Memilih Deposito Terbaik di Indonesia yang Cocok Buat Gaji Rp3 juta

deposito bank

Dengan gaji yang cuma cukup untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, Lisa sudah kebelet mengubah nasib. Profesinya sebagai pelayan di sebuah restoran Italia hanya menghasilkan Rp3,5 juta per bulan. Dia juga harus mengirim Rp1 juta setiap bulan untuk ibunya di kampung halamannya, Kebumen. 

Lisa sudah mencoba bisnis isi ulang pulsa kecil-kecilan bareng temannya, tapi gagal di tengah jalan. Modal Rp3 juta yang dikumpulin selama 8 bulan ludes. Dia pengin bangkit tapi bingung mau investasi apa lagi.

Setelah mencari informasi dan tanya sana sini, Lisa tertarik untuk berinvestasi dalam bentuk deposito. Tapi seperti banyak calon investor lainnya, Lisa bingung dengan konsep deposito konvensional dan syariah. Belum lagi soal mencari bank yang menjanjikan keuntungan lebih.

Nah, mungkin masih banyak Lisa-Lisa lain di luar sana yang juga bingung mencari deposito yang pas dengan kantong. Coba yuk, kita telusuri lebih lanjut, bank mana yang cocok buat gaji yang ‘ngepas’.

Selain menyisihkan sebagian gaji, kamu pun bisa mencoba membeli produk asuransi jiwa. Sebab, jenis asuransi ini cocok sebagai warisan apabila kamu kenapa-kenapa, mirip dengan tujuan memiliki deposito. Mumpung Lifepal kasih program hemat hingga 25%!

[Baca: Deposito Bank Menguntungkan, Kok! Coba Kenalan Dulu..]

Deposito konvensional atau syariah?

Pada dasarnya deposito adalah bentuk investasi tabungan jangka panjang yang mirip dengan tabungan biasa. Bedanya, deposito gak bisa diambil dalam jangka waktu tertentu dan minimal dana yang ditabung lebih besar.

Tapi jangan khawatir, bunga yang ditawarkan deposito lebih besar dari bunga tabungan biasa. Di Indonesia, deposito dengan sistem konvensional maupun syariah merupakan hal yang gak asing lagi.

Beda deposito konvensional dan syariah terletak pada cara pengelolaan keuntungan deposito. Keuntungan deposito syariah menggunakan mekanisme bagi hasil (nisbah) yang ditentukan di awal perjanjian. 

Misalnya saja nih, ketika akad disepakati bahwa rasio yang digunakan adalah 65:35. Artinya, kamu nanti akan mendapatkan bagi hasil sebesar 65% dan bank mendapatkan 35%.

[Baca: Jangan Cuma Fokus ke Deposito Konvensional, Ini Alasan Kenapa Deposito Syariah Menguntungkan]

3 deposito syariah buat gaji Rp3 juta

uang simpanan deposito terbaik di Indonesia

Tertarik dengan deposito syariah? Coba tengok 3 pilihan ini.

 1. BNI Syariah Deposito iB Hasanah

BNI Syariah Deposito iB Hasanah ini termasuk fleksibel, karena kamu gak perlu memiliki rekening tabungan di Bank BNI. Setoran minimal hanya Rp1 juta saja dengan tenor maksimal 12 bulan.

Tabungan berjangka ini juga dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Selain itu, kamu juga bisa memilih apakah deposito akan diperpanjang secara otomatis (Automatic Roll Over/ARO) pada saat jatuh tempo, atau gak otomatis (Non ARO).

2. Deposito Bank Syariah Mandiri

Berbeda dengan BNI Syariah, kamu harus memiliki rekening tabungan di Bank Syariah Mandiri jika berniat mendaftarkan deposito. Setoran awal adalah Rp2 juta dengan tenor maksimal 12 bulan.

Bank Syariah Mandiri juga telah menerapkan sistem ARO atau Non-ARO yang praktis. Jadi, kamu gak harus repot datang ke bank.

3. Bank Jatim Deposito Barokah

Kamu harus memiliki rekening di Bank Jatim terlebih dahulu jika ingin membuka deposito. Bank Jatim Deposito Barokah memiliki beberapa keunggulan loh. Jika kamu menginvestasikan uang dalam bentuk deposito, kamu bisa menjadikan depositomu sebagai jaminan kredit. 

Berapa minimal setorannya? Hanya Rp1 juta saja! Jangka waktunya pun bisa dipilih antara 1, 3, 6 hingga 12 bulan. Jika sewaktu-waktu ada kebutuhan mendadak, kamu dapat melakukan pencairan deposito sebelum jatuh tempo tanpa dikenakan biaya penalti.

Lebih memilih deposito konvensional? Simak 3 bank ini

brankas deposito terbaik di Indonesia

Sebelum membuka deposito, kita dihadapkan pada banyak pilihan. Kita juga harus memerhatikan beberapa hal. Antara lain, reputasi bank, suku bunga yang ditawarkan, fitur-fitur dan setoran awal.

Banyak bank yang menawarkan bunga deposito menarik, tapi setoran awal minimal Rp10 juta. Agak berat bagi mereka yang bergaji Rp3 juta dan hidup di kota besar.

Tapi sebenarnya ada kok, bank yang menawarkan deposito dengan bunga menarik dengan setoran minimal di bawah Rp3 juta. Apa saja tuh?

1. Bank BRI Deposito Rupiah

BRI Deposito Rupiah menawarkan suku bunga hingga 7,75 persen dengan setoran minimal Rp2,5 juta saja. Jangka waktu penyimpanan antara 1 hingga 24 bulan bisa disesuaikan dengan tingkat kebutuhan kamu.

BRI Deposito Rupiah juga membebaskan biaya administrasi sehingga gak terlalu membebani kamu. Usia minimum untuk membuka deposito di Bank BRI adalah 18 tahun. Meski usia tergolong muda, bukan berarti gak punya hak buat berinvestasi dong ya.

2. Mandiri Deposito E-Banking

Kamu harus memiliki rekening di Bank Mandiri sebelum menyetor deposito. Mandiri Deposito E-Banking ini memiliki beragam kelebihan. Antara lain, setoran deposito bisa dilakukan melalui Mandiri SMS, Mandiri Internet, atau Mandiri Call.

Jangka waktu yang bisa kamu pilih adalah 1 atau 3 bulan dengan setoran awal Rp1 juta. Suku bunga yang ditawarkan juga menarik lho, hingga 7,5 persen.

3. Deposito BTN

Dengan Rp1 juta saja, kamu sudah bisa membuka deposito di Bank BTN. Tenor yang ditawarkan 1 sampai 24 bulan. Gak hanya itu, bunga deposito yang kamu dapatkan juga bisa dipindahbukukan untuk membayar berbagai cicilan. Seperti, angsuran rumah, tagihan rekening listrik dan telepon.

[Baca: Yuk, Utak-atik Gimana Mewujudkan Investasi Deposito Menguntungkan]

Menghitung keuntungan deposito konvensional dan syariah

Sebelum memutuskan berinvestasi lewat deposito konvensional atau syariah, Lisa bisa membuat skema keuntungan sendiri seperti contoh di bawah ini.

Deposito syariah

Misalnya saja Lisa pengin menginvestasikan Rp1,5 juta lewat deposito syariah ABC. Rasio yang disetujui adalah 55:45 dengan tenor 3 bulan.

Bank syariah telah menghimpun dana deposito sebesar Rp6 milyar dengan proyeksi keuntungan Rp50 juta. Maka keuntungan yang bisa didapat Lisa adalah:

(Rp1,5 juta : Rp6 milyar) x  55% x Rp50 juta = Rp6.875 x 3 bulan = Rp20.625

Maka keuntungan yang akan didapat Lisa selama 3 bulan adalah Rp20.625 

Deposito konvensional

Lisa lantas mencoba menghitung keuntungan deposito konvensional. Dia tertarik dengan salah satu bank yang menawarkan bunga 7,5 persen untuk tenor 3 bulan. Maka perhitungannya adalah:

Rp1.500.000 x 7,5% x 3 : 12 = Rp28.125

Nah, mau memilih deposito konvensional ataupun syariah tetap sama-sama merupakan investasi yang menguntungkan kok. Sesuaikan saja dengan kantong dan prinsipmu. Jangan lupa, tetapkan dulu tujuan kamu berinvestasi.