan kamu tanpa takut terpisah antara satu mobil dengan mobil lainnya. Bagi kamu yang memiliki niat untuk menyewa mobil HiAce, berikut daftar harganya yang bisa kamu jadikan referensi seperti dikutip dari Hiacewisata.com.

TujuanHarga
Transfer In atau Out BandaraRp 1.000.000
City Tour Dalam Kota (Jakarta) Rp 1.300.000
Bekasi, Bogor, Tangerang, Cikupa, Balaraja Rp 1.500.000
Cisarua, Taman Safari, Cipayung, Cinangneng, Cimelati, Karawang Rp 1.600.000
Gunung Mas, Cibodas, Cipanas, Ciloto, Cimacan, Purwakarta Rp 1.700.000
Sukabumi, Anyer, Serang, Carita, Cilegon, Merak Rp 1.700.000
Bandung, Lembang, Sariater, Tangkuban Perahu, Citarik, Cianjur Rp 1.800.000
Tanjung Lesung, Ciwidey, Kawah Putih, Pengalengan, Sumedang Rp 1.900.000
Kuningan, Garut, Cirebon Rp 2.500.000

Harga mobil ambulance HiAce

Selain digunakan untuk bisnis travel ataupun biro pariwisata, mobil HiAce juga bisa digunakan sebagai mobil ambulance. Berikut daftar harga mobil ambulance HiAce seperti dikutip dari karoseriakindo.com.

VarianHarga
Mobil Ambulance Ekonomis Rp. 220,000,000,-
Mobil Ambulance Reguler  Rp. 280,000,000,-
Mobil Ambulance LuxuryRp. 400,000,000,-
Mobil Ambulance VIPRp. 700,000,000,-

Demikianlah pembahasan mengenai spesifikasi dan harga mobil HiAce. Semoga dapat menjadi referensi kamu yang sedang mencari mobil baru. 

Cari tahu plat nomor kendaraan selengkapnya di seluruh wilayah Indonesia dan temukan apa saja kode nomor polisi untuk pejabat pemerintahan.

Kesimpulan

Mobil HiAce dapat menjadi pilihan bagi kamu yang menginginkan mobil dengan kabin luas. Dengan kapasitas penumpang mencapai 16 orang, mobil ini sangat cocok untuk dijadikan sebagai bus tour

Untuk sebuah mobil berdimensi besar seperti ini, harga mobil HiAce terbilang masih cukup terjangkau yakni sekitar Rp500 jutaan. Sementara harga mobil HiAce bekas mulai dari Rp350 jutaan. 

Lindungi keuanganmu dari mahalnya biaya servis di bengkel 

Agar keuangan kamu tidak boncos saat harus membawa mobil ke bengkel, asuransikan kendaraanmu dengan asuransi mobil terbaik. 

Asuransi mobil akan mengcover biaya perbaikan di bengkel akibat kerusakan kecil maupun besar. Bahkan, asuransi mobil dapat mengcover resiko kehilangan juga, loh.

Untuk pengguna mobil Toyota, cari tahu di Lifepal daftar asuransi mobil Toyota terbaik yang dapat kamu pertimbangkan.

Jika masih bingung, kamu juga bisa mencari asuransi mobil yang tepat dengan mengikuti kuis dari Lifepal berikut ini. Setelah itu, hitung perkiraan biaya premi asuransinya menggunakan kalkulator yang sudah disesuaikan dengan peraturan Otoritas Jasa Keuangan. 

Konsultasikan pengelolaan keuanganmu dan keluarga secara gratis hanya di Lifepal. Di Lifepal, kamu akan mendapatkan referensi kepada berbagai perusahaan asuransi terkemuka di Indonesia sekaligus mendapatkan diskon premi asuransi jika mendaftar sekarang!

Pertanyaan Seputar mobil HiAce

Harga mobil Toyota HiAce terbaru untuk varian Premio 2.8 MT dibandrol dengan harga Rp. 545.720.000 sedangkan untuk varian Commuter Manual dijual dengan harga Rp. 508.970.000.

Sementara untuk HiAce bekas kamu bisa mendapatkannya mulai dari harga Rp. 350.000.000 untuk varian Toyota HiAce Commuter Manual dan Rp. 440.000.000 untuk varian Toyota HiAce Commuter Manual 2017.

Untuk menanggung biaya servis dan perbaikan mobil, kamu bisa memanfaatkan asuransi mobil. Asuransi mobil akan menjaminmu dari mahalnya biaya perbaikan dan servis mobil sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak. Sama manfaatnya dengan asuransi motor yang bisa menanggung biaya perawatan dan perbaikan motor.