Tabungan Adalah Simpanan, Ini Jenis dan Info Suku Bunga Terbaru

tabungan adalah

Tabungan adalah simpanan dana yang ditawarkan lembaga keuangan perbankan. Salah satu keunggulan dari tabungan adalah dana nasabah bisa ditarik kapan saja. Menabung di bank juga masih menjadi primadona banyak orang untuk menyimpan pundi-pundi kekayaan.

Dengan memiliki rekening tabungan di bank, kamu hanya perlu membawa kartu sakti, yaitu kartu debit yang digunakan untuk menarik uang dari dana kamu di bank. Jadi kalau kamu ingin bepergian atau belanja, kamu bisa langsung gesek kartu di toko.

Selain itu, memiliki rekening tabungan, mempermudahmu melakukan berbagai transaksi pengeluaran rutin bulanan, beli voucher pulsa, bayar iuran BPJS Kesehatan, sampai bayar premi asuransi untuk keluarga maupun individu. Semua menjadi praktis deh.

Pada dasarnya, produk bank ini ditujukan sebagai:

  • Sarana untuk menabung uang demi kebutuhan uang di masa depan.
  • Sarana untuk transaksi individu atau kelompok.
  • Pengin tahu lebih detail mengenai tabungan? Berikut ulasan lengkapnya.

    Pengertian tabungan adalah simpanan

    Pengertian tabungan menurut Undang Undang Perbankan Nomor 10 Tahun 1998 adalah simpanan yang penarikannya hanya dapat dilakukan menurut syarat tertentu yang disepakati, tetapi tidak dapat ditarik dengan cek, bilyet giro dan atau alat lainnya yang dipersamakan dengan itu.

    Secara sederhananya, tabungan adalah salah satu produk perbankan yang ditujukan untuk menyimpan uang.

    Uang yang kamu simpan di bank juga akan dijamin keamanannya karena dilindungi oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS). Sekedar informasi, LPS akan menjamin uang nasabah maksimal sebesar Rp2 miliar per bank.

    Jenis-jenis tabungan yang ada di Indonesia

    Di Indonesia sendiri setidaknya terdapat beberapa jenis tabungan yang banyak digunakan masyarakat, yakni:

    1. Tabungan konvensional

    Tabungan konvensional menjadi jenis simpanan di bank yang banyak dimiliki orang. Bahkan bisa dibilang hampir seluruh pemilik rekening di bank adalah pemilik jenis tabungan yang satu ini.

    Pasalnya, tabungan ini uangnya dapat diambil kapanpun dan memiliki serangkaian fasilitas yang memudahkan nasabah menyimpan dan menarik uangnya yakni nomor rekening, kartu ATM (Anjungan Tunai Mandiri) dan juga buku bank. Tak hanya itu, produk ini juga memiliki layanan lain seperti internet dan mobile banking.

    Nasabah juga akan mendapatkan bunga yang berkisar antara 0,5 persen hingga 2 persen, tergantung dari kebijakan masing-masing bank. Akan tetapi, nasabah diharuskan untuk membayar biaya administrasi setiap bulan yang nominalnya sesuai dengan tipe kartu.

    2. Tabungan berjangka

    Tabungan berjangka biasanya dipilih sama mereka yang gak bisa nabung tapi ingin mengumpulkan uang dalam kurun waktu tertentu.

    Pasalnya, tiap bulannya, produk ini akan menarik otomatis uangmu dari rekening utama ke rekening berjangka kamu dengan nominal dan tanggal yang sudah disepakati. Kalau kamu ingin berhenti dan mencairkan dana sebelum jatuh tempo, maka akan dikenakan denda atau penalti.

    3. Tabungan anak

    Tabungan anak memang ditujukan untuk mendidik anak pentingnya menabung sejak dini. Layaknya tabungan pada umumnya, nasabah produk ini juga akan mendapatkan buku tabungan dengan tampilan menarik hingga kartu ATM.

    4. Tabungan haji

    Nasabah yang ingin melaksanakan ibadah haji memang direkomendasikan untuk memilih tabungan haji agar keberangkatannya ke Tanah Suci berjalan sesuai rencana.

    Nasabah hanya perlu menabung di bank yang telah dipilih sembari menunggu waktu keberangkatan. Namun, biaya haji harus sudah lunas sebelum waktu tenggat.

    5. TabunganKu

    TabunganKu adalah bagian dari Gerakan Indonesia Menabung (GIM) yang dicanangkan Pemerintah Republik Indonesia bersama Bank Indonesia pada tahun 2010 silam. Tujuannya tak lain adalah untuk menumbuhkan budaya menabung masyarakat Indonesia dan juga menjangkau masyarakat yang belum memiliki rekening di bank.

    Program ini disambut dengan baik oleh bank-bank di tanah air. Kini sudah ada lebih dari 70 bank yang ikut program pemerintah ini. Keunggulan produk tabungan yang satu ini, bukan hanya setoran awal yang rendah, TabunganKu juga bebas biaya administrasi.

    Beberapa produk TabunganKu yang ditawarkan oleh sejumlah bank terkemuka tanah air adalah TabunganKu BCA, TabunganKu BNI, dan TabunganKu BRI.

    6. Tabungan giro

    Tabungan giro umumnya digunakan untuk transaksi bisnis dan yang memiliki rekening ini biasanya perusahaan. Manfaatnya adalah untuk melakukan transaksi menggunakan cek dan bilyet giro.

    Nasabah pemilik produk ini juga tidak mendapatkan buku tabungan dan hanya diberikan rekening koran secara rutin setiap bulannya.

    7. Tabungan investasi

    Tak hanya untuk menyimpan dana, bank juga memiliki jenis tabungan investasi. Berikut ini tiga di antaranya:

    Deposito

    Deposito menawarkan bunga yang lebih besar ketimbang tabungan konvensional. Tapi nasabah gak bisa semaunya mengambil dana karena ada jangka waktunya. Deposito juga menerapkan sistem denda /penalti jika nasabah menarik dana sebelum jatuh tempo.

    Tabungan saham

    Sesuai namanya, tabungan saham memang khusus digunakan untuk membeli saham secara rutin serta menyimpan laba hasil transaksi saham.

    Tabungan mata uang asing

    Orang yang kerap melakukan transaksi menggunakan mata uang asing biasanya akan memilih untuk membuka tabungan yang satu ini. Pasalnya tabungan investasi mata uang asing memanfaatkan naik-turunnya kurs mata uang dalam negeri.

    Punya rencana untuk berkunjung ke negeri di Eropa untuk berbisnis atau berwisata, jangan lupa lindungi keuanganmu dengan asuransi perjalanan Visa Schengen. Manfaatnya sangat luas, dimulai dari uang pertanggungan hingga 500 jutaan hingga jaminan perawatan medis jika terjadi kecelakaan.

    Keuntungan punya tabungan di bank

    Pada dasarnya, setiap produk tabungan memiliki berbagai fasilitas yang sangat menguntungkan para nasabah. Berikut ini di antaranya:

    • Berkembang. Bank akan memberikan bunga yang dihitung berdasarkan saldo nasabah.
    • Aman. Bank akan menyimpan uangmu di tempat yang aman. Jadi tidak akan mudah dicuri apalagi tercecer. 
    • Terjamin. Produk perbankan ini dijamin oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) sesuai dengan ketentuan yang ada.
    • Praktis. Produk ini memiliki beragam fasilitas pendukung yang memudahkan nasabah dalam bertransaksi yakni kartu debit, sms banking, mobile banking dan internet banking.
    • Lengkap. Juga dilengkapi fasilitas layanan perbankan elektronik 24 jam, seperti ATM, SMS Banking, Mobile Banking, Internet Banking, Phone Banking dan Call Center.
    • Likuid. Produk ini juga bersifat likuid yaitu nasabah dapat mengambil uangnya kapanpun.
    • Layanan 24 jam. Bank juga menyediakan layanan nasabah yang aktif selama 24 jam. Nasabah dapat menghubungi melalui call center, email dan sosial media.

    Kekurangan layanan produk tabungan

    Terlepas dari sederet kelebihan di atas, tabungan kurang cocok digunakan untuk mengembangkan dana alias mendapatkan keuntungan. 

    Suku bunga pada kebanyakan produk yang satu ini yang hanya berkisar di angka 1 hingga 2 persen saja tentu tidak mampu mengalahkan persentase inflasi setiap tahun. Belum lagi, terdapat sejumlah biaya administrasi yang mesti ditanggung juga.

    Sedikit tips untuk menyiasati suku bunga bank yang kecil sementara biaya administrasi cukup besar, sebaiknya pisahkan rekening tabungan untuk biaya sehari-hari dan rekening untuk menyimpan dana. Dengan cara tersebut, kamu bisa memilih produk yang cocok sesuai dengan tujuan finansial pribadi.

    Misal, untuk rekening yang dananya akan sering ditarik, kamu dapat memilih tabungan dengan biaya administrasi kecil meskipun bunganya juga kecil atau nyaris tidak ada. 

    Sementara itu, untuk rekening yang digunakan untuk menyimpan dana, kamu dapat memilih produk yang menawarkan suku bunga yang cukup tinggi. Selain itu, kamu pun bisa membuka rekening tabungan berjangka atau deposito yang mana dana tidak bisa ditarik dalam jangka waktu tertentu.

    Bunga tabungan

    Hampir semua produk tabungan di Indonesia memberikan bunga, tetapi suku bunga yang diberikan lebih kecil daripada bunga dari deposito berjangka. Umumnya, produk perbankan ini tidak tergolong sebagai salah satu sarana finansial untuk menghasilkan keuntungan.

    Umumnya, nasabah akan mendapatkan bunga 0,5 persen hingga 2 persen. Jadi, semakin besar dana yang ditabung maka perkembangan uangmu juga akan semakin besar.

    Informasi produk tabungan bank terkini

    Berikut ini adalah informasi terkini soal produk-produk tabungan yang ditawarkan oleh bank-bank terkemuka di Indonesia. Selain nama produk tabungannya, informasi ini juga dilengkapi dengan besaran suku bunga, setoran awal tabungan, saldo minimum, dan biaya administrasinya  per 1 Januari 2021.

    Nama BankProduk TabunganSuku BungaSetoran AwalSaldo MinimumBiaya administrasi
    Bank BRIBriTama0% – 1,9%Classic: Rp250 ribu

    Gold: Rp500 ribu  Rp50 ribu Classic: Rp2.000

    Gold: Rp6.500 Simpedes0% – 1,75%Rp. 100 ribuRp50 ribuRp5.500 Junio0% – 1,9%Rp150 ribuRp50 ribuRp500 Bank BNIBNI Taplus0% –  2%Rp500 ribuRp150 ribuRp11 ribu BNI Taplus Bisnis0% –  2,2%Rp1 jutaRp1 jutaRp10 ribu BNI Taplus Muda0,5% –  1,25%Rp. 100 ribuRp50 ribuRp5.000 Bank BTNTabungan BTN Batara0% – 2,75%Rp200 ribuRp50 ribuRp12 ribu Tabungan BTN Cermat1%Rp5.000BebasGratis Tabungan BTN e’Batarapos0% –  2,5%Rp50 ribuRp20 ribuGratis Bank MandiriTabungan Mandiri0% – 1,9%Rp500 ribuRp. 100 ribuRp. 12.500 Tabungan Mandiri Bisnis0% – 1,9%Rp1 jutaRp10 ribuRp12.500 Tabungan Mandiri Rencana2,5%Rp100 ribuGratis Bank BCATahapan BCA0%-0,21%Rp500 ribuRp50 ribuBlue: Rp15 ribu

    Gold: Rp17 ribu

    Platinum: Rp20 ribu Tahapan Xpresi0% – 0,10%Rp50 ribuRp10 ribuRp5.000 Tahapan Gold0,10%Rp10 jutaRp50 ribuBlue: Rp15 ribu

    Gold: Rp17 ribu

    Platinum: Rp20 ribu

    Contoh hitungan bunga tabungan

    Perhitungan bunga tabungan masing-masing bank bisa berbeda satu dan lainnya. Hal ini tergantung pada kebijakan bank tersebut. Berikut salah satu contoh hitungan bunga bank yang bisa membantu kamu memperkirakan besaran bunga yang bakal diterima.

    Contoh di bawah ini menggunakan metode saldo terendah.

    Susan menabung setiap bulan untuk membeli jam tangan. Selama tiga bulan, Susan menabung Rp1 juta, Rp1,4 juta, dan Rp2,2 juta. Maka, bunga yang bakal Susan terima dari simpanannya selama 3 bulan tersebut adalah: 

    Bunga per bulan = saldo terendah x suku bunga per tahun x (hari/365 hari)

    Rp1 juta x 6% x (30/365) = Rp4.931,5 per bulan.

    Ketahui tabungan deposito ideal dengan kalkulator kebebasan finansial Lifepal!

    Biaya membuka tabungan yang ditanggung nasabah

    Biaya yang diperlukan untuk dapat membuka rekening menabung setiap bank itu berbeda-beda. Namun secara umum biaya yang diperlukan adalah seperti biaya materai sebesar Rp6.000.

    Ada beberapa biaya yang harus ditanggung nasabah jika ingin menyimpan dana di bank.

    1. Biaya administrasi bulanan

    Besaran biaya administrasi bulanan setiap bank umumnya berbeda-beda dan juga tergantung dari jenis kartu yang dipilih nasabah. Tapi umumnya, biaya administrasinya dimulai dari Rp15 ribu hingga Rp20 ribu.

    2. Administrasi penarikan di teller

    Melakukan penarikan uang melalui teller juga akan dikenakan biaya mulai dari Rp5.000. Biasanya pihak teller akan menanyakan, biaya akan dipotong dari saldo tabungan atau dibayar secara tunai.

    3. Denda di bawah saldo minimum per bulan

    Setiap bank menerapkan minimum saldo mengendap per rekening. Kalau saldo yang nasabah miliki di bawah minimum, maka akan dikenakan denda yakni mulai dari Rp5.000. Tapi kembali lagi, setiap bank memiliki kebijakan yang berbeda-beda.

    4. Biaya tutup rekening

    Bank juga akan mengenakan biaya tutup rekening. Untuk kisaran biayanya, setiap bank itu beda-beda, tapi dimulai dari Rp20 ribu.

    5. Biaya penggantian buku tabungan karena rusak

    Biaya lainnya yang harus ditanggung nasabah adalah biaya penggantian buku tabungan yang rusak. Untuk biayanya, setiap bank berbeda-beda, tapi umumnya mulai dari Rp15 ribu hingga Rp25 ribu.

    6. Biaya pemeliharaan kartu ATM

    Mungkin masih banyak yang belum mengetahui mengenai biaya pemeliharaan kartu ATM. Biaya yang satu ini pun beragam dan tergantung dari jenis kartu yang dipakai. Biasanya, mulai dari Rp1.000 hingga Rp5.000.

    7. Biaya transfer antar bank

    Nasabah juga akan dikenakan biaya transfer antar bank yaitu sekitar Rp6.500 per transaksi. 

    Pajak dana tabungan di bank

    Pajak bunga tabungan adalah biaya yang harus dikeluarkan oleh nasabah atas penghasilan berupa bunga deposito dan tabungan serta diskonto Sertifikat Bank Indonesia (SBI) dipotong dengan pajak penghasilan (PPh).

    Direktorat Jenderal Pajak yang dikutip dari pajak.go.id berdasarkan PPh pasal 4 ayat (2), mengenai persentase biaya pengenaan Pajak Penghasilan atas bunga adalah sebagai berikut:

  • Pajak final sebesar 20% dari jumlah bruto terhadap Wajib Pajak dalam negeri dan bentuk usaha tetap.
  • Pajak final sebesar 20% dari jumlah bruto atau berdasarkan kepada Perjanjian Penghindaran Pajak Berganda yang berlaku terhadap Wajib Pajak luar negeri.
  • Pembayaran pajak bunga tidak berlaku pada beberapa kondisi berikut.

  • Bunga dengan jumlah jumlah deposito dan tabungan serta Sertifikat Bank lndonesia tidak lebih dari Rp7,5 juta dan jumlahnya tidak dipecah-pecah.
  • Suku bunga deposito dan tabungan serta diskonto sertifikat Bank Indonesia yang diterima atau diperoleh dari dana Pensiun.
  • Bunga tabungan dalam rangka pemilikan rumah, kavling siap bangun, atau rumah susun sesuai dengan ketentuan yang berlaku untuk dihuni sendiri.
  • Pajak tersebut akan mengurangi nilai suku bunga yang didapatkan oleh nasabah. Semakin besar suku bunga yang diperoleh, maka secara otomatis besarnya pajak juga semakin besar.

    Persyaratan membuka tabungan

    Syarat pengajuan tabungan pada masing-masing bank tentu berbeda. Namun, umumnya bank memberikan persyaratan yang hampir serupa bagi setiap calon nasabah yang ingin membuka rekening tabungan.

    Calon nasabah perlu menyerahkan beberapa dokumen, seperti:

  • Fotokopi identitas diri (KTP/SIM/Paspor).
  • NPWP (jika ada).
  • Kartu Keluarga.
  • Mengisi formulir pendaftaran.
  • Selain itu, setiap bank akan memberikan persyaratan setoran awal (minimal) serta saldo minimal yang harus disisakan dalam tabungan.

    Saldo minimal ini diperlukan apabila tabungan akan ditutup, maka terdapat saldo yang akan digunakan untuk membayar biaya administrasi penutupan tabungan.

    Bagaimana bila alamat KTP berbeda dengan alamat domisili?

    Apabila KTP calon nasabah berbeda dengan alamat domisili seperti sebagai salah satu persyaratan, nasabah dapat memberikan dokumen pendamping seperti SIM, surat keterangan domisili atau surat keterangan bekerja dari perusahaan tempat kamu bekerja.

    Cara membuka tabungan di bank

    Ada beberapa langkah yang harus dilakukan calon nasabah untuk membuka tabungan di bank. Yakni:

  • Datang ke kantor cabang bank yang kamu pilih dengan membawa semua dokumen persyaratannya.
  • Kamu akan diminta untuk mengambil nomor antrian ke bagian customer service. Biasanya akan dibantu oleh petugas keamanan yang berdiri di pintu masuk bank.
  • Pihak customer service akan meminta dokumen persyaratan yang kamu bawa.
  • Kamu akan diminta untuk mengisi formulir pendaftaran.
  • Setelah selesai mengisi formulir, pihak customer service juga akan meminta uang setoran awal agar datamu segera di proses.
  • Kemudian kamu akan dimintai sidik jari dan tanda tangan. Kamu juga diharuskan untuk menandatangani buku tabungan.
  • Kamu akan dibuatkan kartu ATM dan kamu juga akan diminta untuk memasukkan nomor PIN yang terdiri dari enam angka.
  • Buat kamu yang ingin membuat mobile banking dan internet banking juga bisa dilakukan saat membuka rekening.
  • Hal-hal yang harus diperhatikan saat menabung

    Untuk mendapatkan keuntungan yang lebih besar saat menabung, ada baiknya untuk memperhatikan beberapa poin berikut.

  • Pilih bank yang telah terdaftar dan berizin dari Otoritas Jasa Keuangan (OJK). Jangan sampai tabunganmu dibawa kabur oknum tidak bertanggung jawab karena bank yang dipilih tidak berizin resmi.
  • Sebisa mungkin pilih tabungan yang menyediakan bunga kompetitif. Untuk mendapatkan bunga yang kompetitif tersebut, pilih produk tabungan yang cocok dan sesuai dengan tujuan finansial pribadi. Apabila kamu tidak berniat mengambil saldonya secara rutin, maka pertimbangkan produk tabungan berjangka yang memiliki suku bunga sekitar tiga persenan.
  • Pilih produk tabungan yang menyediakan fasilitas lebih lengkap. Mulai dari internet banking, SMS banking, mobile banking, atau bahkan tarik tunai tanpa kartu. Sesuaikan saja dengan kebutuhan kamu.
  • Pilih tabungan dengan biaya administrasi atau biaya rutin lain yang lebih ringan. Dengan demikian, saldo tabungan tidak banyak terkuras. Atau, kamu dapat memilih produk tabungan yang dibebaskan dari biaya administrasi.
  • Itulah sejumlah informasi perihal serba-serbi tabungan yang ada di Indonesia. Berbagai kelebihan dan kekurangan yang telah dipaparkan di atas tentu bisa kamu pertimbangkan. 

    Jika kamu memiliki pertanyaan lain seputar dunia perbankan, bisnis, hingga masalah keuangan lainnya, tanyakan langsung ke para ahli di bidangnya di Tanya Lifepal!

    Pertanyaan seputar tabungan adalah

    Tabungan adalah simpanan dana yang ditawarkan lembaga keuangan perbankan. Salah satu keunggulan dari tabungan yaitu dana nasabah bisa ditarik kapan saja. Menabung di bank juga masih menjadi primadona banyak orang untuk menyimpan pundi-pundi kekayaan.
    • Tabungan konvensional
    • Tabungan berjangka
    • Tabungan anak
    • Tabungan haji
    • TabunganKu
    • Tabungan giro
    • Tabungan investasi.
    • Biaya administrasi bulanan
    • Administrasi penarikan di teller
    • Denda di bawah saldo minimum per bulan
    • Biaya tutup rekening
    • Biaya penggantian buku tabungan karena rusak
    • Biaya pemeliharaan kartu ATM
    • Biaya transfer antar bank.
    Setiap produk tabungan memiliki berbagai fasilitas yang sangat menguntungkan para nasabah, di antaranya:

    • Berkembang
    • Terjamin
    • Praktis
    • Lengkap
    • Banking: Mobile Banking, Internet Banking, Phone Banking dan Call Center.
    • Likuid.
    Tabungan kurang cocok digunakan untuk mengembangkan dana alias mendapatkan keuntungan. 

    Suku bunga pada kebanyakan produk yang satu ini yang hanya berkisar di angka 1 hingga 2 persen saja tentu tidak mampu mengalahkan persentase inflasi setiap tahun. Belum lagi, terdapat sejumlah biaya administrasi yang mesti ditanggung juga.

    Sedikit tips untuk menyiasati suku bunga bank yang kecil sementara biaya administrasi cukup besar, sebaiknya pisahkan rekening tabungan untuk biaya sehari-hari dan rekening untuk menyimpan dana. Dengan cara tersebut, kamu bisa memilih produk yang cocok sesuai dengan tujuan finansial pribadi.