Child Lock Mobil: Cara Mengaktifkan dan Fungsinya

Child Lock Mobil: Cara Mengaktifkan dan Fungsinya

Teknologi sangatlah berkembang pesat, sehingga membuat fitur keamanan mobil-mobil terkini lebih canggih dan semakin aman. Salah satu fitur canggih yang kini juga ada pada kendaraan adalah fitur child lock mobil.

Banyak mobil keluaran terbaru yang saat ini sudah dilengkapi dengan fitur tersebut. Namun ternyata, banyak pemilik mobil yang jarang menggunakannya bahkan banyak yang tidak mengetahuinya sama sekali.

Mari berkenalan dengan fitur canggih child lock agar berkendara dengan anak semakin menyenangkan namun tetap aman!

Cara mengaktifkan child lock mobil

Mungkin saat ini mobilmu sudah dilengkapi dengan fitur child lock, tapi kamu belum tahu cara untuk mengaktifkannya. Nah, berikut ini beberapa langkah yang bisa dilakukan untuk menggunakan fungsi tersebut.

  1. Buka pintu di tempat duduk bagian belakang mobil
  2. Perhatikan sisi dalam pada bagian pintu yang dibuka, akan ada tuas kecil dengan tulisan lock dan unlock
  3. Geser tuas itu ke posisi lock dengan jari untuk mengaktifkan fitur child lock
  4. Begitu tuas berada di posisi lock, pintu tidak akan bisa dibuka dari dalam meskipun centra lock sudah dibuka sekalipun
  5. Untuk kembali menonaktifkannya, geser lagi tuas ke posisi semula atau ke posisi unlock

Fitur ini cukup fleksibel. Ketika kamu akan membawa anak berkendara, kamu bisa mengaktifkannya. Tapi, kalau sedang membawa penumpang lain, maka kamu bisa dengan mudah menonaktifkannya kembali.

Apa itu child lock mobil?

Child lock atau child safety lock artinya kunci pengamanan anak yang merupakan fitur keselamatan mobil tambahan. Child lock biasanya bisa ditemukan di pintu mobil. 

Fitur ini biasanya disematkan pada mobil-mobil keluaran terbaru. Tujuannya untuk menjaga keamanan anak kecil ketika berkendara di mobil.

Fitur ini berada di pintu belakang baik di sisi kanan dan juga kiri, sehingga ketika fitur tersebut berada pada mode aktif, pintu mobil tetap tidak akan bisa dibuka dari dalam walaupun central lock sudah dibuka.

Fungsi child lock pada mobil

Fungsi child lock adalah menjaga keamanan penumpang anak ketika orang tua sedang berkendara. Ketika diaktifkan, penumpang yang berada pada jok tengah dan belakang mobil tidak bisa membuka pintu dari dalam. 

Posisi tengah biasanya diduduki oleh anak-anak seringkali bereksplorasi, termasuk mencoba-coba untuk membuka pintu mobil saat mobil sedang berjalan. Fitur ini menjamin bahwa pintu tidak akan terbuka dari dalam.

Anak yang sedang bereksplorasi ini dikhawatirkan tidak sengaja memencet tombol unlock ketika mobil sedang berjalan. Tentu, hal ini akan membahayakan anak-anak, penumpang di sebelahnya hingga pengguna jalan.

Dengan begitu, meskipun orang tua sedang menyetir di jok depan dan tidak bisa selalu memantau anak secara langsung, anak bisa dipastikan tetap dalam keadaan aman.

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, mobil-mobil keluaran terbaru telah memiliki fitur ini sebagai unggulan, maka pastikan mobil keluarga yang dipilih telah memiliki fitur keamanan yang lengkap, salah satunya child lock.

Lalu dimana letak fitur keamanan ini? Fitur ini berada pada pintu mobil bagian tengah, dimana, jika melihat pada door lock pada posisi itu, maka akan terlihat tuas kecil yang bisa di naik atau turunkan dan terdapat tulisan ‘lock’ dan ‘unlock’.

Fitur keamanan lainnya yang cocok untuk keselamatan anak

Bukan hanya child lock saja, ada beberapa teknologi yang mumpuni untuk menjamin keselamatan anak saat berkendara. 

Namun sayang, beberapa di antaranya juga masih belum banyak diketahui orang dan belum menjadi bahan pertimbangan saat membeli mobil.

1. Isofix

Fitur keselamatan yang pertama adalah isofix. Apa itu Isofix? Isofix ini adalah akses penyemat car seat khusus anak pada kursi yang berada di baris kedua, sehingga orang tua hanya perlu membeli car seat anak dan mengaitkannya dengan isofix.

Isofix artinya adalah International Standards Organization FIX dan telah dijadikan acuan untuk pembuatan kursi anak yang suitable. Mobil di Indonesia telah banyak yang menghadirkan isofix sebagai fitur keselamatan yang ditawarkan. 

2. Jam protection 

Jam protection window atau yang juga dikenal sebagai fitur anti jepit jendela berfungsi untuk meminimalisir risiko bahaya pada kaca mobil. Fitur ini akan sangat membantu menjaga anak-anak ketika sedang berkendara di dalam mobil.

Anak-anak sangat senang untuk menaikan dan menurunkan kaca mobil. Terkadang, tanpa pengawasan total, hal ini meningkatkan risiko tangan anak terjepit. 

Fitur jam protection window ini dilengkapi dengan sensor sehingga dapat mencegah objek terjepit. Cara kerjanya dengan menurunkan kaca atau jendela mobil secara otomatis jika ada benda yang menghalangi proses menutup.

3. Car seat

Fitur selanjutnya yaitu berhubungan dengan fitur keselamatan yang sudah dibahas, yakni isofix. Jika isofix merupakan fitur keluaran pabrik, yaitu memang sudah ada di dalam mobil, lain hal dengan car seat. Kursi untuk anak ini adalah fitur terpisah yang harus dibeli.

Isofix car seat akan dipasang pada dudukan mobil yang telah memiliki fitur isofix. Hal yang perlu diperhatikan adalah car seat tidak boleh ditempatkan di kursi bagian depan ataupun dikaitkan. 

Pentingnya asuransi kendaraan

Memang penting untuk mempertimbangkan fitur keselamatan yang ditawarkan. Hal ini sangat perlu dipertimbangkan untuk keselamatan dan kenyamanan dalam berkendara. Namun, hal lain yang tidak boleh terlupakan adalah asuransi kendaraan.

Ketika seseorang memiliki mobil, maka perlu memiliki asuransi kendaraan. Memiliki mobil merupakan tanggung jawab besar dan berjaga-jaga untuk kerusakan yang tiba-tiba terjadi adalah hal yang baik.

Jika tidak memiliki asuransi kendaraan, berarti seseorang dan mobilnya tidak dilindungi dari hal-hal seperti kerusakan hingga kecelakaan. 

Asuransi kendaraan melindungi masa depan diri dan manajemen keuangan, karena tanpa asuransi kendaraan, maka seluruh kerusakan akan ditanggung diri sendiri.

Tips dari Lifepal! Pertimbangkan fitur dari mobil yang akan dibeli memiliki fitur keselamatan yang lengkap. Selain itu, apapun mobil yang dibeli baik itu baru ataupun bekas, jangan lupa asuransikan sesuai dengan kebutuhan. 

Asuransi kendaraan membuat berkendara jadi semakin aman. Daftarkan mobil keluarga yang dimiliki dengan asuransi yang sesuai kebutuhan dan cek preminya di Lifepal.

Asuransi yang dapat dipilih ada dua, yaitu asuransi all risk maupun TLO (total loss only). Asuransi all risk menanggung segala bentuk risiko dengan cakupan dari pihak asuransi mencapai 100%, baik kerusakan ringan maupun besar.

Sedangkan, asuransi TLO akan mengganti biaya kerusakan apabila kerusakan tersebut mencapai nilai lebih dari 75% harga kendaraan sebelum kerugian.

Supaya tidak salah pilih, cari tahu jenis asuransi mobil yang paling cocok untukmu dengan kuis asuransi mobil terbaik berikut ini.

FAQ seputar child lock mobil

Child lock atau child safety lock adalah kunci pengaman yang ditujukan untuk menjaga keselamatan penumpang anak. Ini merupakan salah satu fitur keamanan pada mobil yang membuat pintu tidak bisa terbuka dari dalam ketika sedang diaktifkan.
Asuransi mobil all risk bisa menanggung segala bentuk risiko pada kendaraan, baik itu kerusakan ringan maupun berat, serta kerugian berupa kehilangan mobil akibat pencurian. Cakupan perlindungan dari asuransi jenis ini mencapai 100% nilai kerugian.