Penyebab Stir Mobil Bunyi Saat Jalan Rusak dan Solusinya

stir mobil bunyi saat jalan rusak

Salah satu masalah yang paling sering muncul pada mobil adalah stir mobil bunyi saat jalan rusak.

Bunyi yang timbul dari setir mobil saat melewati jalan yang rusak biasanya berupa suara kletek-kletek atau klutuk-klutuk, umumnya suara ini memang cukup mengganggu.

Jika stir mobil bunyi saat jalan rusak, maka bisa dipastikan bahwa ada komponen yang mengalami kerusakan atau masalah. 

Untuk kamu yang mengalami masalah stir mobil bunyi saat jalan rusak, ulasan ini akan membantumu mencari sumber masalahnya.

Apa penyebab setir mobil bunyi saat jalan rusak?

Masalah stir mobil bunyi saat jalan rusak biasanya lebih umum terjadi pada mobil yang memiliki jarak tempuh cukup jauh atau setidaknya sudah berusia lebih dari 3 tahun. 

Hal ini biasanya disebabkan oleh komponen kemudi yang mengalami masalah, kadang hal ini membuat bunyi seperti besi yang diadukan. 

Berikut adalah beberapa penyebab stir mobil bunyi saat jalan rusak:

1. Bearing steering joint sudah oblak

Bearing steering joint merupakan komponen yang memiliki bentuk seperti universal joint, fungsinya untuk menghubungkan intermediate shaft dengan steering column.

Jika stir mobil bunyi saat jalan rusak, maka bisa jadi salah satu penyebabnya adalah bearing steering joint ini mulai oblak. 

Ketika bearing steering joint oblak, stir akan menghasilkan bunyi kletek-kletek ketika sedang berbelok baik ke arah kanan maupun kiri. 

Bunyi ini juga bisa muncul ketika kamu melintas di jalanan yang tidak rata atau bergelombang. 

2. Bearing steering column oblak

Selain bearing steering joint yang bisa menyebabkan bunyi pada stir, ternyata bearing steering column juga bisa menyebabkan hal yang sama ketika mengalami oblak. 

Bearing steering column adalah komponen yang dipasang di steering column, letaknya ada di bawah stir mobil. 

Beberapa bearing steering column ini ada yang berbentuk roller ball bearing ada juga yang berbentuk teflon dengan bola bearing di pinggirnya. 

Jika bearing ini oblak maka secara otomatis akan menyebabkan stir mobil bunyi saat jalan rusak atau ketika melintas di jalan yang bergelombang. 

3. Steering rack gear oblak

Stir mobil bunyi saat jalan rusak juga bisa disebabkan oleh oblaknya komponen steering rack gear.

Steering rack gear adalah komponen gigi penghubung yang akan mengubah gerak berputar pada steering wheel menjadi gerak mendorong dan menarik pada sisi roda mobil lewat tie rod end dan long tie rod.

Bagian dalam steering rack gear terdapat komponen pegas dan teflon, gunanya untuk mendorong steering rack shaft supaya tidak mudah oblak. 

Semakin lama usia penggunaan tentu saja bisa membuat teflon menjadi aus dan pegasnya pun akan semakin kendur. 

Jika kedua komponen tersebut sudah mulai aus, maka steering rack gear akan oblak dan menimbulkan bunyi pada stir. 

4. Intermediate steering shaft spline oblak

Intermediate shaft adalah komponen berupa batang penghubung yang menghubungkan antara steering rack gear dan steering column, dapat ditemukan pada bagian luar mobil mengarah ke power steering rack

Intermediate shaft memiliki universal joint pada bagian ujungnya, dan juga spline pada bagian tengahnya yang berguna sebagai penghubung dan dapat bergerak maju mundur. 

Fungsi dari spline ini adalah untuk menyesuaikan adanya perubahan jarak yang ada diantara steering column dan steering rack gear, misalnya ketika mobil mengalami benturan ketika melalui jalan rusak atau berlubang. 

Komponen spline dalam intermediate shaft ini lama-kelamaan dapat mengalami aus dan menjadi oblak, yang menimbulkan efek berupa bunyi pada stir. Bunyi ini akan semakin jelas terdengar ketika kamu melintasi jalan dengan kondisi lubang atau bergelombang. 

5. Rack steer mengalami masalah

Masalah stir mobil bunyi saat jalan rusak juga bisa terjadi akibat masalah pada rack steer. Paling sering masalah pada rack steer terjadi pada gigi as rack steer yang rompal.

Biasanya jika masalah stir mobil bunyi berasal dari rack steer, maka akan diikuti gejala lainnya. Lalu apa gejala rack steer rusak?

Beberapa diantaranya munculnya suara berisik pada bagian roda, setir mobil bergetar cukup kencang, hingga setir mobil yang terasa berat saat berbelok. 

Kamu bisa mengunjungi bengkel spesialis rack steer apabila ada masalah dengan rack steer. 

6. Tie rod end ball joint bermasalah

Tie rod merupakan komponen yang menjadi penghubung antara long tie rod mobil dan knuckle. Apabila komponen ini oblak maka akan muncul bunyi serat getaran yang terasa hingga ke bagian setir.

Bunyi yang ditimbulkan dari kerusakan tie rod ini biasanya lebih terdengar jelas.  

7. Long tie rod ball joint bermasalah

Long tie rod ball joint adalah komponen yang menjadi penghubung antara tie rod end dan steering rack shaft

Jika komponen long tie rod ini mengalami oblak, maka akan muncul suara gluduk-gluduk yang bahkan terdengar sampai ke ruang kabin. Getaran yang dihasilkan pun akan terasa sampai ke bagian setir mobil. 

Biasanya suara ini hanya akan muncul ketika mobil melintas di jalan yang rusak, berlubang atau bergelombang. 

Ketahui juga penyebab setir mobil berat agar kamu bisa segera mengatasinya dengan baik.

Cara mengatasi stir mobil bunyi saat jalan rusak

Untuk mengatasi masalah stir mobil bunyi saat jalan rusak, hal pertama yang mesti dilakukan adalah mengecek semua komponen yang berkaitan untuk dicari sumber masalahnya. 

Seperti dijelaskan sebelumnya bahwa stir yang berbunyi ini bisa disebabkan oleh kerusakan atau masalah pada rack steer, long tie rod, tie rod, bearing steering column dan sebagainya. 

Apabila sudah ditemukan sumber masalahnya, barulah kamu bisa melakukan perbaikan pada area yang rusak tersebut. 

Karena seringnya masalah bunyi ini berkaitan dengan komponen yang aus, maka umumnya kamu akan disarankan untuk mengganti komponen yang lama dengan yang baru.

Apabila sumber masalahnya sudah diatasi, kamu juga bisa menambahkan pemasangan kedap suara pada ruang kabin. 

Kamu dapat memasang peredam suara yang terbuat dari bahan glasswool dan juga karet. Kedua bahan ini dikenal cukup ampuh untuk meredam suara berisik yang berasal dari luar kabin bahkan termasuk juga suara hujan. 

Tips dari Lifepal! Ketika stir mobil kamu bunyi saat melewati jalanan rusak, sebaiknya jangan dibiarkan, ya. Segera lakukan perbaikan agar tidak merembet ke komponen lainnya.

Bawa mobilmu ke bengkel mobil terdekat yang terpercaya untuk melakukan perbaikan. Biar tabunganmu tidak terkuras habis, lebih baik jika memiliki asuransi mobil. 

Pentingnya asuransi mobil

Asuransi mobil merupakan produk asuransi yang dapat memberikan proteksi pada mobil dari berbagai risiko, misalnya risiko kerusakan akibat kecelakaan, kebakaran, bencana alam, kerusuhan dan juga risiko kehilangan. 

risiko yang ditanggung oleh suatu produk asuransi mobil bisa berbeda, tergantung dari jenis produk asuransi yang kamu pilih. 

Untuk itu sebelum membeli asuransi mobil, pastikan untuk memahami dengan baik risiko apa saja yang ditanggung dalam polis, risiko yang masuk dalam pengecualian, besaran premi, dan sebagainya.

Selain memberikan pertanggungan untuk kerusakan maupun kehilangan, asuransi mobil umumnya juga memberikan manfaat lain seperti misalnya manfaat mobil derek, mobil ambulance, mobil pengganti, tanggung jawab hukum pihak ketiga, asuransi kecelakaan diri, dan lain sebagainya. 

Cek besaran premi yang harus kamu bayar dengan kalkulator premi asuransi mobil berikut ini. 

FAQ seputar stir mobil bunyi saat jalan rusak

Rack steer adalah suatu komponen yang berfungsi sebagai penghubung kemudi dengan roda dan juga suspensi yang merupakan bagian dari kaki-kaki mobil.

Stir mobil bunyi saat jalan rusak biasanya dipicu oleh masalah pada komponen berikut:

  • Steering rack gear 
  • Bearing steering joint
  • Bearing steering column
  • Intermediate steering shaft
  • Long tie rod
  • Tie rod end
  • Rack steer

Agar biaya perbaikan stir mobil yang bermasalah tidak memberatkanmu, sebaiknya segera miliki asuransi mobil, ya.