Kip – Mata Uang Laos dan Sejarah Penggunaannya

Mata uang Laos, Kip

Mata uang Laos adalah Kip yang dicetak dan diatur Bank of the Lao PDR. Kip mempunyai simbol ₭ atau ₭N. Dalam bahasa Laos, mata uang Kip ditulis sebagai ເງີນກີບລາວ.

Apa kode mata uang Laos dalam dunia internasional? Sesuai standar ISO 4217 untuk pengganti lambang uang, kode Kip Laos adalah LAK.

Kode ini dapat disematkan di depan atau di belakang numerik, misalnya LAK 200 atau 200 LAK. Di bawah satuan 1 Kip, masih ada satuan yang lebih kecil yaitu att (ອັດ). 1 Kip Laos setara dengan 100 atts.

Sejarah mata uang Laos

Sejarah mata uang Laos dimulai dari tahun 1946 ketika negara ini mengeluarkan denominasi uang kertas pertamanya dengan nominal 10, 20, 50, dan 10 Kip.

Namun, penggunaan uang ini berubah ketika Prancis menguasai Laos pada abad ke-19. Pendudukan ini diikuti dengan perubahan uang dari Kip menjadi French Indochinese Piastre.

Pada 1952, uang Kip kembali diperkenalkan untuk mengganti Piastre yang digunakan pada masa pendudukan Perancis.

Kip ini juga dikenal sebagai Royal Kip. Royal Kip memiliki sub unit 1/100 kip (satuan att, 1 kip = 100 att). Royal Kip diterbitkan dalam bentuk uang koin aluminium dengan lubang di tengah. Uang koin ini diterbitkan dalam denominasi 10, 20, dan 50 sen.

Pada 1953, Institut d’Emission des Etats du Cambodge, du Laos et du Vietnam mulai memperkenalkan uang kertas dalam denominasi baru yaitu 1, 5, dan 100 Kip dan Piastres.

Setelah itu sebelum tahun 1976, Pathet Lao Kip diperkenalkan. Uang ini hanya digunakan di wilayah yang dikuasai Pathet Lao, sebuah gerakan komunis yang dipimpin Souphanouvong.

Gerakan Pathet Lao ini melakukan gerilya untuk melawan pemerintahan Perancis dan bertujuan untuk kembali menguasai pemerintahan Laos.

Setelah Pathet Lao berhasil mengambil alih pemerintahan dari Perancis pada tahun 1976, Pathet Lao Kip resmi digunakan untuk menggantikan royal Kip.

Mulai tahun 1979, uang Pathet Lao yang lama diganti dengan Kip Laos yang digunakan hingga saat ini. Uang ini diterbitkan dalam dua jenis, yaitu kertas dan koin.

Pecahan mata uang Laos

Kip Laos memiliki pecahan yang cukup banyak untuk uang kertas dengan 14 nominal. Sementara koinnya hanya tiga.

Uang kertas Kip Laos

Uang kertas Kip secara resmi diperkenalkan di Laos pada tahun 1979. Uang kertas ini diterbitkan dalam beberapa denominasi uang, yaitu:

  • ₭1
  • ₭5
  • ₭10
  • ₭20
  • ₭50
  • ₭100
  • ₭500
  • ₭100
  • ₭2.000
  • ₭5.000
  • ₭10.000
  • ₭20000
  • ₭50.000
  • ₭100.000
  • Pada 1988, catatan 500 Kip ditambahkan. Disusul 1.000 Kip pada tahun 1992. Kemudian 5.000 Kip pada tahun 1997. Lalu, 10.000 dan 20.000 Kip pada tahun 2002. Terakhir 50.000 pada tahun 2006.

    Setelah terjadi inflasi yang berkepanjangan dan berpengaruh pada kondisi perekonomian dalam negeri Laos, uang kertas dengan nominal 100.000 Kip diperkenalkan sekaligus untuk menghormati peringatan 35 tahun berdirinya Republik Laos.

    Ketika terjadi devaluasi pada Kip, Laos mengadopsi dolar AS dan Baht Thailand. Di sisi lain, Bank of Laos mendistribusikan 100.000 Kip untuk mendorong masyarakat menggunakan uang nasional. Semua uang kertas Kip Laos bergambar potret Kaysone Phomvihane di bagian depan.

    Uang koin Kip Laos

    Uang koin diperkenalkan di Laos pada tahun 1980 atau setelah kurun waktu 28 tahun tidak ada sirkulasi uang koin di negara yang dijuluki sebagai The Land Locked ini. Pada awalnya, uang koin diterbitkan dalam tiga denominasi yaitu 10, 20, dan 50 sen.

    Koin-koin tersebut dibuat dari bahan alumunium dengan simbol lambang negara bagian di bagian depan dan gambar bertema pertanian di bagian belakang.

    Setelah pembubaran Uni Soviet pada tahun 1991 dan inflasi yang mempengaruhi kondisi perekonomian dalam negeri, koin tidak lagi beredar di Laos.

    Namun hingga saat ini tercatat denominasi uang koin Laos masih ada tiga, yaitu ₭10, ₭20 dan ₭50.

    Sebenarnya, masih ada uang koin Laos yang nilainya di bawah 1 Kip. Namun, kini uang logam tersebut sudah sangat jarang dan sulit ditemukan karena nilainya sangat rendah, sehingga jarang digunakan dalam transaksi.

    Selain Kip, Dolar dan Baht Thailand populer di Laos

    Meskipun Laos memiliki mata uangnya sendiri, Dolar Amerika Serikat dan Bath Thailand lebih populer digunakan di negara ini. Apa sebabnya? Ada beberapa hal yang menjadi alasan Kip kalah populer dibandingkan dua mata uang tersebut.

    Pertama, kompleksitas ekonomi Laos yang tidak stabil dan inflasi yang berkepanjangan. Apalagi sebagai satu-satunya negara di Asia Tenggara yang tidak memiliki perairan dan dijuluki sebagai landlocked country, Laos sangat tergantung pada perekonomian lintas darat.

    Laos tidak memiliki perdagangan lintas laut yang menjadi salah satu indikator penting dalam perdagangan internasional. Hal itu menyebabkan kondisi perekonomian Laos kurang berkembang secara maksimal.

    Kedua, terjadi devaluasi uang Kip. Oleh sebab itu, banyak masyarakat yang lebih memilih untuk menggunakan dollar AS ataupun Bath.

    Namun demikian, pemerintah Laos kini telah bekerja dengan sistem perbankan sektor swasta sebagai usaha untuk menstabilkan uang dan mendorong penggunaannya di dalam negeri.

    Pemerintah Laos juga membuka pintu investasi untuk mendorong penambangan emas, batu bara, dan tembaga, yang diharapkan dapat menguatkan nilai tukar Kip terhadap dolar.

    Karena alasan-alasan tersebut tak heran jika kamu sedang berjalan-jalan ke Laos, banyak pelancong dan pedagang menggunakan uang Bath Thailand untuk bertransaksi.

    Mulai dari membayar tiket masuk tempat wisata, membayar makanan dan toilet, sampai membeli oleh-oleh khas Laos semua bisa menggunakan Bath Thailand.

    Namun, setelah mengetahui kondisi perekonomian dalam negeri Laos, sebagai pelancong yang baik kamu juga perlu untuk turut mendukung penggunaan Kip di sana.

    Hindari menggunakan Bath Thailand untuk bertransaksi. Gunakanlah uang Laos agar perekonomian negara tetangga kita tersebut membaik.

    Itu tadi informasi mengenai mata uang Laos dan sejarahnya. Buat kamu yang mau tahu lebih banyak tentang mata uang ataupun asuransi? Lihat pertanyaan populer seputar topik-topik tersebut di Tanya Lifepal.

    Tanya jawab seputar mata uang Laos

    Laos adalah negara yang menggunakan mata uang Kip.

    Pecahan mata uang Laos yang paling tinggi adalah ₭100.000.