Perlengkapan Bayi Baru Lahir dan Ibu Melahirkan yang Paling Dibutuhkan

Perlengkapan Bayi Baru Lahir dan Ibu Melahirkan yang Paling Dibutuhkan

Ibu hamil tidak hanya menyiapkan perlengkapan bayi saja, tetapi juga penting menyiapkan perlengkapan ibu melahirkan. Salah satunya adalah dengan memiliki proteksi asuransi melahirkan sejak merencanakan akan memiliki momongan. 

Memang, tidak banyak orang yang berpikir untuk menyiapkan perlengkapan bayi baru lahir dan ibu melahirkan sekaligus. Biasanya, perlengkapan tersebut disiapkan secara terpisah dan dengan cara dicicil.

Salah satu faktornya adalah jenis kelamin bayi yang belum diketahui. Pada titik inilah orangtua biasanya membeli perlengkapan bayi baru lahir secara umum yang nantinya bisa digunakan baik oleh bayi laki-laki ataupun bayi perempuan.

Secara umum, ada beberapa daftar perlengkapan bayi baru lahir yang perlu Anda persiapkan sejak dini. Setidaknya, Anda sudah mencatat daftar perlengkapannya terlebih dahulu. Apa saja yang biasanya dipersiapkan untuk bayi yang baru lahir? Berikut adalah daftarnya:

Perlengkapan untuk Bayi

Pakaian bayi

  1. Baju bayi
  2. Celana bayi 
  3. Sarung tangan bayi
  4. Kaus kaki bayi
  5. Topi bayi
  6. Popok bayi
  7. Bedong bayi

Anda bisa memilih bahan pakaian yang adem, bagus, tidak menyebabkan iritasi kulit, lembut, dan mudah menyerap keringat. Kombinasi baju dan celana panjang dengan baju dan celana pendek. Pilih warna natural dan polos. 

Perlengkapan tidur bayi

  1. Box atau kasur bayi
  2. Selimut bayi
  3. Bantan guling bayi
  4. Perlak atau alas kedap air
  5. Alas tidur kain mudah menyerap keringat
  6. Kelambu antinyamuk

Sesuaikan dengan kondisi cuaca di daerah Anda. Sesuaikan juga dengan ruangan rumah Anda. Usahakan kamar memiliki sirkulasi udara yang baik agar bayi tidak mudah sakit. 

Perlengkapan mandi bayi

  1. Bak mandi bayi
  2. Sabun mandi bayi
  3. Sampo bayi
  4. Perlak bayi
  5. Bedak bayi
  6. Baby oil 
  7. Minyak telon bayi
  8. Mainan teman mandi bayi
  9. Topi keramas
  10. Krim untuk ruam popok
  11. Tisu basah
  12. Pelembab khusus bayi
  13. Handuk lembut

Perlengkapan mandi bayi yang paling diutamakan adalah sabun dan pelembab. Pastikan kulit bayi tidak iritasi terhadap merek tertentu. Jika terjadi iritasi, merah atau ruam, hentikan penggunaan dan konsultasikan kepada dokter. 

Perlengkapan makan dan minum bayi

  1. Botol susu (BPA Free)
  2. Penghangat botol susu
  3. Kontainer susu
  4. Sikat botol
  5. Termos botol
  6. Alat steril botol susu

Peralatan makan plastik memang lebih awet dan lebih mudah untuk dibersihkan. Akan tetapi, kualitasnya pun berbeda-beda.

Demi kesehatannya, pilih perlengkapan bayi untuk makan dan minum yang sudah punya standar keamanan dan keselamatan, serta bebas dari bahan berbahaya. 

Penglengkapan jalan-jalan bayi

  1. Tas perlengkapan bayi
  2. Gendongan bayi
  3. Kereta dorong bayi
  4. Tempat botol susu

Meskipun ada tradisi bahwa bayi pantang dibawa keluar rumah sebelum 40 hari, tetapi tidak ada salahnya jika Anda sudah menyiapkan perlengkapan untuk jalan-jalan. Pastilah ibu yang baru melahirkan pun butuh jalan-jalan dan refreshing ke luar rumah. 

Perlengkapan kesehatan bayi

  1. Kain kasa 
  2. Kapas steril
  3. Termometer
  4. Cairan alkohol 70%
  5. Peniti
  6. Gunting kuku bayi
  7. Sedotan ingus bayi
  8. Sisir 
  9. Sikat lidah
  10. Kapas untuk telinga

Kesehatan bayi sangat penting untuk dijaga. Menjaga kesehatan bayi bisa dimulai dari ibu dan perlengkapan yang digunakan. Jaga pakaian dan alat-alat bayi dengan baik. Berikan perlindungan terbaik untuk bayi agar bisa tumbuh sehat dan cerdas. Selain itu, Ibu juga bisa mulai daftarkan anak pada asuransi kesehatan sedini mungkin. 

Setelah menyiapkan perlengkapan bayi yang baru lahir, barulah Anda bisa menyiapkan perlengkapan ibu melahirkan. 

Perlengkapan untuk Ibu Melahirkan atau Bersalin

  1. Baju ganti kancing depan untuk 3 hari dengan ukuran longgar dan bahan adem
  2. Celana khusus setelah persalinan 
  3. Pembalut sebanyak mungkin agar tidak kesulitan saat dibutuhkan
  4. Bra untuk menyusui
  5. Handuk mandi dan peralatan mandi
  6. Sandal dan kaus kaki
  7. Makanan ringan yang diperbolehkan
  8. Buku atau hiburan lain yang bisa meredakan kecemasan ibu hamil atau setelah persalinan
  9. Jilbab ganti jika berjilbab

Gunakan daftar perlengkapan bayi baru lahir dan ibu melahirkan ini untuk mengecek kesiapan Anda setidaknya satu minggu sebelum hari prediksi kelahiran. 

Prioritaskan barang-barang yang paling dibutuhkan terlebih dahulu. Jika bisa diganti atau ditunda, sisihkan terlebih dahulu dari daftar. Terlebih lagi, jangan lupa untuk selalu menentukan anggaran belanja bulanan, terutama terkait belanja pakaian anak juga, untuk mencegah pengeluaran berlebihan, ya!

Masih bingung cara ideal untuk menentukan anggaran pengeluaran selama masa kehamilan hingga persalinan? Yuk, konsultasikan secara gratis kepada ahli finansial melalui Tanya Lifepal!