Kerap Tolak Pengunjung, Begini Caranya Bisa Masuk Club La Favela Bali!
La Favela Bali menjadi salah satu klub malam dan restaurant di Bali yang lagi hits belakangan ini. Saking terkenalnya, kamu perlu antre panjang buat bisa masuk ke dalam club tersebut. Tapi club ini juga dikenal sering banget nih tolak masuk pengunjung, lho kenapa? Yuk, kita intip aja tips-tipsnya biar liburan kamu di Bali gak zonk!
Gak main-main, club yang letaknya di Jalan Laksamana Oboroi No.177X, Seminyak itu sangat ramai dipenuhi oleh pengunjung mayoritas adalah orang asing alias bule.
Antrian panjangnya pun udah mulai terlihat sejak pukul 11 malam. Bahkan saat Lifepal datang berkunjung, harus sabar menunggu hingga 1 jam lebih agar bisa masuk ke dalam.
Sebelum akhirnya diperbolehkan masuk, kamu bakal diperiksa oleh beberapa petugas keamanan. Mulai dari memeriksa seluruh tubuh hingga isi tas dan akan ditanyakan jika barang yang kamu bawa mencurigakan.
Sayangnya saat akan memasuki pintu masuk La Favela Bali, terlihat pemandangan beberapa orang yang gak diperbolehkan memasuki klub malam tersebut. Ternyata memang gak sembarang orang bisa menikmati klub malam yang berdesain unik itu.
Ada beberapa aturan dan kebijakan yang memang udah ditetapkan oleh pihak La Favela Bali. Jadi kalau pengunjung tidak memenuhi syarat, pihak La Favela berhak buat menolak pengunjung dan bahkan mengeluarkannya.
Jadi gak ada tuh yang namanya La Favela rasis karena hanya menerima tamu lokal. Pasalnya, banyak sekali tamu lokal yang terlihat asyik berjoget menikmati musik di dalam klub malam tersebut.
Alasan datang ke La Favela, Bali
Selain terletak di Bali kota, La Favela juga memiliki desain yang sangat unik yakni dikelilingi dengan banyak pepohonan serta terdapat jembatan bak di hutan hingga membuat tempat tersebut semakin terlihat artistik.
Gak cuma itu, buat kamu yang ingin berjoget di lantai dansa La Favela Bali juga tak perlu mengeluarkan uang buat biaya masuknya alias gratis. Kamu hanya perlu membeli minuman yang dijual di area bar.
Buat harganya juga gak terlalu mahal kok mulai dari Rp 50 ribu. Area bar tersebut juga kerap dijadikan sebagai tempat istirahat para tamu yang merasa kelelahan.
Itulah alasan yang membuat banyak orang berbondong-bondong datang ke club ini. Terutama di hari weekend seperti malam sabtu dan juga malam minggu, para pengunjung pun terlihat sangat membludak.
Karena itu kali ini Lifepal.co.id ingin memberikan beberapa tips agar kamu gak kena penolakan dan bisa menikmati hiburan di La Favela. Apa saja? Simak di bawah ini yuk.
Baca juga: Nusa Penida Hingga Jelajah Beach Club, Ini Trik Liburan Mewah di Bali dengan Bujet Rp 1,5 Juta
Datang sebelum jam 11 malam
Saat weekend, tamu yang datang ke La Favela sangat membludak mulai dari jam 12 malam. Bahkan jalanan sekitar area tersebut sudah sangat macet, banyak orang yang harus turun di tengah jalan dan berjalan menuju klub.
Saking ramainya pengunjung, pihak keamanan pun semakin selektif memilih para tamu yang diperbolehkan masuk. Hal tersebut juga diungkapkan oleh supir kendaraan online yang kebetulan mengantar Lifepal menuju area tersebut.
“Kalau malam minggu gini datang ke La Favela jam 12 malam udah terlalu malam. Biasanya antriannya udah panjang banget dan lebih sukses bisa lolos masuk ke dalamnya. Kalau sebelum jam 11 malam lebih mudah masuknya,” terang Denis.
Dalam pengaruh minuman keras alias mabuk
Salah satu peraturan ketat yang diberlakukan oleh La Favela adalah tamu tidak rusuh karena mabuk. Jika ada pengunjung yang terlihat rusuh dan membuat tak nyaman tamu lain, maka pihak La Favela berhak mengeluarkan tamu tersebut.
Selain itu, La Favela juga menolak tamu yang udah terlihat mabuk sebelum masuk ke dalam club. Lagipula, clubbing itu gak melulu harus minum alkohol dan mabuk kok. Kamu bisa tetap enjoy berjoget tanpa alkohol sekalipun, setuju?
Mengenakan pakaian rapi
Sebelum memasuki area La Favela, ada beberapa rules atau peraturan yang diberlakukan. Selain tamu gak mabuk, para pengunjung juga diharuskan buat mengenakan pakaian yang rapi.
Bukan berarti harus mengenakan jas atau dress mewah ya. Kamu boleh saja berpenampilan kasual tapi tetap terlihat rapi. Salah satunya dengan mengenakan sepatu, khususnya untuk pria.
Karena seperti yang Lifepal lihat, mayoritas pengunjung yang tidak diperkenankan masuk adalah mereka yang mengenakan sandal.
Nah, itu dia alasan kenapa kamu perlu banget nih menikmati hiburan di La Favela Bali serta beberapa tips yang harus dilakukan agar diperbolehkan masuk. (Editor: Mahardian Prawira Bhisma)