Kredit Mobil Bebas Riba: Keuntungan, Syarat, dan Caranya

kredit mobil bebas riba

Sebagai seorang muslim, kamu mungkin masih maju-mundur buat kredit mobil karena khawatir kena dosa riba. Banyak hal yang jadi pertimbangan tentunya, kalau nabung pasti memakan waktu lama, tapi kalau utang juga takut kena riba. Kamu bisa memilih kredit mobil syariah yang bebas riba.  

Kamu sekarang sudah bisa bernapas lega, nih! Soalnya sekarang bank syariah sudah menyediakan layanan kredit mobil bebas riba dengan sistem murabahah. Sebagai informasi, sistem murabahah ini merupakan akad jual beli antara bank syariah dan nasabah.

Kamu enggak perlu khawatir lagi soal kredit yang enggak jelas, karena sistem murabahah bakal dijelaskan jenis dan jumlah barang secara detail.

Dalam sistem ini, bank syariah juga akan terbuka soal margin keuntungan yang diambil bank sebagai ganti bunga saat kamu mengambil kredit mobil syariah yang bebas riba.

Sebelum mengajukan kredit mobil, jangan lupa proteksi keuangan kamu dengan membeli produk asuransi mobil terbaik di Lifepal! Produk ini bakal memberikan ganti rugi kalau mobil kamu harus diperbaiki di bengkel atau hilang dicuri.

Lalu, bagaimana sih ketentuan kredit mobil bebas riba dengan syariat syariah?

Akad kredit mobil bebas riba dengan sistem murabahah

Kredit syariah ini enggak asal dibuat, lho. Ada dasar hukumnya yang diambil dari Fatwa DSN-MUI Nomor 04 Tahun 2000 soal akad Murabahah. Isi dari fatwa ini berisi ketentuan soal Murabahah sebagai berikut:

  • Kamu sebagai nasabah mengajukan permohonan pembelian barang atau aset pada bank.
  • Nah, kalau bank sudah menerima permohonanmu, bank kemudian akan membeli barang atau asetmu pada pedagang yang kamu pilih.
  • Pihak bank kemudian menawarkan aset tersebut pada nasabah dan nasabah harus membeli sesuai dengan perjanjian yang dibuat. Setelah itu dibuat kontrak jual beli antara bank dan nasabah.
  • Dalam hal ini, bank boleh meminta uang muka untuk awal pemesanan.
  • Kalau kamu sebagai nasabah menolak membeli barang yang sudah disepakati, maka biaya riil bank harus dibayar dari uang muka tersebut.
  • Kalau nilai uang muka kurang dari kerugian, maka bank bisa meminta kembali sisa kerugian pada nasabah
  • Jika uang muka memakai kontrak ‘urbun sebagai alternatif dari uang muka, maka:

    1. Jika nasabah memutuskan untuk membeli barang tersebut, ia tinggal membayar sisa harga.
    2. Jika nasabah batal membeli, uang muka menjadi milik bank maksimal sebesar kerugian yang ditanggung oleh bank akibat pembatalan tersebut; dan jika uang muka tidak mencukupi, nasabah wajib melunasi kekurangannya.

    Keuntungan apabila mengambil kredit mobil syariah bebas riba

    Selain bebas dari riba, kamu juga akan mendapatkan banyak keuntungan jika mengambil kredit mobil secara syariah melalui bank syariah, apa saja?

    Cicilan flat

    Jika kamu mengambil kredit mobil bebas riba ini, kamu enggak perlu khawatir cicilan akan terus naik karena bunga naik-turun. Sebab, cicilan kredit syariah setiap bulannya bersifat tetap selama masa tenor.

    Hal ini sesuai sama margin keuntungan yang diambil bank bersifat tetap. Dengan cicilan yang bunga, kamu bisa mengatur keuanganmu lebih stabil.

    Tidak ada denda keterlambatan pembayaran

    Kalau kamu telat membayar, kamu enggak akan kena denda. Namun, akan dibebankan biaya tambahan sebagai konsekuensi. Lho, sama saja dong kalau begitu?

    Tenang, biaya tambahan ini enggak akan masuk ke kantong bank, melainkan akan disumbangkan pada lembaga sosial yang membutuhkan. Jadi, keterlambatanmu membayar cicilan sama dengan berinfaq kepada orang lain.

    Sumber dana halal

    Dana yang digunakan untuk mengambil kredit sudah dipastikan halal, karena dana tersebut hasil dari hal-hal yang sudah dihalalkan oleh Allah SWT.

    Perbedaan kredit bank syariah dan bank konvensional

    Masih bingung? Yuk, sekarang kita bahas soal perbedaan antara kredit secara syariah dan kredit konvensional. Simak baik-baik, ya. 

    NoJenisMurabahahKonvensional
    1Sumber danaBank Syariah/SukukBank Konvensional/Obligasi
    2Dasar TransaksiJual Beli Barang/ManfaatPinjam meminjam uang
    3Hubungan perusahaan pembiayaan dan konsumenPenjual dan PembeliLander (kreditur) dan Borrower (debitur)
    4Jenis Usaha Konsumen dan Tujuan Penggunaan KendaraanJenis usaha konsumen dan tujuan penggunaan kendaraan yang tidak bertentangan dengan prinsip syariah dan peraturan perundangan yang berlakuJenis usaha konsumen dan tujuan penggunaan kendaraan diperbolehkan selama tidak bertentangan dengan peraturan perundangan RI
    5KeuntunganDalam bentuk margin yang sudah termasuk di dalam harga jualDalam bentuk bunga yang harus dibayarkan bersama dengan pengembalian pokok
    6AsuransiMaskapai Asuransi SyariahMaskapai Asuransi Konvensional

    Dari tabel tersebut bisa dipastikan bahwa kalau kamu mengambil kredit mobil secara syariah yang bebas riba, banyak kebaikan yang akan kamu terima.

    Di antaranya kamu enggak akan pusing soal bunga yang naik-turun bergantung pada suku bunga pasar. Sampai sini, sudah tertarik untuk mengambil kredit secara syariah?

    Bagi yang penasaran berapa sih premi yang harus dikeluarkan untuk membeli asuransi mobil? Yuk, gunakan Kalkulator Premi Asuransi Mobil berikut!

    Syarat mengambil kredit mobil syariah bebas riba

    Kalau kamu sudah paham dan tertarik untuk mengambil kredit mobil secara syariah yang bebas riba, kamu sudah bisa nih menyiapkan beberapa berkas yang dibutuhkan untuk mengajukan kredit syariah.

  • Fotokopi KTP.
  • Punya penghasilan tetap, wajib menunjukan slip gaji atau rekening koran selama 3 bulan terakhir.
  • Punya SIM A.
  • Kalau kamu seorang pengusaha, kamu bisa melampirkan keterangan usaha serta keuntungan yang sudah diperoleh.
  • Daftar bank kredit mobil bebas riba dan sesuai syariah yang tepercaya

    Mencari bank yang bisa memberikan layanan kredit mobil syariah yang bebas riba tentu harus yang bagus dan terpercaya.  Jangan asal memilih instansi atau bank dengan embel-embel tanpa riba.

    Daripada salah, mendingan kamu mengajukan kredit syariah di beberapa bank ini yang memang sudah terpercaya dan diawasi oleh OJK.

    Bank Syariah Mandiri

    Bank Syariah Mandiri menyediakan layanan Pembiayaan Kendaraan Bermotor dengan tenor maksimal selama 60 bulan atau 5 tahun saja.

    Kalau kamu tertarik, kamu bisa langsung menyiapkan dokumen yang diperlukan:

  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Surat keterangan bekerja yang ditandatangani oleh instansi tempatmu bekerja
  • Slip gaji
  • Keterangan kendaraan yang akan dibeli seperti jenis kendaraan, tahun pembuatan, hingga harganya
  • Fotokopi surat menikah kalau sudah menikah
  • Surat persetujuan istri dan suami
  • BPRS Al Salaam 

    Selain cicilan yang flat, di BPRS Al Salaam kamu akan dapat banyak promo, lho! Tertarik? Langsung aja siapkan dokumennya:

  • Surat permohonan pengajuan kredit
  • Foto KTP
  • Fotokopi Kartu Keluarga
  • Fotokopi akta nikah
  • Fotokopi slip gaji selama 3 bulan
  • Rekening bank selama 3 bulan terakhir
  • Fotokopi laporan keterangan usaha
  • Sertifikat tanah
  • Fotokopi STNK, BPKB, KTP pemilik lama
  • Fotokopi SIM A
  • BNI Oto iB Hasanah

    Jika kamu mengajukan kredit BNI Oto iB Hasanah, kamu akan mendapatkan keuntungan seperti uang muka

  • Punya penghasilan tetap dengan masa kerja minimal 2 tahun yang dibuktikan dengan slip gaji dan surat keterangan bekerja
  • Melengkapi formulir yang wajib diserahkan
  • Nah, kalau berminat, kamu bisa langsung daftar secara online di website BNI Syariah. Nantinya petugas bank bakal menghubungimu buat menyampaikan informasi kredit ini secara detail. Gampang kan?

    BCA Syariah KKB iB

    Sama seperti bank syariah lainnya, di BCA Syariah KKB iB, kamu juga bakalan dapat keuntungan cicilan yang flat dengan tenor maksimal 5 tahun saja. Kalau tertarik langsung saja siapkan berkas-berkas ini deh:

  • Fotokopi KTP
  • Fotokopi KTP suami/istri
  • Fotokopi kartu keluarga
  • Fotokopi akta nikah/cerai
  • Fotokopi NPWP atau SPT
  • Fotokopi SIUP (wiraswasta)
  • Fotokopi Tanda Daftar Perusahaan (TDP) (wiraswasta)
  • Fotokopi izin praktik (profesi)
  • Fotokopi akta pendirian (wiraswasta)
  • Slip gaji atau surat keterangan penghasilan (karyawan)
  • Fotokopi rekening 3 bulan terakhir
  • Surat keterangan kerja asli (karyawan).
  • Mobilima

    Mobilima termasuk perusahaan fintech syariah ini menawarkan kredit yang juga menguntungkan untukmu. 

    Nah, catat syaratnya berikut ini, ya:

  • Dokumen bagi karyawan
  • Fotokopi KTP pemohon
  • Fotokopi KTP pasangan serta fotokopi buku nikah bagi yang sudah menikah.
  • Fotokopi KK
  • Fotokopi slip gaji selama 3 bulan terakhir disertai surat keterangan penghasilan yang asli dan ditandatangani oleh pejabat terkait di perusahaan tempat bekerja.
  • Bukti rekening koran selama 3 bulan terakhir
  • Fotokopi bukti pemilikan rumah, misalnya melampirkan sertifikat tanah, girik, AJB hingga SPPT PBB.
  • Dokumen bagi pelaku usaha
  • Fotokopi KTP pemohon
  • Fotokopi KTP pasangan serta fotokopi buku nikah bagi yang sudah menikah.
  • Fotokopi KK
  • Bukti rekening koran selama 3 bulan terakhir
  • Fotokopi bukti pemilikan rumah, misalnya melampirkan sertifikat tanah, girik, AJB hingga SPPT PBB.
  • Fotokopi laporan keuangan dari usaha yang dijalankan.
  • Dokumen bagi badan usaha
  • Fotokopi KTP pemohon
  • Bukti rekening koran perusahaan dalam 3 bulan terakhir
  • Fotokopi laporan keuangan perusahaan
  • Persyaratannya emang cukup ribet sih dibandingkan yang lain, tapi kamu tetap harus menyiapkannya kalau kamu mau beli mobil tanpa riba di Mobilima. Layanan Mobilima baru tersedia di wilayah Jakarta, Depok, Tangerang, Bekasi, Bandung dan sekitarnya.

    KKB BRI syariah iB

    KKB BRI Syariah iB punya ketentuan uang muka yang harus dibayar sebesar 30% dari jumlah pinjaman dengan jangka waktu mulai dari 1-5 tahun saja. Kalau kamu tertarik buat cicil mobil tanpa riba, kamu bisa membawa dokumen persyaratan ini:

    Karyawan

  • KTP
  • Kartu keluarga
  • Surat nikah
  • Slip gaji terakhir
  • Rekening koran selama 3 bulan terakhir
  • NPWP kalau pinjamanmu di atas 50 juta
  • Profesional

  • KTP
  • Kartu keluarga
  • Kartu nikah
  • Slip gaji terakhir
  • Rekening koran 3 bulan 
  • Surat izin praktek yang berlaku
  • NPWP jika pinjaman di atas 50 juta
  • Tips memilih leasing syariah

    Setelah membeli instansi syariah yang bisa memberikan kredit dengan mudah, kini saatnya kamu belajar cara memilih leasing syariah yang benar. Hal ini dilakukan biar kamu enggak terjebak saat melakukan cicilan.

    1. Sebaiknya pilih kendaraan yang laris di pasaran biar harga jualnya stabil.
    2. Jangan lupa bayar cicilan tepat waktu.
    3. Cari perusahaan kredit yang tepercaya.
    4. Pastikan kamu mencari leasing yang pembayarannya gampang.

    Itu dia deretan pilihan bank untuk kamu yang berencana ingin memiliki mobil dengan kredit mobil syariah yang bebas riba. Bila permohonan kamu di setujui oleh bank terpilih, jangan lupa nih untuk asuransi mobilnya. Lewat Lifepal kamu bisa memilih deretan asuransi mobil dari perusahaan asuransi terkemuka di Indonesia.

    Pertanyaan seputar kredit mobil syariah bebas riba

    Salah satu keuntungan atau kelebihan kredit mobil syariah adalah bebas dari riba. Selain itu, keuntungan lainnya antara lain cicilan flat, tidak ada denda keterlambatan, dan sumber dananya halal.
    Untuk menanggung biaya servis dan perbaikan mobil, kamu bisa memanfaatkan asuransi mobil. Asuransi mobil akan menjaminmu dari mahalnya biaya perbaikan dan servis mobil sehingga kamu tidak perlu mengeluarkan uang terlalu banyak. Sama manfaatnya dengan asuransi motor yang bisa menanggung biaya perawatan dan perbaikan motor.