Cari Tahu Apa Saja Keuntungan Giro Maybank untuk Bisnismu

tabungan giro maybank

Maybank Indonesia termasuk salah satu bank di Indonesia yang menawarkan produk tabungan giro. Selain giro reguler, kamu juga bisa memilih produk giro Maybank syariah yang mana tentu saja masing-masing memiliki keunggulan. 

Giro adalah produk simpanan dana di bank yang cocok jika kamu memiliki aktivitas keuangan tinggi dengan jumlah besar setiap harinya. Rekening giro berbeda dengan rekening tabungan karena memiliki beberapa karakteristik unik. Ini dia info selengkapnya.

Tabungan giro di Maybank

Giro Maybank bisa kamu pilih untuk kebutuhan tabungan giro perorangan atau perusahaan. Dengan menjadi nasabah Maybank, kamu akan mendapatkan beberapa keuntungan, yaitu: 

  • Suku bunga giro Maybank yang kompetitif, yaitu mencapai 1,5% untuk saldo di atas Rp1 miliar (giro rupiah).
  • Bisa melakukan transaksi di mana saja, baik melalui ATM, Maybank App, atau Maybank2u, serta phone banking.
  • Tersedia fasilitas Auto Sweep agar nasabah terhindar dari tolakan kliring.
  • Dilengkapi kartu ATM/Debit yang bisa digunakan untuk transaksi tarik tunai, cek saldo, pembayaran di ATM dan EDC di merchant berlogo Mastercard® di seluruh dunia.
  • Tersedia dalam mata uang asing (giro valas).
  • Ketentuan umum membuka giro Maybank

    Terdapat beberapa ketentuan umum yang kamu selaku calon nasabah ketahui agar bisa membuka rekening tabungan giro di Maybank.

    1. Menyetor minimal Rp1 juta (perorangan dan perusahaan).
    2. Menyetor minimal Rp10 juta (atas nama bank).
    3. Mengisi formulir permohonan pembukaan rekening giro.
    4. Melengkapi dokumen yang dibutuhkan, yaitu:

    5. Perorangan: identitas diri berupa KTP/Paspor/KITAS/KITAP, Surat Referensi (jika ada), dan NPWP.
    6. Badan Hukum: Akta Pendirian/Anggaran Dasar dan perubahannya, Surat Keputusan Menteri Kehakiman, Surat Ijin Usaha, SKDU, Laporan Keuangan atau dokumen terkait kegiatan usaha, surat kuasa kepada pihak yang mewakili, KTP/Paspor/KITAS/KITAP pengurus.

    Tabungan giro di Maybank Syariah 

    Jika kamu lebih memilih produk tabungan giro yang berlandaskan prinsip syariah, pilihlah Maybank Giro iB (Islamic Banking)yang memiliki pilihan akad wadiah atau mudharabah. Tidak jauh berbeda dengan giro reguler, setoran awal MayBank Giro iB untuk perorangan maupun perusahaan sangat terjangkau, yaitu minimal Rp1 juta saja.

    Tersedia pula fasilitas Auto Sweep untuk melakukan transaksi melalui:

  • Maybank ATM
  • Maybank2U dan Maybank2U App
  • Maybank SMS+Banking
  • Phone banking
  • Corporate Online Banking (CoolBanking) dan M2E
  • Fasilitas cek dan bilyet giro (rekening giro rupiah) 
  • Payment order (rekening giro valas)
  • Maybank Giro iB juga dilengkapi dengan fasilitas pembayaran zakat otomatis melalui pendebetan rekening.

    Ketentuan umum membuka giro Maybank Syariah

  • Setoran awal sebesar Rp1 juta untuk perorangan dan perusahaan dan Rp10 juta jika atas nama bank.
  • Mengisi formulir permohonan pembukaan rekening Maybank Giro iB & Akad
  • Melengkapi dokumen yang dibutuhkan
    • Perorangan: bukti identitas diri berupa KTP/KITAS/Paspor, Surat Referensi (bila ada), NPWP.
    • Badan hukum: Akta Pendirian/Anggaran Dasar dan perubahannya, SIUP, TDP, NPWP, SKDU, Surat Keputusan Menteri Kehakiman dan/Berita Negara RI, KTP/Paspor Pengurus.
  • Alamat kantor cabang Maybank

    Jika kamu tertarik membuka rekening giro Maybank, ini dia beberapa kantor cabang terdekat yang bisa didatangi di beberapa kota besar di Indonesia.

  • Bandung. Jl. RE Martadinata No. 23, Bandung 40115. (022) 426 0734
  • Bali. Jl. Udayana No. 1, Denpasar 80112. (0361) 237 250
  • Jakarta Pusat. KC Juanda. Jl. Ir. H. Juanda No. 27A Harmoni Jakarta 10120. (021) 231 0811/888
  • Jakarta Barat. KC Puri Kencana. Komp Puri Niaga III, Jl Puri Kencana BI M-8 No. 1 JKL, Jakrta Barat 11610
  • Jakarta Selatan. KC Fatmawati. Jl RS Fatmawati No. 28
  • Jakarta Timur. KC Jatinegara. Jl Jatinegara Timur 59
  • Jakarta Utara. KC Kelapa Gading. Jl Raya Barat Boulevard Blok LC5 No. 9-11
  • Kanwil Jawa Tengah. Jl. Pemuda No. 150 Semarang. 024-3511506
  • KC Bandar Lampung. Jl. Laks. Malahayati No. 188, Teluk Betung, Bandar Lampung. 0721-487409/10
  • KC Kupang. JL. Siliwangi No. 35 Kupang. 0380 – 822889
  • Alamat kantor cabang Maybank Syariah

    Sebagai alternatif, kamu bisa mendatangi kantor cabang Maybank Syariah di beberapa kota besar ini.

  • KCPS Depok. Jl. Margonda Raya no.38, Depok, Jabar. 021 – 2800811
  • KCS Balikpapan. Jl.Jend Ahmad Yani No. 811, Balikpapan, Kalimantan Timur. (0542) 731176
  • KCS Bandung. Jl. Asia Afrika No. 113 Bandung. (022) 4214024
  • KCS Denpasar. Jl. Teuku Umar No. 228 Denpasar. (0361) 239008
  • KCS Jakarta. Jl. Jatinegara Timur 59 Jakarta. 021 – 2800811
  • KCS Semarang. Jl. Brigjen Sudiarto No. 198 Blok D-E, Semarang 50161. 024 – 6717205
  • KCS Surabaya. Jl. Juwono No.5, Surabaya 60264. (031) 5671339
  • KCS Palembang. Jl. Kapten Rivai No. 1293 Palembang 30129. (0711) 311909
  • KCS Yogyakarta. Jl. Jend.Sudirman No.46 Yogyakarta. 0274-561416
  • KCS Kajaolalido Makassar. Jl. Kajaolalido No.6, Makassar 90111. 0411-3628517
  • Untuk mendapatkan lokasi Maybank terdekat, kamu bisa langsung mencari tahu di situs resmi Maybank.

    Jika ada pertanyaan lebih lanjut tentang giro Maybank, kamu juga bisa bertanya melalui call center Maybank 1500611 atau mengirim surel ke alamat customercare@maybank.co.id. Semoga informasi ini bermanfaat ya.