Contoh Surat Izin Sekolah, Kuliah, dan Kerja [Plus Gambar]

Contoh surat izin sekolah, kuliah, dan kerja

Mulai dari siswa siswi sekolah hingga karyawan kantoran pasti udah gak asing lagi dengan yang namanya surat izin. Kegunaannya surat ini memang sangat penting kadang memaksa kita untuk membuka internet dan melihat contoh surat izin dan bagaimana membuatnya dengan benar

Surat izin adalah pernyataan tertulis yang bertujuan memberikan keterangan bahwa orang terkait telah diberi izin atas suatu tindakan tertentu.

Umumnya surat ini digunakan untuk menyampaikan ketidaksanggupan dalam melakukan berbagai kegiatan penting. Bentuknya pun terbagi ke dalam beberapa jenis sesuai tujuannya masing-masing.

Tujuan pembuatan surat keterangan adalah untuk:

  • kepentingan izin sekolah,
  • kerja, ataupun
  • kuliah.
  • Ketiga jenis surat di atas masuk dalam kategori surat pribadi ataupun tidak resmi. Meski begitu, tetap ada format dasar yang dapat dijadikan acuan dalam contoh surat izin.

    Format dasar dalam contoh surat izin 

    Meski tidak ada contoh surat izin yang pasti, kita bisa menggunakan susunan surat resmi pada umumnya sebagai acuan seperti gambar di bawah ini. 

    format surat izin
    Sumber gambar: Salamadian.com

    Perlu diingat bahwa surat ini bersifat tidak resmi. Hal terpenting yang perlu diperhatikan adalah isi surat mencantumkan informasi yang jelas. Misalnya, alasan sakit, periode izin, dan hal-hal terkait sejenisnya. 

    Contoh surat izin sekolah

    Surat izin sekolah adalah keterangan tertulis yang dibuat oleh orang tua atau wali murid untuk memberikan informasi bahwa murid bersangkutan tidak dapat mengikuti kegiatan belajar karena alasan-alasan tertentu.

    Berikut ini contoh surat izin sekolah yang bisa dijadikan referensi.

    "<yoastmark

    Alangkah indahnya masa depan anak jika bisa sekolah hingga perguruan tinggi nanti. Jamin masa depan anak dengan memiliki asuransi jiwa yang memberi benefit hingga Rp1,5 miliar, mulai dari Rp120 ribuan

    Contoh surat izin kuliah

    Surat keterangan izin kuliah memiliki fungsi yang sama dengan surat izin sekolah. Namun, umumnya surat keterangan ini harus dilengkapi dengan surat resmi.

    Misalnya, jika ingin izin sakit, harus dilengkapi dengan surat resmi dari dokter.

    Namun, ingat bahwa UU Praktik Kedokteran menyatakan bahwa hanya dokter yang memiliki Surat Tanda Registrasi (STR) atau sertifikat kompetensi yang memiliki wewenang untuk menerbitkan surat izin

    Di bawah ini contoh surat izin kuliah.

    Contoh Surat Izin Kuliah
    Contoh surat izin kuliah

    Contoh surat izin kerja

    Surat keterangan izin kerja memiliki fungsi yang sama dengan kedua jenis surat sebelumnya. Surat ini dibuat karyawan kepada perusahaan yang kemudian ditujukan kepada pimpinan perusahaan atau HRD untuk meminta izin karena berhalangan hadir karena alasan tertentu.

    Surat keterangan izin kerja juga harus dilampirkan bersamaan dengan surat resmi lainnya, seperti diagnosis dokter, undangan kelas seminar bisnis, dan lainnya.

    Berikut ini contoh surat izin kerja yang bisa dijadikan referensi.

    "<yoastmark

    Itulah beberapa contoh format surat izin dapat dijadikan acuan ketika kamu mendadak harus izin baik itu untuk sekolah anak, kuliah maupun yang bekerja kantoran.

    Semoga informasi di atas dapat memudahkan kita dalam membuat surat izin yang dibutuhkan.

    Buat kamu yang kebetulan memiliki masalah finansial, konsultasikan masalahmu kepada pakarnya di Tanya Lifepal. Para rekan ahli kami siap membantu menjawab pertanyaanmu sekaligus mencarikan solusi.