Ketenaran Tak Jadi Jaminan! Terbukti, 4 Bisnis Kuliner Artis Ini Bangkrut

Bisnis-kuliner-Blog

Bisnis kuliner memang banyak diminati, tak terkecuali oleh para artis. Mereka menjalani bisnis kuliner dengan membuka restoran maupun kafe.

Meski menjanjikan memberi keuntungan seratus persen, bukan hal mudah untuk menjalankan bisnis kuliner.

Bahkan, meski nama para artis itu jadi identitas suatu restoran, belum tentu restoran tersebut bisa bersaing di pasar kuliner. Gak sedikit juga kok artis yang mengalami kegagalan menjalankan bisnis satu ini.

Fakta itu juga mengingatkan kita, kalau ketenaran gak bakal cukup buat menunjang popularitas bisnis kuliner yang dijalankan.

Bahkan, gak cuma artis yang gagal dalam bisnis kuliner, seorang chef kondang seperti Chef Juna juga menutup restorannya karena satu dan lain hal.

Selain Chef Juna yang bisnis kulinernya mengalami kebangkrutan, restoran milik artis siapa sajakah yang terpaksa harus tutup?

Correlate

Bisnis kuliner
Correlate bisnis kuliner milik Chef Juna (Instagram/@correlate_idn)

Chef Juna terbilang sukses berkiprah di dunia hiburan Tanah Air. Selain menjadi juri acara Master Chef, Chef Juna juga kerap banjir tawaran menjadi bintang iklan.

Sayangnya, restoran Correlate yang menyajikan makanan khas Jepang milik Chef Juna hanya berjalan satu tahun.

Correlate kemudian resmi ditutup pada November 2017 lalu.

Baca juga: Punya Banyak Bisnis, 5 Artis Muda Indonesia Ini Hidup Bergelimang Harta

Bulgogi Brothers

Bisnis kuliner
Bulgogi Brothers bisnis kuliner milik Bunga Citra Lestari (Instagram/@bulgogibrothers.id)

Penyanyi cantik Bunga Citra Lestari termasuk artis yang menjalankan bisnis kuliner sebuah restoran ala Korea.

Meski menawarkan beragam masakan korea yang lezat, restoran ini tak bisa bertahan lama.

Bulgogi Brothers yang berlokasi di Lotte Shopping Avenue kini sudah ditutup permanen.

Baca juga: Bisnis Kuliner Bisa Bangkrut Seketika karena 5 Kesalahan Ini

Shabu Slim

Bisnis kuliner
Restoran Jepang all you can eat Shabu Slim bisnis kuliner milik Ferry Salim (Instagram/@shabuslim)

Shabu Slim merupakan salah satu restoran milik aktor Ferry Salim. Mengusung konsep all you can eat dengan berbagai menu khas Jepang, Shabu Slim memiliki dekorasi yang tak kalah menarik untuk dikunjungi.

Shabu Slim juga telah memiliki banyak pelanggan, dan selalu ramai, terutama di akhir pekan.

Shabu Slim memiliki banyak cabang, yaitu di Mall Kelapa Gading, Kota Kasablanka dan Central Park.

Meski memiliki banyak pelanggan, restoran milik ayah Brandon Salim ini terpaksa tutup.

Bakmi Wong

Bisnis kuliner
Bakmi Wong bisnis kuliner milik Baim Wong (Instagram/@bakmiwong_depok)

Baim Wong juga termasuk artis yang pernah menjalani bisnis kuliner dengan membuka warung bakmi di wilayah Depok.

Bernama Bakmi Wong, suami model cantik Paula Verhoeven ini menyajikan menu bakmi yang unik dan selalu ramai pengunjung di akhir pekan.

Sayangnya, gerai Bakmi Wong di Depok ini tutup meski termasuk bisnis kuliner yang laris.

Itulah empat bisnis kuliner milik artis Tanah Air yang tutup karena satu dan lain hal alasan. Tutupnya bisnis kuliner yang dijalani para artis ini menunjukkan nama tidak selamanya mendukung keberhasilan suatu usaha.