Ini Fungsi dan Cara Pasang Rangkaian Stabilizer Aki Mobil

rangkaian stabilizer aki mobil

Apakah kamu termasuk pemilik mobil yang berpikir untuk meningkatkan tenaga pada kendaraan dibutuhkan stabilizer aki mobil? Bila iya, rupanya anggapan itu belum sepenuhnya benar. 

Sebab, fungsi utama rangkaian stabilizer aki mobil adalah sebagai pendukung sistem kelistrikan mobil supaya bekerja lebih optimal dan terhindar dari risiko aki soak.

Faktor yang membuat bertambahnya tenaga mobil adalah kestabilan arus listrik di dalam mobil sehingga volume bahan bakar terkontrol dan tenaga mobil tetap bisa bekerja lebih optimal. 

Oleh karena itu, rangkaian stabilizier aki mobil ini disematkan pada mobil untuk membantu mengoptimal kinerja performa mobil, khususnya sistem kelistrikan mobil. Untuk lebih lengkapnya, berikut ini fungsi rangkaian stabilizier aki mobil dan cara pasangnya.

Fungsi stabilizer aki mobil

Secara garis besar, fungsi stabilizer aki mobil yakni sebagai pengontrol dan penetral arus listrik dari aki mobil hingga arus yang disalurkan ke seluruh komponen elektronik dan kelistrikan mobil supaya mesin mobil dapat menyala dan bergerak. 

Selain itu, dengan adanya stabilizer ini maka seluruh risiko kerusakan pada sistem kelistrikan seperti fluktuasi listrik skala kecil bisa hilang dan diredam. Berikut ini fungsi stabilizer lebih lengkapnya.

1. Menetralkan arus listrik mobil

Apabila kamu memiliki mobil tua atau beberapa komponen mobil yang membutuhkan arus listrik sering mengalami gangguan, maka solusi terbaiknya adalah dengan menggunakan stabilizer aki yang dapat menjaga dan menetralkan arus listrik mobil.

Dengan menggunakan stabilizer, maka kamu juga bisa menjaga dan merawat aki mobil supaya terhindar dari arus listrik yang tidak stabil sehingga aki mobil mampu menyelaraskan daya yang dibutuhkan komponen kelistrikan lain pada mobil.

2. Menyalakan mesin mobil jadi lebih ringan

Salah satu komponen mobil yang membutuhkan arus listrik adalah starter mobil untuk membuat mesin mobil menyala. Saat kamu sudah memastikan bahwa kondisi aki masih baik dan tidak tekor tetapi mesin mobil sulit menyala saat distarter maka bisa jadi tegangan listriknya kurang stabil.

Untuk mengatasinya kamu bisa menggunakan rangkaian stabilizer aki mobil untuk menstabilkan tegangan listrik mobil sehingga mesin mobil akan menyala dengan mudah.

3. Memperpanjang usia pakai aki mobil

Faktor utama yang bisa memperpendek usia pakai aki mobil adalah seringnya arus atau daya listrik di dalamnya tidak stabil sehingga output arus listriknya tidak konsisten. Bila hal ini terus-menerus terjadi maka aki bisa tekor dan harus segera diganti.

Lain halnya bila kamu menggunakan stabilizer, maka kamu membantu memperpanjang usia pakai aki mobil karena aki memiliki keleluasaan dalam melepaskan daya secara konsisten dan stabil.

4. Meningkatkan kinerja komponen elektronik pada mobil

Fungsi rangkaian stabilizer aki mobil lainnya adalah untuk mendukung performa dan kinerja komponen elektronik atau komponen kelistrikan pada mobil supaya dapat bekerja lebih optimal lagi dengan menstabilkan arus listrik.

Komponen yang dimaksud beberapa di antaranya adalah lampu mobil, AC mobil, radio, dan komponen elektronik lainnya. 

Misalnya saja, dengan kehadiran stabilizer aki maka lampu mobil mampu menyala lebih terang sehingga kamu akan berkendara dengan aman dan nyaman selama melintasi daerah yang minim penerangan atau di malam hari.

Begitu juga pada komponen AC mobil. Untuk membuat penumpang dan pengemudi merasa nyaman selama berkendara, AC mobil memiliki peran yang cukup krusial untuk menghadirkan kenyamanan tersebut. Oleh karena itu, untuk memaksimalkan kinerja AC mobil kamu bisa menggunakan stabilizer aki mobil.

5. Mengatasi noise voltage pada mobil

Salah satu ciri adanya masalah kelistrikan pada mobil adalah adanya noise voltage yang disebabkan oleh perangkat elektronik itu sendiri. Apabila didiamkan terus-menerus maka berpotensi merusak komponen elektronik lainnya pada kendaraan.

Dengan menggunakan stabilizer aki mobil maka noise voltage dapat diredam dan memperkecil nilai kapasitansinya.

Cara pasang stabilizer aki mobil

Penggunaan stabilizer aki cukup membantu untuk mengoptimalkan kerja aki untuk mobil yang sudah berusia tua. 

Namun, rasanya kurang tepat bila kamu menggunakan stabilizer aki mobil untuk mobil keluaran terbaru. Sebab, mobil yang baru saja diproduksi biasanya masih memiliki aki bertenaga bagus dan didukung dengan teknologi-teknologi lainnya.

Apabila kamu ingin memasang rangkaian stabilizer aki mobil sendiri di rumah, berikut ini cara memasang stabilizer aki mobil menggunakan kunci ring, di antaranya:

  • Memastikan mesin mobil dalam keadaan mati atau kunci kontak dalam posisi off lalu buka kap mesin mobil.
  • Membuka penutup aki mobil lalu menyambungkan terminal positif dan negatif dengan kabel ke rangkaian stabilizer aki mobil.
  • Menyambungkan kabel hitam dan kutub negatif aki mobil dengan cara memasukkan ring yang terletak di bagian ujung kabel.
  • Memasang baut dan mengencangkan pengunci kabel menggunakan kunci ring.
  • Setelah memastikan bahwa kutub negatif terpasang, maka selanjutnya kamu bisa menyambungkan kabel merah pada kutub positif aki mobil dengan cara memasukkan ring yang terkoneksi langsung ke ujung kabel.
  • Memasang baut dan mengencangkannya menggunakan kunci ring supaya kabel tidak mudah terlepas.
  • Terakhir, menempelkan stabilizer aki mobil di dekat aki.
  • Tips dari Lifepal! Cara lain untuk menjaga performa mesin mobil adalah dengan rutin memeriksa dan mengganti aki mobil yang soak sehingga tidak memperparah kondisi aki dan komponen kelistrikan atau elektronik mobil lainnya.

    Jika mobil masih baru, maka biasanya ada gratis servis yang diberikan dealer mobil untuk servis pertama yang bisa kamu gunakan.

    Namun, bagaimana bila gratis servis sudah habis atau mobil yang dimiliki adalah mobil tua? Maka kamu bisa mengandalkan asuransi kendaraan yang akan membantu kamu menjaga dan merawat kendaraan.

    Lindungi mobil kesayanganmu dengan asuransi mobil terbaik 

    Selain rutin melakukan servis agar kendaraan tetap prima, penting juga buat kamu untuk memberikan proteksi asuransi mobil terbaik. Asuransi mobil memberikan perlindungan finansial dari risiko kecelakaan maupun bencana alam yang membuat mobil kamu rusak dan harus dibawa ke bengkel. 

    Kalau punya asuransi,  kamu tidak perlu lagi khawatir soal biaya perbaikan di bengkel yang mahal karena akan ditanggung oleh perusahaan asuransi. 

    Sudah paham mengenai manfaat asuransi mobil namun bingung harus memilih asuransi mobil yang mana? Kuis Asuransi Mobil dari Lifepal ini bisa membantu kamu menemukan jenis asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhan. Cobain, yuk! 

    Setelah mendapatkan rekomendasi jenis asuransi mobil yang cocok, lanjutkan dengan menghitung perkiraan biaya premi asuransi mobil yang mesti kamu bayarkan menggunakan Kalkulator Premi Asuransi Mobil berikut ini. 

    Pertanyaan seputar rangkaian stabilizer aki mobil 

    Fungsi volt stabilizer aki adalah untuk menetralkan arus listrik, memperpanjang usia pakai aki mobil, mengatasi noise voltage, meningkatkan kinerja komponen elektronik, hingga mempermudah starter mobil.
    Asuransi mobil dapat melindungi keuanganmu dari biaya perbaikan dan perawatan kendaraan yang harganya cukup mahal. Dengan mengasuransikan kendaraan, kamu tidak perlu lagi mengeluarkan biaya saat servis mobil di bengkel rekanan perusahaan asuransi.