Begini Cara Buka Tabungan Emas Pegadaian

Investasi emas

Tabungan Emas yang merupakan produk PT. PEGADAIAN (Persero) memungkinkan seseorang bisa memiliki emas dengan cara menabung. Uang di tabungan bisa dikonversi menjadi emas dan dicetak sesuai takaran berat yang ditentukan pihak Pegadaian. Emas juga menjadi investasi yang paling dicari, berikut cara buka tabungan emas pegadaian.

Sebagian besar orang belum menyadari bahwa nilai konversi rupiah terhadap emas kerap stabil dan bahkan meningkat tiap tahunnya sehingga menjadikan emas sebagai harta simpanan yang menguntungkan.

Masih ada faktor-faktor lain yang menjadikan menabung emas di Pegadaian layak untuk dipertimbangkan, antara lain:

  • Menabung di PT. PEGADAIAN (Persero) sebagai BUMN yang terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sudah pasti didukung tingkat kepercayaan publik yang tinggi, baik pada segi keamanan finansial bisnis maupun legalitas hukumnya.
  • Proses pencairan dapat dilakukan dengan mudah sebagaimana emas yang dicetak dalam bentuk batangan atau perhiasan bisa dijual secara bebas dan cepat.
  • Pembukaan rekening bisa dilakukan di outlet, agen, atau aplikasi Pegadaian, termasuk di dalamnya juga kemudahan untuk melakukan penyetoran kapan saja.
  • Konversi uang simpanan menjadi emas sangat mudah dilakukan. Selama uang sudah cukup untuk membeli emas dengan berat minimal, yaitu satu gram, maka pengajuan pencetakan emas batangan sudah bisa dilanjutkan.
  • Untuk mengetahui lebih banyak, terdapat beberapa fakta yang perlu diulas lebih mendalam demi memudahkan kamu memahami seluk beluk cara buka Tabungan Emas Pegadaian.

    Apa Itu Tabungan Emas Pegadaian?

    Tabungan Emas Pegadaian

    Pada garis besarnya, produk investasi ini adalah layanan bagi pelanggan yang ingin membeli dan/atau menjual emas dengan menitipkannya kepada pihak Pegadaian. Untuk membuatnya, kamu hanya perlu mendatangi outlet Pegadaian terdekat dengan turut melampirkan fotocopy KTP.

    Selain KTP, kamu juga diwajibkan mengisi sebuah formulir sebagai pengajuan pembukaan rekening Tabungan Emas. Biaya administrasi sebesar Rp10 ribu dan biaya fasilitas jasa penitipan selama 12 bulan sebesar Rp30 ribu harus dipenuhi saat itu juga.

    Kamu juga bisa melakukannya secara online dengan mengunduh aplikasi Pegadaian Digital Service dari Playstore atau Appstore.

    Bagi yang membuka rekening di outlet Pegadaian, maka kamu akan langsung mendapatkan buku tabungan. Tetapi jika membuka rekening melalui aplikasi atau agen, maka kamu perlu mendatangi outlet Pegadaian untuk menyerahkan data pribadi, maksimal enam bulan sejak membuka rekening.

    Cara Menyetor ke Tabungan Emas Pegadaian

    Bagaimana Cara Melakukan Penyetoran Uang Tabungan?
    pegadaian.co.id

    Terdapat beberapa cara untuk melakukan penyetoran, antara lain:

  • Dengan datang ke outlet Pegadaian. Kamu tidak perlu langsung menyetor seharga satu atau sepuluh gram, melainkan bisa memulainya dengan jumlah setara 0,01 gram hingga maksimal setara 100 gram.
  • Selain ke outlet langsung, kamu bisa menyetor melalui ATM Mandiri, Mandiri Mobile Banking, dan Internet Mandiri. Dalam sehari, maksimal penyetoran adalah Rp10 juta dan minimal adalah Rp50 ribu.
  • Penyetoran melalui ATM BNI dan BNI Mobile Banking bisa dilakukan dengan aturan maksimalnya adalah Rp10 juta dan minimalnya Rp50 ribu dalam sehari.
  • Sama halnya jika melalui ATM BRI dan Internet Banking BRI, yaitu maksimal penyetoran adalah Rp10 juta dan minimal adalah Rp50 ribu.
  • Jika memilih menyetor melalui Aplikasi Pegadaian Digital, maka setoran maksimal sehari adalah Rp10 juta dan minimal adalah Rp50 ribu.
  • Melalui Agen Pegadaian yang mana setoran minimal adalah Rp50 ribu dalam sehari.
  • Saldo tabungan yang dimiliki bisa ditransfer, misalnya kepada rekening Tabungan Emas milik anggota keluarga, dengan minimal transaksi setara satu gram dan minimal jumlah saldo yang tersisa adalah 0,1 gram.

    Nah, jika melakukan transfer melalui outlet Pegadaian, maka akan dikenai biaya administrasi sebesar Rp2.000. Transfer melalui aplikasi Pegadaian Digital tidak dikenakan biaya administrasi.

    Andai terdapat situasi darurat yang mana kamu membutuhkan dana tunai, maka saldo titipan emas dapat dijual kembali melalui program buyback. Tindakan ini bisa dilakukan melalui outlet Pegadaian atau aplikasi Pegadaian Digital dengan dikenai biaya administrasi sebesar Rp2.500.

    Persyaratan Mengonversi Saldo Menjadi Emas

    Syarat-syarat Melakukan Konversi Saldo Menjadi Emas Batangan

    Saldo tabungan tentu saja bisa diubah menjadi satuan emas batangan dengan tetap mengikuti aturan berat minimal yang berlaku. Selain itu, kamu akan dikenai biaya administrasi yang jumlahnya disesuaikan dengan berat emas yang didiinginkan.

    Pecahan berat emas yang bisa dicetak adalah 1, 2, 5, 10, 25, 50, dan 100 gram. Biaya administrasi dan logo pada emas bisa berbeda-beda, seperti pada tabel di bawah ini.

    Berat Emas BatanganBiaya Mencetak Emas Berdasarkan Logo
    LOGO ANTAMLOGO UBS
    1 gramRp85 ribuRp40 ribu
    2 gramRp86 ribuRp66 ribu
    5 gramRp127 ribuRp83 ribu
    10 gramRp177 ribuRp111 ribu
    25 gramRp245 ribuRp178 ribu
    50 gramRp516 ribuRp301 ribu
    100 gramRp632 ribuRp507 ribu

    Dimulai sejak hari pengajuan dan pembayaran biaya administrasi pencetakan hingga ke hari emas diantarkan ke outlet bersangkutan bisa mencapai kisaran waktu satu bulan. Kamu bisa mengambil kiriman emas batangan di outlet tempat membuka rekening Tabungan Emas.

    Bagaimana Status Rekening yang Tidak Aktif?

    Bagaimana Status Rekening yang Tidak Digunakan Lagi?

    Sebagaimana kamu sudah melunasi biaya titipan awal sebesar Rp30 ribu saat membuka rekening, maka sepanjang tahun pertama rekening tetap aktif. Di tahun depan, kamu akan kembali dikenai biaya titipan yang sama. Begitu pun seterusnya pada tiap-tiap tahun berikutnya.

    PT PEGADAIAN (Persero) akan melakukan pemotongan otomatis pada saldo tabungan untuk melunasi biaya titip tahunan ini. Jika ternyata setelah pemotongan, saldo akhir tersisa sama atau di bawah nilai emas 0,01 gram, maka rekening akan langsung ditutup.

    Namun, jika kamu sendiri yang memutuskan untuk menutup rekening Tabungan Emas, maka Pegadaian akan membebankan biaya penutupan rekening sebesar Rp30 ribu.

    Jadikanlah Tabungan Emas ini sebagai simpanan yang sifatnya santai. Lakukan penyetoran kapan saja dengan jumlah uang yang tidak perlu terlalu banyak. Sedikit demi sedikit, siapa yang sangka kamu sudah menjadi juragan emas batangan suatu hari nanti. Itu tadi beberapa cara buka tabungan emas Pegadaian, semoga investasimu kian lancar ya!