Berawal dari Kota Kecil, Ini Kisah Sukses Kacang Dua Kelinci yang Mendunia

Berawal dari Kota Kecil, Ini Kisah Sukses Kacang Dua Kelinci yang Mendunia

Kamu pasti sudah gak asing lagi sama kacang legendaris bernama Dua Kelinci? Iya dong! Sering makan kacang kulit berasa gurih tersebut, kamu juga harus tahu sejarah berdirinya.

Asal tahu saja, sejarah awal Kacang Dua Kelinci ternyata bermula dari sebuah kota kecil di Jawa Tengah. Namun, kesuksesan produk makanan asli Indonesia tersebut berhasil mendunia.

Yap! Kacang yang enak banget buat nonton bola ini pernah jadi sponsor klub elit dunia Real Madrid. Keren banget kan?

1. Berusia Hampir Setengah Abad

Kacang Dua Kelinci favorit sebagian besar orang tersebut ternyata sudah berusia hampir setengah abad (Youtube Channel Agoessam).

Kacang Dua Kelinci favorit sebagian besar orang tersebut ternyata sudah berusia hampir setengah abad. Produk tersebut sudah dibuat sejak tahun 1972. Pendiri produk kacang tersebut adalah pasangan suami-istri Hoe Sie Ak dan Lauw Bie Giok.

Awal mula kehadiran produk kacang kulit itu gak langsung diberi nama Dua Kelinci. Awalnya bernama Sari Gurih. Nama tersebut bisa jadi terinspirasi dari ciri khas rasa gurih yang emang jadi andalan Dua Kelinci ini ya.

Jadi, pasangan suami-istri Hoe Sie Ak dan Lauw Bie Giok dulunya bikin pabrik kacang dalam kemasan untuk menampung hasil panen dari para petani. Saat itu, mereka hanya mengemas ulang kacang yang dibeli langsung dari para petani tersebut.

Kisah mengenai pasangan suami-istri itu juga gak banyak beredar di Internet. Namun, kesuksesan Kacang Dunia Kelinci ini masih bisa kita telusuri dari zaman ke zaman.

Pasangan suami-istri Hoe Sie Ak dan Lauw Bie Giok dulunya bikin pabrik kacang dalam kemasan (Youtube Channel Agoessam).

Dahulu, proses pembuatan kacang kulitnya masih sangat tradisional. Terlihat di salah satu foto lawas di atas. Pembuatannya masih manual banget, gak pakai mesin-mesin canggih.

2. Perkembangan Luar Biasa Hingga Kini

Nama Dua Kelinci sendiri baru didaftarkan pada tahun 1985. Didaftarkan dengan nama perusahaan PT. Dua Kelinci, resmilah kacang kulit Sari Gurih berubah nama menjadi Dua Kelinci. Pendaftaran tersebut dilakukan oleh generasi kedua pasangan tersebut, yaitu Ali Arifin dan Hadi Sutiono.

Pendaftaran perusahaan dilakukan pada tanggal 15 Juli 1985 di Pati, Jawa Tengah. Meski dikelola dari kota yang terbilang kecil dibandingkan kota lainnya di Indonesia, kesuksesan Dua Kelinci layak mendapat apresiasi yang luar biasa.

Berawal dari tenaga manual saja, kini produksi Dua Kelinci dibantu oleh mesin-mesin berteknologi canggih. Titik balik Dua Kelinci terjadi pada tahun 2000. Di tahun itu, proses pembuatan kacang kulit telah menggunakan mesin berteknologi canggih.

Gak cuma itu, selanjutnya di tahun 2006, inovasi produk pun dilakukan. Varian produk Dua Kelinci makin beragam. Perusahaan tersebut mengembangkan produk dari jenis kacang lainnya serta biji-bijian.

3. Varian diperbanyak

Kini, kamu gak cuma bisa menemukan kacang kulit saja tetapi juga kacang lainnya. Bahkan, ada pula produk wafer merek Deka yang dirilis di bawah bendera PT. Dua Kelinci. Beberapa produk kacang lainnya yang pastinya gak asing juga buat kamu, antara lain kacang Sukro, kacang polong, serta produk makanan ringan Tic Tac.

Pasti tahu deh? Atau malah kamu sering ngemil beragam produk Dua Kelinci tersebut, kan.

Meski berusia lawas, inovasi produk yang mereka lakukan benar-benar membuat perusahaan ini tak lekang oleh perkembangan zaman. Nama Dua Kelinci masih tetap menancap kuat di Indonesia meskipun beragam merek produk kacang lainnya hadir.

Gak heran, akhirnya PT. Dua Kelinci berhasil menjadi sponsor klub sekelas Real Madrid pada periode 2011-2014 silam. Sebab, kualitas produk kacang ini berstandar Internasional. Dengan begitu, pemasarannya pun sudah sampai ke beberapa negara.

Tidak berhenti di situ saja, PT Dua Kelinci berhasil menjalin kemitraan kembali dengan Real Madrid untuk periode 2020-2024! Pencapaian ini didukung oleh kesuksesan hasil kerja sama sebelumnya yang berdampak positif atas promosi produk Dua Kelinci kepada penggemar Real Madrid di Indonesia, Spanyol, dan bahkan dunia.

Pelajaran apa yang bisa kamu tarik dari brand satu ini? Mereka memahami cara mengiklankan produk-produknya dengan tepat. Itu menjadi salah satu poin penting.

Sebagian masyarakat Indonesia bahkan dunia senang dengan sepakbola. Kacang seringkali dijadikan camilan sambil menonton pertandingan tersebut.  Dua Kelinci pun cerdik menggaet klub olahraga, bahkan ikut menjadi sponsor pelbagai kegiatan olahraga di Indonesia.

Kemudian, inovasi yang secara berkala dilakukan oleh Dua Kelinci sebagaimana sudah disebutkan bikin perusahaan ini gak terlihat lawas. Justru produk kacang ini masih pas banget dikonsumsi oleh masyarakat zaman sekarang.

Yang pasti, kualitas rasa Dua Kelinci emang gak bisa ditolak lagi deh! Sukses terus buat Dua Kelinci!

Kamu yang ingin bangun bisnis yang legendaris, bisa banget nih tiru perusahaan yang berawal dari kota kecil namun sukses mendunia.

Yuk, temukan kisah sukses sebagai sumber inspirasi untuk kamu dari pengusaha sukses Indonesia lainnya dan jangan lupa juga untuk senantiasa melindungi aset-aset bisnismu dengan asuransi properti untuk meminimalkan risiko beban kerugian finansial.