Beranda
Media
Tips Memilih Velg Mobil yang Bagus dan Berkualitas

Tips Memilih Velg Mobil yang Bagus dan Berkualitas

tips memilih velg mobil

Velg mobil adalah salah satu komponen penting yang harus diperhatikan. Oleh karena itu, kamu wajib tahu tips memilih velg mobil yang bagus dan berkualitas.

Kamu tidak boleh asal dalam memilih velg mobil, karena bisa mempengaruhi performa mobil kamu. Bahkan, dalam beberapa kondisi malah membahayakan diri sendiri dan juga pengendara lain.

Pastikan, kamu memilih velg yang ukuran dan modelnya direkomendasikan oleh merk mobil kamu. Jika pun kamu ingin memodifikasinya, pastikan kamu melakukan konsultasi agar velg mobil yang kamu pilih tetap aman.

Berikut ini ulasan terkait tips dalam memilih velg mobil yang bagus, berkualitas, dan juga aman untuk mobilmu. 

Cara memilih velg mobil

Simak beberapa tips memilih velg mobil yang bagus dan juga aman buat kamu di ulasan berikut ini.

1. Pilih ukuran yang tepat

Seperti yang sudah dijelaskan sedikit di atas, dalam pemilihan velg mobil, kamu harus memilih ukuran yang tepat. Tidak terlalu kecil dan tidak terlalu lebar.

Sebab, jika ukurannya tidak pas, bisa menyebabkan mobil kamu jadi tidak stabil saat berkendara. Kaki-kaki mobil juga akan bermasalah. Jika dipaksakan, maka mobil yang kamu kendarai bisa oleng dan membahayakan orang lain.

Jika kamu ingin melakukan modifikasi, sebaiknya menggunakan diameter maksimal 2 inci lebih besar dari velg normalnya. 

2. Ketahui beban maksimumnya

Sebagai informasi, setiap velg mobil memiliki beban maksimum. Sehingga, saat memilih velg untuk mobilmu, kamu harus memahami berapa beban maksimum dari velg tersebut. 

Jika kamu masih bingung menentukan berapa beban maksimum yang cocok, kamu bisa loh berkonsultasi dengan ahlinya agar tidak salah pilih. 

3. Uji kekuatan velg

Sebagai orang awam, kita pun bisa loh mengetahui kualitas dan kekuatan velg dari suaranya. Caranya, kamu bisa menggantung velg dengan karet, kemudian pukul bagian velg menggunakan obeng. Dengarkan dengan seksama, jika bunyinya halus dan bertahan lama, itu artinya velg tersebut memiliki kualitas yang bagus. 

Namun, jika suara velg dengungnya keras dan tidak lama, bisa dibilang kualitas velg tersebut buruk. Jadi, sebaiknya jangan dipilih.

4. Perhatikan spesifikasi baut

Pada velg, ada yang menggunakan empat baut maupun 5 baut. Kamu pun perlu mempertimbangkan ukuran baut ini yang biasa dikenal dengan pitch circle diameter (PCD). PCD ini menandakan jarak antar lubang baut pada velg.

Biasanya, PCD akan ditulis dengan angka 4×100, 4×114,3, 5×114,3, dan 5×112. Angka 4 dan 5 di sini menandakan jumlah baut pada velg, dan angka 100, 114,3, serta 112 menentukan jarak diameter antar baut.

Saat akan mengganti velg, kamu juga perlu memperhatikan hal ini agar tidak mempengaruhi performa kaki-kaki mobil.

5. Pilih model yang sesuai

Perlu kamu ketahui jika banyak sekali model pada velg mobil yang bisa kamu pilih, mulai dari powder-coated, clear-coated, bare-poles, chrome plated, dan paint-coated. 

Kamu juga bisa memilih seberapa tingkat kilau pada velg mobil kamu. Namun, pastikan semuanya disesuaikan dan tidak melanggar aturan yang ada, ya. 

Tips memilih velg racing mobil

Jika kamu sedang mencoba memilih velg untuk mobil racing, tipsnya umumnya sama seperti yang disebutkan di atas, yakni memperhatikan ukuran velg, lebar velg, hingga designya. 

Meskipun velg kamu dimodifikasi, namun kamu harus memperhatikan ukuran yang sesuai agar performa mobil kamu bagus dan aman tentunya. 

Ukuran velg yang direkomendasikan jika ingin mengubahnya yakni maksimal 2 inci dari ukuran standar. 

Tips memilih velg mobil bekas

Jika keuanganmu terbatas, sah-sah saja kok jika ingin membeli velg mobil bekas. Namun, lagi-lagi kamu harus mengetahui tips memilihnya agar tidak salah beli, ya.

Apalagi velg mobil bekas sudah pernah dipakai. Kamu harus melakukan pengecekan ulang, dikhawatirkan ada bagian yang rusak atau tidak berfungsi dengan baik.

1. Cari velg bekas di penjual terpercaya

Tentunya velg mobil bekas mudah sekali ditemukan, baik itu di e-commerce atau sosial media. Pastikan kamu membeli velg mobil bekas di tempat terpercaya, ya. Kamu bisa bertanya pada teman atau keluarga yang pernah membeli velg bekas. Hal ini dilakukan agar kamu tidak ditipu.

Kamu juga bisa mengetahui apakah penjual tersebut terpercaya atau tidak melalui ulasan Google Review atau dengan mengecek nama kontaknya.

2. Memeriksa kondisi langsung velg

Untuk kamu yang tidak mau ribet, tentunya lebih suka berbelanja segala sesuatu lewat online termasuk velg mobil. Namun, karena harga velg tidak murah, sebaiknya kamu mengeceknya secara langsung.

Kamu bisa melihat bagaimana kondisi fisik velg apakah ada yang cacat atau rusak. Jika kondisinya tidak layak, sebaiknya tidak usah kamu beli daripada membahayakan kamu dan orang lain.

3. Cek keaslian velg

Jika kamu ingin membeli velg dengan merk tertentu, kamu juga wajib tahu cara membedakan velg asli dan juga palsu.

Jangan sampai kamu tertipu karena tidak mengetahui secara detail ciri-ciri velg yang asli. Apalagi, harga velg mobil dengan merk asli tetap mahal meskipun bekas.

4. Jangan beli jika velg retak

Jika velg kamu retak, sebaiknya jangan kamu beli, ya. Meskipun retaknya pun hanya sedikit. Jika penjual menawarkan untuk dilas, sebaiknya juga dipertimbangkan lagi, karena velg yang dilas juga hanya bertahan sementara saja, dan bisa kembali retak. 

Jenis-jenis velg mobil

Sebelum membeli velg mobil baru, kamu juga harus tahu beberapa jenis velg mobil berikut ini:

1. Velg mobil flow forming

Velg mobil flow forming ini memiliki bentuk yang ringan tetapi kuat serta bulat sempurna, sehingga balancing rodanya pun jadi bagus. 

Jenis velg flow forming ini juga dibuat dengan cara dicetak, kemudian dipanaskan dengan suhu yang ditentukan, sehingga materialnya lebih padat dan bagus.

Bisa dibilang, velg jenis ini banyak disukai oleh pengendara mobil karena kualitas yang bagus dan harganya pun terjangkau.

2. Velg mobil casting

Jenis velg ini adalah velg yang paling murah dan pembuatannya pun tidak memerlukan waktu yang lama. Meskipun begitu, velg ini lebih mudah retak karena bobotnya yang berat. 

Pembuatan velg jenis ini dengan mencairkan material velg, kemudian dituangkan ke dalam cetakan velg. 

3. Velg mobil forged

Bisa dibilang, velg jenis ini adalah velg yang paling bagus dan harganya mahal. Hal ini karena proses pembuatannya menggunakan teknologi canggih yang cukup rumit (tidak menggunakan cetakan).

Bahan dasar yang digunakan yakni aluminium, jadi lebih kuat tetapi ringan. Pembuatannya juga dengan cara dipress, sehingga velg jadi lebih solid dan keras. 

Cara merawat velg mobil

Setelah memutuskan mengganti velg baru, kamu pun harus merawatnya agar velg tetap awet dan tidak mudah penyok. 

1. Cek velg rutin 

Baik mobil akan kamu gunakan atau tidak, sebaiknya selalu memeriksa velg mobil secara rutin setiap hari, ya. Cek kondisi velg mobil apakah masih presisi atau bergeser. Cek juga apakah velg masih bagus atau ada retakan, apalagi jika kamu baru saja melalui jalanan yang cukup ekstrem. 

Dengan mengecek kondisi velg secara rutin, kamu jadi bisa melakukan tindakan dengan cepat apabila ada masalah dengan velg kamu. Jadi, tidak berbahaya.

2. Perhatikan saat berkendara

Saat berkendara, kamu wajib memperhatikan jalanan. Terutama jika jalanan tersebut rusak. Sebaiknya berkendara dengan hati-hari sekali, ya. 

Jika kamu nekat menerjang jalanan rusak dan berlubang dengan kecepatan tinggi, maka bisa membuat velg kamu bermasalah, bahkan retak dan pecah. Oleh sebab itu, kamu harus berhati-hati. 

3. Jangan tunda bawa ke bengkel

Jika kamu menemukan velg mobil dalam keadaan rusak atau retak, jangan tunda untuk membawanya ke bengkel dengan alasan retaknya masih sedikit.

Justru retak yang sedikit apabila kamu gunakan bisa semakin membesar dan berbahaya. Jadi, ketika kamu menemukan velg mobil retak, segera bawa ke bengkel mobil terdekat.

4. Cuci velg dengan hati-hati

Ketika kamu hendak mencuci velg mobil, kamu juga harus berhati-hati. Sebaiknya cuci velg mobil saat kondisi mesin mobil sudah dalam keadaan mati semua.

Sebab, jika kamu mencuci saat velg mobil masih panas, bisa menimbulkan jamur dan bentuk velg mobil pun berubah.

Tips dari Lifepal! Velg mobil adalah salah satu komponen penting yang harus kamu perhatikan. Oleh karena itu, kamu wajib tahu tips memilih velg mobil yang bagus dan berkualitas.

Kamu tidak boleh asal dalam memilih velg mobil, karena bisa mempengaruhi performa mobil kamu. Bahkan, dalam beberapa kondisi malah membahayakan diri sendiri dan juga pengendara lain.

Pastikan, kamu memilih velg yang ukuran dan modelnya direkomendasikan oleh merk mobil kamu. Jika pun kamu ingin memodifikasinya, pastikan kamu melakukan konsultasi agar velg mobil yang kamu pilih tetap aman.

Simak pula ulasan mengenai harga velg mobil, ukuran pcd velg mobil, dan juga cara cat velg mobil di artikel Lifepal lainnya!

Lindungi mobil kesayanganmu selama 24 jam dengan asuransi mobil terbaik. Pilihlah asuransi mobil yang sesuai dengan kebutuhanmu. Simak video di bawah ini untuk mendapatkan tips memilih asuransi mobil terbaik:

Kenapa asuransi mobil penting?

Mengingat biaya perawatan dan perbaikan mobil tidak murah, kamu harus memiliki proteksi finansial seperti asuransi mobil. Asuransi mobil akan menanggung tagihan biaya servis mobil dan juga perbaikan mobil lainnya.

Dengan memiliki asuransi mobil, kamu pun jadi lebih tenang karena tidak perlu memikirkan biaya servis mobil yang jumlahnya tidak sedikit. Tabungan dan aset-aset kamu pun tidak akan terganggu. 

Cek jenis asuransi mobil yang tepat dengan kuis asuransi mobil terbaik berikut ini. 

Hitung sendiri berapa kisaran preminya dengan kalkulator premi asuransi mobil Lifepal berikut ini.

Pertanyaan seputar tips memilih velg mobil

Biaya ganti velg mobil di bengkel bervariatif tergantung jenis dan modelnya. Namun, rata-rata harganya mulai dari Rp5 jutaan. Kamu bisa menanyakan dulu pada pihak bengkel untuk informasi lebih lengkap. Yuk, cek info selengkapnya di artikel ini.
Perlindungan finansial asuransi penting, agar tidak terbebani pengeluaran mendadak yang menguras tabungan. Pilih produk asuransi sesuai kebutuhan, yaitu asuransi kesehatan cashless, asuransi jiwa syariah, asuransi mobil, asuransi motor, asuransi rumah, dan lainnya. Cari tahu di Lifepal.