Harga Mobil Mewah Murah Mulai Rp60 Juta Hingga Rp200 juta

mobil mewah murah

Impian memiliki mobil bisa kamu realisasikan tanpa harus merogoh kocek yang cukup dalam hingga miliaran rupiah. Ada banyak mobil mewah murah yang bisa kamu temukan dengan harga yang cukup miring, berkisar Rp60 juta hingga Rp200 juta.

Tren di dunia otomotif yang sedang berkembang kini adalah membeli mobil mewah bekas dengan harga yang jauh lebih murah dibandingkan harga mobil baru. Mulai dari mobil sedan, SUV, hingga MPV bisa kamu beli dengan harga di bawah Rp200 juta saja. 

Meskipun mobil-mobil ini bisa dikatakan sudah tidak lagi muda, karena kebanyakan tahun mobil bekas yang dijual berkisar 2005 hingga 2015, tetapi kualitasnya tetap bagus.

Memiliki mobil mewah dengan harga mobil setara mobil low cost green car (LCGC), siapa yang gak tergiur. Fitur-fitur pada mobil bekas ini juga masih bisa disebut fitur dengan kualitas premium.

Daftar mobil mewah di bawah 200 juta

Berikut ini beberapa mobil murah tapi mewah dengan harga berkisar Rp60 juta sampai Rp200 juta.

Mercedes Benz A160

Gambar mobil Mercedes Benz A160
Gambar mobil Mercedes Benz A160 (Shutterstock)

Pertama kali mobil Mercedes Benz A160 muncul di pasar otomotif Indonesia tahun 2000. Mobil mungil seri A-Class yang satu ini memiliki kapasitas mesin hingga 1.600 cc dengan kekuatan laju 102 horsepower dan torsi 150 nm.

Harga jual mobil mewah murah per Juli 2021, tercatat mobil seri hatchback yang satu ini dibanderol sangat murah, yakni Rp80 juta. Salah satu ikon Mercedes Benz dijual dengan harga Rp80 juta, siapa yang nggak mau buru-buru beli mobil elegan murah yang satu ini. 

Mercedes Benz C200 W203

Gambar mobil Mercedes Benz C200 W203
Gambar mobil Mercedes Benz C200 W203 (Shutterstock)

Masih dengan harga mobil mewah murah di bawah Rp100 juta, mobil Mercedes Benz C200 tahun 2001 juga dibanderol sangat murah yakni Rp80 juta.

Salah satu mobil legendaris di seri C-Class yang masuk ke pasar Indonesia sejak 2001 memiliki kapasitas mesin 2000 cc. Selain itu, kekuatan lajunya hingga 127 horsepower dengan torsi maksimum 190 nm.

Mercedes Benz C240 W203

Mobil Mercedes Benz seri W203 lainnya yang terbilang murah adalah Mercedes Benz C240 tahun 2004 yang dijual dengan harga yang terbilang murah, mulai dari Rp120 juta hingga Rp140 juta.

Mobil murah mewah yang satu ini termasuk ke dalam kelas Mercy C-Class yang cukup irit penggunaan BBM-nya. Bayangkan saja untuk jarak 6 hingga 7 km, kamu hanya perlu menghabiskan 1 liter.

Cocok untuk kamu yang mencari mobil di bawah 150 juta namun masih terlihat mewah. 

BMW 325i

Gambar mobil BMW 325i
Gambar mobil BMW 325i (Shutterstock)

Mobil asal Jerman, BMW, juga gak kalah murahnya. Termasuk ke dalam daftar mobil mewah murah, BMW 325i tahun 2001 kini dibanderol dengan harga Rp80 juta.

Mobil mewah ini memiliki kode tipe E46 dan mesin seri M54B25 ternyata mampu melaju hingga 190 horsepower dengan torsi maksimum 245 nm.

BMW 523i

BMW 523i termasuk ke dalam mobil facelift terbaik untuk kelas mobil seri 5 BMW dengan kode E39. Mobil BMW 523i dilengkapi dengan transmisi otomatis tiptronic dan kapasitas mesin 2500 cc. Sedangkan kekuatan lajunya 170 horsepower dengan torsi maksimum 245 nm.

Perihal harganya, jangan ditanya lagi. Juli 2021 kemarin harga mobil mewah murah BMW 523i keluaran tahun 1996 yakni Rp60 juta. 

BMW E60 530i

Salah satu kelebihan BMW E60 530i dibandingkan mobil BMW lainnya adalah mobil ini bisa kamu kemudikan sendiri. Seri mesin M54B30 dengan kapasitas mesin 3.0 L dan kekuatan laju 228 horsepower cocok untuk dibawa berjalan-jalan di tengah kota.

Perihal harganya, BMW E60 530i tergolong mobil mewah murah karena untuk BMW dengan seri yang sama keluaran 2004 dibanderol dengan harga Rp120 juta hingga Rp150 juta.

Hyundai H1

mobil minibus
Gambar mobil minibus Hyundai H1 (Shutterstock)

Salah satu mobil yang diproduksi PT Hyundai Mobil Indonesia (HMI) yang tergolong mobil murah tapi mewah adalah Hyundai H1. Kapasitas maksimal penumpang hingga 12 orang, mobil mewah saingan Toyota Alphard ini dibanderol hanya Rp100 juta.

Mobil bekas Hyundai H1 keluaran 2013 dijual dengan harga Rp100 juta. Kalau ingin yang lebih murah kamu bisa mencari Hyundai H1 dengan usia yang lebih tua. Hyundai H1 keluaran 2008 kini dijual dengan harga Rp70 jutaan dan tahun 2009 dijual dengan harga Rp90 jutaan saja.

Toyota Alphard

Toyota Alphard
Ga,bar mobil Toyota Alphard (Shutterstock)

Keunggulan Toyota Alphard sebagai Multi Purpose Vehicle atau MPV adalah kapasitas penumpang yang banyak hingga 7 orang dan kabin yang nyaman untuk seluruh penumpang, bukan hanya penumpang yang duduk di sebelah pengemudi dan pengemudinya saja melainkan penumpang di bangku paling belakang pun bisa merasakan kenyamanan kabin.

Toyota Alphard keluaran tahun 2010 atau 2011 sudah dibanderol dengan harga minimal Rp200 juta. Apabila kamu ingin mencari mobil mewah murah Toyota Alphard dengan harga di bawah Rp100 juta pun bisa.

Cari saja usia mobil yang jauh lebih tua seperti 2003, 2004 hingga 2006. Mobil keluaran tahun tersebut bisa kamu dapatkan dengan harga Rp90 juta hingga Rp150 juta.

Toyota Camry

Toyota Camry
Gambar mobil Toyota Camry

Mobil mewah murah yang diproduksi Toyota lainnya adalah Toyota Camry. Kamu bisa mendapatkan mobil Toyota Camry tahun keluaran 2007 hingga 2009 seharga Rp100 juta hingga Rp130 jutaan.

Bahkan Toyota Camry keluaran tahun 2003 sampai 2005 dibanderol mulai dari Rp50 juta hingga Rp90 juta. Ini bisa menjadi solusi untuk kamu yang mencari mobil mewah 100 jutaan.

Salah satu generasi Camry terbaik dibandingkan Camry generasi lainnya adalah Toyota Camry 2.4 V keluaran tahun 2010 yang bisa kamu dapatkan dengan harga berkisar Rp130 juta hingga Rp150 juta.

Untuk golongan mobil sedan mewah murah, Camry 2.4 V bisa jadi pilihan karena mobil ini akan tetap prima meski usianya sudah di atas 10 tahun. Pokoknya, Toyota Camry ini wajib banget masuk dalam pertimbangan jika kamu ingin mencari mobil murah tapi mewah. 

Volkswagen Tiguan

Gambar mobil Volkswagen Tiguan
Gambar mobil Volkswagen Tiguan (Shutterstock)

Mobil mewah murah yang tergolong SUV adalah Volkswagen (VW) Tiguan. Mobil VW Tiguan keluaran tahun 2014 hingga 2015 dibanderol mulai dari Rp200 jutaan hingga Rp245 jutaan saja.

Salah satu keunggulan mobil khas Eropa ini adalah desain interior yang sangat fungsional namun tetap elegan. Bahan balutan jok VW Tiguan adalah alcantara yang dikombinasikan dengan fabric untuk memberikan kesan mewah dan elegan.

Storage di dalam mobil SUV medium yang satu ini juga terbilang cukup banyak dan lengkap. Sangat worth it deh untuk kategori mobil mewah 200 jutaan. 

Honda Accord

Gambar mobil Honda Accord
Gambar mobil Honda Accord (Shutterstock)

Bisa dikatakan mobil sedan mewah yang berproduksi awal di Jepang ini merupakan pesaing Toyota Camry dan Nissan Teana. Meskipun begitu, Honda Accord bisa dikatakan lebih unggul.

Sama halnya dengan Toyota Camry, Honda Accord ini bisa jadi solusi untuk kamu yang mencari mobil mewah harga 100 jutaan.

Salah satu keunggulannya sesuai dengan janjinya yakni lebih tebal, lebih besar, dan lebih baik. Body Honda Accord cukup lebar dengan kapasitas mesin hingga 2500 cc, kecepatan laju 173 horsepower dan torsi hingga 225 nm.

Kamu yang ingin fun to drive, disarankan banget untuk membeli mobil mewah murah yang satu ini.

Mobil Honda Accord keluaran tahun 2010 hingga 2011 dibanderol dengan harga Rp130 juta hingga Rp150 juta. Sedangkan untuk mobil keluaran tahun 2006 dijual dengan harga Rp90 juta. 

Honda CR-V

Harga Honda CRV
Gambar mobil Honda CR-V

Mobil mewah murah SUV selanjutnya adalah Honda CR-V yang bisa kamu beli di bawah Rp100 juta saja. Mobil generasi ketiga dari Honda CR-V Indonesia keluaran tahun 2008 hingga 2010 biasanya dijual dengan harga Rp100 juta hingga Rp150 juta.

Honda CR-V masuk dalam kategori mobil mewah harga murah karena tampilannya yang sporty dan modern. Selain itu, mobil ini juga dilengkapi dengan sederet fasilitas di dalam interior mobilnya.

Demikianlah pembahasan mengenai mobil murah tapi mewah dari beragam merek mobil ternama di dunia. Semoag bermanaat dan ada salah satu dari mobil di atas yang berhasil kamu miliki, ya.

Tips dari Lifepal! Membeli mobil mewah tentu hak kamu, namun perlu diingat apakah sudah siap secara finansial atau belum. Pastikan kamu telah memiliki keuangan yang stabil terlebih dahulu, baru kemudian menargetkan kebutuhan yang sifatnya tersier.

Membeli mobil mewah bekas murah bisa jadi pilihan yang cukup rasional bila kamu punya budget yang agak terbatas sementara kamu menginginkan untuk membeli mobil yang sedikit mewah.

Lindungi mobil mewah murah dengan asuransi mobil terbaik

Meskipun kamu berhasil mendapatkan mobil mewah tapi murah, bahkan dengan uang Rp60 juta saja kamu sudah bisa membeli salah satu mobil mewah, kamu tetap harus memikirkan perawatan mobil tersebut.

Sudah bukan rahasia lagi bila beberapa spare part dari mobil-mobil mewah tersebut sulit ditemui. Sekalipun berhasil kamu temukan, harganya pun selangit.

Jangan sampai biaya perawatan mobil mewah jauh lebih mahal dibandingkan biaya membeli mobil mewah murah tersebut. Oleh karena itu, penting untuk kamu memiliki asuransi mobil terbaik.

Memilih asuransi mobil terbaik dan termurah harus mempertimbangkan beberapa faktor, seperti jenis asuransinya, produk, dan perbandingan tepat antara premi dan layanan.

Nah, perhatikan beberapa poin berikut ini:

1. Pilih jenis asuransi yang sesuai (all risk / TLO)

Kenali kebutuhan dan medan yang sering dilewati oleh kendaraan mobil, apakah di kawasan kota yang padat atau jalan yang rusak. Biasanya, asuransi all risk cocok untuk pengendara mobil dalam kota karena berisiko tinggi terkena lecet. Sementara, asuransi TLO cocok untuk mobil yang berada di daerah rawan kriminalitas.

2. Bandingkan polis dari berbagai perusahaan asuransi

Agar bisa mendapatkan polis asuransi dengan premi murah dan manfaat lengkap, calon nasabah disarankan untuk membandingkan polis dari berbagai perusahaan asuransi di Indonesia secara online.

Ini bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur perbandingan polis dari Lifepal! Lengkapi daftar isi berikut untuk membandingkan polis terbaiknya.

3. Pilih perusahaan asuransi dengan kredibilitas terpercaya

Kredibilitas bukan cuma brand-nya terkenal saja, tetapi juga terpercaya soal pelayanannya dan sebisa mungkin minim komplain.

4. Pilih asuransi yang punya bengkel rekanan luas

Asuransi biasanya kerja sama dengan bengkel resmi (authorized) dari si brand mobil Anda. Akan tetapi, ada juga yang bekerja sama dengan bengkel non-authorized. Nah, cuma sedikit brand asuransi yang mengizinkan Anda untuk bisa melakukan perbaikan ke bengkel mana saja.

Sejauh ini, produk yang punya benefit ini adalah ACA Otomate Solitaire dari ACA. Biasanya, benefit seperti ini sangat berguna bila mobil Anda rusak di daerah yang kurang Anda kenal.

5. Bandingkan harga premi versus fitur layanannya

Premi asuransi memang sudah diatur oleh OJK. Tapi, fitur dan layanannya antara satu produk dengan lainnya bisa beda-beda meski preminya sama.

Ada asuransi yang cuma cover kerusakan mobilnya saja, tetapi ada juga yang menanggung pengemudi dan penumpangnya juga. Bahkan, tanpa additional fee.

Jadi, saat terima polis asuransi, sebaiknya telaah terlebih dahulu apa saja perlindungan, fitur, dan benefit ekstra yang diberikan, baru tanda tangan.

6. Lengkapi syarat asuransi mobil

Setelah menentukan polis asuransi yang diinginkan, selanjutnya lengkapi syarat asuransi mobil yang diperlukan. Terdapat beberapa syarat yang perlu dilengkapi ketika ingin mendaftarkan mobil kesayangan Anda dalam asuransi.

Berikut ini adalah syarat pendaftaran asuransi mobil:

  • Formulir pendaftaran yang disediakan oleh Lifepal atau perusahaan asuransi
  • Fotokopi Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK)
  • Fotokopi Kartu Tanda Penduduk (KTP)
  • Fotokopi dan asli Surat Izin Mengemudi (SIM)
  • Untuk Warga Negara Asing wajib menyertakan KITAS atau KITAP
  • Surat asli NPWP atau SIUP

Masih bingung memilih asuransi mobil yang tepat? Ikuti kuis asuransi mobil dari Lifepal berikut ini untuk membantu kamu menemukan produk asuransi mobil yang cocok.

Setelah mendapatkan rekomendasi asuransi mobil yang sesuai, hitung perkiraan biaya premi asuransinya menggunakan kalkulator premi asuransi mobil di bawah ini.

Pertanyaan seputar mobil mewah murah

Berapa harga mobil mewah murah BMW?

Harga mobil mewah murah BMW 325i tahun 2001 Rp80 juta. BMW 523i keluaran 1996 seharga Rp60 juta. BMW E60 530i keluaran 2004 seharga Rp120 juta hingga Rp150 juta.

Mengapa perlu mengasuransikan mobil?

Asuransi mobil dapat melindungi keuanganmu dari biaya perbaikan dan perawatan kendaraan yang harganya cukup mahal. Dengan mengasuransikan kendaraan, kamu tidak perlu lagi mengeluarkan biaya saat servis mobil di bengkel rekanan perusahaan asuransi.

Asuransi mobil apa yang cocok untuk mobil bekas?

Asuransi TLO bisa menjadi pilihan yang cocok untuk mobil bekas, terutama jika nilai mobil tersebut relatif rendah dan kamu hanya ingin melindungi dari kerugian total seperti pencurian atau kerusakan yang parah. Kamu bisa cek daftar
rekomendasi asuransi mobil bekas terbaik di Lifepal!

Harga mobil mewah murah BMW 325i tahun 2001 Rp80 juta. BMW 523i keluaran 1996 seharga Rp60 juta. BMW E60 530i keluaran 2004 seharga Rp120 juta hingga Rp150 juta.
Asuransi mobil dapat melindungi keuanganmu dari biaya perbaikan dan perawatan kendaraan yang harganya cukup mahal. Dengan mengasuransikan kendaraan, kamu tidak perlu lagi mengeluarkan biaya saat servis mobil di bengkel rekanan perusahaan asuransi.
Asuransi TLO bisa menjadi pilihan yang cocok untuk mobil bekas, terutama jika nilai mobil tersebut relatif rendah dan kamu hanya ingin melindungi dari kerugian total seperti pencurian atau kerusakan yang parah. Kamu bisa cek daftar rekomendasi asuransi mobil bekas terbaik di Lifepal!