Kartu Pokemon Jenis Ini Bisa Kamu Jual Mahal Lho! Bahkan Sampai Rp 1 Miliar

Kartu Pokemon yang bisa dijual dengan harga tinggi (Shutterstock).

Kamu fans Pokemon garis keras? Beruntung banget kalau di tahun 1990an kamu sudah mengoleksi kartu Pokemon. 

Sebelumnya, MoneySmart pernah mengulas seputar barang-barang era 90an yang bisa dijual mahal tahun ini. Salah satunya ya kartu Pokemon ini.

Sejatinya, kartu ini bukan kartu bridge lho ya. Ada cara tersendiri untuk memainkan kartu bergambar karakter-karakter Pokemon ini. Harga kartu ini juga mahal pada masanya, oleh karena itu versi palsunya juga beredar dijual oleh abang-abang pinggir jalan. 

Uniknya adalah, beberapa kartu memang sengaja dibuat terbatas. Dan hal itulah yang membuatnya jadi langka, hingga diburu para kolektor.

Menurut informasi dari situs The Richest, harga kartu ini mencapai ribuan Dollar lho. Penasaran sama kartu-kartu Pokemon yang bisa dijual mahal? Yuk cari tahu di bawah sini.

1. Umbreon Pop Series 5 – Rp 25 juta

Kartu Pokemon
Umbreon Pop Series 5

Karakter yang satu ini masuk dalam generasi kedua Pokemon, dan merupakan hasil evolusi dari Eevee. Nilai kartu ini juga bakal bergantung dari jenis kartu Pokemon Umbreon yang dimiliki, namun kabarnya penawaran tertinggi untuk saat ini mencapai Rp 25 juta. 

Karena kartu karakter Pokemon itu sendiri cukup beragam. Satu Pokemon bisa punya lebih dua desain lho.

Tapi jika kamu memang masih menyimpan kartu Umbreon, coba tawarkan saja di situs jual-beli online luar negeri. Barangkali ada yang berminat.

2. Kartu jadul dengan logo segitiga di sisi kanan – Rp 128 juta

Kartu Pokemon
Kartu seri jadul

Pada awal kartu Pokemon ini dirilis, mungkin penampakannya biasa banget. Dan ini adalah edisi gagal cetak, karena seharusnya bungkus kartu ini dicetak tanpa ada logo segitiga hitam di sisi kanan bawah.

Terlihat aneh ya, tapi gak disangka yang gagal cetak malah bisa dijual mahal saat ini. Kabarnya, satu pak kartu tersebut harganya mencapai US$ 9 ribu atau setara dengan Rp 128 juta! Kamu punya gak di rumah?

Baca juga: 5 Tips Memilih Pembantu Rumah Tangga yang Benar Begini Caranya Lho!

3. Kartu Venusaur edisi pertama – Rp 107 juta

Kartu Pokemon
Kartu Venusaur edisi pertama

Karakter Venusaur adalah wujud dari evolusi ketiga Bulbasaur, salah satu karakter Pokemon generasi pertama yang cukup berpengaruh pada petualangan Ash. 

Untuk edisi pertama kartu ini, kabarnya sempat ditawar US$ 7.500 atau Rp 107 juta. Kalau bingung kartunya yang seperti apa, ya yang seperti difoto inilah penampakannya.

4. Kartu Blastoise edisi pertama – Rp 125 juta

Kartu Pokemon
Kartu Blastoise edisi pertama

Selain Venusaur, Blastoise juga merupakan salah satu karakter yang cukup berpengaruh. Dia merupakan evolusi ketiga dari Squirtle, seekor Pokemon elemen air yang berwujud kura-kura dengan ekor tupai yang masuk dalam koleksi Ash. Kalau harganya sampai Rp 125 juta, ditukar mobil juga bisa ya.

5. Kartu Charizard hologram edisi pertama – Rp 171

Kartu Pokemon
Kartu Charizard hologram edisi pertama

Pokemon elemen api ini, juga merupakan salah satu Pokemon kesayangan Ash. Dia merupakan evolusi ketiga dari Charmander yang bentuknya menyerupai kadal salamander. 

Bentuk awalnya cuma kadal tapi evolusinya malah bisa jadi naga raksasa. Kreatif banget ya pengarang cerita Pokemon ini.

Intinya, kartu Charizard yang mahal adalah yang hologram dan merupakan edisi pertama. Harganya bisa sampai Rp 171 juta.

6. Pikachu Illustrator 1998 – Rp 1,4 miliar

Kartu Pokemon
Pikachu Illustrator 1998

Nah, Pikachu merupakan ikon dari film atau serial Pokemon. Bisa dibilang dia juga merupakan salah satu karakter utamanya. 

Salah satu kartu Pokemon termahal di pasaran saat ini adalah Pikachu Illustrator yang dirilis tahun 1998. Penampakannya seperti di atas inilah.

Harganya dikabarkan mencapai US$ 100 ribu atau setara dengan Rp 1,4 miliar!

7. Trophy Pikachu Trainer – tak ternilai

Kartu Pokemon
Trophy Pikachu Trainer

Dan ternyata, masih ada juga yang lebih mahal dari kartu Pikachu 1998 yaitu kartu Trophy Pikachu yang gambarnya seperti ini. Dan tentunya yang edisi Bahasa Jepang ya.

Jika memang kamu menyimpan kartu ini, gak usah sungkan untuk menawarkannya di harga lebih dari Rp 1,4 miliaran. Dengan catatan, kartunya harus asli dan sama seperti di atas.

Itulah tujuh kartu Pokemon yang bisa dijual dengan harga luar biasa tinggi. Semoga berhasil menemukan kartu-kartu ini di rumahmu ya. (Editor: Winda Destiana Putri).