Nonton Film di Bioskop, Pilih Blitz CGV, Cinemax, atau XXI Ya?

nonton film di bioskop

Penat dan mau cari hiburan sejenak dari rutinitas kerja? Nonton film di bioskop jawabannya.

Menikmati waktu santai dengan nonton film di dalam studio yang nyaman, bakal jadi pelepas stres yang ampuh. Apalagi kalau filmnya bagus kayak Spiderman dan kawan-kawannya. 

Studio bioskop sendiri sudah makin beragam pilihannya. Masing-masing juga berlomba menawarkan fasilitas yang menarik. Tentu saja tarif nontonnya juga beda-beda.

Nah, biar kamu gak bingung mau nonton film di bioskop mana, simak nih fasilitas dari tiga bioskop yang bisa kamu pilih weekend ini:

Nonton Film di Bioskop CGV Blitz

Regular Studio

Tipe studio ini menggunakan kursi tegak sederhana. Harga tiket untuk hari biasa Rp 35 ribu dan weekend Rp 65 ribu.

Sphere X

Di dalam studio ini ada 500 kursi, dua private screening room Diamond dan Emerald yang masing-masing terdiri dari enam kursi. Kursinya bisa direbahin dan tubuhmu pun bisa mengikuti arah gerakan gambar.

Layar yang digunakan adalah curve screen atau layar melengkung dengan format 2D dan 3D. Suara pun cukup canggih, bahkan melebihi studio IMAX. Harga tiket untuk studio ini sekitar Rp 60 ribu–Rp 80 ribu.

3D

Tipe studio 3D CGV Blitz ini dilengkapi dengan teknologi proyeksi stereoskopik yang dimiliki RealD inc. Fasilitas ini bikin kepala bergerak bebas saat menonton bioskop, dan membuat gerakan dalam film menjadi terlihat lebih nyata.

Gold Class

Gold Class adalah studio eksekutif yang ada di The Plaza Balikpapan dan Mall of Indonesia. Fasilitasnya antara lain, welcome drink, kursi reclining, dan premium lounge, lengkap dengan Wifi.

Selain itu juga ada selimut, bantal, dan remote untuk mengatur posisi duduk serta button untuk memesan makanan tanpa harus keluar studio. Harga tiket berkisar Rp 100 ribu untuk hari biasa dan Rp 150 ribu untuk weekend.

Sweet Box

Kursi yang ditawarkan di studio ini adalah yang disekat dengan tampilan warna merah. Sweet box ini khusus buat para pasangan yang ingin mendapatkan privacy saat menonton bioskop.

Harga tiket berkisar dari Rp 110 ribu untuk hari biasa dan Rp 140 ribu untuk weekend, berlaku buat satu pasangan.

4DX

Tipe studio yang ini dilengkapi dengan sensor khusus yang dapat mendeteksi gerakan dan mengatur percikan air, udara, aroma, serta efek-efek khusus lainnya. Harga tiket sekitar Rp 140 ribu untuk hari biasa dan Rp160.000 untuk weekend.

Velvet Class

Velvet Class adalah kelas studio paling mewah di CGV Blitz. Tipe studio ini hanya ada di PVJ Bandung, Central Park, Mall of Indonesia, Pacific Place, dan Grand Indonesia. Tipe studio mewah ini menyediakan kasur yang nyaman, selimut, dan bantal.

Kamu juga bisa pesan makanan tanpa harus meninggalkan studio. Harga tiket berkisar di Rp 220 ribu untuk hari biasa dan Rp 320 ribu saat weekend untuk satu pasangan.

Nonton Film di Bioskop Cinema XXI

The Premiere

The Premiere menawarkan kursi kulit empuk seperti sofa dan menyerupai kursi pesawat kelas bisnis, jadi posisi duduk bisa diatur. Selama menonton, waiter akan siap sedia melayani tiap kamu menekan remote untuk meminta selimut atau memesan makanan. Ruang tunggu eksklusif dari XXI juga ada lho!

  • Harga tiket Senin-Kamis: Rp 100 ribu
  • Harga tiket Jumat: Rp 150 ribu
  • Harga tiket Sabtu-Minggu: Rp 200 ribu
  • IMAX

    Yang terlihat berbeda dari IMAX dengan studio bioskop lainnya adalah bentuk layar dan susunan kursi yang membentuk setengah lingkaran. Layar melingkar memenuhi sudut pandang mata, ditambah layar yang lebih kontras 30 persen, dan suara jernih bebas distorsi.

  • Harga tiket Senin-Kamis: Rp 50 ribu
  • Harga tiket Jumat: Rp 60 ribu
  • Harga tiket Sabtu-Minggu: Rp 75 ribu
  • Dolby Atmos

    Ruangan yang satu ini memberi sistem suara natural, suara bass yang lebih kuat, subwoofers berkualitas tinggi, dan penambahan speaker di setiap sisi ruangan. Dolby Atmos mampu membuat suara film berpindah-pindah dari berbagai sisi ruangan sehingga seperti sedang berada di dalam film.

  • Harga tiket Senin-Kamis: Rp 40 ribu
  • Harga tiket Jumat: Rp 50 ribu
  • Harga tiket Sabtu-Minggu: Rp 60 ribu
  • Nonton Film di Bioskop Cinemaxx

    Cinemax Gold

    Kalau Cinema XXI punya The Premiere dan di CGV Blitz punya Gold Class, nah di Cinemaxx ada Cinemaxx Gold. Sama-sama punya fasilitas kursi mewah yang nyaman, Cinemaxx Gold juga menyediakan ruang tunggu eksklusif atau Exclusive Gold Lounge.

  • Harga tiket Senin-Kamis: Rp 65 ribu
  • Harga tiket Jumat: Rp 80 ribu
  • Harga tiket Sabtu-Minggu: Rp 100 ribu
  • Ultra XD

    Ruangan bioskop Ultra XD dilengkapi dengan layar melengkung tinggi yang lebar, sistem proyeksi digital tinggi, dan sistem audio digital yang kuat. Kamu bakal mendapatkan pengalaman nonton yang sangat nyata. Tapi, Ultra XD baru hadir di Cinemaxx Tangerang dan Palembang saja.

  • Harga tiket Senin-Kamis: Rp 45 ribu
  • Harga tiket Jumat: Rp 55 ribu
  • Harga tiket Sabtu-Minggu: Rp 65 ribu
  • So, gimana nih? Sudah tahu mau nonton film di bioskop mana? Mau pilih yang mana pun silakan aja, asal sesuai dengan kemampuan kantong kamu ya.

    Sebelum nonton, cek juga soal promo. Misalnya dari kartu kredit tertentu. Lumayan kan, bisa dapet hiburan dan dompet pun tetap aman.

    Jangan lupa share pengalamanmu dengan masing-masing bioskop di atas, di kolom komentar di bawah ini ya!